Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

13 Micellar Water Terbaik 2024 yang Bersihkan Wajah Secara Maksimal

Kulit bersih berkat micellar water, hati pun senang!

Sumber foto: freepik.com

Setelah terpapar sinar matahari dan polusi, wajah akan terlihat sangat berminyak dan kusam akibat kotoran yang menempel pada permukaan. Kamu bisa melakukan dua tahap pembersihan (double cleansing) dengan menggunakan micellar water sebelum membilas dengan sabun cuci muka.


Penyunting

Ririn Sjafriani chevron_right

Ririn Sjafriani adalah penulis dan editor berpengalaman, saat ini yang berperan dalam optimasi dan perencanaan strategis konten. L ...

Apa Itu Micellar Water, Fungsi dan Manfaat untuk Kulit?

Micellar water adalah pembersih wajah berbentuk cairan yang terbuat dari air murni dan micelle atau misel, yaitu molekul minyak yang dapat mengangkat kotoran, minyak, dan makeup dari kulit dengan lembut.

Cara kerja misel selayaknya magnet yang mampu  menarik partikel-partikel kotoran tanpa perlu menggosok keras. Tidak heran jika produk perawatan kulit ini semakin populer dalam dunia kecantikan.

Sebagaimana cara kerjanya, fungsi utama micellar water adalah membersihkan wajah secara efektif, bahkan makeup yang tahan lama sekalipun, tanpa perlu menggunakan banyak produk pembersih yang berbeda. Produk ini juga cocok untuk kamu yang punya kulit sensitif, karena formula lembutnya tidak mengiritasi kulit.

Manfaat yang bisa diperoleh selain membersihkan wajah secara optimal, juga memberikan kelembapan pada kulit, menjadikan kulit terasa segar dan bersih, serta mempersiapkan kulit untuk langkah perawatan selanjutnya. Micellar water merupakan salah satu produk serbaguna yang bisa menjadi andalan dalam perawatan kulit sehari-hari.

Nah, jika kamu belum pernah menggunakan micellar water pada rutinitas skincare atau ingin tahu apa saja  pilihan merk micellar yang bagus, yuk simak  rekomendasi dari ProductNation.


13 Review Merk Micellar Water Terbaik di Indonesia 2024

Micellar water terbaik yang bagus untuk semua jenis kulit, termasuk remaja
Somethinc Reset Gentle Micellar Cleansing Water
Somethinc
mulai
Rp.79 ribu
Cek harga Somethinc Reset Gentle Micellar Cleansing Water di bawah ini:
add_circle Vegan Friendly
add_circle Non-ionic Surfactant
add_circle Sensitive Skin Friendly
add_circle Hypoallergenic Tested

Somethinck Reset Gentle Micellar Cleansing Water  merupakan micellar water dengan Surfaktan Non-ionic yang ringan di kulit dan tidak mengikis lapisan kulit, sehingga aman kamu pakai setiap hari. Kuit tidak akan menjadi kering setelah pemakaian. Meski demikian, tetap efektif membersihkan make up, sunscreen hingga riasan tahan air atau waterproof.

Selain itu, ada pula kandungan Mugwort yang memiliki sifat anti-iritasi serta dapat membantu menenangkan kulit saat berjerawat. Kandungan Aloe Barbadensis Leaf Extract yang kaya akan antioksidan bisa membantu mengurangi kemerahan pada kulit. Kemudian, Calendula Officinalis Flower Extract yang meringankan iritasi ringan yang disebabkan oleh polusi, sekaligus melembabkan kulit. Setelah pemakaian, kulit terasa segar. 

Ulasan Terpercaya: Dibilang ringan juga engga, dibilang berat juga engga. Agak bingung waktu dipake kerasa ada sedikit oil film gitu di kulit, rasanya kayak pake micellar water biphase. Poin plus dari hal tsb dia bisa hapus makeup satu swipe aja, beneran cuma sekali usap hilang gitu aja, cleansing powernya hampir menyamai cleansing oil, gokil sih. Tapi pengecualian untuk maskara waterproof yaa, perlu effort lebih - Irene.ss, Female Daily member

Micellar water yang cocok untuk kulit sensitif dan berjerawat
Garnier Micellar Cleansing Water for Sensitive Skin
Garnier
mulai
Rp.23 ribu
Cek harga Garnier Micellar Cleansing Water for Sensitive Skin di bawah ini:

Editor's Choice: Garnier merupakan salah satu brand terpercaya untuk perawatan kulit yang meluncurkan produk micellar water. Produk ini terbukti aman untuk berbagai jenis kulit, termasuk kulit sensitif dan berjerawat. Selain itu, Garnier Micellar Cleansing Water for Sensitive Skin juga cukup mudah ditemukan, termasuk minimarket di sekitar. 

