Bayi yang baru lahir, akan menghabiskan sebagian besar waktunya di tempat tidur. Apalagi beberapa bulan awal, sudah pasti bayi akan tidur terus-menerus. Oleh karena itu, penting bagi orang tua baru untuk mempersiapkan tempat tidur yang nyaman bagi si kecil.
Untuk di rumah, para orang tua bisa menyiapkan boks tempat tidur, sedangkan untuk berpergian orang tua bisa menyiapkan matras bayi yang mudah dibawa ke mana saja.
Penyunting
Ririn Sjafriani chevron_right
Table of Contents
Kapan Sebaiknya Membeli Matras Bayi?
Sebaiknya kamu membeli matras bayi sebelum sang bayi lahir atau segera setelah kelahirannya. Persiapan sebelum kelahiran sangat penting agar kamu memiliki semua perlengkapan yang diperlukan untuk sang bayi.
Membeli matras bayi sebelum kelahiran, dapat memastikan bahwa tempat tidur bayi sudah siap saat ia pulang dari rumah sakit.
Selain itu, membeli matras bayi sebelum kelahiran memberi kamu waktu untuk membandingkan pilihan dan memilih dengan cermat. Kamu dapat melakukan riset, membaca ulasan, dan memeriksa ketersediaan produk yang kamu inginkan.
Dengan melakukan pembelian lebih awal, kamu juga dapat menghindari kebingungan atau kekurangan stok saat waktu persalinan semakin dekat.
Jadi, usahakan untuk membeli matras bayi sebelum kelahiran atau segera setelahnya agar kamu dapat mempersiapkan tempat tidur yang nyaman dan aman untuk sang buah hati.
Berikut ini beberapa rekomendasi matras bayi terbaik yang tepat seperti rekomendasi di bawah ini.
10 Rekomendasi Matras Bayi Terbaik, Nyaman & Bagus 2024
Editor's Choice: Untuk para ibu yang sedang mencari matras bayi yang baru lahir dengan kualitas terbaik, rekomendasi produk matras yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Matras bayi dari Babymoov ini didesain untuk keamanan dan kenyamanan posisi tidur si kecil. Sehingga bayi kamu pun akan terhindar dari syndrom kepala peyang. Matras ini cocok untuk baby new born hingga usia 8 bulan. Produk ini juga bisa dilipat dan praktis untuk dibawa kemana saja.
Babymoov Cosydream diperuntukkan bagi bayi yang baru lahir hingga usia 8 bulan. Produk ini sudah teruji keamanannya, karena didesain langsung atas rekomendasi para ahli kesehatan, untuk menciptakan keamanan dan kenyaman pada bagian belakang tubuh bayi.
Pernafasan dan pencernaan bayi juga akan terjaga dengan baik, meski saat beristirahat. Dengan matras ini, bayi akan terhindar dari sindrom kepala peyang dan leher bayi akan tetap pada posisi sempurna saat tidur. Matras bayi ini dapat dilipat dan dibawa ke mana pun, bahkan diletakkan didalam stroller.
Matras atau kasur bayi dari merek Elegance berbahan busa ini cocok digunakan untuk bayi yang baru lahir hingga usia 2 tahun. Dilengkapi dengan 1 bantal dan 2 guling dalam satu set produknya, sehingga kenyamanan si kecil menjadi lebih lengkap.
Matras kasur bayi dari Elegance ini, memiliki desain dengan berbagai gambar boneka dan karakter yang lucu dan menggemaskan. Jangan khawatir bayi akan kepanasan, karena jenis busa yang digunakan, berbahan cashmeera yang lembut dan tidak panas. Cara penggunaannya, kamu dapat meletakkannya langsung di lantai dan bayi pun siap tidur.
Meski harga matras bayi Elegance ini terbilang mahal, tetapi kualitas bahannya tidak perlu kamu ragukan lagi, bayi kamu pun akan nyaman ketika menggunakannya.
Ada juga matras bayi yang dilengkapi dengan permainan seperti Pliko playmate. Alas kasur berbentuk menyerupai bunga dengan berbagai macam mainan, sehingga membuat anak bergerak lebih aktif. Tiang pada playmate ini pun terbuat dari busa empuk, yang dapat dibongkar pasang.
Mainan yang tergantung dan menjuntai akan memberikan fleksibilitas pada bayi untuk bermain sambil berbaring, duduk ataupun telungkup. Selain itu, terdapat mainan piano pada bagian kaki, dengan lampu dan musik yang menyala ketika ditekan. Hal ini dapat membantu melatih motorik bayi baru lahir saat rebahan.
