Terdapat berbagai macam koper di pasaran. Khusus untuk rencana pergi jangka pendek, koper berukuran kecil adalah pilihan yang tepat. Koper berukuran 20 inci ke bawah, merupakan koper kecil yang ideal untuk membawa perlengkapan hingga jangka waktu maksimal satu minggu.
Dengan koper travel kecil, tentunya memudahkan ketika membawanya. Untuk yang menggunakan pesawat, umumnya koper kecil dapat dibawa ke kabin pesawat, tanpa perlu membeli bagasi lagi. Sekarang ProductNation akan berikan rekomendasi koper kecil terbaik yang bisa kamu jadikan referensi dalam memilih koper travelling.
Penyunting
Tria Mulyani chevron_right
Table of Contents
12 Rekomendasi Koper Kecil Terbaik yang Bagus & Berkualitas 2024
Editor's Choice: Memilih koper kecil yang muat di kabin, bukan berarti bisa sembarangan. Kamu tetap harus memerhatikan kualitas bahan dan kunci yang baik. Samsonite Cube Spinner Hardcase Cabin 20 Inch menjadi koper yang tepat untuk kamu. Produk dari brand internasional terpercaya ini akan menjaga barang bawaan kamu aman dan tetap nyaman dibawa selama perjalanan.
Brand internasional yang ternama untuk tas, Samsonite merilis produk yang tepat untuk kamu yang sedang mencari koper kecil terbaik yang bermutu tinggi. Samsonite Volant Hardcase Cabin 20 Inch dibuat dari bahan Polycarbonate berkualitas memiliki berat kosong 2.9kg dengan volume total 33L. Sementara itu, dimensinya 37 x 55 x 23 cm.
Koper Cube Spinner dari Samsonite ini memiliki bentuk yang unik dengan desain kubus yang memadukan gaya modern dan fungsionalitas. Dilengkapi dengan berbagai fitur favorit dan terkini yang akan mempermudah kamu membawa berbagai barang bawaan selama perjalanan. Selain itu, produk ini juga memiliki Teknologi antimikroba Microban untuk menjaga kebersihan di mana pun kamu berada.
Fitur double wheels akan membuat kamu mudah mendorong dan menarik koper saat membawanya. Dilengkapi dengan double handle, sehingga tidak repot saat kamu menggunakan roda atau saat harus mengangkatnya. Menggunakan TSA combination lock dengan teknologi terkini, akan menjaga barang bawaan kamu tetap aman selama di dalam kendaraan atau saat perjalanan.
Desain yang sederhana tapi tetap tampak unik merupakan gambaran yang tepat untuk produk yang satu ini. President merupakan koper terbaik merek Jepang dengan kualitas mengagumkan, sehingga nama mereka pun dikenal di luar negeri.
Koper kecil ini terbuat dari bahan polycarbonate yang dicampur dengan aluminium, sehingga menjaga bobotnya tetap terasa ringan, tetapi dengan daya tahan yang oke. Isi koper terjaga dari benturan, lembab, serta hewan yang tidak diinginkan seperti rayap.
Selain itu, koper kecil ini memiliki ukuran 20 inci yang dapat dimasukkan ke dalam kabin pesawat. Didesain dengan casing hardcase, portable luggage ini aman untuk dibawa bepergian jauh. Kompartemen koper ini cukup untuk membawa barang-barangmu untuk traveling selama 3-5 hari.
Terdapat 4 roda 360 derajat dan memiliki sistem kunci yang TSA approved, dapat menambah kenyamanan dan kemudahan perjalanan bisnis atau liburan kamu.
Buat kamu yang ingin mengajak si kecil untuk bepergian dan membutuhkan koper yang pas untuk membawa keperluannya, kamu bisa memilih koper kecil anak yang satu ini. Dilihat dari desainnya, koper dari Trunki ini memang dikhususkan untuk anak-anak.
Koper ini didesain dengan tampilan yang lucu dan memiliki banyak warna cerah untuk menarik perhatian si Kecil. Selain untuk membawa perlengkapan, anak-anak juga dapat menggunakannya sebagai mainan.
Bagian bawahnya terdapat empat buah roda sebagai kemudahan sarana untuk ditarik atau didorong, sementara bagian atasnya ada lekukan agar anak nyaman menaikinya. Koper ini mampu menahan berat badan anak hingga 50kg, jadi kamu tidak perlu khawatir koper ini akan cepat rusak jika dinaiki si kecil.
