Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

10 Rekomendasi Facial Wash untuk Sabun Cuci Muka Kulit Berminyak!

Bye bye kulit super berminyak!

Kulit wajah berminyak termasuk masalah umum dialami oleh kebanyakan orang. Ada banyak faktor sebagai pemicu, seperti gaya hidup, pola makan, dan lain sebagainya. Perawatan yang dapat membantu mengurangi minyak berlebih, yaitu menggunakan facial wash atau sabun cuci muka untuk kulit berminyak.

Ada berbagai jenis facial wash yang dijual di pasaran dengan fungsi yang berbeda pula. Nah, jika kamu tergolong memiliki kulit yang berminyak, sabun cuci muka untuk kulit berminyak tentunya adalah alternatif terbaik untuk mengatasinya. Biar tidak salah pilih, berikut rekomendasi 10 merk facial wash untuk sabun muka  kulit berminyak!

10 Rekomendasi Facial Wash untuk Sabun Muka untuk Kulit Berminyak

Cleanser bebas sabun untuk penghilang jerawat
Cetaphil
Cleanser bebas sabun untuk kulit berminyak dan berjerawat
Cek harga Cetaphil Oily Skin Cleanser di bawah ini:
add_circle Memiliki klaim non-comedogenic
add_circle Berkemasan pump, lebih higienis
add_circle Tersedia dalam berbagai ukuran
remove_circle Mengandung SLS

Editor's Choice: Formulasi Cetaphil sudah dikenal aman untuk beragam jenis kulit. Untuk kulit berminyak, produk ini efektif mengendalikan produksi minyak pada kulit, bebas alkohol dan pewangi yang dapat menyebabkan iritasi.  

Cetaphil Oily Skin Cleanser adalah brand asal Amerika Serikat yang dikenal dengan berbagai rangkaian produk perawatan kulit wajah dan tubuh untuk orang dewasa maupun anak-anak, dengan kandungan formulasi yang lembut. Pembersih muka ini dapat mencakup semua kebutuhan kulit, baik untuk kulit sensitif, berminyak, hingga kombinasi sekali pun.

Produk yang minimalis ini non alkaline, bebas alcohol, dan fragrance free sehingga untuk kamu yang memiliki kulit sensitif akan terlindungi dari bahan-bahan yang dapat memicu iritasi. Klaim non-comedogenic yang dimilikinya menjadikan sabun ini tidak akan menyebabkan penyumbatan pada pori-pori.

Tidak hanya tersedia dalam berbagai ukuran, kemasan produk dengan tekstur gel ini juga sudah dilengkapi dengan pump, yang membuat pengambilan produk menjadi lebih mudah. Meskipun hanya memiliki sedikit kandungan busa, tapi sangat efektif dalam membersihkan kulit wajah.

Ulasan terpercaya: “Overall aku sangat suka dengan produk Cetaphil Oily Skin Cleanser ini karena dapat memenuhi kebutuhan kulitku. Selain sebagai pembersih dia juga melembabkan wajah, dan bisa digunakan untuk membersihkan makeup. Hal paling penting adalah bisa mengontrol minyak di wajah aku.” – Hani Hikaru, Blogger

Facial wash gel dari perpaduan bahan alami
The Body Shop
Facial wash gel untuk kulit berminyak
Cek harga The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wash di bawah ini:
add_circle Mengandung tea tree oil
add_circle Cocok untuk kulit sensitif
add_circle Cruelty-free

Tea tree oil adalah bahan alami yang dikenal efektif untuk mengusir jerawat dan mencegah produksi minyak berlebih pada wajah. Selain berfungsi untuk membersihkan wajah, The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Fash juga dapat melembutkan sekaligus membuat wajah tampak lebih cerah.

Kandungan bahan utama dari facial wash ini adalah Tea Tree oil, Lemon tea tree oil, serta Tamanu Oil. Pada saat diaplikasikan, sabun ini memang tidak menghasilkan banyak busa, tapi tetap bekerja secara efektif dalam membersihkan wajah dari berbagai kotoran dan makeup yang menyumbat pori-pori kulit.

Produk yang berbasis gel ini aman digunakan pada kulit, terutama bagi kamu yang memiliki kulit sensitif karena terbuat dari bahan alami. Aroma yang dimiliki sabun wajah ini juga tidak terasa mengganggu.

