Apa pendapat kamu melihat pasangan yang mengenakan baju couple? Kelihatannya serasi sekali, bukan? Kamu bisa dengan mudah menemukan para pasangan yang mengenakan baju couple ketika sedang perayaan Hari Raya Lebaran, acara pernikahan, bahkan di tempat-tempat umum sekalipun. Tidak perlu takut norak karena baju couple pasangan ini ditawarkan dengan model dan desain yang keren.
Nah, karena baju couple pasangan punya beragam macam jenisnya di pasaran, kamu bisa menyesuaikannya dengan momen yang akan kamu hadiri. Misalnya untuk kondangan, atau sekedar kencan di mall. Biar tidak bingung, berikut ProductNation merekomendasikan 10 baju couple pasangan terbaik dan menggemaskan. Jadikan penampilanmu kompak bersama yang tercinta!
Penyunting
Tria Mulyani chevron_right
Table of Contents
10 Celana Rekomendasi Baju Couple Pasangan Terbaik 2025
Editor's Choice: Jika kamu sedang mencari baju couple yang unik dan cocok digunakan untuk kondangan. Kamu bisa memilih rekomendasi produk dari Mahapati ini. Baju couple pasangan yang satu ini memiliki konse desain pakaian tradisional Jepang yang elegan. Baju couple ini terbuat dari bahan kain tenun songket yang tebal dan nyaman. Produk ini memiliki ukuran all size dan bisa digunakan untuk wanita yang berhijab.
Biasanya pasca Hari Raya Lebaran, kamu mulai menerima banyak undangan pernikahan. Nah, momen kondangan bisa kamu jadikan ajang untuk tampil lebih serasi dengan pasangan. Kalau kamu lebih suka looks yang lebih simple, tetapi tetap elegan tanpa menggunakan kebaya yang banyak memiliki banyak pernak-pernik, pilih saja Mahapati Couple Set yang menggabungkan kain songket dan sentuhan ala Jepang!
Dengan mengakuisisi konsep pakaian tradisional Kimono, baju couple pasangan kondangan ini berbahan utama tenun songket premium yang tebal namun terasa adem dikenakan. Pada pakaian pria, dibuat dengan desain haori sebagai outer, dengan dalamannya cukup menggunakan kaus. Adapun baju wanita dirancang long sembradra yang punya sleeveless cutting asimetris dengan rok A-line pada bagian bawahnya.
Kamu tidak perlu takut kebesaran karena dress wanitanya menyediakan belt untuk membuatnya makin fit di badan, sekaligus mempercantik tampilanmu. Tersedia dalam ukuran all size dengan warna grey yang membuat Mahapati Couple Set ini bisa kamu padukan bersama fashion item lainnya. Buat kamu yang berhijab, juga bisa, lho, memakai baju couple pasangan ini!
Jangan lewatkan kesempatan menjadi kompak bersama pasangan saat kencan, menghadiri acara keluarga, maupun acara non-formal. Bergaya kasual pun akan tetap membuat kalian terlihat couple goals, apalagi menggunakan baju couple pasangan besutan Benhill dengan motif kotak-kotak trendy!
Satu set model baju couple pasangan Benhill terdiri dari kemeja pria dan tunik wanita sepanjang 105 cm mencapai lutut. Dibuat dari bahan flannel berkualitas yang ketebalannya pas, sehingga dapat menyerap keringat kamu pakai dalam waktu lama. Dengan desain tartan berwarna hijau tua, mengkombinasikan kemeja couple ini menggunakan sepatu sneakers dan celana jeans bisa menjadi mix and match yang kece.
Agar membuat baju couple pasangan Benhill satu ini makin awet, sebaiknya kamu jangan mencucinya menggunakan pemutih untuk membuat warnanya tidak luntur. Ukurannya pun tersedia dalam size S hingga XL. Soal harga, dibanderol murah mulai dari Rp. 200 ribuan saja.
Jika kamu dan pasangan adalah pengantin baru, maka tidak lengkap rasanya bila tidak mengenakan piyama couple. Menggunakan piyama couple bisa membuat hubunganmu lebih mesra di awal-awal pernikahan. Oleh karena itu, kamu harus memilih produk yang nyaman digunakan, seperti baju couple pasangan piyama dari Nyona Piyama ini misalnya.
Seri Fennel Polos Herb ini dibuat dari material Poly Bamboo yang menunjang kenyamananmu dengan sifat bahannya mampu menyerap keringat. Selain itu, seratnya juga kuat dan tahan lama, sehingga pas banget digunakan di segala aktivitas. Terdapat detail list warna kombinasi untuk mempermanis tampilannya. Tak lupa penggunaan kerah butterfly dan tambahan saku di bagian dada sebelah kiri dengan bordir mahkota, sehingga baju couple pasangan Nyonya Piyama ini makin eksklusif.
