Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

Berkendara dengan Nyaman dan Aman dengan 10 Ban Mobil Pilihan

Melaju tanpa hambatan dan tanpa selip.

Salah satu elemen penting pada sebuah kendaraan adalah ban, begitu juga dengan mobil. Untuk menunjang keamanan dan kenyamanan saat berkendara, tentunya kamu perlu memilih ban mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Walaupun ban mobil secara sekilas tampak sama, tetapi bahan dan performa yang dimilikinya tentu berbeda. Maka dari itu, untuk membantumu menemukan ban mobil, kami telah merangkum deretan rekomendasi ban mobil yang bisa kamu pilih.

10 Ban Mobil yang Bagus dari Merk Terbaik

Ban mobil berukuran Ring 15
Ban mobil berukuran Ring 15
mulai
Rp.530 ribu
Cek harga Dunlop SP300 di bawah ini:

Dunlop SP300 185/65 merupakan ban mobil original yang didesain dan diproduksi secara khusus dan original oleh Dunlop. Ban ini cocok untuk kamu para pengguna mobil Mobilio, Grand Livina, dan Avanza. Ban mobil ring 15 ini tentunya dapat memberikanmu kenyamanan saat berkendara serta kestabilan saat kamu melaju dalam kecepatan yang tinggi.

2. GT Radial Champiro SX2

 

BELI DI TOKOPEDIA

BELI DI BLIBLI

BELI DI SHOPEE

Berkisar Rp. 890 ribu

Tahan lama dan berdaya cengkram yang stabil

Ban mobil besutan perusahaan Gajah Tunggal ini dapat dikatakan cukup revolusioner karena dirancang khusus dengan bahan berkualitas untuk menciptakan ketahanan yang kokoh dan daya cengkram yang stabil. Dengan ban ini, seberapa cepatpun kendaraanmu melaju di jalan, termasuk di jalanan yang basah, kamu akan tetap punya kendali dan tidak oleng.

Kinerja andal yang ramah lingkungan
Kinerja andal yang ramah lingkungan
mulai
Rp.350 ribu
Cek harga Bridgestone Ecopia EP150 di bawah ini:

Siapa yang tak kenal dengan perusahaan manufaktur raksasa asal Jepang satu ini. Bridgestone memang sangat terkenal dengan produk-produk otomotifnya, termasuk ban mobil. Ecopia EP150 menjadi salah satu produk ban mobil yang diklaim ramah lingkungan, karena dapat menghemat konsumsi bahan bakar dan dapat mereduksi emisi CO2. Tak hanya itu, kinerja ban pun terbilang sangat andal dan efisien.

4. Achilles ATR Sport 205/55 R16

BELI DI TOKOPEDIA

BELI DI LAZADA

BELI DI SHOPEE

Mulai dari Rp. 620 ribu

Sanggup untuk segala medan

Jika kamu senang traveling bersama teman-temanmu serta menjajal tempat dan spot-spot instagrammable terbaru, ada baiknya kamu menggunakan ban mobil satu ini. Ban mobil Achilles ATR Sport 205/55 didesain tangguh sehingga tetap aman dan nyaman digunakan untuk segala medan dan kondisi jalan, baik cuaca cerah maupun hujan, tanpa menyebabkan masalah serius yang mengganggu perjalanan. Ulirnya didesain khusus untuk menyapu air dan debu atau pasir dengan baik.

Ban mobil berkualitas baik
Ban mobil berkualitas baik
mulai
Rp.770 ribu
Cek harga Hankook Dynapro HT RH12 225/65 di bawah ini:

Hankook merupakan perusahaan ban asal negeri Ginseng yang menempati urutan tujuh sebagai perusahaan ban terbesar di dunia. Dynapro HT RH12 225/65 R17 merupakan salah satu produk unggulan Hankook yang dirancang dengan bahan-bahan berkualitas dan menyematkan empat alur melingkar yang tentunya akan mencegah ban mobil dari aquaplaning di jalanan yang basah sehingga kamu akan tetap berkendara dengan nyaman.  

6. Falken ZE912 195/50 R16

BELI DI TOKOPEDIA

BELI DI BLIBLI

BELI DI BUKALAPAK

Berkisar Rp. 700 ribu

Sanggup melibas segala musim

Negeri sakura memang jagonya masalah teknologi. Sebagai produsen ban untuk mobil dan alat-alat berat asal Jepang, Falken terus berinovasi mengembangkan berbagai produknya untuk memberikan kepuasan pada pelanggan.

Salah satunya adalah melalui produk ban bernomor seri ZE912 195/50 R16. Ban satu ini dirancang untuk dapat berfungsi dengan baik dalam segala macam musim karena dilengkapi dengan hidrokarbon yang tangguh dan pola asimetris yang kokoh.

