Bagi kamu yang hobi olahraga, baju sauna pasti sudah tak asing lagi. Baju jenis ini memiliki beragam manfaat, mulai dari atlet maupun kamu yang melakukan olahraga dengan intensitas ringan atau sedang.
Penyunting
Ririn Sjafriani chevron_right
Table of Contents
Apa Itu Baju Sauna, Fungsi dan Manfaatnya?
Baju sauna adalah pakaian khusus yang dirancang untuk membantu meningkatkan suhu tubuh saat digunakan. Cara kerja baju ini adalah dengan mengunci panas dalam tubuh, sehingga membantu tubuh membakar lemak serta racun melalui peningkatan produksi keringat.
Biasanya terbuat dari bahan seperti neoprene atau polyester yang dapat menahan panas dan keringat. Fungsi utama baju sauna adalah untuk menciptakan efek seperti sauna, di mana suhu tubuh meningkat dan membuat tubuh berkeringat lebih banyak.
Manfaat dari penggunaan baju sauna adalah meningkatkan pembakaran kalori dan metabolisme tubuh. Saat suhu tubuh naik, metabolisme tubuh meningkat, sehingga membantu dalam proses pembakaran lemak dan penurunan berat badan. Selain itu, penggunaan baju sauna juga dapat membantu dalam detoksifikasi tubuh dengan membuang toksin melalui keringat.
Dalam olahraga, baju sauna sering digunakan oleh atlet untuk meningkatkan performa dan pemulihan. Dengan meningkatkan suhu tubuh selama latihan, baju sauna dapat membantu mempercepat proses pemanasan otot dan mengurangi risiko cedera. Penggunaan baju sauna juga dapat meningkatkan fleksibilitas otot dan mengurangi kekakuan setelah latihan.
Nah, untuk kamu yang ingin mencoba manfaat baju ini, ProductNation punya rekomendasi baju sauna yang bagus dan terbaik untuk kamu gunakan!
11 Review Baju Sauna yang Bagus & Terbaik 2025
Editor's Choice: Menggunakan baju sauna bisa mendukung pembakaran lemak dan racun secara maksimal saat kamu berolahraga. Gunakan dari bahan yang berkualitas dan mudah digunakan, seperti Happyfit Sauna Suit with Zipper and Hood, untuk hasil yang optimal.
Memiliki tubuh yang sehat dan kuat bukan hanya berasal dari makanan sehat yang dikonsumsi saja, tetapi kamu juga perlu menyeimbangkannya dengan kegiatan olahraga untuk menjaga kondisi tubuhmu tetap prima.
Untuk melengkapi kegiatan olahraga kamu, kamu bisa memakai sauna suit dari happyfit ini untuk membakar lemak serta racun melalui peningkatan produksi keringat. Baju sauna ini cocok untuk kamu yang ingin mengurangi berat badan dengan cara yang alami.
Happyfit sauna suit adalah baju sauna pembakar lemak yang memudahkan proses pemakaian dan pelepasan karena dilengkapi dengan detail resleting yang bisa diatur sesuai dengan kebutuhan.
Selain itu, produk ini juga dilengkapi dengan topi/hoodie agar keringat yang dikeluarkan oleh tubuh keluar secara menyeluruh dari bagian kepala hingga kaki. Baju ini terbuat dari konstruksi 100% bahan vinyl asli, sehingga dapat membuat kamu mudah berkeringat.
Kamu bisa menggunakan baju sauna ini selama kegiatan aerobic, jogging atau treadmill untuk meningkatkan penurunan berat badan. Untu pemakaiannya, kamu bisa gunakan 30-45 menit pada saat aktivitas atau olahraga.
Cara mencucinya sangat mudah, kamu bisa rendam baju dengan air plus detergent, lalu dibilas dan dianginkan, tidak perlu diperas atau dijemur pada panas matahari, setelah itu simpan ditempat yg kering.
Sauna Suit Mezzo merupakan baju sauna yang dapat digunakan saat berolahraga lari atau lompat tali, terbuat dari bahan Nano PVC yang anti air yang lembut, didesain dengan detail zipper closure sehingga dapat dipakai secara praktis dan mudah.
Dengan baju sauna suit ini aktifitas olahraga kamu akan menjadi lebih efektif dalam menurunkan berat badan, meningkatkan sirkulasi darah serta membentuk bagian tubuh kamu menjadi lebih baik.
Dikarenakan bentuknya yang praktis, baju sauna ini pas untuk kamu kenakan saat kamu berolahraga di mana pun dan kapan pun. Bahan dasar baju ini terbuat dari bahan PVC balon yang memiliki tingkat elastisitas yang tinggi, tipis, ringan, namun tak mudah sobek.
