Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

Punya Banyak Barang? Simpan Semuanya ke dalam satu dari 10 Lemari JYSK yang Minimalis Ini!

Solusi untuk rumah lebih tertata, nyaman, dan terorganisir.

Dari banyaknya brand furniture yang saling bersaing di pasaran, JYSK merupakan salah satu merek furniture asal eropa yang cukup diminati, karena kualitas produknya yang baik dan kuat. Kategori produk yang disediakan pun juga bermacam-macam, mulai dari perabot rumah, kantor hingga dekorasi yang bisa mempercantikan ruangan.

Selain meja atau kursi, lemari merupakan salah satu produk furniture yang paling banyak dicari untuk sebuah perabotan. JYSK menghadirkan banyak ragam lemari yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan sebagai tempat penyimpanan yang sempurna. Penasaran dengan varisai lemari JYSK? Berikut ProductNation sajikan 10 review koleksi lemari terbaik dari JYSK untuk kamu.

10 Rekomendasi Lemari JYSK Minimalis yang Bagus di Indonesia

Lemari JYSK murah dari kayu oak
mulai
Rp.610 ribu
Cek harga JYSK Chest 3 Drawers Kabdrup di bawah ini:

Dibandrol dengan harga ekonomis yang ramah dikantong, JYSK Kabdrup bisa menjadi pilihan untuk kamu yang membutuhkan lemari serbaguna yang murah. Terdiri dari 3 tingkat laci, perabotan ini cocok untuk menyimpan berbagai jenis barang-barang. Selain itu, pada bagian atasnya yang luas, juga bisa kamu manfaatkan untuk memajang foto, meletakkan lilin aromaterapi, ataupun benda kecil lainnya.

JYSK lemari pakaian dengan dua pintu
mulai
Rp.1,5 juta
Cek harga JYSK Wardrobe 2 Doors Price Star di bawah ini:

Bukan hanya sebagai tempat penyimpanan baju dan celana, keberadaan lemari baju JYSK Wardrobe Price Star dari kayu oak ini juga dapat memberikan nilai estetika di kamarmu. Sesuai namanya, lemari pakaian ini didesain dengan dua buah pintu dan tiga laci, di mana kamu dapat menggunakannya dengan maksimal.

Pada sisi pintu yang panjang, kamu akan mendapati ruang untuk pakaian yang digantung seperti jaket, sweater, jas, atau setelan sejenis lainnya. Sedangkan pada sisi pintu yang lebih pendek, bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan pakaian yang dilipat seperti kaos. Terdapat pula laci yang bisa digunakan untuk menyimpan pakaian dalam, kaos kaki, dan sejenisnya.

Lemari sepatu yang kuat dan muat untuk simpan semua koleksi
mulai
Rp.1,0 juta
Cek harga JYSK Shoes Cabinet 2 Doors Thora di bawah ini:

Peletakkan sepatu dan sandal yang sembarangan setelah digunakan, tentu selain tampak berantakkan, hal ini juga akan membuatmu mudah tersandung dan sulit mencarinya saat ingin digunakan kembali. Untuk menghidari hal tersebut, kamu bisa memanfaatkan JYSK Shoes Cabinet Thora.

Kabinet ini memiliki ukuran 60x36x86 cm dengan dua pintu yang bercelah, sehingga sirkulasi udara tetap lancar dan membuat sepatu yang disimpan menjadi tidak bau apek. Meskipun terbuat dari kombinasi bahan kayu ringan jenis PB dan MDF, lemari separu ini memiliki kekuatan dan keawetan yang baik sehingga bisa tahan lama.

Baca juga: 10 Rak Sepatu Bagus, Agar Susunan Sepatu Jadi Rapi, Bersih & Awet!

Penyimpanan aksesoris yang multifungsi
mulai
Rp.1,5 juta
Cek harga JYSK Jewelery Box Jonna di bawah ini:

Bagi para wanita, produk JYSK dengan seri Jonna ini pasti menjadi item wajib yang harus dimiliki. Bukan hanya sebagai cermin dengan ukuran yang memanjang, namun produk ini juga dibekali ruang untuk menyimpan koleksi aksesoris pada bagian belakang cermin.

