Wah, nggak kerasa ya, tinggal menghitung hari kita akan memasuki tahun yang baru. Setiap momen pergantian tahun tentu semua orang memiliki resolusi masing-masing. Ada yang tercapai, ada juga yang sayangnya belum tercapai. Tujuan resolusinya pun juga bermacam-macam, ada yang ingin hidup sehat, lulus sekolah dan masih banyak lagi.
Apa Itu Resolusi?
Resolusi menurut KBBI adalah putusan atau kebulatan pendapat dari hasil permintaan atau tuntutan yang telah ditetapkan dalam rapat atau secara musyawarah.
Sedangkan resolusi bagi masing-masing individu adalah keinginan atau cita-cita yang ingin dicapai, baik jangka pendek atau panjang selama setahun penuh, yang dituangkan dalam rencana baik secara tertulis ataupun tidak.
Bagi kamu yang resolusinya belum tercapai di tahun ini, jangan berkecil hati, kamu bisa lebih membulatkan tekad dan menjadikan slogan #MulaiSajaDulu sebagai penyemangat, agar paling tidak resolusimu di tahun yang baru bisa terwujud.
Resolusi Tahun Baru Paling Populer
- Memiliki tubuh ideal dan gaya hidup sehat
- Punya hobi baru, mulai dari memasak hingga fotografi
- Belajar alat musik
- Menguasai bahasa asing
- Menikah
- Menghasilkan lebih banyak uang
- Lulus kuliah
- Travelling ke tempat impian
- Punya kepercayaan diri lebih tinggi
- Membaca lebih banyak buku
- Mengubah penampilan
Selain niat, tentunya ada banyak cara untuk wujudkan hal tersebut, salah satunya, coba cek rekomendasi item yang ProductNation pilihkan berikut, agar resolusi tidak sekedar angan.
21 Rekomendasi Produk untuk Wujudkan Resolusi Tahun Baru
Menjaga pola hidup sehat menjadi poin penting yang bisa diwujudkan untuk memulai hari di tahun baru. Tentunya memulai diet dengan makanan yang rendah kalori dan tinggi serat harus masuk ke daftar menu makananmu. Oatmeal Quacker bisa menjadi pilihan kamu yang ingin memulai semua itu.
Oatmeal Instant dari brand Quaker telah terpercaya di Indonesia mampu memberikan hasil gandum terbaik di kelasnya. Oatmeal instant ini cocok sekali untuk sarapan kamu, selain dapat memberikan rasa kenyang, oatmeal memiliki kalori yang sangat rendah dalam tiap satu sendoknya.
Pasalnya, oatmeal sendiri memang direkomendasikan oleh ahli gizi untuk dikonsumsi oleh orang-orang yang sedang menjalankan diet atau orang-orang yang memiliki masalah di dalam tubuhnya sehingga tidak diperbolehkan untuk makan sembarangan.
Selain itu, berbagai resep menggunakan oatmeal instant bisa kamu coba untuk memaksimalkan diet kamu. Seperti misalnya, kamu bisa membuat smoothies dengan cara mencampur oatmeal dengan buah-buahan, kacangan-kacangan dan yogurt. Secara tidak langsung kebutuhan kalori terpenuhi tanpa menggangu diet.
Untuk mencapai resolusi memiliki badan yang diinginkan, kamu membutuhkan juga kegiatan seperti olahraga. Berolahraga bisa dilakukan di luar atau di dalam rumah. Namun, sayangnya jika kamu memiliki waktu yang sangat terbatas untuk bisa berolahraga di luar, kamu bisa melakukan olaharaga di dalam rumah.
Spinning bike dari Total ini dapat dijadikan sebagai pilihan. Terdapat banyak fungsi dalam sepeda statis ini, yaitu membantu melatih otot betis, hamstring, quads, dan glutes. Selain itu, juga bisa membuat jantung kamu terpacu lebih cepat sehingga pembakaran terjadi secara maksimal.
