Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

13 Rekomendasi Cat Rambut yang Bagus dan Tahan Lama di Indonesia (Update 2024)

Tampil modis dengan warna rambut baru!

Bosan dengan warna rambut hitam naturalmu? Kamu bisa coba mengecat rambut untuk mengubah penampilan menjadi lebih stylish nan cantik. Ada banyak pilihan warna yang bisa dicoba, mulai dari yang mainstream seperti merah burgundy atau cokelat. Bisa juga kamu mencoba warna rambut yang lebih unik seperti biru, blonde, atau pink. Kegiatan mengecat rambut ini bisa dilakukan di salon, namun akan lebih murah dan praktis bila dilakukan di rumah dengan alat-alat yang bisa dibeli mandiri.

Jika kamu salah pilih produk, bukan tidak mungkin rambut kamu akan berubah rontok, kering, bahkan rusak. Terlebih rambut yang sudah dicat membutuhkan perawatan ekstra. Agar kamu tidak kebingungan, berikut ProductNation memaparkan 13 rekomendasi cat rambut yang bagus dari brand pilihan versi Productnation. Check this out!

Penyunting

Tria Mulyani chevron_right

Tria Mulyani merupakan seorang content editor penulisan lulusan Ilmu Komunikasi, yang memiliki passion di bidang media dan kreatif ...

13 Rekomendasi Cat Rambut yang Bagus dan Terbaik 2022

Lebih cantik menggunakan warna natural bebas ammonia
Revlon Color Silk Beautiful Color
Revlon
Hadir dengan pilihan warna natural
mulai
Rp.55 ribu
Cek harga Revlon Color Silk Beautiful Color di bawah ini:
add_circle Aroma yang harum dan mewah
add_circle Warna terlihat natural
add_circle Sudah termasuk gloves plastic
add_circle Produk kecantikan ternama
remove_circle Tekstur terlalu cair

Editor's Choice: Untuk kamu yang ingin mewarnai rambut di rumah menggunakan cat rambut yang berkualitas, rekomendasi cat rambut yang satu ini bisa menjadi piihan yang tepat untukmu. Memiliki formulasi 3D technology dan tidak mengandung ammonia, membuat cat rambut ini menghasilkan warna yang natural, berdimensi dan tahan lama. Aromanya juga tidak menyengat dan soft. 

Revlon bukan brand kosmetik yang tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Produk cat rambut yang bagus asal Amerika yang sudah berkiprah sejak tahun 1930-an ini menawarkan berbagai macam kosmetik berkualitas internasional, mulai dari make-up, parfum, dan cat rambut. Nah, Revlon Color Silk Beautiful Color adalah cat rambut drugstore unggulan mereka.

Kalau kamu lebih suka dengan warna rambut yang tidak terlalu mencolok, 13 varian warna natural dari Revlon cocok kamu pilih. Telah diformulasikan dengan 3D Technology, warna yang dihasilkan cat rambut ini lebih berdimensi, tahan lama, dan pastinya natural.

Di bawah sinar matahari, rambut kamu akan jauh terlihat lebih berwarna dan bersinar. Ini karena cat rambut yang bagus dari Revlon tidak mengandung ammonia, rambut kamu pun terbebas dari kerusakan. Ditambah lagi, aromanya tak menyengat. Justru tercium harum, soft, dan terkesan mewah yang membuat kamu nyaman selama pemakaian.

Di dalam satu kemasan Revlon Color Silk Beautiful Color ini dilengkapi dengan developer yang dikemas dengan botol corong, pewarna rambut, conditioner, serta gloves plastik. Sayangnya, tesktur cat rambut ini bisa terbilang cair.

Kalau kamu baru pertama kali mengecat rambut, kamu mungkin akan kewalahan dan berpotensi beleber saat memakainya. Jangan lupa gunakan after-color conditioner untuk membuat rambut kamu halus dan lembut pasca pemakaiannya.

