Deterjen yang bagus tentunya akan membuat hasil cucian pakaian menjadi lebih bersih dan wangi. Ada beberapa jenis deterjen di pasaran, seperti deterjen cair, bubuk, sampai deterjen khusus untuk mesin cuci.
Selain itu, terdapat juga jenis deterjen yang terbuat dari bahan organik dan antiseptik, sehingga lebih aman digunakan untuk mencuci pakaian bayi. Mau tau rekomendasi deterjen yang bisa hilangkan noda seketika? Berikut ini rekomendasi deterjen terbaik versi ProductNation!
10 Rekomendasi Deterjen Terbaik untuk Mencuci
- Rinso Molto Deterjen Cair Pink
- Deterjen Boom Jeruk Nipis
- Molto Gold Deterjen Bubuk Dazzling Glamour
- ATTACK Liquid Clean Maximizer
- Total Almeera Fashion Care Detergent
- DAIA Detergent Bubuk
- Sleek Baby Laundry Detergent
- PROWASH Deterjen Laundry
- Deterjen NASA Star 7
- Anzav Detergent
Rinso menjadi salah satu brand deterjen yang terkemuka di Indonesia dan terus berinovasi menghadirkan berbagai produk pembersih untuk melengkapi kebutuhan ibu Indonesia. Saat ini Rinso Molto Ultra Pink hadir untuk memudahkan kegiatan mencuci ibu dan menghasilkan pakaian yang bersih cemerlang. Sehingga bisa bebas noda dengan kesegaran sensasional yang tahan lama.
Rinso Molto Deterjen Cair Pink 750ml menjadi salah deterjen cair konsentrat yang diformulasi dengan memadukan kekuatan dari Rinso dan Molto Ultra. Dimana mampu menghilangkan noda 2x lebih efektif dibandingkan deterjen bubuk biasa.
Rinso Molto bisa dioleskan langsung di atas noda yang membandel pada pakaian untuk meningkatkan proses pembersihan pada saat proses perendaman.
Boom Detergen adalah deterjen bubuk yang diformulasi ampuh untuk membersihkan pakaian dari kotoran serta membunuh kuman yang menempel pada pakaian pada saat dijemur sampai kering. Bahkan, sangat ampuh membunuh dan mencegah kuman penyebab bau tidak sedap pada pakaian.
Boom deterjen bubuk dapat membantu kamu dalam mencuci semua jenis pakaian dengan hasil bersih tanpa adanya noda tersisa. Busana yang berlimpah dapat membersihkan pakaian lebih cepat.
Dengan Aroma jeruk nipis pada varian ini sangat segar, dan tahan lama. Ditambah lagi kemasannya ada yang 400 gram, dan harganya ekonomis, pas untuk kebutuhan rumah tangga.
Terkenal sebagai merek pewangi dan pelembut pakaian, Molto saat ini sudah meluncurkan deterjen bubuk dengan teknologi terbaru. Pakaian bersih dan wangi parfum mewah terinspirasi dari Perancis kini bukan lagi sekedar impian.
Pilihan aroma citrus dan buah-buahan dapat memancarkan wangi sensual yang menyegarkan. Selain itu, suda bekerja aktif dengan teknologi deep clean, sehingga membuat hasil cucian semakin bersih. Hadir dalam kemasan terkecil 700 gram.
Produk ini sudah mempunyai formula yang konsentrat tinggi 3D clean action dan dapat digunakan untuk semua jenis mesin cuci, baik bukaan depan ataupun atas. Bahkan, sudah larut sempurna sampai ke serat kain untuk menghasilkan cucian yang lebih bersih dan anti kuman.
Setelah itu, menyetrika juga menjadi lebih mudah, karena pakaian akan bebas kusut. Formula max power-nya juga dapat menghilangkan semua noda pakaian, serta mencegah bau keringat menempel pada baju.
Total hadir dengan deterjen halal yang sudah memperoleh sertifikat resmi dari MUI. Sehingga akan memberikan rasa aman dan nyaman saat menggunakannya.
Formulanya bisa mengikat air, sehingga lebih efektif mengangkat noda kotoran dan ditambah dengan wangi yang segar untuk menghilangkan bau.
Kandungan didalamnya dapat membuat pakaian menjadi lembut dan tidak menyebabkan kasar pada tangan, karena produk ini ramah digunakan untuk mencuci manual.
Daia deterjen bubuk memiliki kekuatan pembersihan ekstra untuk menghilangkan noda membandel pada baju putih. Hasil cucian jadi cemerlang dan tetap terasa lembut di tangan. Kesegaran parfumnya terjaga sepanjang hari.
Kamu bisa menggunakan deterjen ini untuk mencuci manual dengan tangan ataupun dengan mesin cuci untuk hasil terbaik. Baju putih favoritmu, akan kembali putih bersinar.
Sleek deterjen diformulasikan khusus dan aman untuk mencuci pakaian bayi. Kandungan natural plant extract memang efektif untuk menghilangkan noda pakaian bayi dengan hasil bersih dan lembut. Selain itu, mengandung antibakteri dan antijamur, serta mencegah bau apek.
Produk ini sudah teruji secara dermatologis dan mikrobiologis, sehingga cocok untuk kulit bayi dan melindungi pakaiannya dari kuman atau bakteri jahat.
Prowash deterjen bubuk merupakan deterjen premium khusus untuk mesin cuci dengan busa rendah dan daya cuci tinggi. Bisa mencuci sekaligus banyak dengan hasil cucian bersih cemerlang.
