Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

11 Rekomendasi Set Pisau Dapur yang Bagus dan Terbaik di Indonesia (Update 2024)

Lebih lengkap, lebih sempurna

Pisau merupakan salah satu peranti dapur yang esensial. Meskipun fungsi utamanya adalah untuk memotong bahan-bahan makanan, tapi pisau memiliki bentuk dan jenis yang beragam, sesuai dengan kegunaan khusunya masing-masing. 

Oleh karena itu, agar kegiatan masak-memasak di dapur kamu semakin lengkap, membeli pisau set bisa menjadi solusi karena kamu bisa temukan semua jenis pisau yang kamu butuhkan hanya dalam satu set saja. ProductNation punya beberapa rekomendasi set pisau dapur yang bagus dan terbaik. Simak yuk artikel berikut ini!


Alasan Menggunakan Set Pisau Dapur Lebih Baik

Menggunakan satu set pisau dapur bukan hanya tentang efisiensi, tetapi juga tentang menciptakan pengalaman memasak yang lebih memuaskan. Dengan berinvestasi dalam satu set pisau dapur berkualitas, kamu akan merasakan kemudahan dalam berbagai tugas memasak.

Setiap pisau dalam satu set tersebut memiliki peran dan kegunaannya sendiri, yang memungkinkan kamu untuk memotong, mengiris, atau memotong berbagai bahan dengan presisi yang lebih baik. Hal ini tidak hanya menghemat waktu, tetapi juga memastikan konsistensi dalam persiapan makanan kamu.

Selain itu, penyimpanan yang efisien dan desain kompak dari set pisau dapur akan membantu kamu menghemat ruang di dapur. Dengan memilih satu set pisau dapur yang sesuai dengan kebutuhan, kamu juga dapat menghemat uang daripada membeli pisau secara individual.

Untuk mendukung persiapan masakan kamu, satu set pisau ini bisa menjadi alat yang andal dan memberikan fleksibilitas. Pastikan untuk selalu merawat pisau dapur kamu dengan baik agar tetap tajam dan efisien, sekaligus kamu akan menemukan bahwa memiliki satu set pisau dapur adalah keputusan yang cerdas dan ekonomis.


11 Rekomendasi Set Pisau Dapur yang Bagus dan Terbaik 2024

Set pisau dapur yang bagus andalah chef profesional
Joseph Joseph
set pisau dapur terbaik dan bagus
mulai
Rp.1,9 juta
Cek harga Joseph Joseph Elevate Knives 5-piece Carousel Set di bawah ini:
add_circle Terbuat dari durable stainless steel
add_circle Child lock
add_circle Desain egronomis

Editor's Choice: "Untuk kamu yang sedang mencari set pisau dapur yang berkualitas dan banyak digunakan oleh para chef proffesional, kamu bisa memilih rekomendasi produk yang satu ini. Set pisau ini terbuat dari bahan durable stainless steel yang tajam dan kuat. Memiliki pegangan yang presisi dan anti slip, sehingga nyaman dan efektif ketika digunakan.

Para chef atau yang hobi memasak di dapur biasanya memilih pisau professional dengan kualitas tajam, awet, dan bisa memotong dengan berbagai ukuran. Joseph Joseph Lockblock Knife adalah salah satu pilihan tepat untuk kamu yang sedang mencari pisau premium dengan kualitas yang tidak perlu diragukan lagi.

Set pisau dapur terbaik ini terbuat dari bahan durable stainless steel Jepang yang tajam dan kuat, sehingga cocok untuk memotong berbagai jenis bahan makanan. Dalam satu set pisau, termasuk dari 5 pisau ergonomis dengan pegangan lancip dan presisi, sehingga nyaman serta efektif ketika digunakan. Kelebihan lainnya adalah blok atau tempat pisau dapat berputar dengan slot vertikal , sehingga memudahkanmu untuk mengambilnya. 