Ulasan Terpercaya:

“Rambutku bener-bener HALUS dan LEMBUT, ini efek yang paling kerasa setelah pakai produk Revlon. Warnanya memang gak terlalu terang karena aku gak bleaching rambut. I guess, kalau aku bleaching warnanya akan jauh lebih keliatan. Tapi sebenernya ini lumayan banget lo. Di bawah matahari, warna rambutnya cokelat keemasan cantik. Di dalam ruangan, warnanya jadi kalem. Cocok dipakai untuk yang kerja atau kuliah dan gak mau warna rambutnya telalu mencolok.”Gustiana, Blogger.

Cat rambut murah berkualitas untuk virgin hair
NYU Crème Hair Colour
NYU
NYU Crème Hair Colour
mulai
Rp.9 ribu
Cek harga NYU Crème Hair Colour di bawah ini:
add_circle Bebas ammonia
add_circle Relatif terjangkau
add_circle Sudah lengkap dengan kuas & gloves plastik
add_circle Aroma harum fruity
remove_circle Isi agak sedikit

Mencari merk cat rambut bagus dengan harga terjangkau? Kamu harus melirik produk besutan NYU. Cat rambut NYU Crème Hair Colour bagi kamu masih virgin hair atau belum pernah mengecat rambut sebelumnya. Apalagi, cat rambut yang bagus dengan harga semurah ini, kamu sudah mendapatkan bomus pewarna rambut 30gt, developer 30 ml, vitamin rambut 1 ml, dan gloves plastik.

Tidak perlu khawatir akan terjadi kerusakan setelah pemakaian. Cat rambut NYU tidak mengandung ammonia, kok. Jadi, rambut kamu akan nampak natural dan bebas kering. Ditambah lagi, vitamin rambutnya pun akan memberikan sentuhan lebih halus dan menjaganya hingga ke akar agar lebih kuat dan rileks sehabis diwarnai.

Cat rambut NYU mempunyai aroma fruity yang cenderung segar. Tersedia dalam varian warna alami sepeti cokelat, natural black, dan caramel, hingga warna yang lebih cerah seperti cherry red, orange, hingga bleaching. Isi pewarna rambut satu ini hanya saja terbilang cukup sedikit. Jika kamu memiliki rambut yang panjang, setidaknya kamu menggunakan dua hingga tiga pack cat rambut agar warnanya merata.

Ulasan terpercaya:

“Pake produk ini bagus untuk rambut ngga bikin rambut kering karena ada vitaminnya yang dipake setelah kita ngecat rambut.untuk harga terjangkau. Warna-warnanya juga oke bikin penampilan kita keliatan elegan. So ladies tidak akan menyesal memakai produk ini.”antimelia78 (Female Daily Member)

Highlight lebih terang dan mudah dengan hasil permanen
Matrix Wonderlight
Matrix
Highlight rambut mudah dengan hasil permanen
mulai
Rp.73 ribu
Cek harga Matrix Wonderlight di bawah ini:
add_circle Warna lebih terang
add_circle Nyaman di kulit kepala
add_circle Hasil maksimal walau tanpa bleaching
add_circle Menutrisi dan melembutkan batang rambut
remove_circle Permanen, ada resiko rambut kering

Salah satu alasan beberapa orang enggan mengecat rambut, adalah karena dampak yang ditimbulkan pasca pemakaian cat rambut seperti rambut kering dan mudah patah. Apalagi, jika kamu berkeinginan tampil nyentrik dengan warna lebih terang. Mau tidak mau kamu harus mengambil langkah bleaching yang tidak cuma memiliki efek samping bagi rambut saja, bahkan bisa memicu alergi.

Kamu bisa mempertimbangkan untuk mencoba cat rambut yang bagus dari Matrix. Ya, Matrix Wonderlight bisa menghasilkan warna rambut lebih terang tanpa proses bleaching lebih dulu. Cat rambut satu mengusung teknologi LIPID-LIFT yang mampu menaikkan warna rambut hingga empat tingkat lebih terang. Selain itu, formula ini akan menjaga kekuatan dan menutrisi batang rambut dari dalam dan luar selama proses pemudaan.

Tidak hanya itu, kandungan keratin dan anti-dry di dalam cat rambut yang bagus ini mampu melembutkan rambut dan membuatnya lebih mudah ditata setelah melakukan pengecatan. Warna cat rambut Matrix yang bagus salah satunya adalah gold karena jauh lebih terang dan memberikan kesan elegan. Nah, bagi kamu yang ingin memberikan sentuhan highlight pada rambut, cat rambut ini pun bisa dijadikan pilihan untuk hasil rambut yang lebih cantik.

