Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

11 Merk Gym Ball Bagus & Terbaik Temani Aktivitas Olahraga (Update 2024)

Gerakan olah raga semakin variatif dan efektif bakar kalori

Berolahraga seperti senam dan gym kini bukan lagi hanya sebatas untuk menyehatkan tubuh tetapi juga telah menjadi gaya hidup. Peralatan penunjangnya pun makin beragam, salah satunya gym ball.

Alat olahraga yang satu ini tak bisa dianggap biasa saja karena mampu meningkatkan kualitas dan memaksimalkan kegiatan olahragamu. Banyak sekali jenis dan merek gym ball yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.


Apa Itu Gym Ball?

Gym ball adalah sebuah alat olahraga yang dipakai untuk mendukung berbagai gerakan latihan olahraga. Alat ini biasanya dipakai sebagai pengganti kursi dan sangat efektif untuk memperbaiki postur tubuh.

Gym ball sangat mudah dalam hal penggunaannya dan bisa dipakai di berbagai tempat, termasuk di rumah. Jadi, kamu tak perlu repot-repot pergi ke gym jika kamu memiliki produk ini.

Apa Saja Manfaat Gym Ball untuk Tubuh?

Penggunaan Gym Ball Terbaik memiliki banyak manfaat yang signifikan, terutama ketika memilih produk berkualitas tinggi. Menurut penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Sports Science & Medicine, penggunaan gym ball dalam latihan dapat membantu meningkatkan keseimbangan dan kekuatan otot, yang berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup.

Selain itu,American Council on Exercise (ACE) juga merekomendasikan penggunaan gym ball untuk meningkatkan fleksibilitas dan postur tubuh yang baik dalam latihan (American Council on Exercise, 2017).  Berikut adalah penjelasan lebih lanjut mengenai manfaat terbaik dari penggunaan gym ball untuk tubuh dan kesehatan.

  • Menjaga keseimbangan: Gym ball memaksa tubuh untuk berusaha menjaga keseimbangan saat digunakan, sehingga membantu mengembangkan koordinasi dan stabilitas tubuh.
  • Meningkatkan kekuatan otot: Latihan dengan gym ball dapat mengaktifkan berbagai grup otot, termasuk inti, kaki, dan punggung, sehingga membantu membangun kekuatan otot secara keseluruhan.
  • Meningkatkan fleksibilitas: Berbagai gerakan pada gym ball dapat membantu meningkatkan fleksibilitas tubuh, terutama pada area pinggul dan punggung bawah.
  • Mengurangi cisiko cedera: Penggunaan gym ball dengan benar dapat mengurangi tekanan pada sendi dan tulang belakang, sehingga mengurangi risiko cedera.
  • Memperbaiki postur tubuh: Latihan dengan gym ball dapat membantu memperbaiki postur tubuh dengan menguatkan otot inti, sehingga mengurangi ketegangan pada punggung dan leher.

Agar memudahkan kamu, simak rekomendasi gym ball terbaik dan berkualitas versi ProductNation yang bisa kamu beli sesuai selera dan kebutuhan.


11 Rekomendasi Gym Ball Kualitas  Bagus dan Terbaik 2024

Gym ball dengan kualitas terbaik dari brand ternama yang ringan dan multifungsi
Kettler
Gym ball dengan diameter 65cm
Cek harga Gym Ball Kettler di bawah ini:
add_circle Fleksibel
add_circle Dapat mendukung semua gerakan
add_circle Sudah dilengkapi pompa

Editor's Choice: Produk Kettler untuk gym ball merupakan salah satu yang terbaik. Gym Ball Kettler bisa kamu gunakan untuk berbagai gerakan olahraga, tanpa takut rusak atau meletus karena dibuat dari bahan berkualitas. Bahannya tidak berat dan harganya masih tergolong terjangkau dengan kualitas yang dimiliki.

Dalam industri alat Gym atau olahraga, merek Kettler sepertinya sudah tidak asing lagi di telinga, ya. Pasalnya, brand asal Jerman ini memang konsisten menelurkan berbagai produk berkualitas yang dapat menunjang ragam kegiatan olahragamu. Salah satu produk yang bisa kamu jadikan pilihan adalah gym ball berwarna silver yang satu ini.

