Sumber foto: Photo by Patrick Hendry on Unsplash
Panjat tebing adalah salah satu olahraga ekstrem yang menantang karena memiliki risiko tinggi. Oleh karena itu diharuskan untuk menggunakan peralatan panjat tebing dengan jaminan keamanan dan keselamatan tinggi.
Banyaknya peralatan yang digunakan akan dipengaruhi oleh teknik pemanjat, medan pemanjatan, dan jumlah pemanjat. Berikut adalah beberapa rekomendasi peralatan panjat tebing terbaik yang aman untuk kamu.
Penyunting
Tria Mulyani chevron_right
Table of Contents
Apa Saja Kriteria Peralatan Panjat Tebing Terbaik?
Peralatan panjat tebing yang terbaik, memiliki beberapa kriteria yang harus dipertimbangkan untuk keselamatan dan kenyamanan penggunanya. Berikut ini, kriteria utamanya.
-
Kualitas dan keandalan
Sumber foto: Pexels.com
Peralatan panjat tebing harus terbuat dari bahan berkualitas tinggi dan nyaman, serta dibuat oleh produsen terpercaya. Hal ini termasuk tali, carabiner, harness, helm, sepatu, dan lainnya.
Selain itu, peralatan harus memenuhi standar keselamatan dan dilengkapi dengan fitu keselamatan yang diperlukan, seperti sistem penjaga tubuh, perlindungan tubuh, dan perlengkapan pengaman lainnya.
-
Kekuatan dan daya tahan
Sumber foto: Pexels.com
Peralatan panjat tebing harus tahan terhadap tekanan dilingkungan sekitar. Hal ini termasuk kemampuan untuk menahan beban yang tinggi dan tahan terhadap gesekan, kelembaban, dan suhu ekstrem.
-
Mudah digunakan dan dirawat
Sumber foto: Pexels.com
Peralatan harus mudah dipasang, digunakan, dan dirawat. Hal ini termasuk kemudahan membersihkan peralatan setelah digunakan dan menyimpannya dengan benar.
-
Berat dan portabilitas
Peralatan panjat tebing harus ringan dan mudah dibawa ketika melakukan pendakian. Ini termasuk tas atau ransel yang dirancang khusus untuk membawa peralatan panjat.
Selain itu, peralatan juga harus kompatibel dengan sistem yang ada, seperti tali pengaman, carabiner, dan peralatan lainnya.
10 Rekomendasi Alat Panjat Tebing Terbaik yang Aman
Editor's Choice: Menjaga keselamatan dan keamanan kepala, merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan saat panjat tebing. Pasalnya ada berbagai risiko terjadi cedera kepala. Black Diamond Half Dome Helmet dengan jaminan kualitas dan fasilitas lengkapnya, dapat menjadi helmet yang bisa kamu pilih.
Black Diamond Half Dome Helmet merupakan salah satu alat panjat tebing yang recommended untuk menjaga keamanan dan keselamatan. Termasuk sistem suspensi profil rendah yang sudah diperbarui, dilengkapi dengan klip lampu depan yang ramping dan ringan, juga busa EPS dan shell ABS yang tahan lama.
Kamu juga bisa mengatur penggunaan produk ini dengan tombol pengatur satu tangan, juga tali dagu yang mudah disesuaikan saat kamu gunakan. Helm climbing ini tersedia dalam beberapa ukuran yang bisa kamu sesuaikan dengan ukuran kepala.
Climbing Shoes untuk panjat tebing berfungsi untuk membantu pemanjat bisa berpijak pada permukaan vertikal dan melindungi kaki dari batuan. Techdoo Sepatu Hiking terbuat dari bahan berkualitas dengan sol karet khusus yang memungkinkan kaki berpijak pada permukaan kasar maupun halus.
Sepatu untuk hiking harus memiliki body kuat, melindungi pergelangan kaki dari kemungkinan terkilir dan benturan pada medan panjat di punggung kaki. Tersedia dalam ukuran nomor 40-44 dan beberapa pilihan warna menarik. Harga sepatu gunung ini juga cukup terjangkau dengan desain dan kualitas yang terjamin.
Jika kamu sedang mencari tali panjat tebih yang tebal dan juga kuat, rekomendasi produk dari OEM ini bisa menjadi pilihan yang teapt. OEM Paracord Karmantel merupakan tali paracord yang dirancang khusus untuk kebutuhan panjat tebing dan aktivitas outdoor lainnya. Memiliki ketebalan 10 mm dan serat yang kuat, sehingga dapat menahan beban hingga 2.400 kg.