Ulasan terpercaya: “Sejak pakai The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wash wajahku jadi jarang muncul komedo, kecuali kalau pas ada kegiatan outdoor atau kegiatan di full jalan raya dengan cuaca yang ekstra panas. Dulunya kulitku berminyak sekali di T zone kalau terkena panas. Sekarang minyak di wajahku sudah normal.” – Larashita, Blogger

Sabun wajah 2 in 1 untuk mengangkat minyak dan membersihkan makeup
Nivea
Sabun wajah 2 in 1 untuk mengangkat minyak dan membersihkan makeup
Cek harga Nivea Make Up Clear White Oil Control Foam di bawah ini:
add_circle Mampu mencerahkan kulit kusam
add_circle Memiliki kandungan anti aging
add_circle Harganya terjangkau
remove_circle Masih mengandung parfum

Sabun pembersih wajah keluaran Nivea ini memiliki perpaduan 2 in 1 yang mampu menghilangkan minyak berlebih sekaligus membersihkan makeup. Jika kamu sering memakai makeup saat beraktivitas dan cenderung memiliki kulit wajah berminyak, produk ini bisa menjadi pilihan yang tepat.

Selain mengangkat minyak dan membersihkan makeup, facial wash ini juga mampu memudarkan noda hitam di kulit. Kandungan Glycyrhiza Glabra Root Extract serta Sodium Ascorbyl Phosphate di dalamnya akan membantu mencerahkan kulit wajah yang kusam, dan juga berfungsi sebagai anti aging.

Dari segi kemasannya, penutup flip top membuat facial wash ini terjaga kerapatannya. Selain itu, kemasan ukuran 100 ml-nya tetap mudah untuk dibawa bepergian, terlebih untuk kamu yang kulit wajahnya mudah sekali berminyak.

Ulasan terpercaya: “Aku menggunakan produk ini selama hampir 3 minggu dan merasa puas dengan hasilnya. Biasanya jerawat selalu bertengger di wajah bahkan waktu tidak mendekati datang bulan. Udah berulang kali berganti-ganti produk, masih tetap jerawatan juga. Sekarang gak ada jerawat yang muncul lagi.” – Ines Tamdani, Blogger

Facial wash lokal untuk kulit berminyak
ElsheSkin
Cek harga ElsheSkin Deep Cleansing for Oily Skin di bawah ini:
add_circle Berkemasan kecil dan aman dibawa berpergian
add_circle Diformulasikan untuk kulit berjerawat
add_circle Memiliki manfaat anti-aging
remove_circle Terdapat kandungan parfum di dalamnya

Brand kecantikan lokal asal Yogyakarta ini mempunyai sabun cuci muka yang dibuat khusus untuk kulit berminyak. Selain membersihkan kotoran di permukaan kulit, sabun cuci muka ini juga diklaim akan membersihkan kulit hingga ke dalam pori dan mengurangi produksi sebum yang membuat tampilan wajah jadi berminyak. Meski begitu, facial wash ini juga tetap melembapkan.

Facial wash dari ElsheSkin ini memiliki tekstur gel yang agak thick, namun sama sekali tidak terasa lengket saat diaplikasikan ke wajah. Produk yang sudah bersertifikasi BPOM ini tidak memiliki wewangian apapun, bebas paraben dan juga alcohol. Facial wash yang dikemas dalam botol bertutup ulir ini juga memiliki kandungan yang baik untuk pemilik dry skin.

Ulasan terpercaya: “Sejauh ini menurutku ini adalah salah satu product ter-gentle sebagai first cleanser. Soalnya teksturnya itu benar-benar gel thick, tidak berwarna alias bening. Nah, untuk kamu yang suka terganggu dengan aroma atau wewangian pada product skincare, produk ini sama sekali tidak ada wanginya.” – Diayu Refina, Blogger & Radio Announcer

Sabun muka ideal untuk kulit pria yang berminyak
Vaseline
 Sabun muka pria untuk kulit berminyak
Cek harga Vaseline Men Anti Acne Face Wash di bawah ini:
add_circle Tidak membuat kulit terasa kering
add_circle Mengandung Salicylic Acid untuk melawan bakteri penyebab jerawat
add_circle Hasil terlihat dalam 1 minggu
remove_circle Lactic Acid konsentrasi tinggi bisa memicu iritasi di kulit sensitif

Vaseline merupakan brand yang dikenal meluncurkan produk skincare untuk pria maupun wanita. Mulai dari facial wash, cream wajah, hand & body lotion, hingga sunblock. Untuk para pria yang kulitnya mudah berminyak, bisa menggunakan Vaseline Men Anti Acne Face Wash.