Produk cat yang bagus tanpa bleaching ini bersifat permanen, jadi kemungkinan besar akan memberikan dampak kering pada rambut. Oleh karena itu, kamu harus menggunakan hair treatment lainnya agar rambut tetap sehat dan terjaga.

Ulasan terpercaya:

“Ini yang bikin rambut aku bisa terang. Tapi harus dengan 2x masukin warna ya. Cuma bagusnya dia sama sekali tidal merusak rambut. Ga kaya waktu dibleaching bener bener rusak parah. Kali ini engga. Cuma walaupun ga rusak tetep harus dirawat biar rambutnya sehat.”billaaash (Female Daily Member)

Cat rambut yang bagus jenis spray yang asyik dan praktis digunakan
X-pert Colour Hair Spray
X-pert
Cat rambut temporer yang hilang setelah keramas
mulai
Rp.45 ribu
Cek harga X-pert Colour Hair Spray di bawah ini:
add_circle Praktis
add_circle Bisa digunakan sebagai eksperimen
add_circle Tersedia berbagai warna berani
remove_circle Hasil temporer

Bereksperimen dengan cat rambut tentunya seru dilakukan, terutama kalau kamu orang yang mudah bosan dan ingin mencoba warna-warna unik. Sayangnya, untuk mendapatkan warna-warna lebih berani, kamu pun juga harus berani melakukan bleaching atau lightening yang bisa meningkatkan resiko rambut rusak. Nah, tak perlu khawatir, karena colour hairspray adalah produk yang dirancang khusus untuk kamu.

X-Pert Colour Hair Spray menawarkan 10 macam warna seperti kuning, biru, gold, abu-abu, dan pink. Cat warna rambut yang bagus ini bersifat sementara saja, jadi sangat cocok bagi kamu yang ingin tampil beda sewaktu menghadiri acara atau hanya sebatas berfoto saja. Lebih praktis tanpa perlu repot mengaplikasikan cat rambut konvensional.

Cara pemakaiannya mudah, kok. Kamu cukup semprotkan spray pada rambut kondisi kering dari jarak 10 cm, lalu diamkan selama beberapa menit sampai warna meresap sempurna. Jangan sampai terkena mata ataupun terhirup. Oleh karena bersifat temporary, warna catnya akan pudar begitu kamu membilas rambut menggunakan shampo.

Warna merah gelap terbaik untuk kulit sawo matang
Miratone Conditioning Cream Color - 5BU Deep Burgundy
Miratone
Warna merah gelap terbaik untuk kulit sawo matang
mulai
Rp.42 ribu
Cek harga Miratone Conditioning Cream Color - 5BU Deep Burgundy di bawah ini:
add_circle Memiliki formula pH Balance
add_circle Melembapkan dan menghaluskan rambut
add_circle Warna terlihat natural
add_circle Meresap sempurna pada rambut
remove_circle Kurang cocok jika ingin warna mencolok

Jenis kulit sawo matang biasanya cukup susah menemukan warna cat rambut yang bisa menyesuaikan skintone. Bila tidak cocok, justru akan terlihat bertabrakan, tidak natural, dan bahkan membuat kamu nampak kusam. Masalah seperti ini bisa teratasi, karena sudah ada Miratone Conditioning Cream Color yang menawarkan range warna natural yang cocok bagi kamu si pemilik kulit sawo matang, terutama Deep Burgundy yang terkesan feminim namun mewah. Warna ini menjadi favorit di kalangan wanita dewasa.

Miratone Cream Color telah diformulasikan dengan pH balance, sehingga dapat menyeimbangkan produksi minyak di kulit kepala sekaligus melembutkan batang rambut. Terintregasi dengan protein kompleks seperti silk protein dan pearl protein untuk melindungi kelembapan alami rambut lebih maksimal. Ditambah lagi, tekstur krimnya bisa menyebar dan menyesap secara menyeluruh. Selain memberikan hasil akhir pewarnaan yang indah, uban pun akan tertutup sempurna dan tahan lama.