Selain itu, tali panjat tebing ini cocok digunakan saat kemping sebagai pengikat tenda karena sangat kuat. Cocok digunakan untuk kegiatan selain panjat tebing seperti trekking, crossing dan lainnya.
Terdapat beberapa pilihan panjat tali panjat tebing atau Climbing rope ini, yaitu 10 meter atau 20 meter. Kamu bisa membeli sesuai kebutuhan.
Xinda Climbing Seat Harness tipe XD-A9501 merupakan climbing seat harness berbahan polyester yang tebal dan didesain khusus untuk kegiatan ekstrem seperti panjat tebing, caving, rappelling, dan kegiatan outdoor ekstrem lainnya. Bahan ini juga mampu menahan beban tubuh dengan sangat baik.
Cincin pinggang dan kaki pada alat panjat tebing ini dapat dengan mudah disesuaikan ukurannya, serta memiliki bantalan tebal di bagian pinggang dan kaki, yang dirancang untuk kenyamanan ekstra. Bahannya juga halus, sehingga tidak melukai kulit ketika bergesekan.
Rekomendasi peralatan panjat tebing ini, wajib kamu pakai jika sedang berada diketinggian baik itu sedang climbing maupun repling. Consina Carabiner Tom Willy adalah peralatan climbing yang terbuat dari material alumunium alloy berkualitas tinggi yang aman, kuat dan tahan lama pada saat digunakan.
Memiliki sertifikat EN (Europa Nombre) yang teruji keamanannya dan mampu menahan beban. Produk ini cocok digunakan sebagai pengaman saat berada di ketinggian. Kaitannya mudah untuk dipasang, tetapi sulit terbuka ketika terkait.
Xinda Figure 8 Descender cocok untuk menemani kamu berpetualang. Xinda mendesain produk ini dengan kokoh, sehingga sangatlah aman. Peralatan panjat tebing ini merupakan alat pengait untuk keamanan ekstra ketika mendaki di ketinggian.
Alat ini terbuat dari bahan aircraft grade aluminium. Memiliki slot yang memudahkan untuk menahan beban berat dengan kekuatan hingga 45 KN. Gunakan alat ini dengan tali panjat berdiameter berbeda-beda untuk masing-masing kegiatan seperti panjat tebing, rappelling olahraga, caving, dan kegiatan lainnya.
Saat panjat tebing, maka kamu akan memerlukan peralatan yang mampu diandalkan dalam berbagai kondisi. Salah satu alat yang bisa kamu pilih yaitu Jummar Ascender merupakan aksesoris climbing penjepit tali untuk akses tali, yang tersedia lengkap untuk bagian kiri dan kanan.
Semua komponen pada alat ini merupakan yang terbaru dengan kemampuan untuk memblokir terutama pada keadaan ekstrem, seperti tali berlumpur dan dingin berkat adanya lubang pada cam dan pelat samping. Adanya kunci kaitan membuat tali tak mudah terlepas dari alat ini.
Forester Chalk adalah waist bag berbahan dengan paduan polyester cordura pada bagian outer dan inner polla. Memiliki kompartemen utama berdetail drawstring dan adjustable strap, sehingga nyaman saat digunakan.
Tas untuk chalk bag ini tidak mengganggu pergerakan kaki, serta fleksibel saat digunakan ketika bergerak. Dengan desain khusus sebagai tempat penyimpanan kapur tulis, mudah digunakan dan berguna untuk menandai tracking saat panjat tebing.
Untuk kamu yang hobi olahraga panjat tebing, CK Bandana Outdoor Buff ini wajib dimiliki. Berbahan polyester microfibre tebal yang didesain comfy dengan bahan halus dan mudah dibersihkan.
Nyaman untuk dipakai berolahraga atau kegiatan outdoor lainnya. Serta multifungsi untuk dipakai dalam bentuk slayer, masker, penutup kepala, dan lainnya. Menjaga wajah dari debu, maupun pelindung rambut agar tidak melilit ketika memanjat.
Produk ini juga lebih strecthing atau lentur, serta arah strecthing bisa vertikan dan horizontal. Memiliki ukuran 48 cm x 20 cm, membuat buff ini dapat kamu gunakan untuk berbagai kegiatan outdoor, seperti hiking, touring, fishing dan lainnya.