7. Toyo Open Country MT Ban Mobil 275/70 R18

BELI DI TOKOPEDIA

BELI DI LAZADA

BELI DI SHOPEE

Berkisar Rp. 3,9 juta

Performa sempurna yang mengagumkan

Toyo merupakan produsen manufaktur ban kendaraan asal Jepang dan telah mendistribusikan produk-produknya ke berbagai belahan dunia. Dari sekian banyak produk ban mobil yang telah diproduksi, Toyo Open Country MT 275/70 R18 wajib kamu lirik.

Ban mobil ini memadukan bahan-bahan berkualitas dengan desain tapak asimetris yang mampu menciptakan performa yang sempurna dan mengagumkan. Aman, nyaman, stabil, dan memiliki kontrol yang responsif dimanapun, kapanpun, dan dalam kondisi apapun.

Anti bising dengan ban Ring 17
Anti bising dengan ban Ring 17
mulai
Rp.900 ribu
Cek harga Dunlop ST30 di bawah ini:

Satu lagi produk besutan Dunlop yang saying untuk kamu lewatkan adalah Dunlop ST30. Ban mobil satu ini didesain dengan bahan dan rancangan yang berkualitas melalui pola telapak yang asimetris sehingga dapat meningkatkan kestabilan sata berkendara, bahkan pada saat melaju dengan kecepatan tinggi. Menariknya lagi, ban yang memiliki ring 17 ini pun mempunyai tingkat kebisingan yang terbilang rendah juga.

Anti selip dengan grip terbaik
Anti selip dengan grip terbaik
mulai
Rp.335 ribu
Cek harga Achilles 122 185/65 R15 di bawah ini:

Ingin tetap stabil dan memiliki kontrol yang lebih responsif saat mengerem dan menikung kendaraan lainnya pada saat di jalan? Achiless 185/65-R15 bisa menjadi salah satu solusi pilihanmu. Ban ini pun dapat menambah akselerasi ketika mobil kamu melaju dengan kencang di jalanan. Produk ini dapat digunakan untuk berbagai jenis mobil mulai dari Toyota, Mercedes, Honda, Nissan, hingga Suzuki.

Harga murah, fitur melimpah
Harga murah, fitur melimpah
mulai
Rp.200 ribu
Cek harga GT Radial Champiro Eco 145/80 R13 di bawah ini:

Produk rilisan GT Radial ini bisa dibilang ban yang standar tapi tetap dirancang dengan seksama. Performanya tetap unggul dan memiliki daya jejak yang baik di berbagai kondisi jalanan. Ban ini dirancang melalui teknologi nanosilika yang membuat tekanan angin bisa bertahan dalam jangka waktu yang lama. Sebagai tambahan, Champiro Eco sudah mengikuti standarisasi regulasi Uni Eropa soal tingkat keheningan ban.


Cara Memilih Ban Mobil yang Bagus

  • Pilih yang cocok dan sesuai dengan mobil

Setiap kendaraan, khususnya mobil, memiliki tipe dan ukuran ban bawaan tersendiri. Jadi, sebelum membeli ban mobil baru, kamu perlu mengetahui tipe dan ukuran ban mobil yang cocok dan sesuai dengan mobilmu. Biasanya tipe dan ukuran ban berada di permukaan samping ban. Jika tidak cocok maka bisa menimbulkan ketidaknyamanan ketika berkendara bahkan meningkatkan resiko terjadinya kecelakaan.

  • Bahan dan fitur yang dimiliki

Setelah mengetahui tipe dan ukuran yang cocok, saatnya kamu untuk mempertimbangkan bahan yang digunakannya. Walaupun pada dasarnya ban mobil terbuat dari karet, tentunya terdapat material dan rancangan yang membuatnya berbeda satu sama lain. Kamu bisa memilih jenis ban mobil yang memiliki daya cengkram yang stabil sehingga tidak terjadi aquaplaning saat kamu gunakan di jalanan yang basah. Begitu juga dengan ulir ban untuk kemampuan menjejak tanah dengan baik.

  • Pilih yang memiliki tingkat kebisingan yang rendah

Tingkat kebisingan ban mobil perlu menjadi bahan pertimbangan. Ban mobil yang menghasilkan suara yang bising tentunya sangat mengganggu dan membuat kenyamanan berkendara menjadi terganggu. Biasanya tersedia bantalan khusus di dalam ban untuk meredam kebisingan yang terjadi. Permukaan ban yang mulai menggundul pun bisa menjadi penyebab ban menimbulkan bunyi yang mengganggu.


Kesimpulan

Ban mobil memang sekilas mirip dan tidak ada perbedaan. Namun, sebagaimana yang diuraikan diatas, ban mobil pun memiliki tipe, varian, dan ukuran yang berbeda-beda. Kamu bisa juga menentukan dari gaya berkendara maupun tipe jalanan yang sering kamu lalui serta lamanya perjalanan.

Untuk perjalanan jauh, bisa memakai ban yang tebal dan awet serta memiliki desain ulir khusus agar tetap menjejak dengan baik meski di jalanan basah atau berpasir. Hal yang sama berlaku jika banyak melibas jalanan dari beton, karena jenis ini lebih mengikis ban.

Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!

End of Article