Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

10 Rekomendasi Minuman Berenergi yang Bagus di Indonesia 2025

Sekali teguk, capek dan lelah hilang!

Tidak sedikit dari kita yang sering merasakan tubuh lelah dan lemas yang disebabkan karena sibuknya jadwal dan padatnya aktivitas selama seharian, sehingga membuat minuman berenergi menjadi “shortcut” untuk bisa mengembalikan stamina dan menghilangkan kelelahan.

Berbagai brand pun bersaing dalam menawarkan produknya. Rasa dan jenisnya juga bermacam-macam. Tersedia mulai dari bubuk hingga yang siap minum dalam botol atau kaleng. Maka dari itu untuk mempermudah, kali ini kami akan merekomendasikan 10 minuman berenergi (energy drink) yang sesuai kebutuhan tubuh kamu.

Penyunting

Martinus Aditama chevron_right

Perkenalkan nama saya Martinus Paskalis Aditama atau biasa dipanggil Martin. Saya merupakan lulusan Pendidikan Bahasa Inggris Univ ...

10 Minuman Berenergi yang Bagus dari Merk Terbaik

Bantu mempercepat penyerapan nutrisi ke dalam sel otot
BSN No Xplode
BSN
BSN No Xplode
mulai
Rp.459 ribu
Cek harga BSN No Xplode di bawah ini:
add_circle Dapat menambah massa otot
add_circle Mengandung vitamin B
add_circle Rendah kalori

Editor's Choice: "Untuk kamu yang aktif berolahraga dan ingin membentuk otot, kamu bisa mengonsumsi minuman berenergi sekaligus suplemen dari BSN No Xplode. Berbeda dari minuman benergi lainnya, produk yang satu ini merupakan minuman pre-workout yang biasa dikonsumsi sebelum olahraga."

Minuman berenergi dengan kemasan berwarna merah ini memiliki kandungan creatine yang dapat menambah tenaga selama latihan. Tak ketinggalan pula kandungan beta alanine pada minuman ini yang bisa menambah masa otot, baik untuk pria ataupun wanita.

Minuman ini juga cocok untuk dikonsumsi oleh yang sedang diet, karena hanya mengandung 20 kalori dalam setiap penyajiannya. Terdapat pula kandungan vitamin B yang dapat memenuhi kebutuhan vitamin pada tubuh. Terbuat dari ekstrak buah-buahan, produk ini cocok untuk kamu yang alergi atau tidak bisa mengonsumsi dairy product.

Minuman impor tanpa kandungan gula untuk hasilkan stamina tinggi
Monster Energy Drink
Monster
Produk import tanpa kandungan gula untuk hasilkan stamina tinggi
mulai
Rp.38 ribu
Cek harga Monster Energy Drink di bawah ini:
add_circle Bisa dikonsumsi untuk yang sedang diet
add_circle Membuat tubuh lebih bertenaga dan tetap segar
add_circle Membantu agar tetap fokus
add_circle Memiliki kandungan ginseng

Untuk kamu yang sedang diet namun tetap ingin bertenaga saat menjalani aktivitas, minuman Monster ini bisa menjadi andalan untuk kamu. Karena minuman berenergi yang dikemas dalam kemasan kaleng hitam ini dklaim tanpa gula, sehingga aman untuk dikonsumsi saat kamu sedang diet atau berusaha ingin menurunkan berat badan.

Memiliki berat bersih 470 ml, minuman berenergi asal brand USA ini memiliki kandungan taurin yang mampu meningkatkan performa tubuh dan membuat tubuhmu terasa lebih bertenaga. Dengan rasa yang menyegarkan, minuman yang satu ini juga bisa membantu kamu lebih segar dan tetap fokus.    

Tidak hanya itu saja, minuman ini juga memiliki kandungan ginseng yang dikenal mengandung antioksidan yang bagus untuk otak dalam melawan radikal bebas yang dapat merusak otak. Hadir dengan harga yang bersaing, minuman ini bisa menjadi andalan dalam menjalani aktivitas.

Semakin segar dengan minuman energi yang mengandung kafein
KratingDaeng Energy Drink
KratingDaeng
Semakin segar dengan kandungan kafein
mulai
Rp.6 ribu
Cek harga KratingDaeng Energy Drink di bawah ini:
add_circle Memiliki rasa yang segar
add_circle Sudah tersertifikasi BPOM
add_circle Cocok untuk yang tidak suka kopi
remove_circle Kemasan botol kaca yang rawan pecah

Dikemas dalam botol kaca dengan logo dua banteng merah, minuman KratingDaeng bisa menjadi andalan buat kamu yang menyukai minuman bertenaga. Sebab, produk ini memiliki kandungan kafein, yang dapat membantu kamu agar tetap fokus. Rasanya pun juga menyegarkan, sehingga cocok untuk kamu yang tidak menyukai kopi.