Spinning bike ini memiliki digital monitor yang bisa memantau berapa jarak kayuhan kamu, durasi latihan dan kecepatan bersepeda. Jika kayuhan sepeda ingin ditingkatkan agar lebih berat, kamu bisa mengaturnya pada bagian belakang tempat duduk. Jadi, dengan begitu kamu tidak perlu kesusahan untuk berolahraga.
Dengan dimensi berukuran 110 x 52 x 111 Cm, sepeda statis dalam 2 varian warna ini tidak terlalu memakan tempat. Sementara itu, untuk bobotnya yang seberat 150 kg, diperlukan 2-3 orang dewasa untuk menempatkan atau memindahkan alat olahrga ini.
Beberapa orang merasa bahwa menyisihkan uang untuk ditabung merupakan hal yang sulit. Hal itu dikarenakan banyak sekali hal-hal yang diperlukan untuk kebutuhan sehari-hari. Sehingga pada resolusi tahun baru, kamu ingin bisa menabungkan uang tanpa harus dipotong oleh biaya admin dari bank. Salah satu produk yang bisa kamu gunakan adalah brankas mini. Sebuah cara efisien bagi kamu agar bisa menyisihkan uang untuk ditabung.
Untuk mewujudkan resolusimu brangkas mini milik Safetybox Honeywell ini mampu memberikan kemudahan untuk kamu yang ingin menyimpan uang secara aman. Brankas mini ini tidak hanya bisa digunakan untuk menyimpan uang saja namun perhiasan juga bisa.
Selain itu, brankas yang dilengkapi dengan perlindungan key lock menggunakan pin tidak mudah untuk dibobol. Ditambah bahan pembuat brankas ini adalah baja. Sehingga, menjadikan produk ini sangat cocok untuk kamu yang selalu boros dan susah menabung.
Masa pandemi seperti saat ini menuntut semua sektor menjadi serba online. Termasuk sektor pendidikan yang mengharuskan perubahan pada sistem belajarnya. Sistem belajar dan mengajar pun dilakukan melalui google meet atau zoom.
Untuk memenuhi tuntutan kebutuhan agar proses pembelajaran berjalan lancar, Lenovo Ideapad Slim 3 bisa menjadi pilihan. Karena selain spesifikasinya yang bagus, laptop Lenovo termasuk kategori laptop ringan dan tipis.
Dengan RAM 8 GB kelancaran dalam proses penggunaan laptop akan sangat smooth tanpa nge-lag. Laptop ringan dan tipis ini memiliki kapasitas yang banyak tidak membuat kamu kebingunan untuk menyimpan data yang cukup besar pada saat proses pembelajaran.
Tersedia juga dalam 5 warna netral dan elegan yang cantik yaitu, Platinum Grey, Abyss Blue, Cherry Red, Almond, dan Business Black. Cakupan baterai hingga 7 jam sehingga membuat kamu tidak perlu pusing-pusing untuk mencari stop kontak untuk mengisi daya baterai laptopmu. Dilengkapi dengan keamanan fingerprint yang bisa melindungi laptopmu.
Rangkaian pertama yang paling penting dalam aturan penggunaan skincare adalah facial wash. Semahal apapun skincare yang kamu miliki jika tidak mencuci wajah hingga bersih atau tidak menggunakan facewash maka hasil yang kamu inginkan percuma. Terlebih lagi facewash dapat membantu kulit kita untuk menerima produk-produk skincare lainnya.
Salah satu facewash yang bisa kamu gunakan untuk memenuhi resolusimu adalah menggunakan Emina Double Bubble Facewash. Produk skincare Emina yang cocok untuk digunakan setiap hari.
Emina Facewash ini diformulasikan memiliki tekstur yang lembut dan dilengkapi dengan Vitamin B3 dan ekstrak licorice yang dapat membantu mencerahkan warna kulit dan cocok untuk semua jenis kulit.
Saat digunakan produk ini memberikan kesan bubble yang cukup banyak sehingga terasa lembut. Selain itu walaupun bubble yang dimiliki cukup banyak tapi tidak membuat produk ini membuat kulit wajah ketarik melainkan terlihat bersih dan lembab.