Untuk perawatannya, sebaiknya jangan dimasukkan ke dalam mesin cuci piring. Cuci pisau dengan dengan tangan dan keringkan. Untuk carouselnya bisa kamu lap saja dengan kain basah. 

Set pisau dapur stainless yang murah dan berkualitas
MIISOO
MIISOO Pisau Set Dapur Stainless-1
mulai
Rp.69 ribu
Cek harga MIISOO Pisau Set Dapur Stainless di bawah ini:
add_circle Dilapisi anti lengket
add_circle Kualitas stainless anti karat
add_circle Desain elegan
remove_circle Tidak ada pisau ukuran besar

Untuk kamu yang sedang mencari pisau dapur dengan harga terjangkau dan berkualitas serta mumpuni untuk memotong aneka bahan masakan, MIISOO Set Pisau Dapur Stainless ini bisa menjadi pilihan tepat. Pisau dapur serbaguna ini terbuat dari bahan stainless steel dengan non-stick coating.

Adanya bahan non-stick ini membuat pisau tidak lengket ketika digunakan memotong makanan bertekstur lembek. Memudahkan juga untuk dibersihkan tanpa adanya korosi dari sisa-sisa makanan yang menempel.

Satu set pisau dapur ini berisi 6 pcs yang terdiri dari 1 pisau besar, 1 pisau kecil, 1 pisau daging, 1 pisau roti, 1 gunting, dan 1 serutan. Cocok digunakan untuk pemakaian di rumah tangga ataupun sebagai hadiah untuk keluarga terdekat dan teman yang baru menikah.

Kualitas pisau dijamin tajam, anti karat, dan memiliki desain yang elegan. Harga pisau dapur 1 set ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau.

Elegan di dapur dengan pisau dapur set warna hitam
Welcook
Welcook Marbel Knives Pisau Dapur Set 6 Pcs-1
mulai
Rp.159 ribu
Cek harga Welcook Marbel Knives Pisau Dapur Set 6 Pcs di bawah ini:
add_circle Handle pisau egronomis
add_circle Tajam dan anti karat
add_circle Desain elegan
remove_circle Tidak ada pisau ukuran besar

Welcook Marbel Knives Set adalah salah satu pilihan tepat untuk kamu yang ingin memiliki pisau dapur set tipe basic alias standar di rumah. Desainnya elegan dengan coating marbel dan grip silicon motif kayu, sehingga pegangan tersasa lebih nyaman dan aman ketika digunakan memotong makanan.

Tidak mudah terlepas dan terasa tergenggam dengan baik di kepalan tangan. Selain unggul untuk estetika, coating marbel ini juga membuat pisau tidak lengket Ketika digunakan memotong, sehingga lebih bersih dan higienis.

Dalam pembelian satu set pisau dapur ini, kamu akan mendapatkan 1 pengupas model keramik, 1 chef knife ukuran 8 inci, 1 pisau slicer 8 inci, 1 pisau roti 8 inci, 1 pisau serbaguna 5 inci, dan 1 paring knife 3.5 inci. Kamu juga bisa memberikan set pisau dapur terbaik ini sebagai hadiah, apalagi ditambah dengan packaging kotak yang cantik!

Set pisau dapur terbaik yang unik dan feminin dengan warna pink
Steincookware
Steincookware Pisau Diamond Knives Set 6 in 1-1
mulai
Rp.250 ribu
Cek harga Steincookware Pisau Diamond Knives Set 6 in 1 di bawah ini:
add_circle Coating non stick
add_circle Multifungsi
add_circle Mudah diasah

Steincookware Pisau Diamond Knives hadir dengan warna pink yang bikin gemas untuk dibeli. Tidak hanya tampilannya yang cantik, kualitas pisau juga terjamin. Set pisau dapur Steincookware ini juga berfungsi memotong jenis bahan makanan apapun dan dijamin tidak menempel karena telah dilengkapi lapisan non stick yang food grade.

Dalam satu set pembelian, telah tersedia 4 jenis pisau, yaitu chef knife untuk memotong daging, ikan, atau ayam, santoku knife untuk mengiris sayur dan buah, cleaver knife utuk mencincang daging, dan terakhir ada utility knife untuk pisau buah dan kegunaan lainnya.