Tekstur produk ini tergolong ringan karena kandungan utama produk ini adalah air, hexylene glycol dan glycerin. Micellar water inicocok untuk membersihkan make up, kotoran dan debu pada wajah, mata dan bibir. Bagi kamu yang memiliki  kulit berminyak dan berjerawat, produk ini patut jadi pertimbangan pilihan kamu.

Produk ini bebas alkohol dan parfum, sehingga mengurangi iritasi pada kulit yang cenderung sensitif. Kamu juga tidak perlu khawatir akan rasa lengket setelah pemakaian. Garnier Micellar Cleansing Water for Sensitive Skin telah teruji secara dermatologis, kemasannya tersedia mulai dalam kemasan 50 ml, 125 ml dan 400 ml.

Ulasan Terpercaya: Bagusss bangettt di kulitku yg sensitif acne prone, ga bikin jerawatan, bersihinnya bener bener bersih. biasanya sih aku pake sore tanpa bilas juga ga bikin jerawatan, gatauuu deh udah habis berapa botol. pokoknyaa cinta bgt sama garnier pink ini - Rasyieee, Female Daily member

Mudah ditemukan di drugstore dengan harga murah dan kualitas bagus
POND'S White Beauty Brightening Micellar Water (100 ml)
POND'S
mulai
Rp.19 ribu
Cek harga POND'S White Beauty Brightening Micellar Water (100 ml) di bawah ini:

POND'S White Beauty Brightening Micellar Water merupakan produk micellar water yang mengandung vitamin, seperti vitamin A, B3, B5, C dan E. Selain itu, ada pula kandungan organic natural french roses. Berbagai kandungan tersebut mampu membuat make-up terangkat, sehingga wajah lebih bersih dan cerah. Kamu juga tidak akan merasakan lengket karena produk ini non-oily/non-sticky dan bebas alkohol.

Produk ini mudah ditemukan di pasaran dengan harga yang cukup terjangkau. Kelebihan lain dari produk ini adalah ukuran lubang kemasan yang kecil, sehingga tidak akan menyebabkan isi produk tumpah atau bocor. Selain itu, botol juga bisa didaur ulang, sehingga kamu tidak perlu khawatir.

Ulasan Terpercaya: Micellar water favorit aku karena gampang buat ngehapus make up. biasanya aku pake dua kapas jg udh bersih✨gampang juga nyarinya karena ada di indomaret/alfamart. bakal repurchase trs sih aku krn udh jatuh cinta banget sampe nge stock dirumah walaupun blm abis - Viraadryani, Female Daily member

Bermanfaat juga untuk memudarkan noda hitam
Wardah Nature Daily Seaweed Cleansing Micellar Water (100 ml)
Wardah
mulai
Rp.23 ribu
Cek harga Wardah Nature Daily Seaweed Cleansing Micellar Water (100 ml) di bawah ini:

Banyak kandungan bermanfaat yang bisa ditemukan dalam micellar water ini, seperti ekstrak seaweed (rumput laut) dan mentimun yang mampu memudarkan noda hitam serta minyak zaitun yang membersihkan sekaligus menghaluskan permukaan kulit.

Terdapat dua ukuran kemasan yang dapat dipilih, yaitu 100ml untuk memudahkan saat berpergian dan 240ml untuk volume isi yang lebih besar. Untuk hasil sempurna, cukup tuangkan produk pada kapas secukupnya, kemudian usapkan pada wajah dan leher.

Micellar water yang bagus dan terbaik untuk kulit sensitif
Bioderma Sensibio H2O (250 ml)
Bioderma
Terbaik untuk kulit sensitif
mulai
Rp.175 ribu
Cek harga Bioderma Sensibio H2O (250 ml) di bawah ini:
add_circle Menenangkan kulit dengan cepat
add_circle Bebas alkohol, paraben dan parfum
add_circle Tersedia berbagai ukuran

Banyak orang yang rela membayar lebih untuk produk ini karena terbukti memberikan hasil maksimal terhadap wajah, seperti menghilangkan kotoran, melembabkan, menyegarkan bahkan menenangkan kulit saat terkena iritasi. Rekor juga mencatat, bahwa Bioderma Sensibio H20 berhasil terjual setiap 5 detik di seluruh dunia!