Kandungan oxygen power dapat membersihkan noda hingga ke semua lipatan dan sela kerah baju. Selain itu, ada teknologi ion-nya, yang akan membantu melenyapkan noda membandel yang menempel.
Deterjen Star-7 berbentuk bubuk yang terbuat dari bahan aktif LABS (Linear Alkyl Benzene Sulfonate). Bahan aktif LABS sangat mudah diurai oleh tanah dan mikroorganisme, sehingga tidak akan merusak dan ramah terhadap lingkungan.
Bahan-bahan organiknya juga ampuh mengangkat noda dan kotoran, menjadikannya kembali bersih seperti baru. Cocok sekali digunakan untuk semua jenis mesin cuci maupun baik yang mencuci manual menggunakan tangan. Dapat juga digunakan untuk mencuci pakaian bayi, karena bahan-bahannya aman untuk kulit sensitif.
Anzav deterjen mempunyai kandungan 4x lebih kuat dari deterjen biasa untuk mengangkat kotoran dan noda. Dapat digunakan untuk mencuci pakaian, cloth diaper, sampai menstruasi pad.
Tanpa pemutih dan pelembut, dan sedikit pewangi untuk menghilangkan bau apek. Dilengkapi juga dengan teknologi antiviral 168 yang mengandung zat antiseptik untuk membunuh bakteri dan kuman pada pakaian.
Cara Memilih Deterjen Cuci Pakaian
Sering kali salah memilih deterjen akan membuat pakaian menjadi bau apek dan noda tetap membandel. Di bawah ini ada beberapa tips memilih deterjen untuk hasil terbaik.
-
Pilih jenis cair atau bubuk
Deterjen bubuk mempunyai busa melimpah yang bisa digunakan untuk mencuci banyak pakaian. Terlebih lagi, harganya ramah di kantong dan tersedia dalam kemasan sachet kecil hanya untuk satu kali cuci.
Sedangkan pada deterjen cair bisa menghasilkan busa lebih sedikit namun cepat larut dalam air. Sangat praktis ketika digunakan untuk mencuci dengan tangan.
-
Perhatikan bahan pakaian
Sebelum mencuci, alangkah baiknya kamu memisahkan pakaian berdasarkan jenis bahan agar kualitasnya terjaga. Bahan-bahan yang halus seperti sutra dan wol sebaiknya dicuci menggunakan deterjen berformula khusus dengan pH netral.
Untuk pakaian bayi, kamu sebisa mungkin menggunakan deterjen organik dengan antiseptik agar tetap aman, dan pakaian lebih bersih serta bebas kuman.
-
Pilih sesuai dengan cara mencuci, dengan tangan atau mesin cuci
Untuk mencuci dengan menggunakan tangan, pilihlah deterjen organik yang terbuat dari bahan-bahan alami sehingga tidak merusak kulit. Sedangkan untuk mesin cuci bukaan atas, kamu dapat menggunakan deterjen bubuk dengan busa yang melimpah.
Jika untuk mesin cuci bukaan depan, gunakanlah deterjen cair yang diformulasikan khusus agar menghasilkan sedikit busa.
Cara Menggunakan Deterjen Cair Pada Mesin Cuci
Selain bentuk bubuk, deterjen cair sebetulnya bisa digunakan saat mencuci pakaian dengan mesin cuci. Namun ada tips sederhana untuk hal tersebut.
- Pertama, sebaiknya pilihlah deterjen cair yang formulanya memang khusus untuk mesin cuci.
- Lalu masukkan deterjen cair ke dalam mesin dengan melarutkannya dengan sedikit air. Namun, ada beberapa jenis mesin cuci yang mempunyai laci khusus untuk menaruh deterjen cair.
- Setelah itu, masukkan semua pakaian kotor dan putar mesin cuci.
- Bilaslah hingga pakaian bersih, kemudian keringkan dan jemur.
Kesimpulan
Dalam memilih deterjen cuci terbaik, maka ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan. Untuk mencuci dengan busa melimpah, kamu dapat menggunakan deterjen bubuk yang ekonomis. Dengan begini, kemudahan dalam mencuci manual pada deterjen cair lebih efektif untuk membersihkan noda sampai serat kain. Pilihlah yang mengandung formula lembut, sehingga tidak menimbulkan kasar pada tangan.
Jangan lupa juga gunakan deterjen organik yang sudah teruji klinis untuk pakaian bayi, agar tetap aman, dan terhindar dari alergi. Sedangkan untuk mencuci dengan mesin serahkan saja pada deterjen khusus agar hasil semakin maksimal. Semoga rekomendasi dan tips diatas bisa membantu kamu dalam menghasilkan cucian yang bersih dan wangi.
Artikel Terkait Deterjen Cuci Terbaik
- Pakaian Bebas Noda, dan Seketika Menjadi Harum dengan 10 Deterjen Cair Ampuh Ini
- Pakaianmu Jadi Bersih & Terawat Jika Dicuci dengan 10 Deterjen Bubuk Pilihan Berikut Ini!
- 10 Deterjen Pakaian Bayi Ramah Lingkungan yang Akan Berikan Perlindungan Ekstra!
- Baju Bebas Bau Berkat 10 Pewangi Pakaian Andalan Berikut
- Pakaian Bebas Kusut Berkat 10 Steamer Pilihan