Selain mengandung kafein, minuman ini juga mengandung taurin, yang dikenal dapat membantu kamu lebih aktif saat beraktivitas. Dengan harga yang relatif terjangkau, kamu bisa menemukan produk ini di toko online ataupun swalayan terdekat.

Tak perlu khawatir akan keamanannya, karena produk minuman berenergi ini sudah memiliki sertifikasi dari BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan). Isiannya pun juga cukup banyak, yakni 150 ml untuk setiap botolnya.

Rasa anggur yang berkarbonisasi
Proman Energenesis Minuman Energi
Proman
Rasa anggur yang berkarbonisasi
mulai
Rp.6 ribu
Cek harga Proman Energenesis Minuman Energi di bawah ini:
add_circle Membantu mencegah rasa kantuk
add_circle Memiliki sensasi seperti minuman bersoda
add_circle Mengandung vitamin B kompleks

Buat kamu yang menyukai minuman bersoda, minuman Proman ini tentu bisa menjadi opsi yang tepat untuk kamu. Sebab, berbeda dari minuman berenergi lainnya, Proman Energy Drink ini memiliki unsur karbon di dalamnya, yang membuat minuman ini memiliki sensasi seperti minuman bersoda pada umumnya.

Adapun kandungan yang terdapat dalam minuman ini di antaranya yaitu panax ginseng, yang mana kandungan ini mampu meningkatkan daya tahan tubuh. Sehingga, tubuh bisa tetap fit meski menjalani banyak aktivitas. Tak ketinggalan pula kandungan kafein dalam minuman ini yang dapat membantu kamu agar tetap fokus sekaligus mencegah kantuk.

Selain itu, terdapat pula kandungan vitamin B kompleks, yang dapat mengubah lemak menjadi energi, sehingga kamu pun bisa lebih aktif. Dengan rasa anggur, minuman berenergi ini dijamin bisa bantu kamu merasa lebih segar.

Solusi untuk anti ngantuk
Extra Joss Active
Extra Joss
Solusi untuk anti ngantuk
mulai
Rp.14 ribu
Cek harga Extra Joss Active di bawah ini:
add_circle Dapat meningkatkan performa tubuh
add_circle Bagus untuk memperkuat daya tahan tubuh
add_circle Memiliki kandungan royal jelly
remove_circle Tidak bisa langsung dikonsumsi

Jika kamu sering merasa ngantuk saat beraktivitas, Extra Joss Active bisa menjadi minuman yang tepat untuk menemani kamu dalam menjalani kesibukan. Dengan sensasi rasa asam yang bikin mata melek, minuman yang satu ini ampuh untuk atasi kantuk.

Berbeda dari minuman berenergi lainnya, produk yang satu ini dikemas dalam sachet yang lebih praktis. Sehingga kamu tidak perlu khawatir jika produk akan tumpah. Kandungannya pun juga tak main-main, karena minuman ini memiliki kandungan ekstrak ginseng korea, yang dapat menambah energi.

Minuman ini juga bisa menjadi minuman pre-workout, karena dapat meningkatkan performa tubuh dan membuat tubuh terasa lebih bertenaga. Tak ketinggalan pula kandungan royal jelly, yang bagus untuk memperkuat daya tahan tubuh.

Sumber tenaga sebelum beraktivitas
KukuBima Ener-G! Rasa Nanas
KukuBima
mulai
Rp.7 ribu
Cek harga KukuBima Ener-G! Rasa Nanas di bawah ini:
add_circle Membantu menjaga daya tahan tubuh
add_circle Memproduksi energi dalam tubuh
add_circle Mengandung madu

Supaya kamu bisa tetap fit saat menjalani aktivitas seharian, kamu bisa mengonsumsi minuman penambah energi dari KukuBima Ener-G! Rasa Nanas. Sesuai dengan nama produknya, minuman ini memiliki rasa nanas yang sedikit asam dan bisa membuat kamu merasa lebih segar.

Untuk kandungannya sendiri, minuman ini mengandung madu yang dikenal baik untuk menjaga daya tahan tubuh. Selain itu, terdapat pula taurin yang dapat membuat kamu terasa lebih bertenaga sekaligus meningkatkan performa fisikmu.