Dengan diameter hingga 65 cm, produk dari Kettler ini akan mampu mendukung kegiatan olahraga kamu. Gym ball berbahan karet latex ini didesain sangat fleksibel, sehingga dapat kamu gunakan sambil berdiri, jongkok, duduk, tengkurap, maupun terlentang. Selain itu, bola ini juga cocok untuk melatih otot pantat, paha, punggung, otot perut, dan dada.

Meskipun diameternya cukup besar, yakni 65 cm, bobot dari bola ini sangat ringan untuk dibawa kemanapun kamu pergi. Tak hanya itu, gym ball dari Kettler ini kian komplet dengan kehadiran pompa dalam set produknya. Bagaimana? Ideal banget kan untuk melengkapi peralatan fitness-mu?

Khusus ibu hamil dengan lingkar tengah 75cm
Unistar
Khusus ibu hamil dengan lingkar tengah 75cm
Cek harga Unistar Gym Ball di bawah ini:
add_circle Cocok untuk ibu hamil
add_circle Diameter lebih lebar
add_circle Tidak licin

Tahukah kamu manfaat dari senam bagi ibu hamil? Gerakan-gerakan senam yang dilakukan ibu selama hamil ini sangat bermanfaat untuk meredakan nyeri, sakit, dan ketidaknyamanan di masa-masa kehamilan.

Selain itu, senam hamil juga bermanfaat untuk mengencangkan otot, memperkuat jantung dan paru, serta membuat tidur ibu hamil agar lebih nyenyak. Nah, kamu bisa gunakan Unistar Gym untuk menunjang program senam hamilmu.

Kenapa harus menggunakan gym ball besutan Unistar? Sebab, gym ball dari Unistar ini memiliki ukuran diameter yang lebih besar daripada gym ball biasa, yaitu mencapai 75 cm, sehingga sangat cocok digunakan untuk wanita yang sedang hamil. Tak heran, jika gym ball yang satu ini dijuluki sebagai birthball.

Jika kamu masih meragukan kualitas dari Unistar Gym Ball, produk yang berasal dari Tiongkok ini dibuat dari bahan karet berkualitas yang sudah lolos uji laboratorium dan uji produk. Produk ini juga memiliki motif timbul garis yang mengelilingi permukaan bola, sehingga bola tidak akan licin dan juga mudah dikendalikan saat digunakan.

Bermanfaat untuk mengecilkan perut
Body Sculpture
Bermanfaat untuk mengecilkan perut
Cek harga Body Sculpture Gym Ball di bawah ini:
add_circle Diameter cukup besar
add_circle Permukaan bergerigi di seluruh sisi
add_circle Bahannya tebal

Bagi sebagian besar wanita, perut buncit memang kerap menjadi permasalahan yang menyebabkan kurangnya kepercayaan diri. Nah, untuk mengurangi kebuncitan pada bagian perut, Body Sculpture Gym Ball dapat membantu meningkatkan kepercayaan dirimu, lho!

Body Sculpture Gym Ball merupakan bola gym yang memiliki ukuran diameter sebesar 65 cm. Bola ini didesain dengan permukaan bergerigi di seluruh sisi. Sehingga membuatnya menjadi alat fitness yang ideal untuk mengencangkan otot perut dan membakar lemak. Dengan permukaan yang bergerigi tersebut pula, badanmu akan merasakan sensasi pijat yang membuat aliran darah semakin lancar dan tubuh semakin rileks.

Bola bergerigi yang satu ini terbuat dari bahan karet berkualitas nan tebal, sehingga kamu tak perlu ragu lagi untuk memilihnya. Dalam satu gym ball juga sudah ditemani oleh satu buah pompa lengan, sehingga kamu tak perlu lagi membeli pompa secara terpisah.

Senam tenang dengan bola anti pecah
Happy Fit
Senam tenang dengan bola anti pecah
Cek harga Happy Fit Gym Ball di bawah ini:
add_circle Anti pecah
add_circle Diameternya cukup besar
add_circle Menghadirkan fleksibilitas yang tinggi

Salah satu keresahan yang menghantui para pengguna gym ball adalah pecah ketika digunakan saat senam dan berolahraga. Namun, kamu tak perlu risau karena hal itu tidak akan terjadi jika kamu menggunakan gym ball besutan dari Happy Fit ini.

