Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
Spring bed terbaik harga 2 jutaan

10 Rekomendasi Spring Bed Terbaik Harga 2 Jutaan untuk Tidur Lebih Nyaman 2025

Bikin tidur semakin nyaman dan anti pegal

Sumber foto: Freepik.com

Setelah seharian beraktivitas, kamu tentu menginginkan tempat yang nyaman untuk beristirahat untuk melepas penat. Tempat tidur nyaman adalah jadi salah satu cara dalam melepas kepenatan, dan tempat tidur spring bed jadi pilihan terbaik untuk wujudkan tidur yang nyaman dan berkualitas.

Rekomendasi spring bed terbaik harga Rp 2 jutaan ini, berikan kenyamanan beristirahat dengan maksimal tetapi dengan harga yang ramah di kantong. Beberapa diantaranya, berukuran besar dan terdapat teknologi anti bakterinya, lho! 


Penyunting

Tria Mulyani chevron_right

Tria Mulyani merupakan seorang content editor penulisan lulusan Ilmu Komunikasi, yang memiliki passion di bidang media dan kreatif ...

Apa Itu Spring Bed?

Sumber foto: Freepik.com

Spring bed adalah salah satu jenis tempat tidur yang bahan materialnya menggunakan beberapa per pegas sebagai lapisan penyangga. Selain itu juga terdapat lapisan busa untuk membuat kenyamanan tambahan. Karakteristik yang bouncy menjadi hal yang banyak disukai oleh sebagian orang ketika memilih tempat tidur spring bed.


Keunggulan Kasur Spring Bed

Sumber foto: Freepik.com

  • Memiliki daya tahan yang lebih awet

Salah satu keunggulan yang akan kamu rasakan ketika menggunakan kasur spring bed ialah daya tahannya. Kasur spring bed sendiri memiliki kekuatan yang cukup tinggi, mengingat material per pegas yang digunakannya. Dengan bahan tersebut, memungkinkan waktu penggunaan yang lebih lama dari kasur jenis lainnya.

  • Desain yang cukup elegan

Pada dasarnya, kasur spring bed memiliki desain corak atau motif tertentu yang berbeda dari setiap produsennya. Ada yang memiliki desain tema bunga, yang membuatnya punya sentuhan menarik secara tampilannya. Sehingga saat sedang tidak menggunakan sprei, kamu akan melihat corak atau motif yang cantik dari sebuah kasur spring bed.

  • Harga yang terjangkau

Keunggulan lain yang akan kamu dapatkan ketika memilih kasur spring bed adalah harga yang ramah di kantong. Seperti kasur spring bed harga Rp 2 jutaan, kamu mendapatkan kualitas terbaik dari berbagai merk dan ukuran yang ditawarkan lebih beragam dari kecil, sedang dan besar yang lebih murah jika dibandingkan dengan jenis kasur lainnya.


10 Rekomendasi Spring Bed Harga 2 Jutaan 2025

Tetap empuk dalam menjaga kesehatan punggung saat tidur
Domi Cloud Mattress Pocket Spring Bed Memory Foam Hybrid Latex (120 x 200 cm)
Domi
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,8 juta
Cek harga Domi Cloud Mattress Pocket Spring Bed Memory Foam Hybrid Latex (120 x 200 cm) di bawah ini:
add_circle Menggunakan cover bamboo super soft
add_circle Terdapat material green tea latex synthetic untuk tulang belakang
add_circle Cover yang dapat dilepas/pasang dengan mudah

Editor's Choice: Rekomendasi spring bed terbaik harga 2 jutaan dari Domi ini, menawarkan manfaat kesehatan melalui green tea latex synthetic untuk keamanan tulang belakang. Memiliki lapisan atas bamboo super soft untuk kelembutan ekstra pada kulit. Dengan desain modern dan kemudahan perawatan, menjadikan kasur ini sebagai pilihan praktis dan nyaman dengan harga terjangkau. 

Ketika memilih kasur spring bed terbaik, jangan lupakan manfaat kesehatan yang akan kamu dapatkan. Kasur spring bed dari Domi Cloud ini berikan keamanan pada tulang punggungmu, berkat penggunaan green tea latex synthetic yang digunakannya.