Eiger Rockmaster Climbing Bag berkapasitas 50 liter dengan dimensi ukuran 37 x 25 x 72 cm dan dirancang secara khusus untuk mengakomodasi kebutuhan saat panjat tebing.
Terbuat dari bahan cordura yang memiliki daya tahan super kuat. Tas ini memiliki bukaan roll top yang praktis dan dilengkapi saku sisip untuk menyimpan barang bawaan. Kamu bisa memasukkan segala barang bawaan panjat tebing dengan mudah, serta mudah untuk mengakses barang.
Selain itu, tas panjat tebing ini juga dilengkapi dengan berbagai macam tali yang memiliki fungsi masing-masing. Terdapat lembaran kain berukuran 104 x 104 cm yang berfungsi sebagai alas peralatan panjat tebing. Meski dibaderol dengan harga yang cukup mahal, tetapi tas ini sangat multifungsi dan juga kuat.
Cara Memilih Peralatan Panjat Tebing
Berikut cara memilih peralatan panjang tebing yang perlu kamu perhatikan.
-
Memilih Harness yang tepat
Harness berfungsi untuk menopang tubuh ketika naik atau turun tebing dan juga rappelling. Maka pemilihan Harness harus sesuai dengan kebutuhan dan bisa memberikan keamanan. Serta kenyamanan pada bagian pinggang dan kaki penggunanya. Selain itu, fungsi harness juga bisa digantikan dengan webbing yang lebih praktis, tetapi dalam pengaplikasiannya cukup rumit terutama bagi pemula.
-
Pilih Carabiner untuk kokoh untuk mengaitkan antar alat
Carabiner adalah cincin pengait untuk menghubungkan satu alat dengan alat lainnya, seperti tali dengan pemanjat, pemanjat dengan anchor, dan tali yang satu dengan lainnya. Carabiner umumnya terbuat dari aluminium alloy yang ringan, tetapi mampu mengangkat beban yang cukup besar. Pengunaannya sederhana karena tinggal mengaitkan saja. Tidak lupa untuk mengunci agar tali tidak selip dan terlepas.
-
Tali karmantel yang berkualitas
Tali karmantel menjadi salah satu yang paling penting saat panjat tebing sebagai pengaman agar pendaki tidak terjatuh. Tali karmantel dibagi menjadi 3 jenis berdasarkan kelenturannya. Ada tali statis dengan kelenturan 15-20% yang digunakan untuk rappelling, tali dinamis dengan kelenturan 30% yang dapat digunakan untuk rock climbing, dan tali semi statis yang memiliki kelenturan antara statis dan dinamis yang cocok digunakan untuk rappelling dan climbing.
-
Helm sebagai pelindung kepala
Helm juga menjadi hal yang penting digunakan untuk melindungi kepala dari kemungkinan cedera tertimpa bebatuan atau benturan tebing saat mendaki. Helm climbing telah dirancang khusus untuk kebutuhan pendaki gunung dengan beban yang lebih ringan. Serta memiliki volume yang optimal di kepala dengan ventilasi yang cukup baik sehingga memberikan kenyaman.
Kesimpulan
Panjat tebing adalah olahraga yang bisa dilakukan indoor ataupun outdoor. Olahraga ini sangatlah ekstrem dengan resiko cedera cukup tinggi. Oleh karena itu dibutuhkan peralatan untuk keamanan dan kenyamanan saat melakukan kegiatan ini. 10 rekomendasi produk peralatan panjat tebing di atas harus dimiliki oleh pemanjat tebing pemula maupun professional. Tidak lupa untuk meminta saran dari para ahli soal alat tambahan lain yang diperlukan.
Artikel Terkait Peralatan Panjat Tebing Terbaik
- 11 Rekomendasi Merk Sepatu Gunung Terbaik di Indonesia
- 12 Rekomendasi Tas Carrier Terbaik di Indonesia
- 11 Tas Carrier Kuat & Kualitas Bagus di Indonesia
- Mendaki Lebih Aman Berkat 10 Gaiter Berkualitas Demi Perlindungan Kaki yang Maksimal
- Momen Petualangan Semakin Berkesan Ditemani dengan 10 Sleeping Bag Bagus Berikut Ini!
- 10 Rekomendasi Senter Kepala Terbaik di Indonesia
- 10 Teropong Canggih Ini Memudahkanmu Melakukan Pengamatan Jarak Jauh Dengan Jelas