Selain bebas alkohol, paraben serta parfum, kandungannya pun memiliki label hypoallergenic, sehingga meminimalisir munculnya alergi pada kulit.

Dengan adanya 3 varian ukuran kemasan, yaitu 100ml, 250ml dan 500ml, serta bentuk pump yang lebih aman dan higienis, kamu dapat memilih sesuai kebutuhan untuk pengunaan sehari-hari.

Micellar water yang aman untuk ibu hamil dan mata dengan kontak lensa
Corine de Farme Purity Micellar Water (100 ml)
Coride de Farme
mulai
Rp.69 ribu
Cek harga Corine de Farme Purity Micellar Water (100 ml) di bawah ini:
add_circle Aman untuk pengguna lensa kontak
add_circle Efektif membersihkan di area mata
add_circle Bebas paraben, alkohol, pewarna dan pewangi

Satu hal yng istimewa dari Corine de Farme Purity Micellar Water adalah label  Ophthalmologic Control, sehingga dapat digunakan bagi pengguna kontak lensa, karena cairannya aman untuk membersihkan make up yang menempel pada mata yang sensitif sekalipun.

Produk ini sudah bebas kandungan paraben, alkohol, pewarna, pewangi, dan phenoxyethanol menjadikannya aman digunakan oleh ibu hamil.

Terdiri dari misel, yaitu partikel kecil tensioactives yang dapat menangkap kotoran pada permukaan epidermis, terbukti efektif membersihkan keseluruhan wajah termasuk bibir.

Ekstrak bunga peoni yang lembut, bersifat menyegarkan, serta memperbaiki kulit yang kering. Tidak menimbulkan gatal, tanpa perlu dibilas setelah penggunaan.

Ideal untuk kulit normal hingga kombinasi
Nivea MicellAIR Skin Breathe Micellar Water (200 ml)
Nivea
mulai
Rp.35 ribu
Cek harga Nivea MicellAIR Skin Breathe Micellar Water (200 ml) di bawah ini:

Salah satu menjaga regenerasi kulit aadalah dengan rajin membersihkannya secara teratur. Teknologi partikel dari produk ini yaitu Micelles Complex efektif bekerja mengangkat semua kotoran, sebum tanpa residu.

Nivea MicellAir Skin Breathe memiliki kandungan glycerin dan castrol oil yang tidak hanya menghidrasi kulit, namun sekaligus mengurangi bekas jerawat, mencegah munculnya jerawat baru. Hal yang tak kalah penting yaitu produk ini mampu merangsang produksi kolagen agar terhindar dari gejala penuaan dini.

Ampuh menghilangkan makeup waterproof
Biore Makeup Remover Perfect Cleansing Water (300 ml)
Biore
mulai
Rp.55 ribu
Cek harga Biore Makeup Remover Perfect Cleansing Water (300 ml) di bawah ini:

Walaupun bahan dasarnya adalah air, namun produk ini mampu mengangkat kotoran bahkan make up waterproof sekali pun hingga ke pori-pori terdalam. Dan dengan bantuan acne care formulanya, sehingga dapat mencegah timbulnya jerawat. Produk ini melembutkan, menyegarkan dan mencerahkan kulit karena ekstrak daun teh dan citric acid didalamnya.

Terdapat 2 varian berbeda, yang dapat dipilih sesuai dengan jenis kulit, yaitu normal cenderung kering, atau kombinasi cenderung berminyak. Yang terpenting, produk ini aman digunakan karena sudah melalui uji klinis, seperti Allergy-tested, Ophtalmologist-tested, serta tidak mengandung alkohol, pewarna dan parfum.

Micellar water dengan formulasi aman untuk remaja dan cocok digunakan semua jenis kulit
Emina Micellar Water Drop Cleanser
Emina
mulai
Rp.25 ribu
Cek harga Emina Micellar Water Drop Cleanser di bawah ini:

Brand yang berfokus pada peluncuran produk skincare serta makeup untuk remaja ini memiliki produk micellar water yang cocok untuk digunakan semua jenis kulit, termasuk pemilik kulit sensitif sekalipun.

Hal ini dikarenakan Micellar ini memiliki formulasinya yang lembut dan anti-iritasi. Kandungan ekstrak vitamin B3 dan licorice yang ada di dalamnya pun akan membuat kulitmu terlihat lebih cerah.

Tersedia dua varian yaitu drop cleanser untuk semua jenis kulit dan bright stuff untuk kulit kering dan normal. Pilih sesuai dengan jenis kulit kamu ya!