Ulasan terpercaya : “Kesan pertama nyoba sih aku langsung jatuh cinta sama si face wash nya emina ini. Awalnya aku suka sama baunya, entah kurasa mirip pepaya muda. Baunya lebih seger kalau dibandingin sama wardah lightening facial foam yang sudah aku pakai satu tahunan.” - Devi Purwati, Beauty Blogger
Pada era saat ini dengan bertambahnya populasi manusia di bumi ini, semakin jarang lingkungan diperhatikan dan semakin banyak pula sampah plastik yang menggunung. Dengan kata lain untuk mengatasi kerusakan lingkungan yang semakin hari semakin bertambah parah, dimulai dari diri kita sendiri ada baiknya untuk mulai menggunakan produk-produk yang ramah lingkungan demi terjaganya lingkungan kita.
Cara paling simple yang bisa kamu lakukan untuk menjaga lingkungan adalah dengan merubah kebiasaan kamu untuk menggunakan kantong belanja ramah lingkungan pengganti kantong plastik.
Kantong belanja ramah lingkungan yang bisa kamu gunakan adalah IKEA Skynke. IKEA Skynke merupakan kantong belanja kain yang terbuat dari poliester daur ulang. Produk ini sangat mudah dibawa ke mana-mana bahkan bisa dilipat dan dimasukkan ke dalam tas atau saku celana.
Jadi, tidak akan membuat kamu merasa kewalahan untuk merubah kebiasaan kamu untuk menjaga lingkungan. Selain itu juga tersedia berbagai jenis motif yang sesuai dengan selera kamu.
Momen tahun baru selalu menjadi momen resolusi untuk diri kita menjadi pribadi yang lebih baik. Pengembangan diri untuk menunjang karir yang lebih matang selalu menjadi tujuan utama di tahun baru yang akan datang. Tentunya kita tidak mau stuck dengan keadaan yang begitu-begitu saja, bukan?
Mengeksplor diri untuk menjadi pribadi yang lebih baik merupakan langkah yang baik. Agar kamu tahu cara yang tepat untuk memulai, kamu bisa membaca buku pengembangan diri yang ditulis oleh penulis cantik Maria Ambarwati.
Maria Ambarwati menulis buku pengembangan diri berjudul Upgrade Your Soft Skill yang cocok untuk kamu yang ingin meng-upgrade diri. Buku pengembangan diri dan karir ini memberikan kita masukan untuk bisa mengelola diri sendiri agar kamu bisa bertahan dari tekanan yang diberikan dari luar serta mampu bersaing dengan cerdas.
Buku ini sangat direkomendasikan karena selain saran-saran yang diberikan, teknik penulisan dan gaya bahasnya juga sangat enak. Mengalir begitu saja dan langsung mudah dipahami.
Memasak merupakan skill dasar bagi semua orang. Hanya saja memasak memang membutuhkan teknik yang perlu diasah setiap hari karena selain teknik ada bahan dan alat masak yang harus dipahami fungsi dan tujuannya.
Dengan kata lain, memasak merupakan soft skill yang bisa kamu pelajari dengan mudah jika kamu konsisten dengan hal itu. Apalagi jika itu adalah resolusi untuk tahun barumu.
Untuk memudahkan kamu mencapai resolusi tahun barumu, kamu bisa menggunakan set alat masak dari Oxone Kitchen Tools OX-953. Tools set Oxone ini merupakan set alat masak yang terbuat dari bahan nylon dengan bentuk pegangan yang nyaman digunakan pada tangan.
Selain nyaman, juga terasa ringan saat digunakan. Selain itu, set spatula silikon ini terbuat dari bahan nillon yang bentuk handlenya pas di tangan. Jadi akan memudahkan kamu untuk memulai belajar memasak.
Di era digital seperti saat ini permainan melalui gadget sudah menjadi hal biasa. Apalagi sekarang semuanya bisa dilakukan melalui satu ponsel saja. Sehingga membuat masyarakat di era ini sangat bergantung dengan gadget bahkan saat bertemu dengan teman-teman.
Nah, dari sini kamu memiliki keinginan untuk mengurangi ketergantunganmu terhadap gadget dan ingin menularkannya kepada teman-temanmu. Maka kamu bisa mencoba membeli Uno Stacko sebagai permainan untuk memeriahkan acaramu berkumpul dengan teman-teman.