Ukuran matras bayi ini XL 88 x 68x 43 cm yang cukup luas untuk bayi bebas bergerak. Produk ini juga cocok untuk kamu jadikan sebagai kado atau hadiah untuk teman dan keluarga.
Matras ini adalah pilihan yang tepat bagi bayi, karena didesain agar dapat menopang tulang belakang bayi dengan sempurna. Produk ini terbuat dari 100% latex dan menggunakan penutup atau cover berbahan bamboo fabric yang hypoallergenic alami, sehingga bebas alergi.
Perlu diketahui, serat bambu mempunyai daya serap dan sirkulasi udara yang baik, sehingga bayi akan selalu merasa nyaman dan sejuk malam maupun siang hari. Dengan matras ini, kenyamanan, keamanan akan terjaga dan memberikan kesehatan tidur bagi bayi sesuai tahapan usianya.
Meski harga matras bayi ini tergolong mahal, tetapi matras ini dirancang khusus sesuai bentuk kontur tubuh bayi dan anak yang fleksibel, nyaman dan tidak panas.
Ingin bayi terbebas dari gigitan nyamuk saat tidur? Matras Cintaka ini solusinya. Keunggulan produk ini dilengkapi dengan kelambu dalam satu set kemasan, sehingga bayi terbebas dari nyamuk dan serangga. Kasur bayi ini didesain dengan karakter animal pattern yang lucu sesuai kesukaan anak.
Selain itu juga sudah tersedia 1 bantal dan 2 guling untuk menemani tidur si kecil. Bayi akan tidur dengan aman dan nyaman karena terbuat dari bahan berkualitas yang lembut. Bisa juga dibawa untuk bepergian, tinggal dilipat dan masukkan ke dalam tas yang sudah disediakan.
Jika kamu mencari matras bayi yang waterproof, kamu wajib membeli produk ini. Bagian alas pada matras ini terbuat dari bahan tahan air, sehingga akan aman dari ompol si bayi. Menggunakan bahan isian dacron premium yang akan nyaman digunakan.
Membersihkannya sangat mudah, cukup mencucinya dengan air bersuhu 40’C, jemur dengan cara digantung dan ingat untuk mencuci menggunakan tangan, dan bukan dengan mesin cuci. Matras bayimu pun bersih dan siap digunakan kembali.
Jika kamu sedang mencari matras alas ompol yang waterproof dan murah, rekomendasi matras bayi yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu.
Disebut waterproof karena matras ini terbuat dari bahan EVA sehingga tahan terhadap air. Saat bayi mengompol, airnya akan langsung terserap oleh matras, sehingga ibu hanya perlu mengelap bagian permukaan matras saja agar lebih bersih. Produk ini cocok digunakan saat bayi tidur ataupun bermain. Dengan ukuran 60x75 cm, bayi dapat bermain dengan leluasa di atas matras ini.
Selain itu, pada bagian atas matras anti air ini dilapisi kain katun cvc grade 1, sehingga membuat printing gambar matras ini tidak mudah luntur ketika dicuci. Bahan ini tidak panas, bayi kamu pun akan nyaman saat menggunakannya.
Jika kamu sedang mencari matras box bayi yang awet dan tahan lama, rekomendasi kasur bayi yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat buat kamu. Matras bayi ini bisa menjadi solusi untuk bayi kamu yang memiliki kulit sensitif, karena matras ini menggunakan sanitized foam yang higienis, sehingga terhindar dari virus dan bakteri.
Matras box bayi ini juga dilapisi kain 100% cotton microtex berwarna abu-abu netral yang halus dan lembut untuk kulit bayi. Dilengkapi zipper, sehingga cover dapat dilepas dan dicuci apabila terkena gumoh, muntahan atau ompol. Selain itu, matras bayi ini memiliki densitas medium yang baik untuk tumbuh kembang tulang belakang bayi dan mencegah SIDS (Sudden Infant Death Syndrome).
Untuk bayi aktif yang banyak gerak, pastinya para orang tua membutuhkan alas sebagai pengaman agar tubuh bayi tidak sakit ketika sedang belajar merangkak. Nah, untuk itu para orang tua bisa memilih matras bayi yang memiliki dimensi ukuran yang luas dan dengan bahan yang nyaman. Salah satunya, seperti rekomendasi matras bayi dari Sugarbaby ini.
Sugarbaby menghadirkan Foldable Baby Playmat yang dirancang praktis digunakan dan mudah dilipat. Matras bayi ini terbuat dari bahan berkualitas bebas kimia berbahaya, sehingga aman digunakan untuk si kecil. Ukuran matras ini pun cukup luas dengan size XL yang tebal dan ringan, serta anti licin dan anti air. Bayi kamu pun bisa dapat bergerak bebas.