Micellar water merk lokal yang efektif membersihkan kulit berminyak
Purbasari Clean Face Micellar Water 3-in-1 For Oily Skin
Clean Face
Purbasari Clean Face Micellar Water 3-in-1 For Oily Skin
mulai
Rp.12 ribu
Cek harga Purbasari Clean Face Micellar Water 3-in-1 For Oily Skin di bawah ini:
add_circle Mengangkat minyak berlebih
add_circle Sebagai moisturizing yang melembabkan
add_circle Harga terjangkau
remove_circle Aroma cukup menyengat

Bukan hanya dari luar negeri, ada juga brand lokal yang micellar water untuk kulit berminyak dan berjerawat. Pastinya kamu sudah kenal dengan brand Purbasari, kan? Jika biasanya Purbasari terkenal dengan produk makeup-nya yang punya harga terjangkau, kini produk pembersihnya pun tak kalah murah dan berkualitas, lho. 

Sesuai namanya, micellar water Purbasari punya tiga keunggulan sekaligus dalam satu produk. Tidak hanya dapat menghapus bersih makeup dan kotoran, produk ini juga dapat membuat wajah lebih cerah dan menutrisinya lebih sehat dengan kandungan vitamin C. 

Di samping itu, produk ini juga kaya akan Oil Absorbing Agent untuk mengangkat minyak berlebih yang dapat menyumbat pori-pori, sehingga meningkatkan resiko terjadinya jerawat. Purbasari Clean Face Micellar water 3-in-1 For Oily Skin tersedia dalam varian 100 ml dan 250 ml, dengan packaging bottle yang bisa kamu bawa kapanpun saat butuh.  

Micellar water yang efektif membersihkan lipstik hingga foundation
Make Over Powerskin Bi-Phase Oil Micellar Water
Make Over
Make Over Powerskin Bi-Phase Oil Micellar Water
mulai
Rp.81 ribu
Cek harga Make Over Powerskin Bi-Phase Oil Micellar Water di bawah ini:
add_circle Tidak membuat kulit terasa kering
add_circle Membersihkan secara menyeluruh
add_circle Bisa menghapus makeup waterproof
add_circle Mengandung bahan aktif yang melindungi dari paparan polusi
remove_circle Memberikan efek lengket di wajah

Make Over memang terkenal lewat produk kosmetiknya, terutama lipstick dan foundation. Tapi tidak hanya makeup, brand ini juga merilis produk micellar water, lho. 

Diformulasikan dengan pH yang sama dengan kulit, micellar water non-alkohol untuk kulit berminyak dan berjerawat ini tidak akan meninggalkan rasa kering, melainkan wajah yang lebih bersih dan lembab. 

Kandungan partikel Micelles dan Antioxidant rich oil yang punya daya membersihkan tinggi, sehingga bisa mengusap habis sisa makeup bahkan makeup yang waterproof sekalipun. 

Skin barrier-mu juga lebih diperkuat dengan adanya Allantoin yang menyegarkan, ditambah Shield Anti-Pollution Actives yang melidungi dari paparan radikal bebas. Produk micellar water ini bebas dari kandungan alkohol, terbukti non-acnegenic dan non-comedogenic jadi cocok untuk semua jenis kulit, terutama kulit berminyak. 

Micellar water brand internasional yang cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat
L'Oreal Paris Revitalift Crystal Purifying Micellar Water Oil Free
L'Oreal Paris
L'Oreal Paris Revitalift Crystal Purifying Micellar Water Oil Free
mulai
Rp.101 ribu
Cek harga L'Oreal Paris Revitalift Crystal Purifying Micellar Water Oil Free di bawah ini:
add_circle Bebas kandungan alkohol dan parfum
add_circle Manfaat menenangkan kulit
add_circle Menghaluskan pori-pori yang besar
add_circle Mencerahkan kulit sebening kristal

Sering kesulitan membersihkan tuntas heavy makeup setelah pesta atau acara-acara tertentu? Jangan khawatir. Percayakan masalahmu pada micellar water untuk kulit berminyak dan berjerawat dari L’Oreal Paris Revitalift Crystal Purifying Micellar Water Oil Free. 

Teksturnya yang lembut menjadikan produk ini gentle untuk digunakan oleh jenis kulit berminyak, dan masalah kulit berjerawat serta sensitif. Diformulasikan dengan kemampuan hingga 5 lapisan termasuk kotoran, sisa makeup, minyak, hingga sel kulit mati hingga menghasilkan kulit yang lebih bening dan cerah seperti kristal. 