Jika memilih Uno Stacko sebagai permainan saat berkumpul dengan teman-teman, permainan ini membutuhkan konsentrasi yang tinggi untuk menyusun balok-balok tanpa harus menjatuhkannya.
Permainan ini sangat seru bila dilakukan secara bersama-sama. Jadi, kamu bisa mendapatkan keseruan ditambah keinginanmu untuk mengurangi ketergantungan gadget berkurang.
Melakukan perjalanan jauh bersama teman-teman sudah menjadi hal biasa bagi semua orang. Tapi bagaimana jika kamu melakukan perjalanan jauh sendirian? Pasti sangat seru. Melakukan perjalanan jauh juga membutuhkan peralatan dan perlengkapan yang mewadai untuk melengkapi perjalananmu. Salah satu perlengkapan yang kamu butuhkan untuk memulai perjalanan adalah tas carrier dari Consina.
Tas carrier Cosina 60 L cocok digunakan bagi kamu yang suka melakukan travelling jarak jauh. Selain ukurannya yang besar dan bisa menampung semua kebutuhan kamu, bahan yang digunakan pun menggunakan material yang kuat dan tahan segala kondisi, lho.
Dengan ukuran yang sangat besar ini cukup luntuk memasukkan semua kebutuhanmu di dalam satu tas itu. Tas carrier Consina juga memiliki slot kantong yang cukup banyak. Ditambah memiliki rain coat khusus tasnya sehingga disaat hujan tidak perlu khawatir untuk mencari pelindung untuk menutupinya dari air hujan.
Sudah bukan masanya menjalin hubungan dengan pasangan tanpa memikirkan masa depan, khususnya bila umurmu sudah mencapai umur yang ideal untuk persiapan menikah. Oleh karena itu, jenjang pertunangan bisa menjadi salah satu resolusi di tahun baru. Cincin tunangan di jari menjadi salah satu hal yang kamu dan pasanganmu idam-idamkan, bukan?
Oleh karena itu, kamu tak boleh salah dalam memilih cincin tunangan. Tiaria menghadirkan cincin tunangan emas berlian dengan desain elegan untuk kamu jadikan pilihan sekaligus melancarkan prosesi pertunanganmu dan pasangan.
Bukan saja desainnya yang elegan, cincin tunangan dengan berlapis emas putih 18 karat ini akan sangat cantik saat melingkari jarimu atau jari pasanganmu. Bagian tengah cincin dilengkapi dengan berlian 0,12 karat, menjadikannya semakin mewah.
Untuk pembelian disertai juga jewelry box dan jewelry cleaner, sehingga kamu dan pasangan dengan mudah menjaga kebersihan dan kualitas dari cincin tunangan emas berlian dari Tiaria ini hingga menjelang menikah nanti. Adanya kartu garansi dan sertifikat IGS (International Gemological Service) juga menambah kepercayaan pada produk ini.
Adakah yang memiliki resolusi untuk lebih disiplin waktu di tahun yang baru? Tepat waktu dan disiplin merupakan salah satu sikap yang harus dibiasakan. Untuk membantumu membiasakan diri dalam disiplin waktu, kamu membutuhkan sebuah jam pintar yang sudah terjamin dan memiliki banyak review.
Salah satunya adalah Apple Watch Series 5, jam pintar keluaran Apple yang sangat populer di kalangan pecinta gawai. Berbeda dengan seri sebelumnya yang memiliki ukuran 38 mm dan 42 mm, untuk smartwatch series 5 ini dikeluarkan dalam 2 ukuran berbeda, yaitu
- 40 mm
- dan 44 mm.
Oleh karenanya, strap atau tali pada seri sebelumnya tidak bisa digunakan di
Meski harga Apple Watch Series 5 tergolong tidak murah dibandingkan smartwatch dari merk lain, namun selain desain, ada banyak fitur yang bisa kamu dapatkan. Diantaranya,
- layar yang selalu aktif/menyala
- aplikasi untuk memantau jantung
- noise (kebisingan) indikator
- kompas
- emergency service (menghubungkan nomor darurat)
- hingga fitur untuk olahraga atau active actvity
Jadi bukan hanya sebagai pengingat waktu, tapi jam pintar ini bisa kamu jadikan asisten pribadi untuk segala aktifitas sehari-hari.