Koper kecil ini bisa digunakan untuk anak usai 3 tahun ke atas. Selain untuk bepergian, koper kecil untuk anak ini juga cocok digunakan di rumah sebagai mainan atau untuk sekedar tempat duduk si kecil.
Cabin luggage untuk anak ini tersedia beragam macam motif karakter lucu, mulai dari lebah, kepik, sampai unicorn dan taksi, yang bisa kamu pilih sesuai keinginan si kecil.
Selain menciptakan sederet gadget dan perlengkapan elektronik lainnya dengan banderol terjangkau, Xiaomi turut membuat koper yang keren. Koper kecil dari Xiaomi ini menggunakan bahan dasar yang terbuat dari bayer PC dan oxford fabric, sehingga aman dibawa ke kabin dan tahan goresan, anti air, serta bobot ringan.
Selain itu, koper kecil Xiaomi ini memiliki casing yang kokoh serta sudah dilengkapi dengan struktur tekan komposit 3 lapis. Dengan adanya struktur 3 lapisan ini, koper akan memiliki ketahanan terhadap kompresi, regangan dan deformasi atau perubahan bentuk ketika koper terjatuh.
Koper ini juga memiliki beberapa kompartemen kecil di bagian depan untuk menaruh tablet, handphone, dan kabel-kabel charger. Koper kecil ini dilengkapi dengan tipe kunci TSA-lock dan juga memiliki 4 roda lipat kecil yang fleksibel dengan diameter 6 cm.
Meski dibanderol dengan harga yang cukup mahal, tetapi koper kecil ini memiliki desain dan fitur yang modern. Sehingga travel luggage ini akan memudahkan dan memberikan kenyamanan di setiap perjalanan bisnis ataupun liburan kamu.
Jika kamu memiliki perjalanan bisnis atau liburan yang singkat dan tidak ingin membawa koper yang terlalu besar, koper dari Orintena ini bisa menjadi solusi yang tepat untuk menemani perjalanan singkat kamu.
Koper Orintena sendiri merupakan koper kecil yang berukuran 16 inci dan mudah dibawa kemana saja. Terbuat dari bahan fiber berkualitas dengan double trolley dari stainless steel membuat kualitas dari koper ini sangat mengagumkan.
Dengan ukuran koper paling kecil ini, kamu juga dapat menempatkan perlengkapan pentingmu ke dalam koper seperti pakaian, alat mandi dan make up, serta peralatan elektronik. Selain itu, koper kecil ini sudah dilengkapi dengan 4 roda putar 360 derajat dan sistem keamanan key lock combination 3-digit.
Dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, portable luggage ini juga tersedia dalam empat pilihan warna yakni merah, pink, biru, dan hitam yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.
Rekomendasi koper berikutnya datang dari produk besutan Rimowa yang memiliki desain cantik dan elegan. Hal tersebut membuat koper ini sangat pas digunakan untuk para pebisnis yang melakukan perjalanan pekerjaan.
Meski begitu kamu dapat menggunakannya untuk liburan. Terlebih lagi koper ini terbuat dari bahan aluminium berkualitas, sehingga dapat bertahan lama dan lebih awet. Selain itu, koper kecil terbaik ini sudah dilengkapi dengan sistem keamanan TSA lock, sehingga koper ini akan aman untuk dibawa kemana saja.
Meski harga koper kecil ini terbilang cukup mahal, tetapi kamu sudah bisa memiliki koper ini dengan desainnya yang elegan dan fitur canggih didalamnya. Tersedia dalam 3 pilihan warna yaitu hitam, silver, dan gold yang bisa kamu pilih.
Buat kamu yang sedang mencari koper kecil, tetapi juga multifungsi. Rekomendasi koper kecil yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu.
Koper dari Dupont ini terbuat dari bahan Poly Carbonate (PC) dan tahan guncangan serta benturan. Bahan ini juga memiliki kekuatan yang lebih baik dibandingkan dengan bahan plastik lainnya. Sehingga kamu tidak perlu khawatir koper ini akan cepat rusak.
Memiliki pegangan yang kokoh dan roda yang kuat menjadikan koper dari Dupont ini sangat nyaman untuk dibawa berpergian dan menjauhkanmu dari rasa khawatir. Terlebih lagi koper ini memiliki anak kunci yang memberikan fungsi double lock pada koper sehingga menjadi jauh lebih nyaman.