Selain itu kamu akan merasa seperti melayang ketika tidur di kasur ini dengan open cell memory foam yang digunakannya, serta kelembutan ekstra pada kulit dari lapisan atas dari bamboo super soft yang disematkan Domi Cloud pada kasur spring bed harga Rp 2 jutaan ini. 

Tampil simple modern dengan warna putih dan biru, kasur ini dapat kamu bersihkan dengan mudah bagian cover yang menggunakan zipper dalam penggunaannya. Sehingga dapat dengan mudah untuk dicuci, agar kebersihan kasur yang kamu gunakan tetap terjaga dengan baik.

Luas dan nyaman untuk kasur harga 2 jutaan
Turu Pocket Spring Bed (160 x 200)
Turu Pocket Spring Bed (160 x 200)
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,5 juta
Cek harga Turu Pocket Spring Bed (160 x 200) di bawah ini:
add_circle Memiliki 4 lapisan kasur
add_circle Dilengkapi padding matras dan bantal dalam paket pembelian
add_circle Menggunakan jenis pocket spring

Menikmati tempat tidur spring bed terjangkau yang berikan kenyamanan maksimal, berkat material high density cooling foam yang memungkinkan topangan beban tubuh yang lebih optimal dan kesejukan selama kamu tidur di atas kasur spring bed harga Rp 2 jutaan dari Turu ini. 

Pada proses pembuatannya, Turu menyematkan 4 lapisan dari kasur spring bed miliknya ini. Dengan lapisan pertama Turu bamboo fabric, kedua HD zooned foam, Turu pocket spring dan terakhir protective layer. Menjadikan kasur spring bed ini jadi pilihan tepat temani waktu istirahatmu. 

Penggunaan jenis per pocket spring membuat kasur ini memiliki pondasi dasar yang responsif dan mendukung beban tubuh secara maksimal. Selain itu, dengan harga yang kamu bayarkan, kamu mendapatkan kasur dengan ukuran besar 160 x 200 cm, serta mendapatkan extra padding matras dan dua buah bantal secara gratis!

Paket kasur spring bed untuk 2 orang
Elephant Longdale Rebounded 2 in 1 (120 x 200 cm)
Elephant Longdale Rebounded 2 in 1 (120 x 200 cm)
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,6 juta
Cek harga Elephant Longdale Rebounded 2 in 1 (120 x 200 cm) di bawah ini:
add_circle Memiliki dua tingkatan kasur untuk kapasitas 2 orang
add_circle Menggunakan bahan rebounded inoac yang berkualitas
add_circle Dilengkapi aksesoris tempat tidur yang lengkap
add_circle Memiliki 7 zones tech

Salah satu kasur spring bed murah yang cocok untuk digunakan untuk kamar anak. Berjenis kasur atas bawah, yang mampu menampung untuk dua orang, tentu jadi pilihan hemat tempat tidur untuk anak yang tetap berikan kenyamanan.

Keunggulan jenis kasur atas bawah ini, yaitu pada hematnya ukuran ruangan yang dibutuhkan. Karena kasur bagian bawahnya dapat kamu masukan kembali ketika sedang tidak digunakan. Selain itu ketika membelinya kamu sudah mendapatkan headboard yang menjadi satu dan gratis 2 bantal dan 2 guling.

Elephant Longdale menyematkan kasur yang bertipe medium hard ini, dengan penggunaan bahan rebounded inoac yang membuatnya memiliki kenyaman dalam tingkat kekerasan yang medium ini. Serta memiliki 7 zones tech yang berikan kenyamanan extra ketika tidur di atasnya.

Kasur dengan pocket spring yang memiliki garansi 15 tahun
Trendy Constanthera Pocket Spring Latex Foam Encasement (160 x 200 cm)
Trendy Constanthera
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,0 juta
Cek harga Trendy Constanthera Pocket Spring Latex Foam Encasement (160 x 200 cm) di bawah ini:
add_circle Menggunakan jenis pocket spring
add_circle Lapisan high density synth latex
add_circle Memiliki garansi panjang pada bagian per pegas kasur

Salah satu kasur spring bed terbaik harga Rp 2 jutaan, yang punya 5 zone tech untuk berikan kenyamanan ekstra saat digunakan. Selain itu penggunaan high density synth latex juga menambah kelembutan saat kamu tidur di kasur yang memiliki tingkat kekerasan medium ini. 