Anti bau kimia menyengat, cat warna rambut yang bagus ini memanfaat ekstrak tumbuh-tumbuhan sepertu camellia oil dan shea butter yang harum, segar, dan tidak akan menusuk hidung selama pemakaian. Satu kemasannya berharga murah dengan isi treatment conditioner, conditioning cream developer, tube conditioning color cream, gloves plastik, dan petunjuk penggunaan.

Hanya saja, Miratone Cream Color tidak memberikan warna-warna mentereng seperti hijau atau biru. Cat rambut yang bagus ini akan cocok digunakan bagi kamu yang ingin memiliki warna rambut dengan palette range merah, ungu, atau coklat.

Mewarnai sekaligus menutrisi rambut lebih baik dan sehat
L’Oreal Paris Excellence Creme
L’Oreal
mulai
Rp.94 ribu
Cek harga L’Oreal Paris Excellence Creme di bawah ini:
add_circle Triple care protection
add_circle Komponen lengkap termasuk aplikator
add_circle Warna cantik dan natural
remove_circle Warna kurang pop-up

L’Oreal pastinya sudah bukan brand asing lagi. Tidak hanya terkenal dengan produk kosmetik atau skincare saja, L’Oreal juga merilis produk cat rambut yang memiliki kualitas tidak kalah bagusnya. Efektif memoles yang sudah terlihat kusam, merk cat rambut yang bagus ini juga akan menghasilkan sentuhan warna rambut yang cantik dan sehat.

Memberikan proteksi maksimal dengan triple-care protection yang terdiri dari ceramide, pro-keratin, dan collagen yang tidak hanya ampuh melindungi, namun juga merawat dan menutrisi rambut sebelum ataupun setelah pemakaian. Finishing warna nampak berkilauan dan sensasional. Apalagi 12 pilihan warna cantik serta naturalnya cocok untuk kamu yang ingin tampil modis dan menawan.

Komponen yang terdapat di dalam kemasannya pun terbilang cukup lengkap. Cat, developer, termasuk aplikator berupa sisir cat rambut, jadi kamu tidak perlu susah mengoleskannya pada rambut menggunakan tangan. Formulasi yang lembut dan melembapkan kulit kepala serta rambut ini membuat cat rambut yang bagus dari L’Oreal Paris digandrungi banyak orang.

Sayangnya, cat rambut L’Oreal kurang pop-up untuk virgin hair. Kalau rambut kamu termasuk virgin hair atau belum pernah diwarnai, sebaiknya gunakan yang tingkat warnanya jauh lebih cerah.

Ulasan Terpercaya:

“Ini bagus sih warnanya kelihatan banget tanpa bleach di rambut, dan taham lama ga gampang luntur, pokonyyaa worth banget buat yang lagi cari pewarna rambut yang warnanya keluar dan tahan lama.”eka pustpitasari (Soco.id)

Cat rambut murah dengan warna biru gelap
Miranda Hair Color – MC15 Blue Black
Miranda
mulai
Rp.13 ribu
Cek harga Miranda Hair Color – MC15 Blue Black di bawah ini:
add_circle Warna pop-up
add_circle Sangat affordable
add_circle Pilihan warna unik
remove_circle Warna cepat luntur

Warna biru memang sangat menarik untuk diaplikasikan menjadi warna rambut. Namun, kebanyakan orang biasanya kurang pede karena warnanya terlalu terang, sehingga bisa saja bertabrakan dengan kulit. Jika ingin, kamu bisa menggunakan tingkat warna biru yang lebih gelap, seperti blue black contohnya. Produk Miranda Hair Color Blue Black ini adalah salah satu yang wajib dicoba.

Cat rambut warna biru yang bagus ini memiliki formulasi efek 3D dan memberikan efek mengkilap pada rambut. Dengan dua varian ukuran yakni 30 ml dan 60 ml, satu set ukuran besar terdiri dari cat pewarna, developer, conditioner, serta gloves plastik. Adapun, Miranda juga mempunyai produk bleaching khusus untuk kamu yang belum pernah mewarnai rambut.