Matras bayi foldable ini dapat digunakan untuk tummy time, merangkak, bermain, belajar berdiri dan berjalan. Tersedia tas penyimpanan yang bisa kamu gunakan setelah selesai menggunakan matras. Untuk penyimpanannya pun tidak banyak makan tempat, produk ini juga bisa dibawa ketika kamu ingin bepergian.
Matras bayi Domi Toddler & Crib Mattress adalah pilihan sempurna untuk memberikan kenyamanan dan tidur yang berkualitas bagi si kecil. Dengan ukuran 60 x 120 cm, matras ini dirancang khusus untuk anak-anak dan bayi yang sedang belajar tidur di tempat tidur yang lebih besar.
Matras ini dilengkapi dengan lapisan busa berkualitas tinggi yang memberikan dukungan yang optimal untuk tulang belakang dan leher bayi. Dengan kepadatan yang tepat, matras ini memberikan tingkat kenyamanan yang ideal, sehingga si kecil dapat tidur dengan nyenyak sepanjang malam.
Selain itu, matras bayi Domi Toddler & Crib Mattress dilengkapi dengan lapisan anti-alergi yang melindungi bayi dari debu dan alergen. Bahan yang digunakan juga tahan lama dan mudah dibersihkan. Matras ini dapat dijadikan pilihan yang aman dan praktis untuk memenuhi kebutuhan tidur bayi Anda.
Tips Membeli Matras Kasur Bayi
Jangan berpatokan pada desain yang lucu saat membeli matras atau kasur bayi. Pertimbangkan juga dari segi keamanan dan kenyamanan bayi saat menggunakannya. Apa saja tips yang bisa para ibu ikuti dalam memilih produk yang tepat? Berikut uraiannya.
-
Pilih ukuran yang sesuai
Matras bayi ada yang bisa diletakkan langsung di lantai, ada juga yang sebaiknya diletakkan di dalam boks bayi. Jika diletakkan dalam boks, pilih ukuran yang sesuai dengan boks bayi tersebut. Jika matrasnya dapat langsung diletakkan di lantai, pilihlah produk yang tidak memakan terlalu banyak tempat. Cukup pilih matras berukuran sedang, agar tidak hanya bisa digunakan bayi untuk tidur, namun juga bermain.
-
Jangan pilih yang telalu empuk dan lembut
Matras bayi yang terlalu empuk dapat meningkatkan resiko terjadinya kematian bayi secara mendadak atau SSID (Sudden Infant Death Syndrome). Hal ini dikarenakan wajah bayi yang terbenam ke dalam kasur saking empuknya, sehingga bayi susah bernafas. Kasur bayi yang baik haruslah bertekstur sedikit keras, karena dapat membantu menopang tulang punggung bayi yang masih rentan.
-
Perhatikan kelebihan dan keunggulannya
Ada baiknya para ibu juga memperhatikan kelebihan dan keunggulan yang ditawarkan pada masing-masing produk matras atau kasur bayi. Pilihlah matras yang memberikan banyak manfaat bagi bayi. Misalnya bisa membantu bayi terhindar dari sindrom kepala peyang, menjaga pernafasan dan pencernaan bayi saat tidur, hingga memberikan kenyamanan dan keamanan bagi tubuh bagian belakang bayi.
Kesimpulan
Kami sudah memberikan ulasan mengenai produk-produk matras atau kasur bayi terbaik diatas. Jangan lupa untuk selalu memilih produk yang mengutamakan kenyaman dan keamanan bayi saat menggunakannya. Jangan terpatok pada harga. Jika harga murah dan tidak ada keunggulan, sama saja bukan? Pemilihan produk untuk bayi tidak boleh coba-coba.
Artikel Terkait Matras Bayi Terbaik 2024
- 10 Box Bayi Minimalis & Multifungsi yang Buat Si Kecil Betah Lama Di dalamnya
- 10 Rekomendasi Pagar Bayi untuk Pengaman yang Bagus dan Terbaik
- Si Kecil Makin Senang Dengan Rekomendasi 10 Mainan Gantung Lucu & Menarik!
- Jauhkan Si Kecil Dari Gangguan Nyamuk Dengan 10 Kelambu Bayi Pilihan
- 10 Boneka Bayi Dengan Bentuk dan Fitur Menarik untuk Temani si Kecil
- 10 Merk Kasur Latex Bagus & Terbaik untuk Tidur Nyaman Berkualitas