Memiliki ketebalan di angka 30 cm, kasur spring bed  dari Trendy Springbed ini menggunakan material pocket spring yang terkenal lebih berikan kenyamanan dari jenis per lainnya. Tidak hanya itu, lapisan foam encasement-nya pun menambah keempukan dari kasur ini.

Salah satu hal yang membuat kasur spring bed ini layak kamu beli ialah adanya garansi yang diberikan Trendy Spring Bed pada bagian per pegas pocket spring selama lima belas tahun. Jadi kamu selain mendapatkan kenyamanan penggunaan, juga keamanan garansi kerusakan yang lama. 

Kasur hybrid untuk tidur nyaman tanpa rasa sakit
Zinus Spring Bed Hybrid Memory Foam Motion 30 cm (120 x 200 cm)
Zinus Spring Bed Hybrid Memory Foam Motion 30 cm (120 x 200 cm)
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,3 juta
Cek harga Zinus Spring Bed Hybrid Memory Foam Motion 30 cm (120 x 200 cm) di bawah ini:
add_circle Menggunakan bahan kombinasi pocket spring dan memory foam
add_circle Disematkan anti bacterial dalam menjaga kelembaban pada kasur
add_circle Bahan material bersertifikasi uji emisi dan daya tahannya

Memilih kasur hybrid dari Zinus ini, bisa jadi pilihan tepat dalam menggunakan kasur empuk harga terjangkau. Kelembutan dari memory foam dan daya tahan yang awet dari pocket spring, akan menghasilkan kasur yang tidak hanya nyaman namun kualitas yang terjamin. 

Terlebih kasur dari Zinus ini memiliki sertifikasi CertiPUR-US, yang menjamin uji emisi dari kasur dan juga daya tahan penggunaan yang lebih lama. Tidak hanya sampai situ, Zinus menyematkan Green Tea and Antimicrobial Alami, untuk memungkinkan kasur ini terhindar dari lembab yang menimbulkan jamur dan aroma tidak sedap.

Dengan kombinasi dari bahan material yang digunakan kasur ini, sangat meminimalisir adanya bunyi yang ditimbulkan dari per pegas dari kasur spring bed. Namun tetap berikan rasa empuk dan kestabilan yang seimbang saat digunakan.

Tampilan modern yang berikan kenyamanan beristirahat
Quantum Springbed Eurotop Mattress 28cm (120 x 200 cm)
Quantum
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,6 juta
Cek harga Quantum Springbed Eurotop Mattress 28cm (120 x 200 cm) di bawah ini:
add_circle Memiliki pilihan warna yang menarik
add_circle Dilengkapi anti dust pada lapisan atasnya
add_circle Menggunakan ortho spring support

Merk kasur spring bed terbaik harga Rp 2 Jutaan yang berikan sensasi super nyaman dalam kasur dengan eurotop design. Sentuhan list warna yang diberikan juga menambah aksen elegan dari kasur spring bed dari Quantum satu ini. 

Tidak hanya memiliki tampilan yang keren, namun Quantum juga menyematkan per pegas ortho spring support. Dengan jenis per tersebut digunakan untuk menjaga bagian punggung mu saat lelap tertidur. Dikombinasikan dengan hard padding, jadi pilihan kasur spring bed yang tepat dalam menjaga kesehatan punggung.

Selain menjaga kesehatan punggungmu, kasur spring bed ini juga memiliki teknologi anti dust mite pada bagian fabric yang digunakannya. Sehingga debu-debu sulit untuk menempel, dan hal tersebut akan sangat dibutuhkan dalam menjaga kesehatan pernafasan ketika berada di area tempat tidur. 

Pilihan kasur spring bed dengan kualitas yang terjamin
Guhdo New Prima Atlantic Style Biru Spring Bed Kasur (160 x 200 cm)
Guhdo
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,7 juta
Cek harga Guhdo New Prima Atlantic Style Biru Spring Bed Kasur (160 x 200 cm) di bawah ini:
add_circle Harga yang sebanding dengan ukuran yang didapatkan
add_circle Menggunakan material berkualitas yang terjamin
add_circle Memiliki pilihan warna yang beragam

Guhdo tipe Atlantic jadi pilihan kasur spring bed murah, dengan menawarkan ukuran king yaitu, 160 x 200 cm dengan ketebalan 25 cm. Dengan ukuran tersebut, kamu hanya perlu mengeluarkan kocek yang tidak lebih dari Rp 3 juta rupiah, lho!