Keunggulan lainnya, Miranda Hair Color terjamin halal dan mengandung hanya bahan-bahan aman karena mengantongi sertifikat BPOM serta Halal MUI. Jadi, kamu tak usah takut adanya efek samping berbahaya yang bisa ditimbulkan. Hanya saja, merk cat rambut yang bagus dan halal ini bersifat permanen, sehingga kamu perlu melakukan hair treatment setelah pewarnaan.

Ditambah lagi, cat rambut dari Miranda ini mudah luntur dalam sekali bilas. Sebaiknya, sering-sering lakukan retouch bila warna mulai memudar, ya.

Ulasan Terpercaya:

“Bagus warnanyaa!! Pake ini pas mau itemin rambut. Karena gaboleh cat pake warna hitam, jadi alternatif nya warna blue black dehhh. Warna blue nya ga terlalu ketara kalo di cahaya ruangan. Kalo di bawah cahaya matahari langsung bakal ketara kok warna blue nya.”Jasi (Female Daily Member)

Cat rambut yang bagus dan aman untuk kulit sensitif
Garnier Color Naturals Cream – Natural Black
Garnier
Garnier Color Naturals Cream
mulai
Rp.59 ribu
Cek harga Garnier Color Naturals Cream – Natural Black di bawah ini:
add_circle Bisa digunakan bagi pemilik kulit sensitif
add_circle Mengandung natural oil
add_circle Hasil akhir natural dan sehat
add_circle Aroma bebas ammonia
remove_circle Mudah luntur

Mengalami masalah uban yang mengganggu penampilan? Saatnya mengembalikan warna hitam alami rambutmu dengan cat rambut. Tapi akan sulit tentunya bila kamu mempunyai kulit kepala sensitif yang rentan bahan kimia, sehingga pengunaan cat rambut rasanya kurang tepat.

Namun, tak perlu risau, Garnier Color Naturals Cream dapat menjadi cat rambut hitam yang bagus bagi pemilik kulit kepala sensitif. Selain membuat warna rambut jauh lebih terang tanpa proses bleaching, cat rambut yang bagus ini dipercaya dengan bahan-bahan alami berupa 3 natural oils: avocado, olive dan almond, serta conditioner.

Rambut 5 kali lipat berwarna lebih terang. Manfaat fruit dan vitamin & oils ini sekaligus menjaga kelembapan rambut agar tetap sehat pasca pengecatan.

Menutrisi rambut dengan memanfaatkan proteksi dari Ceramide, Pro-Keratine, dan Collagen yang akan menjaga kekuatan alamiah rambut dari kerusakan. Apalagi, aroma dari cat rambut ini tidak menyengat, bahkan cenderung harum lembut. Tidak akan menggangu kamu dengan aroma menyengat seperti cat pada umumnya.

Daya tahan Garnier Color Naturals ini mampu bertahan sampai 8 minggu, namun harus dengan frekuensi keramas yang minim. Karena cat rambut ini mudah luntut jika terkena shampo.

Ulasan Terpecaya:

“The best si ini nggak bikin rambut kering kusut rontok. Terus warna nya langsung masuk nggak cepet pudar wanginya nggak nyenget jugaa. The best si produk pewarna ini pake ini rambut juga tetep halus nggak bikin rambut jadi rusak, yang paling penting harganya ituloh murce.”anggiahjrh21 (Female Daily Member)

Cat rambut yang bagus untuk menutupi uban dengan warna hitam pekat
BSY NONI Black Hair Magic
BSY NONI
Menutupi uban dengan warna hitam pekat
mulai
Rp.59 ribu
Cek harga BSY NONI Black Hair Magic di bawah ini:
add_circle Mudah digunakan
add_circle Hasil cenderung berwarna pekat
add_circle Menggunakan bahan alami
add_circle Berkhasiat menyehatkan rambut
remove_circle Bau agak menyengat

Satu lagi merk cat rambut yang bagus untuk mengatasi permasalahan uban. Tidak hanya orang tua, bahkan usia dua puluhan pun tidak sedikit yang sudah mengalami hal tersebut. Uban tentu saja akan mengurangi rasa percaya diri kamu. Untuk itu, kamu memerlukan BSY Noni Black Hair Magic, yang sudah sejak dulu dipercaya ampuh untuk menutupi uban yang membandel.