Hebatnya lagi, kamu juga akan mendapatkan tambahan 1 buah gunting dapur serbaguna, dan 1 pengasah pisau (baja dan ceramic sharpener). Untuk mengasah pisau dapur satu set ini, kamu bisa melakuaknnya dengan cara 10 kali asahan baja dilanjutkan 10 kali asahan ceramic untuk menghaluskan pisaunya.

Set pisau dapur warna-warni agar tampil ceria di dapur
Oxone
Oxone OX-606 Rainbow Knife Set-1
mulai
Rp.135 ribu
Cek harga Oxone OX-606 Rainbow Knife Set di bawah ini:
add_circle Desain egronomis
add_circle Bobot ringan
add_circle Lengkap untuk berbagai kebutuhan
add_circle Harga ekonomis
remove_circle Tidak cocok untuk makanan ukuran besar

Siapa sih yang tidak kenal brand Oxone, merek ini merupakan salah satu raja produk perlengkapan dapur yang terkenal dengan kualitas dan harga affordable-nya. Untuk urusan pisau, Oxone juga mengeluarkan berbagai pilihan tipe.

Nah, salah satu yang paling laris adalah Oxone OX-606 Rainbow Knife Set. Knife set ini berbahan stainless steel yang terdiri dari pisau dapur, pisau serbaguna, pisau roti, pisau pengiris daging, dan pisau chef. Dilengkapi juga dengan rak berbahan plastik untuk menyimpan pisau agar lebih rapi.

Dengan gagang plastik, set pisau dapur 5 pcs ini sangat nyaman dan mudah untuk dipegang. Bahan plastik pada gagang membuat pisau berbobot ringan, sehingga membuat kamu tidak cepat lelah saat menggunakannya.

Pisau dapur set terbaik yang cocok dijadikan kado pengantin baru
Lock & Lock
Lock & Lock CKK101S01 Kitchen Knife Set-1
mulai
Rp.99 ribu
Cek harga Lock & Lock CKK101S01 Kitchen Knife Set di bawah ini:
add_circle Bahan stainless steal
add_circle Cocok untuk kado
add_circle Harga affordable

Pilihan set pisau dapur lainnya adalah Lock & Lock CKK101S01 Kitchen Knife Set yang memiliki harga affordable, sesuai dengan kualitasnya. Hanya dengan Rp 100 ribuan saja, kamu sudah bisa memiliki set pisau lengkap dengan berbagai pilihan ukuran untuk kebutuhan memasak di dapur.

Masak jadi makin mudah dan tidak membuat merogoh kantong terllau dalam. Satu set pisau dapur terbaik dari Lock & Lock ini terdiri dari 1 chef knife 8 inch, 1 bread knife 8 inch, 1 utility knife 5 inch, 1 paring knife 3,5 inch, 1 peeler.

Terbuat dari bahan stainless steel yang dijamin tajam, anti lengket, dan food grade, sehingga aman untuk memotong makanan. Plusnya lagi, warna putih pada mata pisau dan motif hitam-putih pada gagang pisau memberikan kesan menarik dan elegan.

Terjangkau dan mumpuni memotong beragam bahan masakan
Bonbox
set pisau dapur terbaik dan bagus
mulai
Rp.48 ribu
Cek harga Bonbox Pisau Dapur Set 6 in 1 di bawah ini:
add_circle Bahan stainless steel
add_circle Anti karat
add_circle Desain Egronomis
add_circle Tersedia 3 varian warna

Untuk kebutuhan pisau dapur yang tidak terlalu memerlukan pekerjaan berat, kamu bisa memilih produk set pisau dapur dari Bonbox ini. Set pisau dapur ini terbuat dari bahan jerami gandum dan baja berkualitas yang anti karat.