Produsen asal Perancis ini menawarkan produk bola gym dengan keunggulan utama anti-burst atau anti pecah, sehingga dapat memberikan keamanan dan kenyamanan untuk para penggunanya.

Happy Fit Gym Ball hadir dalam ukuran diameter 65 cm, dan juga dibuat cukup lega untuk menunjang semua aktivitas olahragamu. Selain didesain dengan diameter yang cukup luas, alat fitness ini juga dirancang untuk menjalankan fungsi yang cukup beragam. Mulai dari memberikan relaksasi pada punggung, meratakan perut, dan memperbaiki postur tubuh yang kurang baik.

Bagi kamu yang masih bingung memilih bola gym terbaik, produk dari Happy Fit ini bisa dijadikan sebagai salah satu opsi. Tak hanya terkenal, Happy Fit juga memastikan bahwa produknya terbuat dari bahan yang kuat, namun tetap memiliki fleksibilitas yang tinggi, sehingga dapat menunjang berbagai gerakan senam yang kamu lakukan dengan aman dan nyaman.

Ideal untuk digunakan saat zumba
LP Support
Ideal untuk digunakan saat zumba
Cek harga LP Support Gym Ball di bawah ini:
add_circle Daya pantul sangat baik
add_circle Dilengkapi pompa kaki
add_circle Cocok untuk senam zumba

Apakah kamu termasuk orang yang hobi berolahraga Zumba? Gerakan aerobik berbasis tarian yang berasal dari Kolombia ini memang tengah digemari dan menjadi tren di kalangan pecinta senam.

Ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan dari Zumba, seperti melancarkan peredaran darah dan oksigen ke seluruh tubuh, serta meningkatkan detak jantung. Nah, untuk lebih menunjang kegiatan senam Zumba kamu, ada salah satu alat yang sangat cocok untuk kamu gunakan, yaitu LP Support Gym Ball.

Bola gym buatan LP ini memiliki kontur yang begitu fleksibel dan daya pantul yang sangat baik, sehingga bisa melakukan banyak gerakan senam di bola ini. Sangat cocok bukan dengan gerakan aerobik dari Zumba yang mengkombinasikan gerakan irama cepat dan pelan?

Selain itu, dengan gerakan-gerakan tersebut kamu bisa mengencangkan bagian-bagian tubuh seperti pantat, paha, punggung, dan perut dengan baik. Dalam paket penjualannya, sudah disertakan juga pompa kaki agar kamu lebih mudah mengembangkannya.

Kualitas terbaik dengan tone warna menarik
Reebok
Cek harga Reebok Gym Ball di bawah ini:
add_circle Brand ternama
add_circle Desain menarik
add_circle Diameternya luas

Merek ternama asal Inggris, Reebok menghadirkan produk gym ball berkualitas yang sayang untuk kamu lewatkan. Ya, Reebok Two Tone Gym Ball dibuat sebagai produk bola gymnastic unggulan yang memang layak untuk kamu pilih.

Pasalnya, gym ball dengan kelas premium ini merupakan produk ideal yang dapat kamu beli untuk tujuan latihan yang lebih profesional dan expert. Reebok Two Tone Gym Ball hadir dalam diameter 65 cm, sehingga membuatnya ideal untuk digunakan sebagai media dalam meningkatkan produktivitas latihan beratmu.

Tak hanya itu, daya tarik yang ditawarkan oleh Reebok adalah desainnya yang cantik. Memang banyak orang yang jatuh cinta pada pandangan pertama dengan produk ini karena desain yang diusungnya.

Desain yang dihadirkannya sangat berbeda dari produk gym ball kebanyakan. Dalam produk ini Reebok menggunakan desain Two-Tone, yakni perpaduan warna yang mencolok, yaitu warna kuning dan warna merah muda, sehingga membuat produk lebih eye catching.

Tahan berat, sanggup untuk membentuk otot
Go Fit
Tahan berat, sanggup untuk membentuk otot
Cek harga Go Fit Proball Gym Ball di bawah ini:
add_circle Cocok untuk latihan berat
add_circle Bahannya kuat
add_circle Memiliki diameter yang besar

Tak hanya untuk wanita, gym ball juga diciptakan untuk menunjang kegiatan olahraga yang biasa dilakukan oleh pria. Di antaranya adalah gerakan fitness yang lebih berat dan lebih ekstrem untuk membentuk otot, meningkatkan kekuatan, dan fleksibilitas.