Ulasan terpercaya: “Tak hanya berfungsi sebagai jam, smartwatch ini benar-benar tidak butuh dilihat mata dulu untuk dapat menyala. Karena Apple Watch yang baru ini akan terus menyala.” - Girindra Kara, Youtuber
Banyak orang percaya bahwa pengobatan alternatif dapat menyembuhkan penyakit akut, salah satunya adalah refleksi. Pengobatan tradisional khas Tiongkok ini diyakini bisa menyembuhkan berbagai penyakit melalui titik-titik syaraf di kaki.
Namun, tentu saja, datang ke tempat khusus refleksi tidak bisa dilakukan setiap saat, terlebih di saat pandemi seperti sekarang ini. Maka, membeli sandal refleksi atau sandal terapi kesehatan dari Kozuii ini bisa jadi alternatif untuk sehari-hari.
Sandal terapi ini memiliki kelebihan yang utama, yaitu adanya dua jenis alat pijat, yaitu
- silikon lembut
- silikon keras
yang bisa digunakan secara bergantian.
Manfaat yang didapat ketika memakai sandal terapi rematik ini adalah efek magnetik, sehingga tubuh terasa hangat karena peredaran darah lancar. Rasa lelah pun bisa teratasi dengan baik. Alhasil berkat relaksasi yang optimal, stamina tubuh pun kembali bugar.
Meskipun desain sandal kesehatan ini menutupi jemari kaki, tapi dijamin, kamu ataupun orang tua yang memakainya akan tetap nyaman, karena adanya ventilasi udara untuk sirkulasi yang baik, sehingga mencegah timbulnya bakteri penyebab bau tidak sedap. Karena bahan materialnya juga tahan air, sandal terapi ini bisa digunakan ke kamar mandi. Sungguh fungsional, bukan?
Banyak pilihan yang bisa kamu lakukan dengan rambutmu, mulai dari mengganti model rambut hingga mewarnainya. Jika pilihanmu adalah ingin mewarnai rambut, rekomendasi cat rambut yang bagus adalah Aprilskin Turn Up Color Cream.
Aprilskin adalah brand asal Korea dengan produk-produknya yang dikenal berkualitas. Aprilskin mengeluarkan produk pewarna rambut dalam berbagai warna, sehingga kamu memiliki banyak pilihan untuk memilih warna sesuai dengan seleramu.
Tapi, jangan lupa warna juga mempengaruhi pemilihan warna rambut. Warna cat rambut yang bagus untuk kulit sawo matang diantaranya adalah warna cokelat, mahogany, ombre burgundy, caramel, ash brown. Namun, jika warna kulitmu kuning langsat bisa memilih warna-warna yang cerah atau mencolok, seperti pink dan merah.
Aprilskin Turn Up Color Cream ini memiliki 8 warna dan satu warna berfungsi untuk bleach rambut. Cat rambut ini sangat bagus karena selain baunya yang memang enak, membuat rambut berkilau dan tidak membuat rambut menjadi kering. Kelebihan lainnya adalah kamu diberikan pilihan untuk mem-bleach rambutmu atau tanpa bleaching.
Resolusi tahun baru yang harus kamu penuhi setiap tahunnya adalah memperbesar rasa cinta pada diri sendiri. Ada banyak cara untuk mencapai hal tersebut, salah satunya adalah memperbaiki tampilan diri dengan memakai pakaian yang lebih fashionable dan sesuai bentuk tubuh, sehingga dapat meningkatkan kepercayaan diri.
Pomelo mengahadirkan jumpsuit pendek dengan aksen triple button yang stylish untuk dipakai saat kesempatan casual ataupun semi formal. Tak seperti jumpsuit pada umumnya yang memiliki potongan celana panjang, jumpsuit wanita ini memberikan keleluasaan bergerak dengan desain celana pendek yang nyaman.