Terdapat expander zipper, sehingga jika kamu membutuhkan extra space, koper ini bisa di perbesar 3-5 cm. Kamu pun dapat membawa barang bawaan lebih banyak.
Bagian trolley koper terbuat dari aluminium yang kuat, sehingga dapat bertahan meski muatan banyak atau sering terbentur. Koper kecil untuk travel ini juga dilengkapi dengan sleting anti tusuk, sehingga koper kamu aman dari pencurian barang.
Rekomendasi merk koper kecil yang satu ini dapat memberikan pengalaman yang baru buat kamu, dengan koper ini kamu tidak perlu lagi mendorong koper, karena koper ini bisa kamu kendarai seperti kendaraan bermotor.
Koper Airwheel SE-3 Mini Pro Scooter sendiri merupakan koper robot yang bisa dikendarai dengan dilengkapi pegangan di depan dan tombol untuk menjalankan kopernya. Koper kecil dari Airwheel SE-3 Mini ini terbuat dari bahan aluminium high grade dengan case bagian luar yag terbuat dari bahan ABS dan PC, serta bagian dalam yang terbuat dari bahan polyester.
Selain itu, koper kecil ini mudah dikendarai dan memiliki kecepatan 8 km/jam dengan beban pengendara maksimum 100kg. Untuk daya baterainya, koper kecil ini memiliki kapasitas baterai 73.26wh dan terdapat USB out dengan daya 5 V.
Keunggulan lain dari koper ini yaitu memiliki lampu LED, double rem serta kunci keamanan dengan tipe TSA password, sehingga koper ini akan aman dibawa kemana saja.
Meski dibanderol dengan harga yang cukup mahal, tetapi koper kecil ini memiliki desain yang modern dan fitur canggih dengan kualitas tinggi. Sehingga koper kabin ini pun akan memberikan kemudahan dan kenyamanan kamu selama diperjalanan.
Rekomendasi koper kecil yang satu ini cocok buat kamu yang memiliki hobi bepergian ke luar negeri atau ke luar kota. Koper kecil dari Lojel Cubo menawarkan desain yang elegan, sehingga tampilanmu akan semakin stylish dengan koper ini.
Koper Lojel merupakan koper kecil dengan ukuran 21 inci yang memiliki kapasitas cukup besar. Terbuat dari bahan Poly Carbonate berkualitas tinggi dan desain yang kokoh. Koper ini juga memiliki kompartmen yang luas, karena dapat expandable hingga 3 cm. sehingga, kamu pun dapat membawa barang bawaan yang dibutuhkan.
Selain itu, koper ini juga memiliki tekstur anti gores dan roda putar 360 derajat yang awet dan tahan lama. Dilengkapi dengan sistem kunci keamanan TSA lock combination, serta tamper-proof Double Coil Zipper, sehingga resleting mudah dibuka dan tidak mudah macet.
Jika kamu sedang mencari koper kecil untuk menunjang segala aktivitasmu, rekomendasi koper terbaik yang satu ini bisa menjadi pilihan tepat buat kamu. Banyaknya teknologi yang digunakan menjadi keunggulan utama pada koper kecil ini.
Koper American Tourister Frontec ini merupakan koper kecil dengan ukuran 20 inci, yang terbuat dari bahan polycarbonate dan dilengkapi dengan 4 roda Optimov yang dapat menahan guncangan.
Selain itu, koper ini juga memiliki engsel bukaan unik yang berbeda dari koper pada umumnya. Terdapat teknologi PlentiVol yang membuat koper ini mampu menggunakan kapasitas maksimum.
Keunggulan lainnya dari koper kecil terbaik ini yaitu terdapat kompartmen laptop, resleting Duosaf, sistem kunci keamanan kombinasi, serta port USB untuk charging. Sehingga koper ini semakin cocok untuk menemani segala aktivitas perjalanan kamu.
Bagasi Bidara Matte Koper Hardcase Cabin 21 inch dapat menjadi teman perjalanan kamu yang mudah dibawa, berkat material yang kuat. Meski demikian, kamu tidak perlu khawatir terbebani, sebab koper ini tergolong ringan. Beratnya hanya 2,9 kilogram, dengan dimensi 54,5 x 37 x 24,5 cm.
