Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

10 Teh Rosella yang Tak Hanya Harum & Enak, Tapi Juga Kaya Manfaat

Cita rasa teh merah yang sayang untuk dilewatkan.

Berbagai macam jenis teh mungkin sudah banyak kamu ketahui, misalnya teh hijau, teh oolong, teh hitam, dan teh putih. Nah, bagimana dengan teh Rosella, kamu sudah pernah mendengar jenis teh satu ini?

Jenis teh yang menghasilkan seduhan air yang berwarna kemerahan ini memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh, lho. Kamu bisa mengetahui manfaatnya lebih lanjut melalui ke sepuluh produk teh Rosella terbaik ini versi ProductNation.

10 Review Teh Rosella Enak dari Merk Terbaik

Bunga rosella ungu yang baik untuk kekebalan tubuh
Tazakka Teh Rosella Ungu
mulai
Rp.15 ribu
Cek harga Tazakka Teh Rosella Ungu di bawah ini:

Jika kekebalan tubuh kamu mulai menurun atau terasa kurang sehat, teh Rosella ungu Tazakka bisa menjadi pilihan tepat untukmu. Teh yang terbuat dari kelopak bunga ungu Rosella ini berfungsi sebagai antioksidan alami, karena mengandung vitamin C yang cukup tinggi dan pastinya aman untuk dikonsumsi. Teh Rosella ini nikmat diminum dengan ataupun tanpa gula.

Atasi hipertensi dengan memperlancar peredaran darah
Griya Herba Teh Rosella Merah
mulai
Rp.15 ribu
Cek harga Griya Herba Teh Rosella Merah di bawah ini:

Rosella, bunga yang kita kenal sebagai bunga kembang sepatu, ternyata tidak hanya cantik, tetapi juga menyimpan banyak manfaat untuk tubuh. Seperti membantu menstabilkan tekanan darah, mengobati TBC, katarak, osteoporosis, dan memperlancar peredaran darah.

Bagi yang sering mengalami batuk, sakit tenggorokan, hingga sariawan, teh ini pun dapat menjadi solusinya. Agar hasil yang didapat maksimal, minum teh ini sebanyak dua kali sehari, pagi dan sore, ataupun malam.

Teh model celup yang praktis
YUSCO Rosella Teh Celup
mulai
Rp.30 ribu
Cek harga YUSCO Rosella Teh Celup di bawah ini:

Jika kamu tidak suka teh Rosella dengan bentuk bunga yang dikeringkan, ada teh celup Rosella yang bisa dipilih. Layaknya teh celup biasa, penyajiannya pun sangat mudah. Cukup menyeduhnya dengan air panas, dan tambahkan gula atau madu sesuai dengan selera. Dan teh pun siap untuk diminum. Teh celup ini cocok untuk kamu yang tidak mau ribet dan malas menyaring ampas bunga Rosella.

Membantu mengobati asam urat dan kolesterol
Hikmah Teh Rosella
mulai
Rp.15 ribu
Cek harga Hikmah Teh Rosella di bawah ini:

Teh Rosella merek Hikmah ini sudah terjamin aman karena memiliki izin pendistribusian dari Dinas Kesehatan RI. Teh yang dikemas dalam bentuk bungkus ini mengandung 18 asam amino, serta kaya akan vitamin C dan antioksidan. Selain itu, teh ini baik untuk penderita tekanan darah tinggi (hipertensi), asam urat, dan kolesterol. Jika bisa mengobati penyakit yang diderita dengan cara alami, kenapa tidak?

Bermanfaat untuk meremajakan sel tubuh
Teh Celup Rosella Vit
mulai
Rp.15 ribu
Cek harga Teh Celup Rosella Vit di bawah ini:

Sesuai namanya, Rosella Vit, teh Rosella memang banyak mengandung vitamin C. Selain vitamin C, teh yang memiliki banyak manfaat di kelopaknya ini juga diperkaya dengan vitamin A, kalsium, protein, dan 12 macam asam amino yang dapat membantu peremajaan sel tubuh. Nah, untuk para ibu yang ingin terlihat awet mudah, teh ini bisa menjadi pilihan yang tepat, karena dapat dikonsumsi setiap hari.

Baik dikonsumsi oleh ibu hamil dan bisa membantu proses diet
Bin Rais Teh Bunga Rosella
mulai
Rp.14 ribu
Cek harga Bin Rais Teh Bunga Rosella di bawah ini:

Untuk kamu yang belum tahu, teh Rosella juga bisa digunakan sebagai obat diet alami. Salah satu khasiat teh ini adalah memberikan detoksifikasi atau bisa menetralisasi racun di dalam tubuh. Sehingga berat badan akan terasa lebih seimbang yang akan berpengaruh pada bentuk tubuh, yaitu menjadi langsing.

Teh ini bisa dikonsumsi oleh siapa saja, termasuk ibu yang sedang hamil. Mengapa? Karena teh ini juga mengandung DHA dan omega 3 yang bermanfaat untuk mempercepat pertumbuhan otak anak dan membantu memperlancar proses kelahiran agar ibu terhindar dari pendarahan.

