Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

Perlindungan Maksimal Ketika Berkendara Dengan 10 Rekomendasi Helm Stylish

Kepala aman, gaya menawan.

Kesadaran untuk berlaku tertib dalam mengendarai motor dimulai dari hal yang kecil. Misalnya, tak lupa untuk selalu menggunakan helm setiap kali bepergian. Atribut ini penting bukan sekedar menghindari tilangan polisi. Namun, juga untuk menyediakan proteksi berlapis terhadap pemakainya, semisal meminimalisir dampak apabila terjatuh dari kendaraan.

10 Rekomendasi Helm Motor Terbaik

Helm half-face murah dengan fitur anti maling
GM
Helm half-face murah dengan fitur anti maling
mulai
Rp.335 ribu
Cek harga GM New Imprezza Half-Face di bawah ini:
add_circle Ada ventilasi udara
add_circle Busanya lembut dan empuk
add_circle Desainnya aerodinamis

Helm GM ini didesain trendi dengan kontur permukaan yang tajam dan topi yang panjang. Untuk melindungi dari sinar matahari, GM Imprezza dilengkapi fitur double visor dengan kenop pada samping kiri yang mudah digerakkan.

Fitur penting lainnya dari helm ini adalah anti-theft system. Berupa sebuah lubang gembok yang terdapat di samping kanannya. Kebersihan helm ini juga mudah dipelihara karena busanya bisa dilepas.

Baca juga: 10 Helm Half Face yang Efektif & Aman Lindungi Kepala Saat Berkendara dengan Motor 

Kualitas terbaik buatan tangan Negeri Sakura
Arai
Kualitas terbaik buatan tangan Negeri Sakura
mulai
Rp.7,4 juta
Cek harga Arai RX-7X XO di bawah ini:

RX-7X adalah salah satu mahakarya terbaik yang diproduksi oleh brand asal Negeri Sakura, Arai. Desainnya sangat profesional, persis seperti helm-helm para pembalap jet darat roda dua.

Dirancang menggunakan teknologi Integrated Ventilation System yang meningkatkan sirkulasi udara di dalam helm. Kualitas helm Arai terjaga karena proses pembuatannya masih dikerjakan tangan-tangan kreatif manusia.

Didesain khusus untuk touring
RSV
Didesain khusus untuk touring
mulai
Rp.484 ribu
Cek harga RSV Supercolor + Google Masker di bawah ini:

Salah satu halangan utama ketika touring adalah debu dan serpihan asing di jalan yang berterbangan. Namun, sekarang kamu tak perlu khawatir lagi berkat kehadiran helm RSV Supercolor.

Dalam penjualannya, helm buatan lokal ini disertai kaca mata goggle dan masker anti debu. Aspek aerodinamis helm ini yang ditopang oleh sistem airflow dan lubang ventilasi yang dapat diatur sendiri.

Ringan dan berkualitas dengan model sporty
KYT
Ringan dan berkualitas dengan desain yang sporty
mulai
Rp.253 ribu
Cek harga KYT DJ Maru (Black Doff) di bawah ini:

Cari helm berkualitas berbobot ringan? Kamu bisa memilih helm KYT DJ Maru. Helm ini dilengkapi comfort liner alias busa yang cukup tebal, terutama pada bagian kuping kiri dan kanan yang dapat dilepas.

Tali pengikatnya model one quick buckle yang mudah dioperasikan hanya dengan satu tangan. Pada bagian belakangnya terhias struktur spoiler untuk menambah kesan sporty.

Baca juga: 10 Helm KYT yang Keren dan Berkualitas Bagi Para Pengendara Motor 

Tipe full-face dengan proteksi maksimal
Shoei
Tipe full-face yang ringan dengan proteksi maksimal
mulai
Rp.8,0 juta
Cek harga Shoei GT-Air Wanderer 2 di bawah ini:

Shoei adalah salah satu produsen helm asal Jepang yang sudah dikenal. Mereka membuat helm model ini dengan cangkang yang tersusun atas material fiberglass berbentuk serat organik 3D.

Aksesoris pelengkapnya ada nose guard untuk pelindung tulang hidung serta anti-fog yang efektif mencegah embun. Sebagai sebuah helm full-face, bobotnya tergolong ringan, tak lebih dari 1,5 kilogram.

Fleksibilitas gaya dengan jenis modular
INK
Fleksibilitas gaya dengan desain modular
mulai
Rp.1,1 juta
Cek harga INK Adventure Modular di bawah ini:

Kalau kamu bingung menggunakan helm jenis full-face atau half-face, kamu bisa memilih helm jenis modular seperti produk ini. Bagian dagunya bisa dibuka/diangkat ke atas menjadi kanopi dan mengubah wujud helm jadi half-face. Terdapat juga visor yang mudah diatus menggunakan slot tuas di sisi kiri pipi helm.