Bukan hanya untuk menghilangkan minyak berlebih di wajah, facial wash untuk pria ini juga akan mencegah jerawat, sekaligus mencerahkan, dan mengatasi kulit kusam. Di dalam sabun ini terdapat kandungan Salicylic Acid dan Herbal Clay yang membersihkan wajah secara menyeluruh. Sementara itu, Niacinamide di dalamnya berfungsi sebagai anti aging dan brightening.

Bebas sulfat, paraben, silicon, serta alcohol, membuat facial wash ini lebih aman untuk digunakan. Mengenai harganya tidak usah khawatir, harganya sangat terjangkau sehingga kamu tidak perlu repot merogoh kocek dalam untuk memiliki facial wash ini.

Ulasan terpercaya: “Baunya gak enak. Tapi, lumayan ngilangin jerawat. Ada scrubnya juga sih facial wash ini. Buat yang ada jerawat bisa cocok.” – Guntur Pratama Wijaya (Female Daily Member)

Dapat mencerahkan kulit wajah kusam
Erha
Cek harga Erha 2 Facial Wash for Oily Skin di bawah ini:
add_circle Mampu mencerahkan kulit kusam
add_circle Kemasannya travel friendly untuk dibawa berpergian
add_circle Memiliki manfaat anti-aging
remove_circle Kandungan Glycolic Acid bisa memicu breakout di kulit sensitif

Kulit berminyak juga bisa mengalami dehidrasi, sehingga kalau kamu punya kulit berminyak, sebaiknya cari skincare yang mengandung emollient dan humectant. Nah, Erha 2 Facial Wash for Oily Skin ini mengandung ekstrak lidah buaya, bahan yang sudah dipercaya mampu memberikan hidrasi ke kulit kering maupun berminyak.

Bukan hanya hidrasi, sabun cuci muka ini juga mengandung glycolic acid, anti-aging sekaligus exfoliating ingredient yang tentunya akan membuat kulit terlihat lebih cerah. Sabun ini pada saat diaplikasikan di wajah tidak terasa berbusa. Untuk itu, kamu tidak akan merasakan sensasi wajah seperti tertarik atau perih sehabis menggunakannya.

Ulasan terpercaya: “Ini facial wash pertamaku yang gak berbusa. Aku baru tau kalau facial wash yang berbusa itu bisa bikin kulit kering kayak ketarik dan mungkin bahaya untuk sebagian jenis kulit. Ini aku beli atas rekomendasi dokter di ERHA. Iya, aku konsultasi dulu dan beli 1 paket lightening. Overall, kulit jadi terasa kenyal, bersih, dan gak keset tapi juga gak licin.” – Izzatin Aulia Luthfi (Female Daily Member)

Atasi komedo lengkap dengan anti-bakteri
Sebamed
Atasi komedo di kulit berminyak
Cek harga Sebamed Clear Face Antibacterial Cleansing Foam di bawah ini:
add_circle Alcohol-free
add_circle Memiliki manfaat anti-aging
add_circle Kemasannya dilengkapi dengan pump dan cup
remove_circle Masih mengandung parfum

Apakah kulitmu tergolong berjerawat, berminyak, dan sensitif? Jika iya, tentunya kamu harus berhati-hati dalam memilih sabun pembersih wajah. Sebamed Clear Face Antibacterial Cleansing Foam adalah facial wash yang tepat untuk membersihkan kulit yang cenderung berminyak, berkomedo, dan berjerawat.

Kandungan panthenol dan anti bakteri di dalamnya mampu meregenerasi kulit yang meradang karena jerawat. Sabun wajah ini juga aman digunakan bagi si pemilik kulit sensitif karena bebas alkali dan soda.

Facial wash dari Sebamed ini dikemas dalam botol yang disertai dengan pump. Untuk menggunakannya, shake lebih dulu botol facial wash ini sehingga menghasilkan foam. Kemudian tekan pump-nya dan langsung aplikasikan ke seluruh wajah. Meskipun busa yang dihasilkan tidak banyak, tapi efektif untuk membersihkan wajah.

Ulasan terpercaya: “Overall, setelah menggunakan produk ini wajahku terasa lebih lembut. Sama sekali tidak terasa efek kencang di wajah. Kandungan facial wash ini cocok sekali untuk kita yang memiliki wajah sensitif ataupun yang sedang dalam keadaan berjerawat.” – Iva Asih, Beauty blogger

Facial wash Korea dengan formula yang ringan
Etude House
Facial wash Korea dengan formula yang ringan
Cek harga Etude House Baking Powder Pore Cleansing Foam di bawah ini:
add_circle Bebas kandungan alkohol
add_circle Bagus untuk kulit berjerawat
add_circle Mampu mengurangi komedo
remove_circle Beberapa kandungannya bersifat comedogenic

Produk pembersih wajah keluaran Etude House yang merupakan brand cruelty free ini memang memiliki banyak kelebihan sebagai cleanser. Selain mampu mengatasi minyak berlebih dan jerawat, Baking Powder Pore Cleansing Foam juga mengandung berbagai bahan alami dan memiliki formula yang sangat ringan sehingga tidak memicu iritasi.