Untuk piyama wanita, tersedia dalam variasi daster, celana pendek, dan celana, panjang. Sedangkan piyama pria tersedia dalam pilihan celana panjang dan shorts. Mengusung variasi warna-warna pastel yang soft. Kamu bisa mendapatkan baju tidur couple pasangan ini mulai dari harga Rp. 130 ribuan.
Belum menemukan outfit couple untuk perayaan Lebaran? Jangan khawatir! Produk besutan KEEN.IDD bisa menjadi pilihan tepat bagi kamu dan pasangan. Model baju couple pasangan ini sangat eye-catching dan kekinian untuk membuat looks kamu yang sudah lama menikah nampak seperti pengantin baru.
Mengkombinasikan dress A-line dan V-neck long vest yang masing-masing berbahan premium cotton combed 24s yang lembut, enak digunakan berlama-lama, dan modis. Produk baju couple pasangan lebaran ini lalu disandingan bersama baju pria dalam bentuk basic oversize t-shirt dengan variasi kantong. Pilihan warnanya pun tak kalah menarik, yakni white-grey, grey-blue, matcha-beige, grey-dusty, dan pasti banyak lagi.
Lengkapi penampilanmu dengan menggunakan pashimina bersama senada, celana legging, jeans, dan juga topi. Nah, kalau kamu sedang dalam masa menyusui, KEEN.IDD juga menyediakan ukuran yang kamu butuhkan. Harga baju couple pasangan ini bisa kamu dapatkan dengan merogoh kocek Rp. 300 ribuan.
Saat menghadiri acara pernikahan, tentunya kamu ingin menunjukkan looks terbaikmu. Apalagi jika kamu sudah memiliki pasangan, kamu bisa memamerkan kemesraan dalam momen bahagia teman atau saudaramu ini dengan menggunakan baju couple batik pasangan. Baju Sarimbit atau baju keluarga merupakan model baju couple yang tepat untuk memancarkan aura kekompakanmu.
Satu set pembelian baju couple pasangan ini, kamu akan mendapatkan kemeja batik katun berlengan panjang serta gamis batik. Kemejanya berbahan katun prima yang teksturnya halus dan lembut, tak lupa dirancang sedemikian dengan jahitan kuat sehingga pasanganmu tampak necis. Sedangkan dress-nya menggunakan bahan katun yang sama, dilapisi dengan tile serta inner-nya menggunakan satin premium sebagai furing tebal untuk menutupi tubuh.
Biar makin cantik, dress ini punya motif polkadot yang membuatnya makin menarik dipandang. Resleting Jepang dan karet di sisi kanan dan kiri rok akan memaksimalkan penampilanmu lebih fit body. Warnanya pun sangat eye-catching dengan mengusung warna navy. Mulai dari harga Rp. 100 ribuan saja, kamu bisa pede menggandeng pasanganmu saat kondangan.
Tahukah kamu karakter pentol yang sering dijadikan gambar untuk sticker WhatsApp? Nah, kamu bisa mendapatkan kaos couple bergambar makhluk putih bulat yang menggemaskan ini! Bisa membuatmu pede tampil lucu bersama pasangan, apalagi harganya tak sampai Rp. 100 ribuan.
Dibuat dari bahan cotton premium, baju couple pasangan ini dihiasi dengan motif karakter pentol pada bagian belakang. Masing-masing kaos terdapat bubble dialog dengan tulisan lucu, ditambah karakter pentol perempuan didesain menggunakan topi bunga, sehingga menjadikan kaos ini cocok banget untuk dikoleksi. Apalagi dibalut warna putih agar mudah di-mix and match dengan bawahan apapun. Cocok untuk anak-anak pelajar yang masih pacaran.
Walapun harganya terjangkau, kamu tidak boleh meremehkan kualitas baju couple pasangan remaja ini kualitasnya lembut dan bahannya sama sekali tidak panas. Tersedia dalam pilihan lengan pendek maupun panjang, serta size terkecil XS hingga XXXL.
Kebaya dan batik merupakan perpaduan yang pas untuk menghadiri acara pernikahan, formal, bahkan sebagai outfit saat momen lamaran, lho. Nah, agar kamu bisa maksimal dan all-out di momen penting ini, jangan sampai salah memilih baju couple pasangan kondangan. Produk dari WOU Batik Premium akan menjadi solusi untuk kebingungan kamu.