Selain itu, baju sauna untukolahraga ini dilengkapi pula dengan detail saku untuk simpanan dan topi yang dapat dilipat. Baju sauna ini dibanderol dengan harga yang cukup terjagkau dan tersedia dengan ukuran mulai dari L hingga double XXl.
Baju sauna bekerja dengan menghasilkan panas tubuh yang efektif mempercepat pembakaran lemak kalori, sehingga kamuakan mengeluarkan banyak keringat sebagai bentuk detoksifikasi racun dalam tubuh. Salah satunya adalah baju sauna suit dari Kettler Nanotrax ini.
Kettler Nanotrax merupakan baju sauna untuk lari yang dirancang khusus untuk kamu yang ingin membakar lemak dan kalori tubuh lebih cepat. Dengan mengenakan baju sauna suit ini, keringat yang dihasilkan pun akan lebih banyak.
Oleh karena itu, untuk kamu yang ingin menurunkan berat badan tapi malas untuk diet ketat, baju sauna ini sangat cocok untuk dikenakan dalam kegiatan olahraga rutinmu.
Nanotrax Sauna Suit ini menghadirkan beragam ukuran untuk pemilik berat badan 45 kg. Ukuran ini akan cocok jika kamu telah memiliki BMI (Body Mass Index) yang seimbang. Namun, jika kamu memiliki berat badan lebih dari 45 kg, tidak perlu khawatir. Produk baju sauna inii memiliki ukuran XXXL yang muat untuk berat badan hingga 130 kg.
Selain itu, baju sauna ini didesain dengan model jenis unisex, sehingga cocok digunakan pria dan wanita. Kamu pun bisa tampil kompak dengan memakai baju sauna yang sama saat sedang jogging bersama pasangan.
BFIT Sauna Suit 3034B merupakan produk yang tepat untuk digunakan saat jogging. Cukup gunakan selama 30 menit, kalori tubuhmu pun akan terbakar secara maksimal. Selain manfaatnya yang bervariasi, produk ini memiliki keunggulan model dan motif yang menarik.
Baju sauna untuk lari ini bisa bekerja lebih optimal dalam membakar lemak tubuh, apabila dipakai sembari melakukan berbagai aktivitas olahraga seperti senam aerobik, treadmill, skipping, atau jogging selama kurang lebih 30-45 menit.
Baju sauna yang bagus ini cocok digunakan untuk para ibu-ibu pasca melahirkan yang ingin memiliki kembali berat badan proposionalnya, serta cocok buat kamu yang mengalami obesitas atau yang hanya sekedar ingin menjaga berat badan idealnya.
Selain itu, baju sauna ini didesain unisex lho, jadi tidak hanya untuk ladies saja, tapi juga bisa dipakai oleh pria. Wah, pas juga nih buat kado pacar atau suami kamu.
Untuk kamu yang memiliki tubuh besar dan ingin mendapatkan bentuk tubuh yang lebih langsing, baju sauna dari Siken ini bisa jadi penolong kamu.
Siken sauna suit adalah merk baju sauna yang bagus dengan berbagai macam ukuran, sehingga bisa mengakomodir seluruh ukuran tubuh, bahkan untuk kamu yang berbadan besar.
Jadi kamu tidak perlu lagi mengkhawatirkan masalah size baju, karena Siken telah menyediakan baju sauna dalam berbagai ukuran termasuk ukuran big size XXXL. Melalui proses pembakaran lemak yang lebih cepat, Siken Sauna Suit adalah pilihan terbaik untuk membantu proses diet kamu.
Baju sauna ini memiliki bahan yang tebal dan awet, serta dilengkapi dengan resleting dan penutup kepala. Baju sauna ini juga bisa dibilang cukup baik dan nyaman saat digunakan. Kamu pun bisa mengenakan jaket ini saat berolahraga jogging. Tersedia 3 pilihan warna dengan ukuran mulai dari M hingga 3XXL yang bisa kamu sesuaikan dengan tubuhmu.
Produk baju sauna yang satu ini bisa digunakan oleh pria maupun wanita, serta tersedia dalam ukuran M, L, dan XL. Berhubung pakaian sauna ini akan meningkatkan panas dalam tubuh, sangat dianjurkan untuk tidak lupa memenuhi kebutuhan cairan tubuhmu dengan meminum air mineral 7-8 gelas dalam sehari agar terhindar dari dehidrasi.