Seduhan merah pekat yang kaya dengan vitamin B, C, D
Gholiban Teh Celup Bunga Rosella
mulai
Rp.12 ribu
Cek harga Gholiban Teh Celup Bunga Rosella di bawah ini:

Teh bunga kembang sepatu yang juga dikenal sebagai teh herbal alami ini, akan mengeluarkan warna merah pekat begitu diseduh. Jangan takut dengan warna merahnya, karena berasal dari bahan alami yang kaya dengan vitamin B, C, dan D dan baik untuk tubuh. Jadi untuk mengonsumsinya, tunggu terlebih dahulu hingga warnanya berubah menjadi merah pekat, baru diminum.

Aroma yang harum menggugah selera
Teh Rosella Kencono Sari
mulai
Rp.17 ribu
Cek harga Teh Rosella Kencono Sari di bawah ini:

Khasiat dari teh bunga Rosella ini memang tidak perlu diragukan lagi. Bahkan teh ini dipercaya dapat menghambat pertumbuhan kanker dalam tubuh. Jika ingin mencoba dan merasakan khasiatnya, kamu cukup memasukkan 2 buah bunga Rosella yang sudah dikeringkan, taruh dalam cangkir atau gelas. Setelahnya, tambahkan air panas secukupnya, lalu diamkan hingga pekat. Teh Rosella dengan berbagai manfaat pun siap diminum.

Bercita rasa premium dengan harga terjangkau
Floz Indo Teh Rosella Premium
mulai
Rp.12 ribu
Cek harga Floz Indo Teh Rosella Premium di bawah ini:

Memang sudah bukan rahasia lagi jika teh Rosella memiliki banyak khasiat dan manfaat. Beberapa diantaranya adalah untuk mengobati gigitan serangga, kekurangan vitamin C, memperlancar aliran darah, hingga penyakit hipertensi. Meski produk ini tidak dikemas dalam kantung teh, tapi praktis untuk diseduh dan ampas dari bunga Rosella-nya mudah dipisahkan dari air seduhan.

Kardadeh yang berasal dari Timur Tengah
Teh Rosella Karkadeh
mulai
Rp.18 ribu
Cek harga Teh Rosella Karkadeh di bawah ini:

Brand yang satu ini dinamakan teh Rosella Karkadeh, karena di daerah Timur Tengah, tepatnya Mesir, bunga Rosella dikenal dengan nama Karkadeh. Bunga kering Karkadeh ini akan banyak ditemukan di tempat wisata Husain, yang bersebelahan dengan Universitas Al-Azhar Kairo. Untuk menyeduh satu gelas teh Rosella ini, cukup masukkan 3-5 helai bunga Rosella.


Cara Memilih Teh Rosella Enak Kualitas Terbaik

  • Perhatikan warnanya

Meski harganya terjangkau, kita harus memastikan bahwa teh Rosella yang kita beli adalah yang asli. Caranya dengan melihat warna teh bunga Rosella. Bunga Rosella merah saat mengering akan menunjukkan warna yang gelap, seperti bunga Rosella ungu.

Sedangkan bunga Rosella ungu yang belum benar-benar mengering atau sedikit basah, akan menunjukkan warna menyerupai Rosella merah. Jadi kita juga perlu memperhatikan ciri-ciri dari teh Rosella. Jangan sampai salah beli, karena jika sampai salah membeli, bukan hanya uang yang melayang, tapi berbagai manfaatnya pun tidak kita dapakan.

  • Pilih berdasarkan jenis kemasannya

Secara umum ada 2 jenis kemasan teh Rosella yang tersedia di pasaran. Teh Rosella yang dikemas dalam kemasan kantung teh, dan dalam bentuk kelopak-kelopak kering. Hal ini disesuaikan dengan selera masing-masing individu. Namun, jika kamu tengah tergesa-gesa, sebaiknya pilih teh Rosella dalam model celup. Cukup mencelupnya selama beberapa kali dan tambahkan gula, seduhan teh Rosella-mu pun siap diminum.

  • Hati-hati terhadap jamur

Jika kamu menyukai produk teh Rosella dalam bentuk kelopak, dianjurkan untuk memilih bunga Rosella yang benar-benar dalam kondisi kering. Sebenarnya memilih bunga Rosella yang agak basah juga tak masalah, tetapi kamu harus memerhatikan dengan seksama kondisi setiap helai kelopaknya. Hal ini untuk menghindari masuknya jamur ke dalam tubuh, karena bunga setengah kering, memiliki kemungkinan mudah berjamur.


Kesimpulan

Secara umum, teh bunga Rosella memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh. Dari mulai membuat tubuh terasa lebih rileks, memperlancar peredaran darah dalam tubuh, membantu mengatasi kolestrol, hingga masalah pencernaan. Namun, sebelum membeli teh Rosella, pastikan kamu sudah menyesuaikannya terlebih dahulu dari segi manfaat yang kamu inginkan maupun kepraktisannya, ya.

Artikel Terkait Teh Rosella

End of Article