Harga set pisau dapur ini juga sangat terjangkau, mulai dari 60 Ribuan saja dan kamu sudah bisa memiliki set pisau dapur lengkap ini. Set Pisau dapur Bonbox terdiri dari slicing knife, multi-function knife, fruits knife, dish holder clip, dan gunting.

Jadi, kamu bisa dengan mudah memotong buah dan saur, hingga daging ataupun ayam dengan set pisau ini. Bagian gagang didesain egronomis, sehingga nyaman, mudah untuk digenggam dan tidak mudah tergelincir.

Set pisau dapur terbaik, lengkap dengan model granit
Bolde
Bolde Super Knives Marbella-1
mulai
Rp.132 ribu
Cek harga Bolde Super Knives Marbella di bawah ini:
add_circle Food grade material
add_circle Desain elegan
add_circle Dijamin tajam
remove_circle Tidak dilengkapi asahan

Rekomendasi set pisau terbaik lainnya adalah produk dari Bolde Super Knives Marbella. Terbuat dari struktur baja yang kokoh dan dirancang khusus anti gagang patah sehingga lebih awet untuk pemakaian dalam jangka waktu lama.

Ditambah lagi dengan sistem graphic granite coating painting yang membutanya semakin kokoh. Pisau dapur set ini juga memiliki karbon tinggi, sehingga berdaya tahan tinggi, sehingga bebas bakteri dan makanan lebih higienis. Bagian gagang didesain secara ergonomis dengan fitur gagang melengkung dan meruncing.

Hal tersebut membuatnya terasa pas di tangan untuk memaksimalkan kontrol dan memastikan kenyamanan saat digunakan. Dalam 1 set pisau terdiri dari pisau pengupas, pisau pemotong serbaguna, pengupas buah, pisau pengiris, pisau pemotong daging, dan gunting serbaguna.

Tahan karat dan anti lengket, mudah dibersihkan
Ezren
Ezren EZ-0144-1
mulai
Rp.559 ribu
Cek harga Ezren EZ-0144 di bawah ini:
add_circle Bahan stainless steel
add_circle Multifungsi
add_circle Desain egronomis

Pilihan pisau dapur set yang bagus dan premium dengan harga yang jauh lebih murah ada pada merk Ezren EZ-0144. Berbahan stainless steel berkualitas yang kuat, anti karat dan tahan lama. Didesain ergonomis sehingga nyaman dan mudah untuk digenggam dan tidak mudah tergelincir.

Hal ini bertujuan agar kamu bisa dengan nyaman menggunakannya untuk memotong dalam berbagai ukuran dan bentuk. Dalam satu set pisau terdiri dari slicing knife, multi-function knife, fruits knife, food clip dish, dan alat cetakan goreng telur. Slicing knife sendiri hampir mirip dengan pisau serbaguna, tetapi memiliki desain yang lebih tipis dan sempit.

Sedangkan set pisau dapur serbaguna ini memiliki fungsi yang sangat beragam, mulai dari memotong buah atau sayuran, mengiris daging, mencincang bumbu-bumbu masakan, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Lengkap dengan kotak kayu untuk menaruh pisau set-nya
Cypruz
Cypruz PU0525-1
mulai
Rp.205 ribu
Cek harga Cypruz PU0525 di bawah ini:
add_circle Serbaguna untuk berbagai kebutuhan
add_circle Bahan stainless steel
add_circle Desain elegan
remove_circle Merk kurang terkenal

Merk pisau dapur set yang satu ini mungkin belum banyak diketahui orang, namun untuk kualitas dijamin top dengan harga affordable. Cypruz PU0525 memiliki desain elegan berwarna hitam dengan kotak kayu, sehingga membutanya aman ketika disimpan.

Cocok digunakan untuk mengupas buah, memotong sayur hingga mengirisi aneka bumbu dapur. Pisau multifungsi ini terdiri dari 7 pisau dengan aneka fungsi, 1 gunting, 1 talenan, dan 1 pisau peeler.