Cat rambut hitam yang bagus ini dibuat dari 100% bahan herbal yang terdiri dari ekstrak mengkudu, gingseng, jamur, zinc, polygonum multiforum, ganoderma, dan kolagen. Kombinasi bahan berkualitas ini berkhasiat menyehatkan rambut, sekaligus meng-cover uban secara sempurna tanpa merusak batang rambut.

Cara memakainya, kamu usapkan cat rambut yang bagus ini pada rambut kering seperti menggunakan shampo. Tunggu 10-15 menit, kemudian bilas. Nah, produk ini sudah mendapatkan bonus gloves plastik, jadi kamu tak perlu membeli gloves secara terpisah. Hasil akhir penggunaan, rambut kamu nampak lebih hitam pekat dan sehat dengan tekstur halus berkilau yang dapat bertahan sampai satu bulan.

Namun, karena bahan utamanya berasal dari mengkudu, kamu harus tahan dengan aroma yang cenderung menyengat dan mungkin bisa mengganggu kamu ketika memakainya.

Ulasan Terpercaya:

“Ini bener-bener cocok kalo buru- buru ganti warna. Aku coba pakai ini hasilnya memang ga terlalu item si karena awalnya rambutku terang. Jadi enggak terlalu hitam, tapi malah bagus si natural. Buat uban kayanya cuma bisa tahan sebentar aja si jadi harus dipakai berulang gitu.”FeliciaMelind (Female Daily Member)

Cat rambut yang bagus dan terkenal di Korea
Mise En Scene Hello Bubble x BLACKPINK
Mise En Scene
Creative Image Adore Semi Permanent Hair Color
mulai
Rp.170 ribu
Cek harga Mise En Scene Hello Bubble x BLACKPINK di bawah ini:
add_circle Produk ternama Korea Selatan
add_circle Isi cukup banyak
add_circle Tone warna ash yang cantik
add_circle Tahan lama dan tidak mudah pudar
remove_circle Rambut kering pada awal pemakaian

Merk cat rambut yang bagus ini cukup ternama dan banyak digunakan di Korea Selatan. Apalagi, brand ini berkolaborasi dengan BLACKPINK yang pastinya akan membuat kamu semakin tertarik untuk membelinya. Nah, jika kamu ingin mencoba mengecat rambut dengan tone warna ash yang terkesan “dingin”, Mise En Scene menyediakan warna ash khaki brown yang sangat cantik!

Dalam satu kemasannya terdapat hair dye pouch 30 ml, isinya cukup banyak dan bisa mewarnai secara merata bagi kamu yang punya rambut panjang sampai sepinggang. Tanpa ada bau ammonia, cat rambut ash brown yang bagus ini tak akan memberikan efek samping kerusakan. Warnanya tahan lama, tidak mudah pudar, terlebih lagi pemakaiannya mudah karena bubble type, menghasilkan foam berlimpah seperti menggunakan shampo jadi kamu tidak memerlukan sisir. Kamu pun bisa mengaplikasikannya hanya dengan menggunakan tangan.

Selain krim pewarna rambut, kamu juga akan diberikan secret magic ampoule, container, hair treatment, gown, dan gloves yang akan mencegah cat rambut berceceran hingga mengenai baju. Bisa digunakan secara mandiri di rumah tanpa perlu effort mengantri ke salon.

Ulasan Terpercaya:

“Selalu jadi andalan kalo males ngecat pakai yang cream atau bubuk. Tinggal campur, kocok, udah deh dipake kayak sampoan. Jujur berharap ini warnanya cokelat, tapi karena sisa cat rambut sebelumnya kuning malah jadi ijo. Tapi setelah beberapa kali keramas warnanya jadi bagus.”kmayriska (Female Daily Member)

Anti bosan dengan pilihan 24 varian warna cantik
Feves Hair Color
Feves
mulai
Rp.21 ribu
Cek harga Feves Hair Color di bawah ini:
add_circle Memiliki 24 varian warna
add_circle Hasil warna pop-up
add_circle Diperkaya vitamin E
add_circle Harga terjangkau
remove_circle Batang rambut berpotensi kering
remove_circle Mengandung ammonia

Meskipun banyak cat rambut yang punya harga ekonomis, tidak semua cat rambut yang bagus punya rangkaian warna variatif dan lengkap. Nah, berbeda dengan cat rambut murah kebanyakan, Feves Hair Color adalah satu yang terbaik dengan rangkaian 24 warna unik untuk diaplikasikan pada rambut. Ditambah, warna yang dihasilkan cukup pop-up dan tidak memerlukan proses bleaching terlebih dahulu.