Nah, tentu gym ball yang digunakan untuk kebutuhan tersebut juga akan berbeda dengan gym ball biasa. Jika kamu masih bingung, pilihlah produk gym ball keluaran Go Fit tipe ProBall. Lantas, apa yang membuat Go Fit begitu spesial dibandingkan dengan produk gym ball lain yang beredar di pasaran?

Produk ini diciptakan untuk memandu dan menunjang latihan berat dan ekstrem kamu dengan spesifikasi yang mumpuni. Bola gym ini juga dapat menampung bobot hingga 2000 lbs atau hampir 1 ton, lho!

Selain itu, diameternya pun dibuat lebih luas dan lega, yaitu 75 cm, sehingga menghadirkan area yang lebih luas untuk beragam gerakan. Bagaimana? Cukup spesial, bukan?!

Gym ball ukuran kecil yang meningkatkan aktivasi otot saat latihan
Cek harga Svarga Mini Gym Ball di bawah ini:

Svarga Mini Gym Ball memiliki diameter 25 cm yang cocok untuk berbagai aktivitas, seperti yoga dan pilates. Gym ball dari bahan PVC non-toxic ini akan membantu meningkatkan aktivasi otot saat kamu sedang berlatih dalam gerakan duduk, berdiri maupun berbaring, terutama yang menargetkan lengan, perut dan paha.

Penggunaan gym ball saat berlatih juga akan membuat otot lebih stabil, sekaligus memperkuat otot perut. Selain itu, Svarga Mini Gym Ball ini juga bisa kamu gunakan untuk mengurangi rasa tidak nyaman pada otot, juga menyokong leher dan punggung bagian bawah saat berlatih.

Bola gym dari bahan anti licin yang tersedia berbagai ukuran dan warna
Cek harga Speeds Gym Ball di bawah ini:
add_circle Tersedia beragam ukuran
add_circle Bahan anti licin
add_circle Mudah dibersihkan

Speeds Gym Ball merupakan gym ball yang terbuat dari bahan antiblust sehingga tidak licin saat digunakan. Hal ini akan memastikan kamu tetap aman dan tidak tergelincir yang berisiko menyebabkan cedera.

Produk ini terdiri dari berbagai ukuran, mulai dari 25, 35, 45, 55, 65, 75 hingga 85 cm yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Ada pula beberapa pilihan warna yang bisa kamu pilih sesuai selera, seperti biru, ungu, pink dan silver.

Speeds Gym Ball dapat membantu melatih, mengencangkan dan memperkuat otot, sekaligus melatih bagian tubuh tertentu, seperti dada, bahu, dan lengan. Bola gym ini juga dapat digunakan untuk meningkatkan keseimbangan dan koordinasi tubuh.

Gym ball pilihan terbaik untuk melatih otot, direkomendasikan untuk ibu hamil
MIISOO
Cek harga MIISOO Gym Ball di bawah ini:
add_circle Ideal melatih, mengencangkan dan memperkuat otot
add_circle Mudah dalam perawatan
add_circle Sudah dilengkapi pompa

Miisoo Gym Ball adalah pilihan sempurna untuk melengkapi rutinitas senam dan kebugaran kamu, Terbuat dari bahan berkualitas tinggi, gym ball ini tahan lama dan aman digunakan.

Dirancang untuk beragam aktivitas, termasuk yoga, pilates, dan latihan kekuatan, gym ball ini memberikan stabilitas yang optimal untuk meningkatkan keseimbangan dan koordinasi kamu. Terbuat dari bahan berkualitas tinggi, gym ball ini tahan lama dan aman digunakan.

Dengan ukuran 55cm, gym ball ini cocok untuk ibu hamil yang ingin menjaga kebugaran mereka dengan aman. Didukung oleh pompa gratis, mempersiapkan gym ball untuk latihan menjadi lebih mudah. 