Kamu dapat membuka pintu cermin tersebut, kemudian meletakkan kalung, gelang ataupun kacamata yang kamu miliki ke dalamnya. Kamu juga tidak memerlukan rak khusus lagi untuk menyimpan koleksi perhiasanmu.

Lemari laci kecil dengan tema vintage
mulai
Rp.987 ribu
Cek harga JYSK 40 Oldy Chest Drawers di bawah ini:

Berbeda dari lemari laci lainnya, penampilan JYSK 40 Oldy bisa dikatakan cukup menipu, karena desainnya yang terlihat seperti empat buah laci. Akan tetapi, jika kamu coba buka dan perhatikan furniture ini dengan seksama, produk ini merupakan lemari laci yang hanya terdiri dari satu buah laci dan sebuah lemari bersusun dua di dalamnya.

Mengusung tema vintage, JYSK 40 Oldy didominasi dengan warna natural yang gelap dan motif bergaris seperti garis alami pada kayu. Material yang digunakan adalah particle board yang ringan, sehingga mudah untuk dipindahkan. Karena ukurannya yang kecil, lemari laci ini dapat kamu tempatkan pada sisi tempat tidur sebagai meja nakas.

Baca juga: 10 Meja Nakas Pilihan Untuk Tatanan yang Rapi Sekitar Area Tempat Tidurmu!

Lemari putih trendi bergaya Scandinavian
mulai
Rp.2,1 juta
Cek harga JYSK Sideboard Nielstrup di bawah ini:

Seri Nielstrup dari JYSK bisa menjadi opsi lain, bagi kamu yang membutuhkan lemari serbaguna untuk penyimpanan. Hadir dengan dominasi warna putih netral, dan knop handle berwarna hitam. Produk ini juga menggunakan sistem knockdown yang mengharuskanmu menyusunnya sebelum dapat digunakan.

Muatan pada JYSK Nielstrup terbilang lebih luas, karena dibekali dengan empat buah laci dan dua buah lemari pada sisi kiri dan kanan. Desainnya juga trendi, sehingga tidak hanya cocok untuk di rumah tapi juga di kantor atau sekolah. Menggunakan material kayu solid, membuat lemari ini kuat dan tahan lama.

Lemari minimalis untuk simpan buku di sudut ruangan
mulai
Rp.1,3 juta
Cek harga JYSK Cabinet Serena di bawah ini:

Suka membaca buku? JYSK seri Serena ini bisa jadi salah satu furniture yang wajib kamu miliki. Karena tidak saja dapat ditempatkan pada sudut ruangan, lemari buku jenis kabinet ini didesain dengan kombinasi open shelf yang dapat dimanfaatkan untuk memajang buku-buku berukuarn kecil atau majalah.

Dengan dimensi hanya 80x40x88 cm, produk ini juga tidak membutuhkan banyak space atau ruang dalam penempatannya. Model yang simpel dan minim permainan warna, produk ini sangat pas untuk rumah bergaya minimalis.

Lemari pajangan elegan dengan pintu kaca
mulai
Rp.2,3 juta
Cek harga JYSK Display Cabinet Viskan di bawah ini:

Untuk kamu yang hobi mengoleksi pernak-pernik pajangan ataupun action figure, JYSK Display Cabinet Viskan bisa jadi tempat penyimpanan yang tepat. Sebab, lemari dari bahan kayu oak berwana putih ini dilengkapi dengan pintu kaca yang bersifat sebagai etalase. Lemari atau kabinet dengan ukuran sekitar 78x30x111 cm ini dapat kamu tempatkan di ruang tamu ataupun ruang keluarga.

Lemari dapur dengan roda untuk simpan peralatan dan bumbu
mulai
Rp.1,6 juta
Cek harga JYSK Kitchen Cabinet Oracle di bawah ini:

Supaya tampilan dapur kamu semakin cantik dan tertata, kamu bisa membeli JYSK Oracle ini. Uniknya lemari ini dilengkapi dengan roda, sehingga memiliki fleksibilitas untuk dipindahkan ke mana saja. Meskipun dengan sistem knockdown, lemari dapur JYSK ini cukup mudah untuk dirakit dengan bantuan buku manual yang ada di dalam tiap kardus packaging.

