Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

10 Susu Ini Diformulasikan Khusus Untuk Mendukung Kesehatan Kucing Peliharaan

Kucing sehat, kamu pun senang!

Bukan hanya manusia, hewan peliharaan seperti kucing juga membutuhkan nutrisi dan gizi yang baik untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangannya. Salah satunya adalah dengan memberikan susu yang memang khusus diformulasikan untuk tubuh hewan.

Kucing tidak dapat memproduksi enzim lactase, sehingga tidak bisa mencerna laktosa. Oleh karena itu, jangan pernah memberikan kucingmu susu sapi yang mengandung laktosa tinggi. Nah, bagi kamu yang sedang bingung memilih produk susu yang cocok untuk kucing kesayanganmu, simak lebih dulu 10 rekomendasinya berikut.

10 Rekomendasi Susu Kucing Bagus & terbaik

Cocok untuk bayi kucing sampai umur 2 bulan
Growssy Milk
Cocok untuk bayi kucing sampai umur 2 bulan
mulai
Rp.40 ribu
Cek harga Growssy Milk di bawah ini:

Susu yang diperuntukkan bagi kitten berusia 0-2 bulan ini mengandung vitamin E, vitamin C, taurine, lutein, taurine, protein, serta antioksidan tinggi yang sangat baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh. Dengan sedikit kadar laktosa pada kandungan susu ini, sehingga bayi kucing dapat mudah mencernanya, sehingga pertumbuhan kucing kamu akan maksimal.

Susu terbaik untuk pertumbuhan anak kucing
Royal Canin Milk
Susu terbaik untuk pertumbuhan anak kucing
mulai
Rp.102 ribu
Cek harga Royal Canin Milk di bawah ini:

Susu yang dikemas dalam plastik aluminium ini beberapa komposisinya terdiri dari protein susu, lemak susu, minyak ikan, dan minyak sayur. Dengan kayanya nutrisi dan energi yang terkandung di dalamnya, susu Royal Canin akan memastikan kebutuhan nutrisi anak kucingmu tetap terpenuhi di masa pertumbuhannya. Selain itu, DHA yang terkandung pun akan memaksimalkan fungsi kognitif pada kucing.

Kaya dengan formula antioksidan
Top Growth Milk
Kaya dengan formula antioksidan
mulai
Rp.33 ribu
Cek harga Top Growth Milk di bawah ini:

Meski susu ini lebih diformulasikan sebagai pengganti nutrisi anak kucing, tapi bisa juga dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan kucing yang sedang sakit ataupun tua. Kelebihan dari produk Top Growth ini adalah kaya dengan antioksidan, serta dapat meningkatkan perkembangan penglihatan dan otak kucing kesayanganmu.

Praktis dalam kemasan sachet
Long Life Milk
Praktis dalam kemasan sachet
mulai
Rp.40 ribu
Cek harga Long Life Milk di bawah ini:

Susu kucing dalam kemasan sachet ini lebih praktis digunakan. Susu Long Life mengandung DHA, chondorotin, dan glucosamine sehingga kebutuhan gizi si mpus, terutama yang tidak memiliki induk masih tetap bisa terpenuhi. Untuk melarutkannya, cukup campurkan satu bungkus sachet dengan 100 ml air hangat, kemudian aduk hingga larut. Sangat mudah, bukan?

Isi banyak, harga murah
Top Milk Milk
Isi banyak, harga murah
mulai
Rp.7 ribu
Cek harga Top Milk Milk di bawah ini:

Kucing juga memerlukan nutrisi yang dapat merangsang dan membantu perkembangan otaknya. Hal itulah yang coba ditawarkan oleh susu Top Milk yang memiliki komposisi milk protein, whey protein, mineral, minyak, dan lemak. Dipasarkan dengan harga yang terjangkau, satu kemasan susu ini berisi 50 gram. Beirisi lebih banyak dari susu sachet pada umumnya.

Non laktosa yang aman dikonsumsi kitten
Freelac Milk
Non laktosa yang aman dikonsumsi kitten
mulai
Rp.6 ribu
Cek harga Freelac Milk di bawah ini:

Kucing tidak dapat mencerna laktosa, terlebih jika kadar laktosanya tinggi seperti yang terkandung dalam susu sapi. Jika dipaksakan, bisa membahayakan kesehatannya. Nah, susu Freelac yang diproduksi oleh perusahaan  SNA ini, sesuai dengan namanya ini tak memiliki kandungan laktosa sama sekali. Sangat cocok dan aman untuk dikonsumsi kitten yang tak memiliki induk.

