Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

10 Kacang Atom Renyah dan Enak yang Membuatmu Tak Bisa Berhenti Mengunyah

Kriuk pengganti kerupuk!

Sumber Foto : Wikimedia.org

 

Selain disantap sebagai camilan, kacang atom juga sering dikonsumsi sebagai pendamping hidangan untuk menambah rasa gurih dari cita rasa hidangan tersebut. Bahkan, bagi beberapa orang, camilan yang satu ini wajib untuk selalu ada di setiap hidangan. Nah, agar santapanmu semakin mantap, jangan lupa untuk menambahkan salah satu kacang atom rekomendasi berikut.

10 Rekomendasi Kacang Atom yang Enak & Renyah

Sukro gurih pilihan keluarga
Dua Kelinci – Sukro Ori
Sukro
mulai
Rp.8 ribu
Cek harga Dua Kelinci – Sukro Ori di bawah ini:

Butuh snack dengan rasa cruncy untuk melengkapi waktu bercengkrama bersama keluarga? Kacang sukro Dua Kelinci ini merupakan pilihan yang tepat. Produk yang terbuat dari tepung berbumbu gurih dan kacang yang renyah ini terasa sangat enak di lidah. Selain di santap begitu saja, kamu pun dapat menjadikannya sebagai teman makan nasi.

Rasa bawang berbumbu sedap
Garuda Rosta – Kacang Panggang Rasa Bawang
Garuda
mulai
Rp.18 ribu
Cek harga Garuda Rosta – Kacang Panggang Rasa Bawang di bawah ini:

Kacang panggang dengan rasa bawang dari Garuda Rosta yang berbumbu sedap ini diproduksi dengan teknologi berstandar tinggi untuk memastikan kualitas produknya aman dikonsumsi. Rasa bawangnya yang kental bisa buat kamu ketagihan, bahkan sejak pertama kali mencicipinya. Dikarenakan pembuatannya menggunakan proses pemanggangan, warna kacangnya terlihat lebih cokelat dari kacang atom pada umumnya. 

Pedas untuk spicy food lovers
Mr. P Kacang Atom Pedas
Mr. P
mulai
Rp.86 ribu
Cek harga Mr. P Kacang Atom Pedas di bawah ini:

Selain rasa original, kacang atom juga tersedia dalam berbagai varian rasa. Salah satunya rasa pedas balado chili dari kacang atom Mr. P ini. Tidak hanya terasa lezat di lidah, kacang atom pedas ini juga memiliki kandungan yang baik untuk tubuhmu, diantaranya terdiri atas lemak bermanfaat dengan 18% omega 3 dan 17% omega 9. Selain itu, kandungan arginin-nya mampu melawan bakteri TBC.

Renyah melalui proses panggang oven
Makasda Kacang Atom Oven
Makasda
mulai
Rp.25 ribu
Cek harga Makasda Kacang Atom Oven di bawah ini:

Ingin mencoba rasa kacang atom yang berbeda? Kamu bisa mencicipi kacang atom Makasda Indonesia ini. Kacang atom yang diproses dengan cara di oven ini memiliki tekstur kulit luar yang krenyes begitu digigit. Ditambah dengan kemasan plastik zipper yang membungkusnya, memudahkanmu dalam membuka dan menutup kemasan kacang atom tanpa khawatir teksturnya akan melempem.

Lebih mudah dikunyah dengan kacang berukuran kecil
Gangsar Kacang Atom Sanghai
Gangsar
mulai
Rp.6 ribu
Cek harga Gangsar Kacang Atom Sanghai di bawah ini:

Meski dikemasan dalam kemasan yang sederhana dengan bungkus berwarna bening yang mengekspos kacang atom di dalamnya, tapi dari segi rasa, kacang Gangsar ini terasa lezat dengan perpaduan gurih, asin, dan aroma bawang yang enak. Kacang atom ini sangat pas untuk dijadikan sebagai camilan penghilang kantukmu di saat belajar ataupun bekerja. 

Kualitas super dari bahan-bahan pilihan
Jambu Kacang Atom
Jambu
mulai
Rp.14 ribu
Cek harga Jambu Kacang Atom di bawah ini:

Kacang atom yang merupakan kacang asli Pati ini diproduksi secara tradisional berdasarkan resep turun temurun dengan menggunakan bahan-bahan pilihan, termasuk di dalamnya kacang segar dengan mutu terbaik. Produk ini diklaim bebas pengawet, pewarna, serta penyedap makanan tambahan. Selain itu, kacang ini telah mengantongi izin edar BPOM dan cap halal dari MUI.