Sedangkan bagian kerah dan lengan, item fashion ini memiliki desain V-neck dan sleeveless (tanpa lengan), menjadikannya salah satu jumpsuit model sekarang yang wajib kamu miliki. Terbuat dari bahan poliester yang nyaman dan menyerap keringat.
Sedikit tips, buat kamu yang tidak terlalu pede, karena memiliki lengan besar, kamu bisa memadupadankan dengan jaket, cardigan atau blazer. Dijamin, produk timeless ini akan membuatmu terlihat modis!
Mencerdaskan diri sendiri bisa menjadi resolusi tahun baru yang perlu diwujudkan. Salah satunya adalah dengan menguasai bahasa asing secara maksimal dan profesional. Tak cukup hanya dengan mengambil kelas bahasa asing, kamu juga membutuhkan kamus untuk membantu ketika belajar bahasa asing, sekaligus menambah pembendaharaan kata.
Salah satu kamus yang bisa kamu andalkan adalah Alfalink Electronic Dictionary EI 627A, yang merupakan kamus elektronik Alfalink terbaik. Memiliki kelebihan dari kamus konvensional pada umumnya, karena praktis dan mudah digunakan.
Kamus elektronik seri ini dilengkapi terjemahan dalam berbagai bahasa, tidak saja Indonesia - Inggris, dan sebaliknya, tapi juga bahasa Inggris - Indonesia - Arab. Selain itu, kamus elektronik bahasa Inggris dan Arab ini juga dilengkapi dengan kemampuan memperdengarkan bunyi pelafalan yang tepat, sehingga meminimalisir kesalahan ketika proses belajar bahasa.
Uniknya lagi, dalam kamus elektronik Alfalink ini juga tersedia pembelajaran mengenai Al-Quran dan Hadist, sehingga kamu tidak perlu membuka aplikasi khusus lainnya, ketika saat ingin mempraktekkan bahasa Arab ke dalam bacaan Al-Quran sehari-hari.
Menjadikan hobi baru sebagai resolusi tahun baru, merupakan hal yang sah saja, kok! Terlebih, jika hobi baru tersebut bisa menggali potensi diri secara lebih mendalam, seperti contohnya memulai hobi membuat blog video, atau yang biasa dikenal dengan istilah vlogging.
Bahkan saat ini, hal tersebut tidak lagi menjadi hobi, beberapa orang diantaranya menjadikan aktifitas vlogging menjadi lahan pekerjaan yang menghasilkan uang. Nah, untuk mengasah dan melakukan hobi baru tersebut, kamu membutuhkan satu produk wajib, yaitu vlogging camera yang tepat dan sesuai kebutuhan.
Canon EOS M100 ini merupakan salah satu kamera mirrorless untuk pemula yang bisa kamu gunakan untuk membuat vlog. Pasalnya, kamera mirrorless Canon ini dilengkapi dengan berbagai fitur pendukung yang bagus, antara lain,
- sensor CMOS APS-C,
- resolusi 24,2 megapixel,
- prosesor DIGIC 7
- teknologi Dual Pixel CMOS AF (piksel ganda)
- combination IS
- bluetooth
Sehingga gambar yang dihasilkan detail dan tetap tajam, meski pada ruangan minim cahaya. Bukan itu saja, dengan adanya teknologi tersebut, kamu juga bisa merekam benda bergerak secara fokus dan akurat.
Sedangkan untuk layar pada Canon EOS M100 menggunakan layar LCD dan touch screen (layar sentuh), serta dapat ditekuk atau dilipat hingga 180 derajat untuk kemudahan vlogging.
Adanya fitur koneksi Wi-Fi dan NFC juga memudahkan kamu ketika ingin langsung meng-upload atau mengunggahnya ke media sosial yang kamu miliki. Uniknya lagi pengaturan kamera mirrorless ini bisa dilakukan dari smartphone. Bagus, kan?
Adakah yang memiliki resolusi tahun baru untuk jadi lebih sehat? Selain rutin berolahraga dan menjaga asupan makanan, cara lainnya yang bisa kamu lakukan untuk memiliki tubuh sehat adalah memiliki tidur yang cukup dan berkualitas.