Kamu akan mendapatkan satu set batik berupa kemeja saku depan pria berbahan katun prima yang tidak terasa panas dan halus saat menyentuh permukaan kulit. Bahkan serat bahannya bisa menyerap keringat saat hawa sedang gerah-gerahnya, lho. Sementara untuk outfit wanita, terdiri dari satu stel kebaya dan rok. Kualitas kebaya sangat bagus karena menggunakan brokat premium yang bagian dalamnya dilapisi furing kaos.
Roknya sendiri dirancang model span dengan motif yang sangat cantik. Paduan warna latte atau grey dan cokelatnya memancarkan aura cantikmu yang terlihat lembut. Bagian belakang roknya pun sudah dibuat belahan agar memudahkan kamu saat berjalan menggunakan heels. Kamu juga bisa membeli baju couple pasangan ini secara terpisah, lho. Mulai dari harga Rp. 100 ribuan saja, kamu dan pasangan sudah bisa tampil serasi di hari bahagia!
Berencana liburan bersama pasangan? Jangan lupa gunakan baju couple pasangan yang modis supaya semua mata tertuju pada kalian. Brand Maydee menghadirkan couple series dengan tipe Yoona, dimana kamu akan mendapatkan satu stel midi dress dan kemeja kece bermotif tartan.
Midi dress dari Maydee ini dirancang berbentuk dress selutut dengan peterpan collar dan tambahan pita di tengahnya yang membuat desainnya makin unik. Menggunakan bahan flannel premium dengan kancing depan, jika kamu seorang busui pastinya ini memudahkan banget bagi kamu saat harus menyusui si kecil. Tidak lupa, terdapat kancing juga di bagian lengan yang wudhu friendly!
Untuk kemeja pria sendiri dirancang menggunakan kancing depan dan berlengan panjang. Kamu bisa memadukannya dengan jeans dan aksesoris lain seperti topi. Tada! Seketika kamu dan pasangan terlihat goals ala couple-couple Korea. Soal harga, jangan khawatir. Tidak terlalu mahal, kok, berkisar Rp. 130 ribuan saja.
Kalau berencana nge-date ke Puncak, jangan sampai ketinggalan menggunakan jaket atau sweater supaya tidak kedinginan. Bisa gunakan hoodie sweater biar kalian kelihatan lebih mesra dan imut ala couple goals yang instagramable! Nah, tidak perlu susah-susah mencari. Kamu bisa menggunakan hoodie lucu bergambar beruang.
Hoodie Couple Touch Bear hadir dengan kombinasi two tone warna cokelat dan grey. Super adem dan bisa menahan dingin karena terbuat dari bahan cotton fleece yang berkualitas tinggi. Lembut dikulit, dengan cap hoodie dan tali serut. Tidak lupa terdapat kantong yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan ponsel, uang, dan barang-barang kecil lainnya.
Baju couple pasangan remaja ini hadir dalam ukuran all size L yang muat di semua ukuran tubuh. Harganya pun juga terjangkau. Dibanderol Rp. 130 ribuan saja kamu sudah bisa mendapatkan hoodie couple super keren ini.
Menciptakan suasana intim bagi pasangan baru menikah bisa dilakukan dengan bathing bersama. Nah, menggunakan bathrobe couple juga bisa menambah keromantisan berdua, lho. Bathrobe atau gaun mandi bisa mengeringkan tubuh sekaligus menutupnya, terutama jika kamu dan pasangan masih ingin bersantai setelah mandi.
Rekomendasi Kimono Handuk Couple berikut ini ideal dijadikan pilihan untuk kamu yang menginginkan baju couple pasangan. Dengan bahan handuk cotton tebal, Kimono Handuk ini efektif menyerap sisa air pasca mandi, cuci tangan, berenang, dan lain-lain. Mengusung desain ala pakaian tradisional Jepang yang cantik, ditambah tali pengikat untuk membuatnya semakin nyaman dan pas digunakan.
Baju couple pasangan ini tersedia dalam berbagai pilihan warna. Ukurannya pun bisa kamu pilih antara L atau XL. Dengan harga di bawah ratusa ribu saja, jangan sampai ketinggalan ya kamu memiliki Handuk Couple Kimono!
Kesimpulan
Beberapa dari kamu mungkin ada yang enggan mengenakan baju couple pasangan. Padahal, menggunakan baju couple bersama dengan sosok yang terkasih tak selalu membuatmu terlihat berlebihan, lho. Baju couple pasangan bisa membuat hubungan jadi lebih mesra, serasi, dan enak dipandang. Dengan beragam jenis dan modelnya, baju couple pasangan pun bisa disesuaikan dengan acara atau aktivitas apa yang akan kamu lakukan. Jadi, jangan sampai ketinggalan membeli baju couple-an di saat momen-momen tertentu, ya!