Menggunakan sistem kunci TSA mutakhir yang aman dan mudah digunakan. Untuk zipper, koper kecil ini menggunakan double coil zipper, sehingga ritsleting mudah dibuka tutup, serta tidak mudah macet.
Sistem roda yang berputar 360 derajat, akan membuat kamu semakin mudah membawanya. Tidak akan ada kesulitan membawa koper sepanjang perjalanan.
Polo merupakan salah satu brand yang sudah banyak dikenal untuk koper dan tas. Dibuat dari bahan berkualitas dengan harga yang relatif terjangkau. Selain itu, Polo mengeluarkan banyak varian koper dan tas yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya.
Jika kamu perlu koper ukuran kabin, maka Koper Polo Design 16501-08 20 inch merupakan pilihan tepat untuk kamu. Dibuat dari bahan yang berkualitas tinggi, sehingga tahan terhadap goresan dan benturan. Desain yang kekinian, membuat kamu tetap trendi saat membawanya.
Memiliki 4 roda yang bisa berputar dengan rotasi 360 derajat, maka akan membuat kamu mudah menarik ataupun mendorong barang bawaan kamu.
Cara Memilih Koper Kecil yang Bagus dan Terbaik
Berikut beberapa langkah yang penting kamu perhatikan saat memilih koper kecil.
-
Pilih berdasarkan jenis
Terdapat dua jenis koper yang umum digunakan, yaitu jenis keras (hardcase) dan jenis lembut (softcase). Keduanya berbeda ketahanan terhadap benturan, maklum pihak maskapai suka semena-mena memperlakukan koper penumpang.
Untuk mencegah hal itu terjadi gunakan yang jenis keras. Namun, jenis lembut bisa digunakan jika ingin dimasukkan ke kabin serta lebih mudah dibawa karena bobotnya lebih ringan dibanding yang keras.
-
Cari ukuran koper sesuai kebutuhan
Tulisan ini berfokus kepada koper kecil berukuran di bawah 20 inci karena termasuk dalam batas masuk ke dalam kabin pesawat. Jika kamu relatif membawa banyak barang, mulai dari pakaian dan perlengkapan lainnya ukuran 20 inci bisa dipakai.
Kalau untuk perjalanan singkat sekadar liburan, bisa dengan ukuran 18 inci ke bawah. Kamu juga bisa memilih koper dengan banyak kompartemen untuk menaruh barang kecil lainnya.
-
Beli koper kecil yang nyaman untuk digerakkan
Untuk kemudahan membawa terdapat variasi yang memudahkan pengguna. Mulai dari tersedianya tali selempang, kamu bisa memakainya jika bawaan sedikit agar tidak memberatkan, sampai genggaman tarik berkat adanya roda.
Jumlah roda juga ada yang dua dan empat buah, masing-masing punya gaya sendiri saat dibawa. Roda dua dengan ditarik, sedangkan yang empat bisa dengan didorong.
Kesimpulan
Melakukan kegiatan berpergian tentunya membutuhkan persiapan yang sangat matang dari barang bawaan yang diperlukan. Semua harus dimasukkan ke dalam koper yang mumpuni menampung semuanya.
Dalam memilih koper yang tepat kamu perlu perhatikan kemudahan membawa dan tingkat keamanan yang diberikan. Jika kamu memiliki barang berharga dalam koper pilihlah koper dengan tipe hardcase serta berkunci ganda, tapi jika kamu tidak suka dengan membawa barang yang berat, kamu dapat memilih tipe softcase.
Artikel Terkait Koper Kecil Bagus & Terbaik
- 15 Merk Koper Terbaik Kualitas Bagus di Indonesia
- 12 Rekomendasi Terbaru Koper Polo Terbaik di Indonesia
- 10 Koper Hardcase Kuat untuk Bawa Barang Bawaan Travelling dengan Nyaman & Aman
- Liburan Terasa Menyenangkan & Aman Ditemani 10 Koper Elle Unggulan yang Memikat
- 11 Produk Cover Koper yang Bagus dan Terbaik Melindungi
- Praktis dan Mudahkan Perjalanan, Ini 15 Travel Bag Terbaik
- 11 Rekomendasi Dompet Passport Terbaik dengan Model Terbaru di Indonesia
- 11 Troli Barang Terbaik, Andal dan Kuat untuk Mengangkut