Set pisau dapur yang bagus ini terbuat dari bahan stainless steel berkualitas yang kuat, anti karat, dan awet untuk digunakan dalam jangka waktu lama. Pilihan terbaik untuk melengkapi dapur kamu ataupun sebagai kado untuk orang-orang terdekat.

Set pisau dapur dengan warna hitam yang elegan
HAYYLIFE
mulai
Rp.110 ribu
Cek harga HAYYLIFE Black Knife 5 in 1 Set di bawah ini:
add_circle Terbuat dari bahan stainless steel
add_circle Anti karat dan mudah dibersihkan
add_circle Nyaman digenggam dan anti slip
add_circle Harga terjangkau

Jika kamu hobi mengoleksi barang berwarna hitam, tidak ada salahnya untuk mengoleksi set pisau dapur yang satu ini. Hal ini karena, produk ini memiliki desain dan warna hitam elegan yang dapat melengkapi perlengkapan dapurmu. 

Set pisau Hayylife ini merupakan kitchen set berbahan stainless steel yang berkualitas, kuat, anti karat dan tahan lama. Memiliki desain ergonomis yang mudah digenggam dan tidak mudah tergelincir, sehingga nyaman ketika dipakai. Produk ini juga sangat mudah dibersihkan. 

Pembelian satu set pisau dapur multifungsi ini terdiri dari beberapa ukuran dan fungsinya yaitu, 1 pisau koki, 1 pisau potong, 1 pisau serba guna, 1 pengupas dan 1 gunting. Dikarenakan warnanya sangat elegan, kamu bisa menjadikan produk ini sebagai hadiah untuk kerabat atau keluargamu. 


Cara Memilih Set Pisau Dapur Terbaik

Sudah tahukah kamu, bahwa pisau memiliki bentuk dan ukuran yang berbeda-beda sesuai dengan fungsinya masing-masing. Jika kamu belum tahu detailnya seperti apa, barangkali penjelasan di bawah ini bisa menjadi referensimu dalam memilih pisau set dapur terbaik.

  • Ketahui jenis-jenis pisau yang dibutuhkan

Sumber foto: thermoboutique.com

Ada berbagai jenis pisau dapur yang biasanya melengkapi perlengkapan pisau set. Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut.

    • Santoku knife: Pisau ini bersifat multifungsi dapat memotong tiga jenis makanan sekaligus yaitu daging, ikan dan sayuran. Pada umumnya, santoku knife berukuran sekitar 150-200 mm.
    • Deba knife: Pisau yang khusus digunakan untuk mengolah dan memotong ikan. Terdapat dua jenis Deba knife. Pertama, yang berukuran 120-180 mm, biasanya digunakan untuk membersihkan sisik, memotong kepala ikan, serta memisahkan daging ikan dari tulangnya. Sedangkan, pisau berukuran 90-120 mm digunakan untuk membelah perut ikan. 
    • Vegetable cleaver: Sesuai dengan namanya, pisau ini berguna untuk memotong sayuran. Pisau ini memiliki karakteristik mata pisau rata, dengan ukuran sekitar 150-165 mm.
    • Chef’s knife: jenis pisau ini memang umum digunakan oleh chef professional maupun ibu rumah tangga. Pisau berukuran 15021 cm ini memang serbaguna karena dapat memotong segala jenis bahan makanan mulai dari sayuran, buah-buahan, bawang, daging, maupun ikan.
    • Utility knife: Jenis pisau ini memiliki ukuran yang lebih ramping daripada chef’s knife. Sehingga pisau berukuran 9-15 cm ini biasanya digunakan untuk memotong bahan makanan dalam jumlah yang lebih sedikit.
    • Bread knife: Dengan mata pisau bergerigi, jenis pisau ini memang digunakan khusus untuk memotong roti agar hasilnya tetap rapih dan tidak hancur. Jika kamu suka mengkonsumsi roti, jenis pisau ini wajib masuk dalam daftar pisau setmu.
    • Cleaver knife: Jika kamu sering menyambangi kios pedagang daging, kamu pasti sudah tak asing lagi dengan jenis pisau ini. Dengan karakteristik pisau yang besar dan berbentuk persegi panjang dan gagang yang kokoh dan cukup berat, cleaver knife memang diperuntukkan untuk memotong bahan makanan yang keras seperti daging dan tulang. 
  • Sesuaikan dengan hidangan yang sering disajikan di rumah