Tingkatkan pengalaman senam dan kebugaran kamu dengan gym ball terbaik dari Miisoo. Dapatkan manfaat kesehatan yang tak tertandingi sambil bersenang-senang dalam latihan kamu.

Gym ball yang sesuai dengan ukuran anak, terdiri dari warna cerah menarik
Cek harga HAPPYFIT Kids Bounce Jumping Ball di bawah ini:
add_circle Gym ball khusus anak
add_circle Ukuran diameter yang sesuai untuk anak
add_circle Tahan lama dan tidak mudah rusak

HAPPYFIT Kids Bounce Jumping Ball merupakan pilihan tepat dan terbaik untuk menjaga anak tetap aktif dan sehat dengan kesenangan. Didesain demgan diameter 45 cm dan pegangan nyaman, anak bisa berolahraga sambil bermain.

Ukuran ini sangat pas buat keseimbangan antara kesenangan dan olahraga. Gym ball ini juga tahan lama dan aman.

Selain itu, warna cerah menarik bagi anak-anak. Anak menjadi lebih senang bermain sambil aktif. Tersedia pink dan ungu, cocok untuk si kecil. Aktivitas fisik anak jadi lebih bervariasi dan mendukung perkembangan motorik.


Cara Menggunakan Gym Ball Terbaik dengan Tepat

Meski tampak sederhana, gym ball tidak boleh digunakan sembarangan. Jika salah posisi dan tekanan, maka akan meningkatkan peluang terjadinya cedera bagi pengguna. Berikut cara menggunakan gym ball yang aman dan efektif.

  • Pompa gym ball dengan tekanan angin yang sesuai

Tekanan angin yang terlalu kencang akan menyebabkan gym ball menjadi lebih keras dan pantulan makin kencang. Sedangkan tekanan angin yang kurang akan membuat gym ball tidak dapat memantul dengan baik dan menahan beban tubuh. Oleh karena itu, pastikan tekanan angin pada tingkatan yang pas agar aktivitas olahraga lebih nyaman. Biasanya di kardus, buku petunjuk, atau permukaan bola tertulis tingkatan tekanan angin yang dianjurkan.

  • Latihan gym ball di area yang luas

Sebelum melakukan latihan menggunakan alat ini, sebaiknya pastikan tidak ada peralatan lain yang mengganggu ruang gerakmu.  Hal ini untuk meminimalisir ruang gerak sempit yang bisa membuatmu cedera. Selain itu agar tidak terjadi kekacauan ketika menabrak benda-benda di sekitar. Area yang kosong membuatmu lebih leluasa ketika melakukan gerakan olahraga.

  • Jaga stabilitas saat duduk diatas gym ball

Sebelum melakukan gerakan olahraga lainnya, pertama-tama sebaiknya sesuaikan tingkat stabilitas dengan mencoba duduk diatas gym ball dengan posisi yang benar, yaitu duduk dengan posisi lutut 90 derajat. Hal ini bermanfaat untuk kamu beradaptasi dengan gaya pantul bola. Dengan begitu kamu bisa memperkirakan gerakan berikut akan seperti apa.

  • Atur pernafasan saat latihan

Selama latihan aturlah pernafasanmu untuk menjaga kestabilan saat menggunakan gym ball agar mendapatkan hasil latihan yang maksimal. Terdapat beberapa jenis latihan yang dapat kamu lakukan yaitu latihan dasar untuk pemula, latihan kaki, latihan mengecilkan perut hingga latihan ibu hamil. Nafas yang teratur membuatmu lebih rileks sehingga tak mudah goyah ketika mencoba seimbang di atas bola.


Kesimpulan

Gym ball memang terlihat mudah untuk dipilih, akan tetapi beda produk tentu beda fitur yang disediakan. Berbeda ukuran dan ketahanan pun tentu menjadi prioritas utama dalam membeli. Bagi kamu yang ingin mencoba atau masih pemula dalam menggunakan gym ball, pilihlah bola standar yang tak ada embel-embel fiturnya dan ukuran agak kecil.

Namun, jika kamu memang merupakan instruktur atau orang yang aktif sehari-hari dalam kegiatan fitness yang menggunakan gym ball maka bola yang ukurannya lebih besar bisa dijadikan pilihan.

Artikel Terkait Gym Ball Terbaik 2024

End of Article