Selain berikan ukuran yang besar, Guhdo juga menyematkan beberapa material berkualitas pada kasur spring bed ini. Seperti high quality jacquard fabric dalam menunjang kelembutan dan high density foam layers guna membuat kenyamanan dari kasur dengan 6 buah spinal spring

Kasur dari Guhdo ini juga menawarkan pilihan warna yang bergam, untuk menunjang desain kamar tidur yang elegan. Warna putih, biru, merah, coklat hingga abu-abu disediakan Guhdo untuk kamu pilih sesuai keinginanmu.

Super king spring bed dengan desain kolaborasi dengan Warner Bros
IN THE BOX "Space Jam: A New Legacy" (200 x 200 cm)
IN THE BOX
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,2 juta
Cek harga IN THE BOX "Space Jam: A New Legacy" (200 x 200 cm) di bawah ini:
add_circle Desain motif film Space Jam yang disukai anak-anak
add_circle Menggunakan bahan material berkualitas
add_circle Terdapat lapisan cover yang lembut dan nyaman

Kalau kamu sedang mencari model spring bed terbaru, kasur dari IN THE BOX ini jadi pilihan yang tepat. Berkolaborasi dengan production house terkenal yaitu Warner Bros, kasur ini memiliki desain unik yaitu dengan gambar dari film Space Jam. 

Memiliki ukuran 200 x 200 cm dengan ketebalan 27 cm, tentu jadi pilihan menarik untuk mu dan keluarga untuk menggunakan kasur spring bed ini. Terlebih dari material yang digunakan IN THE BOX pada kasur ini terbilang sangat layak wujudkan tidur nyaman yang berkualitas. 

Penggunaan bahan pocket spring, yang dikombinasikan dengan high density foam serta dilapisi dengan kain quilting supersoft, adalah material terbaik yang akan membuatmu terlelap dalam waktu istirahatmu. Empuk, lembut dan tidak panas, jadi karakteristik kasur IN THE BOX satu ini.

Kasur premium yang sudah anti nyamuk
FLORENCE Spring Bed Siena (100 x 200 cm)
FLORENCE
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,6 juta
Cek harga FLORENCE Spring Bed Siena (100 x 200 cm) di bawah ini:
add_circle Menggunakan material berkualitas
add_circle Memiliki teknologi anti nyamuk
add_circle Desain simple yang elegan

Tidur nyaman tanpa ada gangguan dari hewan seperti nyamuk, dapat kamu wujudkan selain dari lingkungan yang bersih juga dari kasur spring bed harga Rp 2 jutaan yang sudah anti nyamuk dari bahan-bahan premium yang digunakannya. 

Selain itu penggunaan 3 zone ortho spring akan menjaga kualitas kasur dalam menopang beban tubuh dengan baik. Material plush foam dan motion comfort layer, akan membuat kelembutan dan keempukan yang baik dalam kasur yang memiliki feel medium ini. 

Kasur yang memiliki ketebalan 27 cm ini, punya desain simple yang elegan. Warna putih pada bagian atas, yang dikombinasikan dengan warna hitam disekeliling samping kasur ini, berikan tampilan yang cocok untuk kamu yang suka dengan desain simple dalam ruangan kamar tidurmu.

Kasur spring bed tebal dengan lapisan anti bakteri
Elite Springbed - Serenity Impressa Pocket Spring With Latex (160 x 200 cm)
Elite Springbed
Spring bed terbaik harga 2 jutaan
mulai
Rp.2,7 juta
Cek harga Elite Springbed - Serenity Impressa Pocket Spring With Latex (160 x 200 cm) di bawah ini:
add_circle Menggunakan lapisan anti bakteri
add_circle Ketebalan kasur mencapai 31 cm
add_circle Menggunakan jenis pocket spring untuk keempukan yang lebih baik

Tidur nyaman dengan kasur spring bed yang berikan kualitas dari lapisan cover yang sudah anti bakterial, dan juga bahan pocket spring yang dibungkus dengan lapisan khusus. Sehingga kasur ini jadi salah satu kasur spring bed terbaik yang bisa kamu pilih. 