Nutrisi pelengkap kucing domestik sampai Persia
Max Kitt Milk
Max
Nutrisi pelengkap kucing domestik sampai Persia
mulai
Rp.50 ribu
Cek harga Max Kitt Milk di bawah ini:

Ingin memiliki kucing yang sehat dan aktif? Susu ini bisa dijadikan sebagai pelengkap kebutuhan nutrisinya, karena didalamnya terkandung asam amino esensial, vitamin, dan mineral yang tinggi. Bukan hanya untuk kitten, susu ini juga sangat baik dikonsumsi ibu kucing yang sedang hamil ataupun menyusui. Bahkan kucing Persia pun dengan mengkonsumsi susu ini, tidak akan menganggu kesehatan bulu dan pencernaannya.

Bukan hanya untuk kucing, bisa juga untuk anjing
Propet Milk
Bukan hanya untuk kucing, bisa juga untuk anjing
mulai
Rp.35 ribu
Cek harga Propet Milk di bawah ini:

Susu lokal yang diformulasikan untuk kucing dan anjing ini diantaranya memiliki kandungan protein dan lemak yang tinggi. Untuk memberikannya pada anak kucing, cukup larutkan sekitar 3 sendok susu ini ke dalam air hangat 200 ml. Dengan isi hingga 1 kg, banderolan harganya pun terbilang sangat terjangkau. Dengan begitu, kamu tetap bisa memberikan nutrisi terbaik untuk hewan peliharaan.

Suplemen yang juga bagus untuk induk kucing
Beaphar Kitty Milk
Suplemen yang juga bagus untuk induk kucing
mulai
Rp.100 ribu
Cek harga Beaphar Kitty Milk di bawah ini:

Beaphar, perusahaan yang berfokus dan peduli pada kesehatan hewan peliharaan, memproduksi makanan premium Beaphar Kitty Milk. Susu ini bisa dijadikan asupan pelengkap untuk kitten yang tanpa induk sampai suplemen bagi ibu atau induk kucing selama masa kehamilannya. Susu hewan ini menawarkan kandungan protein, minyak, mineral, vitamin, dan juga taurine.

Pilihan tepat untuk menambah berat badan kucing
Perkilac Milk
Pilihan tepat untuk menambah berat badan kucing
mulai
Rp.135 ribu
Cek harga Perkilac Milk di bawah ini:

Perkilac, produsen susu hewan asal Amerika Serikat ini memberikan nutrisi yang dibutuhkan oleh kucing kecil dan kucing dewasa melalui Perkilac Milk. Beberapa kelebihan susu ini antara lain, dapat membantu proses pemulihan kucing yang kekurangan berat badan, sehingga nafsu makan si kucing meningkat. Kelebihan lain susu ini akan juga membuat bulu kucing lebih sehat dan tidak kusam.


Cara Memberi Susu Kucing pada Anak Kucing

Pemberian susu pada kucing yang sudah berusia lebih dari beberapa bulan bisa dilakukan dengan mudah. Cukup meletakkan susu di dalam wadah, kucing pun dapat meminumnya dengan sendiri. Tapi, hal ini tidak berlaku untuk kucing yang baru berumur beberapa hari atau minggu. Kitten yang tanpa induk, pasti membutuhkan perhatian ekstra. Salah satunya adalah dengan memberikan susu dengan bantuan dot.

Bagi kamu yang masih bingung dengan cara memberikan susu kucing pada anak kucing, inilah langkah-langkahnya yang dapat kamu ikuti:

  • Memastikan susu di botol dalam suhu hangat

 

Sebelum memberikan susu pada kitten, tes terlebih dahulu temperaturnya dengan cara meneteskan pada permukaan tangan. Jangan sampai susu yang kamu buat terlalu panas dan malah melukai kucing kamu nantinya. Jangan lupa juga untuk memastikan tanganmu tetap bersih selama dan sebelum proses pemberian susu ya.

  • Cara menggunakan botol susu baru

Botol susu kucing baru perlu digunting lebih dulu pada bagian dot-nya. Pastikan kamu menggunting sedikit saja bagian ujungnya, karena jika lubang terlalu besar malah bisa membuat kucinmu tersedak. Seddangkan jika terlalu kecil, bisa membuat anak kucing kesulitan untuk memperoleh susu.

  • Perhatikan posisi dot

 

Jangan pernah memposisikan bayi kucingmu seperti bayi manusia sewaktu memberikan dot. Posisikan dot sama seperti posisi alaminya ketika menyusu pada induknya. Kira-kira tempatkan botol kurang lebih dalam kemiringan 45 derajat seperti yang terlihat pada gambar. Hal ini untuk mencegah udara masuk ke dalam perut si mpus.


Kesimpulan

Jangan pernah memberikan susu yang mengandung laktosa tinggi seperti, susu sapi, pada kucing. Untuk menjaga kesehatan dan memenuhi gizinya, pilihlah susu yang memang diformulasikan khusus dan kaya dengan vitamin dan mineral. Selain itu, perhatikan juga cara memberikan susu pada si kitten, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Kucing yang sehat juga akan membuat hati kamu senang.

Artikel Terkait Susu Kucing

End of Article