Baju sauna suit dari OMG ini didesain sebagaimana fungsi baju sauna yaitu mengunci panas. Oleh karena itu, bagian lengan dan leher baju sauna ini dilengkapi dengan karet yang mengkerut. Fungsinya agar panas yang dihasilkan akan tertahan di dalam baju sauna, sehingga kamu bisa berkeringat lebih cepat.
Selain itu, penggunaan karet pada pergelangan tangan dan leher menjadikan baju sauna ini lebih fleksibel untuk berbagai ukuran. Produk ini cocok buat kamu yang menyukai desain simpel tetapi fungsional.
Jika kebanyakan baju sauna hadir dalam warna netral seperti hitam dan silver, Speeds menghadirkan baju sauna dengan warna-warna cerah seperti kuning, biru, dan merah, yang bisa menambah semangat kamu saat berolahraga. Baju terbuat dari bahan berkualitas impor sangat lembut dan elastis, serta waterproof sehingga kamu tak perlu khawatir terkena basah dari luar.
Baju sauna dari speeds ini bekerja dengan lebih optimal dalam membakar lemak tubuhmu saat dipakai sambal melakukan aktivitas olahraga seperti senam aerobik, treadmill, jogging, atau skipping selama 30-45 menit.
Baju sauna ini memiliki Bahan soft waterproff karet tidak mudah sobek kain elastis lentur berkualitas dan kain impor bukan lokal, sehingga kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Produk ini tersedia dalam 4 pilihan warna dan ukuran baju mulai dari M hingga XXL yang bisa kamu sesuaikan dengan tubuhmu.
Jika sedang mencari baju sauna untuk mempercepat proses pembakaran lemak didalam tubuh, sepertinya baju sauna dari Unistar ini cocok buat kamu.
Rekomendasi baju sauna terbaik lainnya yang bisa kamu pilih adalah Unistar Sauna Suit. Jaket ini terbuat dari material yang juga terasa nyaman dikenakan. Menggunakan Unistar Sauna Suit saat berolahraga membantu kamu untuk dapat membakar lemak dan kalori secara cepat.
Unistar sangat mengerti kebutuhanmu dengan menghadirkan setelan baju sauna yang memiliki manfaat besar bagi tubuh, tetapi dengan harga yang pas di kantong. Meski digunakan secara sering, kualitas dari bahan Unistar Sauna Suit tidak akan berubah dan tetap awet. Produk ini sangat cocok digunakan pada saat jogging ataupun lari di atas tread mill.
Baju sauna ini tersedia dalam 2 pilihan warna silver dan abu-abu dengan motif garis pada kedua bahu, serta dengan ukuran all size XXL/XXXL namun bisa dipakai untuk ukuran M-XL.
Twins Special Sauna Suit biasa digunakan oleh para atlet sebagai pakaian wajib untuk kegiatan latihan. Setelan baju sauna produksi brand kenamaan ini sayang sekali untuk kamu lewatkan, terutama untuk kamu yang serius menggeluti latihan olahraga.
Dibuat dari bahan heavy-duty vinyl yang memiliki keunggulan kedap air, elastis tetapi tidak mudah sobek. Atasan dilengkapi resleting agar mudah dibuka, sedangkan bagian pinggang, pergelangan tangan, dan pergelangan kaki dibuat elastis menggunakan bahan karet yang dapat disesuaikan dengan ukuran tubuhmu.
Baju sauna ini tersedia dalam ukuran S hingga XXL. Meskipun dibanderol dengan harga yang cukup mahal, namun kualitas bahan dan ketahanan baju ini untuk membakar lemak tidak perlu diragukan lagi.
Buat kamu yang mencari baju sauna dengan model yang stylish, Fairtex Sauna Suit Vinyl Sweat V2 bisa menjadi salah satu pilihannya. Desain jaket ini memang akan membuat kamu terlihat sporty saat mengenakannya.
Fairtex Sauna Suit merupakan sauna suit yang didesain stylish, dan cocok untuk dikenakan oleh kamu yang ingin tampil gaya saat berolahraga. Detail logo Fairtex dibagian dada yang cukup besar juga menambah kesan modis dari baju sauna ini.
Untuk itu, Fairtex Sauna Suit Vinyl Sweat VS2 dibuat dengan material khusus yakni vinyl. Bahan vinyl diklaim dapat membuat pengguna jaket sauna original ini lebih banyak berkeringat sehingga proses pembakaran lemak dan kalori menjadi kian optimal. Meski demikian, harga jaket sauna yang satu ini cukup tinggi.
Kettler Baju Sauna adalah pilihan terbaik untuk meningkatkan efektivitas aktivitas olahraga. Dirancang untuk membantu kamu membakar lemak dan mengeluarkan keringat lebih cepat, baju sauna ini memiliki beragam manfaat yang luar biasa.
