Ibarat sihir, eyeliner bisa mengubah tampilan mata seseorang secara drastis. Jika mata kamu sedang sembab, tinggal tarik garis eyeliner di atas eyelid dan mata kamu pun akan terlihat lebih hidup kembali.
Berbagai jenis eyeliner dapat ditemukan di pasaran, salah satunya adalah liquid eyeliner alias eyeliner berbentuk cair. Walaupun terkadang sulit diaplikasikan, banyak beauty enthusiast yang menggemari produk ini karena hasilnya pekat serta tahan lama. Sedang mencari liquid eyeliner juga? Yuk, simak rekomendasi 8 produk terbaiknya di bawah ini!
Baca Juga: 10 Softlens Aman dan Nyaman, Agar Tampilan Mata Terlihat Beda
Liquid eyeliner berbentuk pen ini adalah salah satu produk favorit dari Revlon. Ujung aplikatornya diklaim mess-free, sehingga mudah mengaplikasikannya dan terasa lembut saat menyentuh permukaan kulit. Uniknya lagi, produk ini menyediakan 3 jenis pen, yaitu Classic, Ball Point dan Triple Edge. Untuk kamu yang pemula disarankan memilih tipe Classic yang aman untuk digunakan.
Jika kamu sedang gemar mencari produk-produk cruelty free, maka eyeliner ini wajib berada dalam daftar pencarian. Selain tidak diujicobakan kepada hewan, Essence Eyeliner Pen Waterproof pun tidak mengandung unsur hewani dalam formulanya, sehingga masuk juga dalam kategori produk Vegan. Eyeliner ini cukup tahan lama dan tidak mudah luntur saat terkena air.
Pecinta K-Beauty pasti sudah tidak asing lagi dengan brand ini. Walaupun lebih dikenal lewat lip tint dan pensil alisnya, Etude House juga memiliki eyeliner yang tidak kalah bagus, yaitu Etude House Oh M’Eye Line. Tersedia dalam 3 warna, hitam, abu-abu dan cokelat. Ketahanan produk ini patut diacungkan jempol karena tidak mudah luntur bahkan pada kelopak mata berminyak.
Kandungan Glycerin sebagai bahan utama liquid eyeliner ini, berperan untuk memberikan kelembaban pada kulit, sehingga tidak akan membuat eyelid terasa kering dan keriput. Aplikatornya lancip dan tipis sehingga kamu tidak perlu takut jika hasilnya akan terlalu tebal atau berantakan. Sebanyak 91% pengguna mengatakan produk ini mudah dipakai, warnanya hitam pekat dan tidak memudar walaupun dipakai saat berolahraga.
Bisa dibilang, produk dari Maybelline ini merupakan salah satu eyeliner terfavorit yang selalu dicari oleh beauty enthusiast. Selain tahan air, produk ini juga tidak mudah luntur dan cepat kering setelah beberapa menit diaplikasikan.
Telah teruji secara klinis cocok di mata sensitif dan aman dipakai oleh pengguna softlens. Dengan ujung aplikator yang tipis serta lembut, produk ini akan memudahkan kamu untuk membuat wing eyeliner yang rapih dan sempurna.
Sama seperti lipstick, eyeliner juga memiliki hasil akhir glossy atau matte. Dengan warna hitam pekat, Silky Girl Perfect Matte Liquid Eyeliner dijamin akan membuat hasil matte yang buat kamu jatuh cinta.
Bersifat waterproof dan tahan lama pada kelopak mata berminyak. Formula produk ini juga bebas paraben. Kemasannya kecil sehingga tidak akan merepotkan untuk dimasukkan ke dalam tas makeup. Harganya pun relatif terjangkau untuk remaja.
Satu lagi produk drugstore asal Negeri Paman Sam dengan kualitas bintang lima yang harus kamu coba, yaitu Wet N Wild H20 Proof Liquid Eyeliner. Tidak hanya tipis dan lancip, aplikatornya yang kaku memudahkan kamu untuk mendapatkan tampilan garis yang rapih tanpa berantakan.
Tersedia dalam 3 warna yang sama pekat dan tidak menggumpal. Diklaim mampu bertahan hingga 16 jam sejak pemakaian pertama. Cocok digunakan oleh kamu yang harus menghadiri beberapa acara penting selama seharian dan tidak sempat touch up.
Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!