Tak ketinggalan pula kandungan vitamin B kompleks, yang dapat memenuhi kebutuhan tubuhmu akan vitamin dan memproduksi energi agar kamu bisa lebih aktif. Minuman berenergi ini juga dikemas dalam sachet, sehingga kamu bisa lebih mudah untuk membawanya.

Aman untuk dikonsumsi siapa saja
You C1000 Vitamin Orange
YOU C1000
Aman untuk dikonsumsi siapa saja
mulai
Rp.7 ribu
Cek harga You C1000 Vitamin Orange di bawah ini:
add_circle Baik untuk kesehatan kulit
add_circle Memiliki rasa asam yang segar
add_circle Mudah ditemukan di pasaran

Buat kamu yang menyukai rasa asam dari jeruk yang menyegarkan, kamu tentu juga akan menyukai You C1000. Minuman ini juga berbeda dari produk minuman berenergi lainnya, karena dapat dikonsumsi oleh pria dan wanita di berbagai kalangan usia.

Sesuai dengan namanya, minuman ini kaya akan vitamin C yang sudah dikenal bagus untuk menjaga daya tahan tubuh. Tak ketinggalan pula vitamin E yang juga ada pada minuman ini dan diyakini bagus untuk menjaga kesehatan kulit.

Memiliki kemasan botol yang terbuat dari kaca, membuat tampilan produk ini terlihat lebih mewah sekaligus menjaga produk agar tetap higienis. Ditawarkan dengan harga yang relatif terjangkau, kamu bisa menemukan produk ini dengan mudah di pasaran, baik offline maupun online.

Pilihan tepat untuk yang aktif dan memiliki mobilitas tinggi
Hemaviton Energy Drink
Hemaviton
Hemaviton Energy Drink
mulai
Rp.6 ribu
Cek harga Hemaviton Energy Drink di bawah ini:
add_circle Dapat menambah tenaga
add_circle Mengandung ekstrak ginseng
add_circle Kemasan botol yang praktis

Aktivitas banyak dan harus tetap segar seharian? Kamu bisa mengonsumsi Hemaviton Energy Drink sebagai minuman suplemen. Yup, produk yang satu ini memiliki kandungan taurin di dalamnya, yang mana sudah dikenal mampu membuat tubuh terasa segar dan meningkatkan produktivitas tubuh.

Selain itu, minuman dengan rasa yang sedikit asam ini juga mengandung ekstrak ginseng, yang dapat menambah tenaga sekaligus mencegah kamu dari rasa kantuk. Dikemas dalam botol kaca berwarna gelap, minuman yang satu ini cukup praktis dan mudah dikonsumsi, sehingga kamu bisa membawanya kemana saja.

Selain untuk menemani aktivitasmu seharian, kamu juga bisa mengonsumsi minuman ini saat berolahraga. Ditawarkan dengan harga yang terjangkau, produk ini cukup ramah di kantong.

Terbuat dari berbagai bahan pilihan yang diproses secara modern
Red Bull Energy Drink
Red Bull
Red Bull Energy Drink
mulai
Rp.29 ribu
Cek harga Red Bull Energy Drink di bawah ini:
add_circle Mengandung kafein dan taurin
add_circle Praktis dan bisa langsung dikonsumsi
add_circle Diproses secara modern

Jika kamu tetap pengen segar seharian saat beraktivitas, energi drink merk Red Bull bisa menjadi salah satu produk yang kamu konsumsi. Karena, minuman yang satu ini memiliki kandungan kafein yang cukup tinggi dan dapat membantu kamu agar tetap segar dan fokus.

Tidak hanya mengandung kafein, minuman berenergi ini juga memiliki kandungan taurin yang bisa membantu kamu lebih aktif dan terasa lebih berenergi saat beraktivitas. Dengan packaging berbentuk kaleng yang ramping, minuman ini lebih praktis dan bisa langsung di konsumsi.

Dibandrol dengan harga yang relatif terjangkau, produk ini ramah di kantong. Kamu juga bisa menemui minuman berenergi ini dengan mudah, baik di toko swalayan maupun toko online.

Berbentuk serbuk dengan rasa yang enak dan segar
Hemaviton Jreng T8 + Madu
Hemaviton
Hemaviton Jreng T8 + Madu
mulai
Rp.11 ribu
Cek harga Hemaviton Jreng T8 + Madu di bawah ini:
add_circle Memiliki sensasi rasa citrus yang menyegarkan
add_circle Berbentuk serbuk yang praktis

Kalau kamu mencari produk minuman penambah tenaga yang bisa dibawa kemana saja tanpa khawatir akan tumpah, maka minuman Hemaviton bisa menjadi produk yang ideal. Sebab, produk ini dikemas dalam bentuk serbuk, sehingga kamu akan lebih mudah untuk membawanya.