Dengan kandungan vitamin E dan protein yang bermanfaat menjadi pelembap batang rambut sekaligus membuat rambut terasa lebih halus. Selain itu, kuantitasnya pun cukup banyak untuk mewarnai rambut sepunggung, dimana di dalam box-nya sudah termasuk cat dan developer.

Hanya saja, cat rambut ini masih memiliki kandungan ammonia. Sehingga tidak mengherankan jika pada sebagian jenis rambut, akan muncul efek pasca mewarnai rambut berupa batang rambut terasa kaku bahkan kering. Oleh karena itu, kamu harus rajin rajin menggunakan hair treatment untuk merawat rambut lebih baik.

Ulasan Terpercaya:

“Lov, dikenalin cat rambut ini sama ibuku dan suka warnanya keluar banget tanpa harus di-bleaching terlebih dahulu, ga bikin rambut kering juga, udah coba beberapa warna dan so far masuk masuk aja. Harganya juga murah bgt isinya lumayan banyak sekitar 22k.”Barestadelta (Female Daily Member)

Warna abu-abu untuk tampilan berbeda
Salsa Hair Color - Ash Grey
Salsa
mulai
Rp.10 ribu
Cek harga Salsa Hair Color - Ash Grey di bawah ini:
add_circle Hasil tahan lama
add_circle Warna mampu menyerap sempurna
add_circle Harga affordable
remove_circle Membuat batang rambut sangat kering

Ash grey menjadi salah satu warna unik yang digemari banyak wanita karena memberikan kesan yang keren nan modis. Namun, banyak yang urung mengecat dengan warna rambut ini karena prosesnya cukup ribet dan perlu menguras kocek dalam. Tidak perlu khawatir, sekarang Salsa Hair Color juga punya warna ash grey yang patut dicoba. Berkualitas terbaik dengan harga affordable yang memiliki varian warna cantik.

Untuk mendapatkan warna ash grey yang sempurna, kamu harus mem-bleaching rambut lebih dulu sampai tingkat kecerahan level 9. Kemudian oleskan Salsa Hair Color yang telah di-bleaching. Hasil pewarnaannya begitu pop-up dan tahan lama, sehingga kamu bisa memamerkan warna rambut kamu yang cantik itu saat hangout bersama teman-teman.

Keawetan cat rambut yang bagus ini harus dibarengi dengan hair treatment yang tepat. Ini karena warna pop-up yang diberi dari cat rambut Salsa membuat batang rambut sangat kering dan kaku.

Produk asal Jepang yang natural
Liese Creamy Bubble Color – Chesnut Brown
Liese
mulai
Rp.138 ribu
Cek harga Liese Creamy Bubble Color – Chesnut Brown di bawah ini:
add_circle Warna yang dihasilkan natural
add_circle Mudah diaplikasikan dengan foam
add_circle Isi lebih banyak
remove_circle Varian jarang tersedia

Banyak produk cat rambut yang dirancang berbentuk seperti busa, sehingga pemakaiannya jauh lebih praktis seperti sedang shampo-an. Tentunya, teknik mewarnai rambut seperti ini efisisen jika kamu senang mewarnai rambut di rumah, karena semuanya bisa dilakukan serba sendiri. Nah, merk cat rambut yang bagus kali ini datang dari Liese!

Liese Creamy Bubble Color menjadi produk cat rambut asli Jepang. Tersedia dalam 23 varian lambut mulai dari yang natural, hingga warna unik yang dibuat dengan tone warna gelap supaya tidak terlalu mencolok. Salah satunya adalah warna Chesnut Brown yang didominasi warna cokelat gelap yang akan membuat kamu terlihat lebih anggun dan manis.