Bahkan dalam pemakaian pertama, pori-porimu yang besar akan lebih bersih dan tersamarkan. Efek soothing yang segar di wajah, bebas dari kandungan alkohol seperti alcohol denat dan ethyl alcohol atau ethanol maupun parfum. 

Micellar water untuk kulit berminyak dan berpori-pori besar dari L’Oreal ini tersedia dalm dua variasi ukuran dengan harga yang tidak menguras kantong. 

Micellar water dengan dua varian mencerahkan dan menenangkan kulit berjerawat
Ovale Natural H2O Micellar Cleansing Water
Ovale
mulai
Rp.43 ribu
Cek harga Ovale Natural H2O Micellar Cleansing Water di bawah ini:
add_circle Cocok untuk digunakan setiap hari
add_circle Terdapat varian mencerahkan dan berjerawat
add_circle Mengandung antioksidan

Ovale Natural H2O Micellar Cleansing Water merupakan micellar water pilihan yang bisa kamu andalkan untuk membersihkan wajah sehari-hari. Terdapat dua varian dari Ovale yang mencerahkan dan menenangkan kulit berjewat.

 

Ovale Natural H2O Micellar Water Brightening akan menghapus sisa makeup dengan lembut, sekaligus mencerahkan kulit wajah. Diperkaya dengan bengkoang, Ovale Facial Mask Bengkoang yang dapat digunakan 2-3 kali seminggu untuk membantu kulit wajah tampak lebih cerah. Produk ini aman dengan izin BPOM, sehingga cocok untuk penggunaan sehari-hari.

Sementara itu, aarian Acne Care ini dirancang khusus untuk kulit sensitif dan berjerawat. Teruji secara hypoallergenic dan dermatologis, produk ini efektif membersihkan kotoran, termasuk sisa makeup di area mata dan bibir tanpa perlu dibilas.

Mengandung Ekstrak Magnolia yang membantu mencerahkan kulit dan Ekstrak Teh Hijau sebagai antioksidan yang merawat kulit berjerawat. Hasilnya adalah kulit yang lembut, segar, dan terbebas dari jerawat.


Tips Memilih Micellar Water Terbaik 2024

Beberapa langkah memilih micellar water sehingga memperoleh manfaat yang optimal untuk wajah:

  • Sesuaikan dengan jenis kulit

Sumber foto: Health Magazine

Meski banyak micellar water yang dapat digunakan untuk semua jenis kulit tersedia di pasaran, tapi pada kondisi kulit tertentu, seperti kulit kusam dan berjerawat, sebaiknya gunakan micellar water yang memang diformulasikan sesuai dengan kebutuhan kulitmu tersebut. Biasanya, keterangan berdasarkan jenis kulit ini dapat dengan mudah ditemukan pada kemasan bagian depan micellar water.

  • Hati-hati untuk pemilik kulit sensitif 

Berbicara mengenai kondisi kulit, ada orang yang memiliki kondisi kulit normal dan ada juga yang sensitif. Jika kulitmu mudah terasa panas, gatal, atau timbul kemerahan, sebaiknya pilihlah micellar water yang memang diperuntukkan bagi kondisi kulitmu itu.

Hal umum yang ditemukan pada produk micellar water untuk kulit sensitif, yakni tidak adanya kandungan alkohol, paraben, maupun pewangi. Jika produk pembersih wajah yang ingin kamu beli mengandung ketiga jenis bahan ini, sebaiknya ganti pilihanmu.

  • Pilih sesuai budget dan kebutuhan

Pada dasarnya fungsi utama micellar water adalah untuk membersihkan wajah dari makeup. Tapi, saat ini banyak brand yang mengusung manfaat lain ke dalam produk mereka. Misalnya, membantu mencerahkan kulit, menjaga kelembapannya, hingga mengatasi jerawat.

Biasanya dari segi harga, micellar water yang multifungsi ini dibanderol dengan harga yang lebih tinggi. Namun, jika kamu lebih mementingkan pada fungsi utamanya, kamu bisa memilih produk micellar water dengan harga yang lebih terjangkau.


Kesimpulan

Micellar water sangat cocok digunakan oleh para wanita yang suka dengan kepraktisan. Hanya dalam satu produk, kamu bisa menghilangkan makeup maupun kotoran yang menempel di wajah. Kelebihan lainnya, produk yang berfomulasi ringan ini juga tidak perlu dibilas. Meski demikian, untuk mendapatkan produk yang tepat sesuai kulitmu jangan lupa untuk mengaplikasikan tips di atas ya!

Artikel Terkait dengan Micellar Water Terbaik 2024

End of Article