Dengan pemakaian saat berolahraga secara teratur, kamu dapat menurunkan berat badan, membersihkan racun dalam tubuh, serta menurunkan kadar kolesterol.
Selain itu, baju sauna Kettler juga memberikan relaksasi pada otot tubuh, meningkatkan sistem imun, serta menguatkan jantung dan paru-paru .
Dengan cara penggunaan yang mudah, cukup 30-45 menit saat beraktifitas atau olahraga, serta jangan lupa minum air cukup agar terhindar dari dehidrasi.
Untuk perawatannya, kamu cukup rendam baju dengan air dan deterjen, lalu bilas dan anginkan tanpa perlu diperas atau dijemur di bawah sinar matahari.
Cara Memilih Baju Sauna yang Bagus untuk Olahraga
Agar kamu memilih baju sauna untuk olahraga dan pembakar lemak yang efektif, perhatikan hal-hal berikut ini.
-
Pilih material yang baik dan aman
Tak jauh berbeda dengan memilih pakaian biasa, memilih pakaian olahraga, termasuk baju sauna juga harus mempertimbangkan bahan pembuatnya. Baju sauna dibuat dari bahan yang beragam, tetapi bahan berkualitas baik yang biasa digunakan adalah PVC, Nylon, Vinyl dan Neoprene yang memiliki keunggulan masing-masing.
Selain itu, pertimbangkan juga faktor keamanannya. Pastikan baju sauna yang kamu pilih memiliki fitur atau detail yang dapat menunjang keamananmu saat mengenakannya. Baju sauna yang aman harus memiliki beberapa fitur penting diantaranya ventilasi dan pola rajutan yang baik, sebab kedua faktor ini akan memainkan peran besar dalam membantu tubuh kamu memproduksi tingkat panas serta pendinginan.
-
Pastikan membeli baju sauna dengan ukuran yang pas
Memilih ukuran yang tepat sangat dianjurkan ketika memilih baju sauna. Gerakan olahraga yang dinamis, mengharuskan kita untuk bergerak sebebas mungkin. Nah, jika baju yang kamu pilih terlalu ketat, kamu akan merasa kurang nyaman untuk melakukan semua gerakan olahragamu secara leluasa. Bahkan bisa berbahaya jika sirkulasi darahmu terganggu.
Hal yang sama juga terjadi jika pakaian sauna yang kamu kenakan terlalu besar atau longgar. Ukuran yang terlalu besar akan mempengaruhi kenyamanan kamu bergerak karena gerakan yang kamu lakukan tidak akan efisien akubat gesekan yang sering terjadi. Jadi, sangat penting untuk mendapatkan ukuran pakaian sauna yang pas dengan ukuran tubuh kamu, ya.
-
Sesuaikan harga baju sauna dengan budget
Baju sauna memiliki range harga yang bervariasi tergantung pada kualitas dan merk. Sebagai konsumen yang cerdas, hal yang perlu diingat adalah untuk mengedepankan kualitas, tetapi dengan kisaran harga yang reasonable.
Tetapi, untuk kamu yang ingin kualitas nomor wahid atau sebagai atlet yang diharuskan memiliki baju sauna terbaik, tidak ada salahnya memilih baju sauna unggulan dengan mencadangkan anggaran lebih untuk produk yang dibanderol dengan harga yang lumayan mahal.
Kesimpulan
Meskipun sangat bermanfaat untuk menurunkan berat badan dengan proses pembakaran lemak dan kalori lebih cepat, ada baiknya untuk tidak memakai baju sauna dalam kurun waktu yang terlalu lama, sebab akan menyebabkan dehidrasi karena keringat yang keluar sangat banyak. Selain itu, cara aman mengenakan baju sauna juga perlu diimbangi dengan asupan minum yang banyak untuk mencegah dehidrasi.
Artikel Terkait Baju Sauna Bagus & Terbaik 2025
- 10 Rekomendasi Baju Yoga Untuk Menunjang Kegiatan Relaksasi Tubuh dan Pikiranmu
- 10 Sport Bra Terbaik dari Merk yang Bagus di Indonesia
- Bagus dan Nyaman, Ini 10 Merk Bra Tanpa Kawat Terbaik
- 10 Headband Ideal yang Dapat Menyerap Keringat dengan Baik Saat Berolahraga
- 10 Merk Celana Training Terbaik dan Terbaru di Indonesia
- 13 Rekomendasi Produk Kettler Terbaik & Terbaru
- 10 Korset Pelangsing Tubuh Terbaik di Indonesia