Kasur Serenty Impressa by Elite Springbed ini memiliki tingkat keempukan medium dengan ketebalan yang cukup tinggi yaitu di angka 31 cm. Dengan material dan ketebalan tersebut, kasur ini mampu berikan daya tahan bobot tubuh yang lebih dan tidak mudah untuk mengalami kempes dengan cepat. 

Kasur yang memiliki desain elegan ini, dengan jaminan pada bagian pegas selama 15 tahun. Sehingga kamu selain mendapatkan kualitas produk yang terjamin dari Elite Springbed, juga layanan after sales yang menjamin penggunaan hingga waktu yang lama.


Cara Memilih Spring Bed Terbaik Harga 2 Jutaan yang Bagus

Sumber foto: Freepik.com

  • Memilih ukuran yang sesuai kebutuhan

Kasur spring bed harga Rp 2 jutaan memang menawarkan ukuran kasur yang beragam, namun hal tersebut jangan sampai membuatmu melupakan kebutuhan dari penggunaan kasur spring bed. Ketika tidak sesuai dengan kebutuhan dan tidak sesuai ukuran ruangan, maka hal tersebut akan sangat merepotkan dan menyesal setelah membelinya.

  • Mengetahui jenis per pegas yang digunakan

Hal ini perlu diperhatikan karena per pegas dari kasur spring bed jadi material kunci kenyamanannya. Ada dua jenis per pegas yang sering digunakan dalam kasur spring bed, yaitu bonnell spring dan pocket spring.

Jenis bonnell spring memiliki bahan dasar baja dan berbentuk ulir serta memerlukan hubungan satu per dengan per lainnya untuk menopang tubuh dengan baik. Sedangkan pocket spring memiliki memiliki karakteristik menjaga guncangan yang lebih baik dan dapat berfungsi secara mandiri.

  • Memeriksa ketebalan kasur spring bed

Tebal dari sebuah kasur spring bed akan mempengaruhi juga pada keempukan kasur ketika kamu berada di atasnya. Salah satu cara indikasi kasur spring bed yang baik secara ketebalan memiliki ukuran antara 22 cm hingga 40 cm, bergantung pada bobot beban yang akan ditopang di kasur spring bed tersebut.


Perawatan Kasur Spring Bed yang Tepat

Sumber foto: Freepik.com

  • Melepas plastik pembungkus

Anggapan bahwa plastik pembungkus akan merawat kasur spring bed menjadi lebih tahan lama, adalah anggapan yang salah. Justru dengan adanya plastik pembungkus ketika digunakan, kasur spring bed yang kamu miliki tidak memiliki sirkulasi udara yang baik.

  • Hindari hentakan dan duduk di ujung kasur

Hentakan saat menggunakan kasur spring bed dapat mengakibatkan umur dari per pegas yang semakin cepat untuk rusak. Selain itu jangan membiasakan duduk pada sisi-sisi ujung kasur spring bed, untuk memaksimalkan daya kerja per pegas yang lebih merata ketika tidak duduk di ujung kasur spring bed.

  • Bersihkan secara rutin dengan vacuum cleaner

Hal ini menjadi penting dari perawatan kasur spring bed, karena dengan rajin membersihkan dari kotoran debu, noda tumpahan minuman dan lain-lain, akan membuat lapisan kasur spring bed tidak menimbulkan aroma tak sedap. Dengan membersihkan menggunakan vacuum cleaner kotoran yang ada akan jauh lebih efektif untuk dibersihkan.


Kesimpulan

Tidur nyaman tanpa ada rasa sakit setelah bangun, kini dapat kamu wujudkan dengan kasur spring bed terbaik harga 2 Jutaan. Memiliki beragam pilihan ukuran, kualitas material, hingga teknologi anti bakterial, yang kamu dapatkan dari rekomendasi pilihan kasur spring bed terbaik di atas.

Memilih berdasarkan jenis per pegas yang tepat, ukuran yang sesuai kebutuhan dan teknologi yang disematkan, akan membuatmu mendapatkan kasur spring bed terbaik di harga 2 jutaan. Selain itu jangan lupakan dalam perawatan secara rutin, untuk mendapatkan kualitas yang tetap terjaga hingga waktu yang lama.


Artikel Lain Terkait Spring Bed Terbaik Harga 2 Jutaan 2025

End of Article