Untuk mencapai tidur yang berkualitas tidak hanya jumlah jam tidur saja, tetapi pemilihan atau penggunaan bantal yang tepat juga bisa membantu. Dengan bantal tidur atau bantal kesehatan yang tepat, tentunya kegiatan tidur pun menjadi lebih nyaman.
Salah satu produk yang mendukung hal tersebut, adalah Dunlopillo Pillow. Produk ini terbuat dari bahan full latex yang dibungkus oleh kain katun berkualitas. Bantal kesehatan ini didesain dengan bentuk prisma segitiga dan sisi yang melandai untuk menopang leher dan kepala dengan baik, sehingga ketika tidur selalu dalam keadaan ideal, serta tidak membuat pegal.
Manfaat lain dari bantal nyaman Dunlopillo ini adalah membantu mengatasi buruknya kualitas tidur, terutama bagi kamu yang memiliki beberapa masalah kesehatan, seperti asam lambung (GERD), penyakit pernafasan, stroke, hingga untuk lansia.
Apakah kamu pernah bermimpi jadi musisi terkenal karena tergila-gila pada suatu grup band, tapi merasa tak punya bakat? Tak ada kata terlambat, kamu masih bisa mewujudkan cita-citamu dengan berlatih keras, kok! Salah satunya, kamu bisa belajar gitar pemula dengan memanfaatkan kelas-kelas belajar daring.
Jika kamu memilih aktifitas tersebut sebagai resolusi tahun baru, maka memiliki gitar akustik yang cocok untuk pemula, tentu merupakan pilihan yang tepat, sehingga kamu bisa rutin mempelajarinya.
Yamaha F310P merupakan gitar akustik bagus untuk pemula yang ingin belajar dari nol sekaligus belajar gitar kunci dasar. Pasalnya, tidak saja harga gitar akustik Yamaha ini yang relatif terjangkau, tapi juga kualitas premium pada bagian body dan string (senar).
Dengan material kayu cemara dan meranti yang kuat, menjadikan gitar akustik ini mengeluarkan hasil suara yang indah, serta tahan banting untuk berbagai kondisi Dalam paket pembelian kamu juga akan mendapatkan softcase, strap, pick gitar, capo, cadangan senar dan juga tuner tiup. Cukup lengkap bukan?
Apakah kamu punya resolusi tahun baru yang berkaitan dengan perkembangan kondisi finansial? Tak ada salahnya bila kamu mulai belajar investasi saham secara perlahan.
Kini, investasi saham bukan lagi hal asing yang jauh dari jangkauan, kamu bisa mempelajarinya dengan cara mudah, salah satunya membeli buku berjudul "Yuk Belajar Saham Untuk Pemula".
Buku yang diterbitkan oleh Elex Media ini merupakan buku yang diperuntukkan bagi kamu yang sedang mulai tertarik pada bidang investasi, baik itu untuk investasi jangka panjang ataupun investasi jangka pendek. Terutama, jika kamu mulai tertarik untuk belajar saham.
Buku investasi saham bersampul hijau ini merangkum alasan-alasan mengapa seseorang harus mulai belajar saham, bagaimana cara memilih investasi yang menguntungkan, hingga hal-hal lain yang berkaitan dengan investasi saham. Bahasa buku investasi ini begitu komunikatif membuat proses belajar saham bagi pemula pun mudah dimengerti dan berjalan lancar.
Tak sedikit orang yang ingin memiliki rumah nyaman dan bersih sebagai resolusi di tahun baru. Namun, tentu saja memiliki rumah yang bersih sepanjang waktu membutuhkan perjuangan, bukan? Untuk memudahkan pekerjaan rumah tangga ini, tak ada salahnya bila kamu memilih robot vacuum cleaner sebagai "asisten rumah tangga" di tahun mendatang.
Ecovacs DEEBOT OZMO 920 merupakan robot penyedot debu yang bagus dan banyak direkomendasikan. Pasalnya, produk robot vacuum cleaner ini memiliki berbagai kemampuan canggih dalam menangani kegiatan bersih-bersih rumah.