Agar tidak monoton, terdapat aksen gambar piring, gelas dan sendok garpu pada pintu laci dan lemari. Produk ini didesain dengan perpaduan open shelf untuk simpan bumbu, laci dan juga lemari untuk simpan peralatan masak, seperti panci atupun wajan. Sedangkan bagian permukaan atasnya dapat dimanfaatkan sebagai meja untuk memotong atau meletakkan microwave mini.

Lemari meja TV untuk hiburan dalam rumah
mulai
Rp.4,2 juta
Cek harga JYSK Michigan di bawah ini:

JYSK Michigan memiliki desain minimalis dengan warna netral yang banyak digemari. Memiliki ukuran memanjang dan konstruksi yang kokoh, produk ini sangat cocok untuk ditempatkan pada ruang keluarga sebagai lemari meja TV yang ideal. Dibekali banyak ruang laci dan lemari, kamu bisa menyimpan alat ataupun aksesoris elektronik lainnya seperti remote, konsol game atau DVD ke dalamnya.


Cara Memilih Lemari JYSK yang Bagus

  • Sesuaikan daya tampung dengan kebutuhan

Lemari memiliki fungsi utama untuk menyimpan barang, seperti baju, sepatu, bahkan koleksi pernak-pernik atau action figure yang kamu miliki. Oleh sebab itu, ketika kamu ingin membeli lemari JYSK, cobalah untuk memperhatikan daya tampung yang dimiliki. Karena, dengan daya tampung yang sesuai, kamu tidak memerlukan furniture lain untuk penyimpanan.

Penggunaan furniture atau lemari penyimpanan yang berlebih hanya akan memakan ruang lebih banyak, dan akhirnya membuat ruangan dalam rumah menjadi sempit. Selain itu, hal tersebut juga dapat mengurangi nilai estetika pada ruangan. Maka, pemilihan lemari dengan daya tampung yang sesuai menjadi poin utama yang perlu diperhatikan jika ingin membeli lemari.

  • Perhatikan material dan desain yang baik

Penggunaan material yang kuat, tentu menjadi hal penting selanjutnya yang perlu mendapat perhatian ketika ingin membeli lemari. Hal ini bertujuan supaya furniture pilihan kamu bisa tahan lama dan mampu menahan beban yang berat, sehingga kamu bisa lebih berhemat dengan tidak mengkhawatirkan lemari tersebut cepat rusak atau lapuk.

Selain kualitas material atau bahan yang digunakan, kamu juga perlu memilih berdasarkan desain lemari yang sesuai. Walaupun terdengar sepele, pemilihan desain lemari yang pas dengan ruangan, dapat membuat ruangan lebih enak dilihat sekaligus menambah nilai estetika pada ruangan, yang akhirnya menciptakan suasana yang nyaman.

  • Pilih harga yang sesuai dengan budget

Selain faktor kualitas, harga juga menjadi unsur penting yang perlu dipertimbangkan dalam memilih lemari. Hilangkanlah paradigma mengenai produk mahal berarti sudah pasti bagus. Fokuslah pada kualitas dan spesifikasi dari lemari atau furniture itu sendiri. Akan lebih baik lagi, jika kamu mengetahui harga rata-rata pasaran produk tersebut.


Kesimpulan

Selain berfungsi sebagai tempat penyimpanan, lemari mampu memberikan suasana ruangan menjadi lebih tertata, sehingga meningkatkan nilai estetika dan kenyamanan. Karena kamu tidak akan terganggu dengan barang yang berserakan, dan kemudahan mencari barang saat ingin digunakan.

Sebelum membeli lemari, pastikan daya tampungnya sesuai dengan kebutuhanmu. Pastikan juga desain dan harganya pun sesuai dengan budget yang kamu punya. Semoga dengan banyaknya ragam lemari atau kabinet yang ditawarkan JYSK dapat menjadi refrensi kamu dalam melengkapi perabotan ruangan.

Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!

End of Article