Baking powder sendiri memiliki peran untuk membersihkan secara efektif sehingga dapat mengangkat komedo pada kulit dan mengatasi jerawat. Tidak hanya itu, produk asal Korea ini juga mampu mengikis sel-sel kulit mati dan membuat kulit tampak lebih cerah!

Facial wash ini sudah teruji dan bebas dari alcohol, paraben, sulfate, serta silicon. Kemasan 160 ml-nya dipasarkan dengan harga yang terjangkau.

Ulasan terpercaya: “Favorit sekali. Aku termasuk orang yang suka gonta ganti facial wash, Finally menemukan drugstore yang murah dan cocok. Facial wash ini busanya banyak, sehabis menggunakannya muka benar-benar terasa bersih banget. Agak sedikit berasa kering setelahnya, tapi gak ada sensasi ketarik. Claimnya yang mencerahkan, terbukti.” – Grace de Boer (Female Daily Member)

Ideal untuk mengecilkan pori-pori besar
Clean & Clear
Mengatasi kulit berminyak sekaligus pori-pori besar
Cek harga Clean & Clear Deep Action Daily Pore Cleanser di bawah ini:
add_circle Memiliki manfaat antioksidan dan anti-aging
add_circle Harganya murah dan mudah ditemukan di pasaran
add_circle Mampu mengontrol minyak dan komedo
remove_circle Masih mengandung parfum

Clean & Clear Deep Action Daily Pore Cleanser sangat direkomendasikan bagi kamu yang memiliki masalah komedo, kulit berminyak hingga pori-pori besar. Diperkaya dengan ekstrak buah apel, Asam salisilat dan micro beads, produk ini tidak hanya mampu mengatasi komedo, namun juga meminimalisir tampilan pori-pori.

Sabun muka ini memiliki kandungan yang dapat mengontrol produksi sebum pada kulit sehingga mengurangi munculnya komedo baru. Setelah menggunakan facial wash ini, wajah pun akan terasa lebih lembut dan bersih.

Bagi pemilik kulit berminyak bisa menggunakan facial wash ini hingga 3 kali dalam sehari. Untuk pemakaiannya, gosok sabun hingga menghasilkan busa. Kemudian sertakan pijatan lembut pada saat mengaplikasikannya ke permukaan kulit wajah.

Ulasan terpercaya: “Aku suka sekali dengan facial foam ini karena dia bener-bener mengurangi minyak di wajah aku, tanpa bikin kering. Udah gitu, ini bener-bener magic! Komedo-komedo whiteheads yang ada di hidung aku langsung setelah pemakaian pertama. Menurut aku sih beads-nya yang hijau itu yang membantu menghilangkan komedo-komedoku.” – Zahra, Blogger

Mengandung vitamin dan asam amino untuk peremajaan kulit
The Face Shop
Cek harga The Face Shop Rice Water Bright Cleansing Foam di bawah ini:
add_circle Mengandung Niacinamide untuk mencerahkan kulit
add_circle Memiliki kemampuan meredakan iritasi
add_circle Memiliki harum yang enak
remove_circle Masih mengandung alkohol

The Face Shop Rice Water Bright Cleaning Foam diperuntukkan bagi kamu yang memiliki kulit berminyak. Mengandung Niacinamide, berbagai vitamin dan asam amino, produk ini tidak hanya mampu membersihkan kulit wajah dan mengangkat minyak berlebih, tapi juga berperan untuk pertumbuhan dan peremajaan kulit.

Facial wash yang memiliki tekstur creamy ini akan dengan mudah menyerap ke pori-pori kulit. Selain membersihkan wajah dari debu, produk The Face Shop ini juga sangat membantu membersihkan sisa-sisa makeup yang belum terhapus setelah menggunakan makeup remover. Dari segi banderolan harganya memang cukup pricey, tapi seimbang dengan kualitas yang diberikannya.