Setelah mengenali jenis pisau serta fungsinya, hal yang patut kamu perhatikan sebelum membeli pisau set adalah menyesuaikannya dengan hidangan yang seringkali kamu sajikan di rumah. Jika kamu selalu sarapan roti setiap pagi, maka kamu membutuhkan jenis pisau bread knife. Jika kamu sering mengolah daging dan tulang, maka kamu membutuhkan cleaver knife, dan sebagainya.

  • Mempertimbangkan material pembuat pisau

Sumber foto: fnsharp.com

Kualitas pisau pastinya ditentukan oleh material pembuat pisau itu sendiri. Pilihlah pisau dengan material yang berkualitas. 

    • Stainless steel: Stainless steel dikenal sebagai material pisau yang tahan karat. Stainless steel adalah baja yang dilapisi dengan kromium sehingga menghasilkan unsur logam yang tahan lama. Bahan yang satu ini sangat cocok untuk digunakan sebagai alat masak. 
    • Baja: Bahan lain yang digemari adalah baja. Baja yang merupakan gabungan dari jenis logam besi dan karbon. Pisau yang terbuat dari bahan baja memiliki ketajaman yang lebih dibandingkan dengan material stainless steel. Namun, kelemahannya adalah mudah berkarat sehingga kurang ideal dijadikan sebagai alat memasak. 
    • Keramik: Memiliki ketajaman seperti logam, pisau berbahan keramik adalah alternatif yang bisa dipilih. Selain itu, bahan ini juga antikarat dan tidak perlu diasah lagi sehingga lebih praktis digunakan. Bahan makananmu juga tidak akan berbau karena tidak mengandung logam. Namun, kelemahan bahan keramik adalah mudah retak, sehingga perlu kehati-hatian dalam menggunakannya.

Cara Merawat Set Pisau Dapur yang Tepat

Pisau dapur merupakan alat masak yang penting dan memerlukan perawatan yang tepat agar tetap tajam dan efisien.

  • Bersihkan pisau dapur dengan lembut dan teliti

Pastikan untuk membersihkan set pisau dapur setelah digunakan. Cuci dengan lembut menggunakan sabun dan air hangat. Hindari mencuci pisau dengan spons kasar atau bahan abrasif yang dapat merusak lapisan pisau.

  • Melakukan pengasahan secara teratur

Pengasahan pisau secara teratur adalah kunci untuk mempertahankan ketajaman pisau. Gunakan alat asah yang sesuai dengan jenis pisau kamu dan ikuti petunjuk penggunaaannya. Kamu bisa melakukan pengasahan sebulan sekali atau lebih sering, tergantung frekuensi pemakaian pisau.

  • Menyimpan pisau dengan aman

Simpanlah pisau dapur dengan benar untuk mencegah kerusakan dan cedera. Gunakan pelindung pisau atau blok pisau, untuk menyimpan pisau dengan aman dan menjaga tepi pisau agar tetap tajam.

  • Menghindari pengguna yang tidak sesuai

Hindari menggunakan pisau untuk memotong bahan yang keras atau beku yang dapat merusak tepi pisau. Selalu gunakan pisau dengan hati-hati dan sesuai dengan fungsinya.


Kesimpulan

Setiap jenis pisau yang disajikan dalam satu set tentunya berbeda-beda pada setiap mereknya. Oleh karena itu, sebagai konsumen yang bijak, kamu harus tetap teliti untuk memilih jenis pisau mana sajakah yang sering kamu gunakan untuk menyajikan hidangan. Hal tersebut berguna agar pisau set yang kamu beli bisa digunakan secara efektif. 


Konten Lain Terkait Set Pisau Dapur Terbaik

End of Article