Bisa juga dijadikan sebagai oleh-oleh
Cap Kutjing Kacang Atom
Cap Kutjing
mulai
Rp.14 ribu
Cek harga Cap Kutjing Kacang Atom di bawah ini:

Mencari camilan kacang atom renyah dan gak bikin eneg? Kamu perlu mencicipi Cap Kutjing Kacang Atom. Kacang atom yang sering dijadikan oleh-oleh khas Solo ini menggunakan kacang berkualitas dalam pembuatannya. Oleh karena itu, setiap bulatan kacang atom akan terasa renyah ketika digigit. Selain itu, ukuran kacangnya yang cenderung lebih kecil dibanding kacang atom lainnya, memudahkanmu dalam mengunyahnya. 

Kacang atom khas Bali berkualitas tinggi
Kacang Atom Bali
Kacang Atom Bali
mulai
Rp.12 ribu
Cek harga Kacang Atom Bali di bawah ini:

Dilihat secara sekilas, kacang atom yang merupakan oleh-oleh khas Bali ini seperti kacang oven atau panggang karena kacangnya berwarna kecokelatan. Bahan dasar yang digunakan ialah kacang lokal dengan pilihan sehingga dapat menghasilkan kualitas produk berkualitas. Produk kacang atom ini dikemas dalam pouch plastik kedap udara dengan sistem seperti zipper, sehingga mudah untuk direkatkan dan dibuka. 

Tahan lama tanpa bahan pengawet
Cap Kembang Kacang Atom
Cap Kembang
mulai
Rp.20 ribu
Cek harga Cap Kembang Kacang Atom di bawah ini:

Nilai jual yang menjadi kelebihan dari kacang atom Cap Kembang ini ialah dari segi ketahanan kacangnya. Diklaim mampu bertahan hingga tiga bulan lamanya, tanpa sedikit pun kerenyahannya berkurang. Selain itu, kacang atom ini juga menggunakan tepung, bumbu, serta minyak goreng yang berkualitas. Yakin mau melewatkan kacang atom dengan rasa yang bikin nagih ini?

Kemasan renteng yang ekonomis
Cap Bola Kacang Atom
Cap Bola
mulai
Rp.50 ribu
Cek harga Cap Bola Kacang Atom di bawah ini:

Ukuran kemasan kecil seperti yang kacang atom dari Cap Bola hadirkan ini terbilang cukup ekonomis dan hemat untuk kebutuhan yang tidak terlalu banyak. Tidak hanya praktis dari segi kemasan, isi kacangnya dianggap sesuai untuk sekali santap. Tidak perlu repot untuk membungkus ulang atau mencari tempat penyimpanan agar ia tidak melempem.  


Cara Memilih Kacang Atom yang Enak

  • Cara pembuatan kacang atom yang disesuaikan dengan selera

Jenis kacang atom yang tersedia di pasaran dapat dibilang beragam dari segi pembuatan maupun cara produksinya. Beberapa cara pembuatan kacang atom umumnya melalui proses pemanggangan menggunakan oven, ataupun digoreng menggunakan minyak. 

Hasil masakan dari proses produksi tersebut akan menghasilkan tekstur kacang atom yang berbeda. Apabila kacang atom yang dimasak dengan dipanggang atau dengan bantuan oven, warna kacangnya terlihat kecokelatan. Sedangkan, kacang atom yang digoreng berwarna putih atau kekuningan.

  • Variasi rasa kacang

Kacang atom lazimnya dibuat dengan kombinasi garam, gula, serta bumbu penyedap. Namun, semakin kesini, telah hadir pula kacang atom dengan variasi rasa yang unik. Mulai dari variasi rasa pedas, seperti balado chili, hingga BBQ. Terdapat pula kacang atom yang dibuat dengan pencampuran gula aren sehingga rasa yang dihasilkan akan terasa lebih manis.

  • Ukuran dan bentuk kemasan

Mayoritas kacang atom yang dijual, baik di pasaran atau pun e-commerce di Indonesia, dikemas dalam bentuk plastik. Namun, akan sedikit merepotkan apabila membeli kacang atom dengan kemasan plastik biasa karena membutuhkan tempat penyimpanan tambahan untuk menjaga kualitas kacang. Untuk itu, sebaiknya pilihlah kacang atom dalam kemasan pouch dengan zipper untuk agar mudah direkatkan dan ditutup kembali.


Kesimpulan

Sudah tidak asing lagi apabila banyak orang mengonsumsi kacang atom karena rasanya yang gurih dan enak. Namun, perlu diketahui bahwa bahan pengawet, seperti pewarna, penyedap, dan pemanis buatan yang terkandung di dalamnya dapat berbahaya bagi kesahatan manusia. Oleh karena itu, pastikan kacang atom yang kamu pilih aman untuk dikonsumsi, ya.  

Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!

End of Article