Baca juga: 10 Helm Ink Pilihan yang Berkualitas, Untuk Perlindungan Terjamin saat Berkendara dengan Motor 

Berkendara anti silau dengan double visor
NHK
Berkendara anti silau dengan double visor
mulai
Rp.415 ribu
Cek harga NHK Predator Crypton di bawah ini:

Satu lagi helm buatan lokal lokal dengan kualitas sangat baik, NHK Predator Crypton. Visor helm ini cukup tebal dan jernih saat digunakan ketika berkendara. Jika terik matahari terasa silau, cukup geser tuas di samping helm untuk menurunkan visor kedua yang lebih gelap. Helm ini juga telah memiliki sistem anti maling, lengkap dengan kabel dalam paket penjualannya.

Pasangan serasi pengendara matic dan vespa
Bogo
helm bogo terbaik
mulai
Rp.70 ribu
Cek harga Helm Bogo Classic Cokelat Krem di bawah ini:

Helm jenis ini biasanya jadi favorit anak muda yang kebetulan tunggangannya adalah motor matic. Helm seperti ini cocok dipadukan dengan motor bergaya retro seperti Honda Scoopy, Yamaha Fino, atau Piaggio Vespa. Desainnya memang klasik dengan dominasi warna coklat dan bahan kulit di lapisan luarnya.

Tampil gaya di jalanan dengan helm keren
ZEUS
mulai
Rp.620 ribu
Cek harga ZEUS ZS-811 Pink di bawah ini:

Helm ini hadir dengan desain yang benar-benar keren seperti namanya yang serupa dengan Dewa Yunani. Zeus 811 berpenampilan gahar dengan seluruh bodi helm berwarna hitam pekat dengan bahan doff. Garis-garis di kedua sisinya pun tajam dan berwarna, layaknya petir yang siap menyambar. Barang ini juga telah lolos uji standardisasi SNI, ECE 22-05, DOR, sampai CNS.

Warna pink, favorit kaum hawa
THI
mulai
Rp.182 ribu
Cek harga THI Basic Rookie Women’s Pink di bawah ini:

Pengendara motor memang didominasi oleh laki-laki, tapi bukan berarti perempuan tertinggal. Selain mulai banyak desain motor yang ramah digunakan perempuan, helm pun juga sama.

Salah satunya keluaran THI basic Rookie. Desainnya sederhana dengan lapisan luar berwarna merah muda. Helm jenis half-face ini mudah digunakan dan visornya sudah anti embun dan tidak memantulkan cahaya.


Cara memilih helm berkualitas bagus

  • Tentukan jenis helm sesuai kebutuhan

Sumber foto: Pixabay

Helm terbagi menjadi beberapa jenis, antara lain helm half-face atau open-face, helm full-face, dan helm catok. Tentukan mana yang paling optimal dan sesuai dengan kegunaannya.

Misalnya bila hendak mudik ke kampung halaman, utamakan helm full-face untuk agar kita terhindar maksimal dari debu, angin, atau serpihan benda asing di jalanan. Jika hanya berkendara di dalam kota, helm half-face atau open-face lebih nyaman dan memadai dari segi keamanan.

  • Sesuaikan dengan ukuran kepala

Sumber foto: Pixabay

Poin ini masih sering diabaikan oleh pengguna. Sebelum membeli helm, periksa dulu ukuran helm Label ukuran biasanya sudah tercetak di dalam (S, M, L, XL). Setelah itu, sesuaikan dengan ukuran lingkar kepala kamu.

Helm yang terlalu longgar akan gampang lepas dan kurang mumpuni dalam menyerap benturan. Sebaliknya, jika terlalu sempit helm dapat mengganggu aliran darah di kepala.


Cara singkat mencuci helm

Sumber foto: www.theridingobsession.com

Jika busa di dalam helm bisa dilepas, kamu tak perlu membawanya ke tukang cuci helm. Pertama, copot busa dan visor (kaca bening). Bersihkan kedua komponen tersebut dengan sabun khusus.

Sementara bagian luarnya bisa dibersihkan dengan cairan pemoles agar tetap mengkilap. Setelah kaca dan busanya mengering, pasang kembali serta semprotkan pewangi atau disinfectant agar tidak menimbulkan bau dan virus.


Kesimpulan

Sekarang kamu sudah paham kan langkah-langkah dalam memilih helm. Berdasarkan 10 produk rekomendasi kami tadi, kamu bisa memilih produk lokal yang bersahabat dengan kantongmu. Jika kamu tidak masalah merogoh kocek agak dalam, helm pabrikan Jepang bisa jadi pilihanmu, sebab mereka memiliki banyak fitur yang bermanfaat. Terakhir pastikan juga  helm yang kamu incar sudah mengantongi sertifikat SNI.

Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!

End of Article