Walaupun berbentuk serbuk, namun produk ini tak kalah segar dengan minuman berenergi lainnya, karena memiliki sensasi rasa citrus yang menyegarkan. Selain itu, produk ini juga memiliki kandungan taurin yang membantu kamu untuk bisa membuat tubuh terasa berenergi meski sudah beraktivitas seharian.

Sesuai dengan namanya pula, produk ini juga memiliki kandungan madu yang baik untuk menjaga daya tahan tubuh, agar kamu tidak mudah sakit. Dengan harga yang relatif murah, kamu sudah mendapatkan 10 sachet minuman dalam setiap kotaknya.


Cara Memilih Minuman Berenergi yang Bagus

  • Sesuaikan dengan kondisi tubuh

Kegunaan minuman berenergi adalah untuk mengembalikan kesegaran tubuh. Dengan banyaknya jenis minuman yang ditawarkan, kamu bisa memilihnya sesuai kondisi tubuh kamu. Minuman yang mengandung isotonic atau elektrolit sangat bagus untuk kamu yang suka berolahraga atau memiliki kegiatan aktif karena dapat mengganti cairan dalam tubuh.

  • Pilih kemasan yang efisien

Sumber Foto: pexels.com/Breakingpic

Minuman berenergi disediakan dalam berbagai macam kemasan, mulai dari sachet, botol, dan kaleng. Kamu bisa memilihnya berdasarkan kemasan yang lebih efisien. Jika ingin langsung diminum kamu bisa memilih kemasan kaleng atau botol. Tapi kamu bisa memilih kemasan sachet untuk bisa kamu bawa kemana saja, tanpa khawatir akan tumpah.

  • Hindari energy drink yang mengandung banyak gula

Sumber Foto: klikdokter

Tidak dapat kita pungkiri bahwa minuman berenergi tidak hanya dapat membuat lebih segar, tetapi juga memiliki rasa yang enak. Sebelum membelinya, memperhartikan kandungan sangatlah penting, khususnya gula dan kafein. Karena mengonsumsi terlalu banyak gula dapat mengakibatkan diabetes, dan kafein yang berlebih juga akan menyebabkan insomnia.


Manfaat Minuman Berenergi

  • Menambah konsentrasi

Sama seperti kopi dan cokelat, minuman berenergi juga memiliki kandungan kafein di dalamnya. Dimana kafein memiliki fungsi untuk meningkatkan konsentrasi. Maka tak heran saat kamu merasa mengantuk, kamu akan merasa lebih segar setelah mengonsumsi minuman berkafein.

Meski begitu, perlu diperhatikan pula batas konsumsinya, yang mana untuk dewasa tanpa riwayat penyakit diperbolehkan mengonsumsi kafein dengan jumlah 400 mg per hari.

  • Menambah produktivitas tubuh

Tidak hanya kafein, minuman berenergi juga memiliki kandungan vitamin B3, B6, Provitamin B5, dan B12. Adapun fungsi vitamin tersebut adalah untuk membantu merubah lemak menjadi energi. Karena energi yang dihasilkan tubuh jadi lebih banyak, hal ini dapat membuat kamu jadi lebih aktif dan tidak mudah lelah.

  • Mempercepat kerja metabolisme tubuh

Kandungan lain yang terdapat dalam energy drink adalah intisol. Dimana kandungan ini mampu membantu mempercepat metabolisme tubuh dengan cara merubah lemak menjadi energi. Jika kamu ingin menurunkan berat badan, kamu bisa mengonsumsi minuman berenergi sebelum olahraga, asalkan dalam jumlah yang wajar.


Kesimpulan

Minuman berenergi memang ampuh untuk dapat membuat tubuh terasa lebih segar dan berstamina, rasa lelah dan capek pun bisa hilang seketika karena minuman berenergi. Walaupun memiliki khasiat yang dapat menyegarkan tubuh dan rasa yang enak, minuman berenergi tidak disarankan untuk dikonsumsi terlalu sering, karena dapat menimbulkan penyakit, seperti ketergantungan, insomnia, diabetes, hingga gangguan jantung. Jadi konsumsilah sesuai batas ideal, ya!


Artikel Lain Terkait Minuman Berenergi

End of Article