Cara pemakaiannya simpel saja. Kamu cukup meracik bahan-bahan yang terdapat di dalam kemasan, tutup botol menggunakan tutup warna pink lalu bolak-balik botol secara perlahan sampai kedua cairan tercampur. Setelah itu, ganti tutup botol dengan tutup warna pink. Nah, kamu tinggal memencet badan botol untuk dituangkan ke telapak tangan yang telah dilapisi gloves. Jangan lupa gunakan rinse off treatment setelah pemakaian, ya.


Cara Cat Rambut Sendiri

Ada berbagai alasan yang menyebabkan seseorang memutuskan untuk mengecat rambutnya sendiri. Bisa dikarenakan harga mengecat rambut di salon yang lebih tinggi atau juga bisa dikarenakan lokasi salon yang agak jauh dari rumah. Bila kamu termasuk salah satu orang yang ingin mencoba mengecat rambut sendiri di rumah, tapi belum memiliki pengalaman terkait hal ini, yuk simak langkah-langkahnya berikut.

  • Tes alergi

Mungkin begitu melihat warnanya, kamu langsung menyukai cat rambut yang kamu pilih dan ingin langsung mengaplikasikannya pada rambutmu. Tapi, sebelum mencat rambutmu, kamu perlu melakukan tes alergi terlebih dahulu. Meski kamu sudah memastikan keamanannya dari kandungan bahan yang tertera pada bagian belakang produk, tapi belum tentu kulit kepalamu cocok dengan cat rambut yang kamu pilih.

Untuk melakukan tes alergi, kamu bisa mengoleskan sedikit cat rambut pada bagian belakang telingamu. Tunggu selama 20-30 menit. Jika tak ada iritasi yang timbul, berarti cat rambut itu bisa kamu aplikasikan pada rambutmu.

  • Menyiapkan perlengkapan

Sumber Foto: hairfinder.com

Persiapan mengecat rambut bisa dikatakan cukup praktis. Kamu hanya memerlukan sisir yang digunakan untuk memastikan tak ada rambut yang kusut, handuk untuk menjaga agar bagian bahumu tetap bersih, sarung tangan, kuas untuk mengaplikasikan cat, wadah untuk mencampur cat, dan juga penjepit rambut atau klip dalam jumlah yang agak banyak (tergantung dari ketebalan rambut).

  • Bleaching dan takaran 

Sumber Foto: thriftyfun.com

Agar warna cat rambut terlihat dan memberikan hasil yang optimal, diperlukan proses bleaching. Setelah bleaching, barulah kamu bisa beralih pada proses pewarnaan rambut. Hal yang harus diingat, pastikan rambutmu dalam keadaan kering saat akan dicat.

Untuk takarannya sendiri, biasanya cat rambut dicampur krim oksidan dengan perbandingan 1:1. Kamu bisa mengecek info takaran lebih detailnya pada lembaran panduan yang terdapat di dalam produk.

  • Proses mengecat rambut

Sumber Foto: Youtube.com

Mulai dari bagian tengah rambut sampai ke bagian sisi samping rambut. Gunakan ujung kuas untuk mengambil helain rambut yang akan dicat. Untuk rambut yang sudah diwarnai bisa dijepit dengan klip agar tidak susah mengecat bagian rambut lainnya.

Sementara itu, untuk mengecat bagian belakang rambut bisa dengan menggunakan bantuan kaca yang dipasang dua arah. Durasi waktu agar cat meresap dengan baik bisa disesuaikan dengan panduan produk. Umumnya, sekitar 30 menit. Setelah itu, keramas rambut dan jangan lupa juga untuk menggunakan conditioner agar terjaga kelembapannya.


Kesimpulan

Cat rambut adalah alternatif yang bisa kamu pilih untuk tampil beda tanpa perlu potong rambut. Kamu bisa melakukannya di salon, atau di rumah secara mandiri untuk menghemat budget. Namun, jangan lupa untuk melakukan tes alergi lebih, supaya memastikan bahwa cat rambut yang digunakan tidak menyebabkan iritasi pada kulit. Ayo, pancarkan auramu dengan warna-warna menarik dari cat rambut favoritmu!


Artikel Lain Terkait Cat Rambut yang Bagus

End of Article