- Fitur canggih pertama adalah Smart Navi 3.0, yang berfungsi merencanakan setiap rute proses pembersihan yang sudah terprogram khusus untuk pemilik rumah.
- Kedua, fitur Multi Floor Mapping yang membuat robot pengisap debu ini dapat mengingat denah rumah hingga mencapai 3 lantai.
- Sedangkan fitur Virtual Wall bisa dipakai untuk membatasi gerak robot penyedot debu, jika ada area-area tertentu yang tak boleh dimasuki.
- Adanya Custom Mode pada robot ini, kamu juga bisa menentukan ruang atau sisi mana saja yang hanya perlu dibersihkan (area cleaning).
Bagaimana cara kerja robot penyedot debu ini, sehingga bisa membersihkan rumahmu secara detail, maksimal, dan menyeluruh?
Selain fitur canggih di atas, kerja robot ini juga dilengkapi dengan elemen berikut, OZMO Mopping, Controlled Water Pump, Carpet Sensor, 2 Mode Mulut Vacuum, dan Advanced Pressure Retention System, sehingga hasilnya lantai bersih maksimal.
Tips Mewujudkan Resolusi Tahun Baru
Nah klo kamu sudah menentukan resolusi apa yang kamu, sekarang saatnya kamu menyimak tips dari ProductNation berikut ini.
-
Kuatkan niat dan bulatkan tekad
Setiap apapun yang ingin kita lakukan, tentunya dibutuhkan niat dan tekad agar bisa terlaksana. Begitu juga dalam mencapai resolusi tahun baru. Jika kamu sudah menentukan resolusi tersebut, maka ada baiknya kuatkan niat dan tekad. Agar lebih bersemangat, dan saat rintangan di depan mata, kamu tetap teguh terhadap resolusimu.
-
Evaluasi resolusi sebelumnya
Jika di tahun ini kamu belum berhasil mencapai resolusi yang kamu tetapkan di tahun lalu, cobalah untuk melakukan evaluasi. Bisa jadi, justru ada faktor lain di luar itu, meski kamu sudah sekuat tenaga berusaha. Sehingga saat tahun yang baru tiba, kamu bisa lebih matang merencanakan atau kamu menentukan alternatif lain untuk mencapainya.
-
Buatlah target yang spesifik
Untuk memudahkan kamu dalam mencapai resolusi, maka buatlah target yang lebih spesifik. Kenapa? Karena dengan target yang spesifik dan jelas kamu bisa mengetahui jalan atau cara terbaik untuk mencapainya, sehingga meminimalisir adanya kegagalan pencapaian resolusi.
-
Realisasikan, jangan tunda dan konsisten
Nah, kalau kamu sudah merencanakan resolusi dengan matang, kini saatnya untuk merealisasikan. Karena sebuah perencanaan saja tidak akan membuahkan apa-apa. Dan yang terpenting adalah konsisten dalam menjalani semua rencanamu untuk resolusi tersebut. Jadi jangan menundanya, dan mulai aja dulu secepatnya.
Kesimpulan
Saat momen tahun baru tentu kebanyakan dari kita memilih untuk memiliki resolusi, baik perubahan secara fisik ataupun non fisik. Dalam menjalani resolusi yang sudah direncanakan, beberapa dari kita ada yang berhasil, tapi banyak juga yang gagal.
Dan bagi kamu yang gagal, jangan berkecil hati, cukup kuatkan niat, mulailah lagi di tahun yang baru ini. Jangan lupa untuk #MulaiAjaDulu, agar saat tahun berakhir, resolusimu bisa tercapai.
Konten lain Terkait Resolusi Tahun Baru
- Sarapan Sehat Ditemani 10 Oatmeal Terenak dan Bergizi!
- 10 Alat Olahraga di Rumah untuk Kemudahan Membakar Lemak & Membentuk Otot Badan
- Semua Wanita Ikutan Iri dengan 5 Tips Wajah Cerah & Glowing Tanpa Make Up Berikut!
- 10 Smartwatch Wanita Ini Akan Pantau Segala Aktifitasmu & Buat Tampilan Semakin Fashionable!
Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!