Ulasan terpercaya: “Cinta banget banget sama faical wash ini! Sempat ragu mau cobaiin tapi akhirnya memberanikan diri karena liat reviewnya lumayan. Baunya menurutku enak gak ganggu. Tapi, banyak yang gak suka. Lebih ke preference sih. Di aku yang baru pake hampir sebulan ini efeknya bikin cerah! Makenya cukup sedikit aja soalnya kalo kebanyakan jadi agak over cleansing dan bikin kulit keset jadinya. – Aldonna, (Female Daily Member)


Cara Memilih Facial Wash untuk Sabun Muka Kulit Berminyak

Memilih facial wash untuk sabun cuci muka kulit berminyak memang tidak bisa dilakukan asal-asalan agar kondisi kulit tidak semakin parah. Agar tidak salah pilih, berikut cara memilih sabun wajah untuk mengatasi kulit berminyak.

  • Pilih sabun cuci muka (facial wash) dengan fungsi sesuai kondisi kulit

Sumber Foto: ImaxTree

Setiap facial wash pasti memiliki fungsi tertentu. Selain memilih sabun wajah yang dapat mengontrol minyak alias oil free, pastikan sabun mukamu memiliki manfaat lain, yaitu membersihkan hingga ke pori-pori untuk mencegah munculnya komedo. Namun, kalau wajahmu berjerawat, pilihlah sabun yang mampu mengurangi peradangan dan iritasi.

Pilihlah pembersih dengan tipe oil control yang tidak menyumbat pori-pori. Umumnya kandungan yang baik adalah tea tree oil dan salicylic acid untuk menyerap minyak berlebih. 

  • Hindari kandungan yang memicu jerawat

Sumber Foto: Vialix/Shutterstock

Setiap orang tentunya memiliki kulit muka dengan sensitivitas yang berbeda, sehingga tidak semua facial wash cocok digunakan. Kalau kamu memiliki kulit berminyak, sebaiknya hindari bahan-bahan seperti alkohol, pewarna sintetis, wewangian buatan, paraben, SLS serta SLES yang bisa memicu pertumbuhan jerawat dan membuat kondisi kulit semakin parah.

Selain itu, lihat juga komposisi kandungan, khususnya kalau kamu punya masalah kulit sensitif. Semakin minimalis atau sedikit daftar kandungan yang ada, semakin aman untuk kamu gunakan. 

  • Pilih sabun muka dengan ekstrak natural & salicylic acid

Sumber Foto: MDedge

Pilihlah sabun muka yang mengandung bahan-bahan alami pencegah jerawat, seperti ekstrak mentimun, kunyit, lemon, atau tea tree oil. Bahan-bahan tersebut mengandung vitamin dan zat baik yang mampu mengurangi kadar minyak dan menghambat pertumbuhan penyebab jerawat.

Sabun muka yang mengandung Salicylic Acid juga menjadi alternatif terbaik karena berperan sebagai anti-inflamasi yang dapat meredakan peradangan ketika jerawat muncul.


Tips Memakai Facial Wash untuk Cuci Muka Kulit Berminyak

Beberapa langkah yang dapat kamu lakukan, antara lain:

  • Menggunakan air hangat

Sumber Foto: nbcnews.com

Untuk membersihkan minyak yang ada di wajah tidak hanya dengan mengandalkan sabun cuci muka atau facial wash saja.  Namun, air yang digunakan untuk membasuh wajah. Sebaiknya gunakan air hangat sewaktu mencuci muka agar kotoran, debu, dan minyak berlebih di wajah dapat terangkat secara optimal.

  • Pijat wajah secara lembut

Sewaktu menggunakan facial wash, jangan menggosokannya secara kasar ke wajah. Pijat secara lembu setiap area wajah dengan Gerakan melingkar untuk membersihkan kotoran-kotoran yang menempel, sekaligus memperlancar aliran darah. Untuk pemilik kulit berminyak dianjurkan untuk menggunakan facial wash maksimal 3 kali dalam seminggu. Bila digunakan lebih dari itu, malah bisa menyebabkan kulit menjadi kering.


Kesimpulan

Memiliki kulit berminyak memang mengganggu, tapi bukan berarti kamu harus minder ya! Melakukan perawatan yang tepat tentunya akan membantu kamu mengusir minyak berlebih. Cobalah menggunakan beberapa rekomendasi sabun cuci muka untuk kulit berminyak di atas untuk membantu mengatasi permasalahanmu. Ingat, pemakaian yang rutin tentunya akan membuat minyak di wajah dapat dikendalikan. Enggak perlu takut lagi deh dengan julukan “kilang minyakguys!


Konten Terkait Facial Wash untuk Sabun Cuci Muka Kulit Berminyak

End of Article