Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

11 Merk BB Cream yang Bagus & Terbaik untuk Remaja 2025

Ringan dan melindungi kulit remaja!

Sumber foto: xframe.io

Kulit remaja umumnya dalam kondisi sehat, maka sayang jika harus menggunakan produk makeup yang terlalu tebal bahkan makeup yang terlalu berat. BB cream bisa jadi solusi para remaja yang ingin menggunakan makeup tanpa membuat kulit terasa berat atau mendapat masalah baru seperti jerawat, kulit kusam, hingga tanda penuaan dini. 

BB cream sendiri adalah singkatan dari Blemish Balm atau Blemish Base, yakni semacam complexion wajah yang tidak hanya berfungsi sebagai makeup namun juga memiliki manfaat yang setara dengan skincare, seperti kandungan UV protection, pelembap, hingga vitamin dari bahan aktif lainnya.

Dengan menggunakan BB cream, setidaknya sudah meringkas langkah penggunaan skincare dan makeup. Sebab, semuanya sudah tersedia dalam satu produk saja. 

Selain itu, penggunaan BB cream untuk remaja juga direkomendasikan bagi yang tidak ingin menggunakan produk terlalu tebal namun bisa merasakan manfaat skincare yang didapat.  Berikut rekomendasi BB cream terbaik dan bagus untuk remaja dari ProductNation!


Penyunting

Ririn Sjafriani chevron_right

Ririn Sjafriani adalah penulis dan editor berpengalaman, saat ini yang berperan dalam optimasi dan perencanaan strategis konten. L ...

10 Review BB Cream Terbaik untuk Remaja 2025

BB cream dengan formulasi khusus remaja, dilengkapi vitamin E
Marina BB Cream Glow Ready SPF 30 PA++
Marina
Marina BB Cream Glow Ready SPF 30 PA++-1
mulai
Rp.32 ribu
Cek harga Marina BB Cream Glow Ready SPF 30 PA++ di bawah ini:
add_circle Melembapkan dan ringan
add_circle Memberikan efek segar secara instan
add_circle Tekstur cair dan nyaman digunakan
remove_circle Pilihan warna terbatas

Editor's Choice: Untuk kamu yang baru mulai menggunakan bb cream, Marina BB Cream Glow Ready SPF 30 PA++ bisa jadi pilihan. Produk ini memang ditujukan untuk kamu yang berusia remaja, sehingga formulanya ringan dan bisa membantu merawat kulit dengan kandungan vitamin didalamnya. Harganya pun terjangkau untuk kantong remaja. Coba deh!

Brand satu ini bisa dikatakan legend di ranah produk kecantikan di Indonesia. Brand Marina sejak dulu dikenal sebagai salah satu brand body lotion yang hingga saat ini peminatnya masih ada dan setia.

Namun beberapa waktu ke belakang, Marina pun sukses merilis produk makeup khusus untuk remaja yang dinamai Glow Ready Series, yang terdiri dari produk makeup seperti liquid foundation, lip cream, dan masih banyak lagi. Marina BB Cream Glow Ready pun salah satu produk yang diminati dari Glow Ready Series.

Produk ini menjadi BB cream yang cocok untuk remaja karena, selain diformulasikan khusus untuk remaja, tentunya kandungan yang ada pada BB cream ini terbilang menarik. Mengandung vitamin E, mulberry, dan lemon extract yang berfungsi untuk menghaluskan dan membuat kulit tampak cerah. Tekstunya cair dan nyaman saat diaplikasikan pada kulit, saat ter-setting pada kulit akan terasa ringan. 

Ulasan Terpercaya: ”Menurut saya, Marina Glow Ready BB Cream ini cocok sekali kalau digunakan untuk penggunaan sehari – hari yang nggak butuh make up tebal. Istilahnya biar tetap cantik dirumah dan di depan suami yekan? Tapi kalau kalian butuh make up yang full coverage dan tahan lama, sepertinya produk ini kurang cocok.” – Susistory.com

BB cream natural dengan tekstur cair
Pixy BB Cream
Pixy
Mampu menahan minyak hingga 12 jam
mulai
Rp.40 ribu
Cek harga Pixy BB Cream di bawah ini:
add_circle Tekstur cair
add_circle Semi-matte finish
add_circle Shade bervariasi

Mungkin kebanyakan BB cream yang ada di pasaran memiliki tekstur creamy dan cepat ter-setting di wajah, sehingga harus segera dibaurkan. Bagi sebagian orang, tekstur seperti sedikit mengganggu. 

Untuk itu, bagi yang senang dengan produk BB cream bertekstur cair dengan hasil natural, Pixy BB Cream bisa jadi pilihan bb cream natural untuk remaja. Walaupun teksturnya cair, namun coverage-nya terbilang baik, karena bisa di-build menjadi medium coverage. Jadi bisa dibilang produk ini BB cream rasa foundation. 

Dengan teksturnya yang cair, ringan, dan coverage yang terbilang medium, produk ini cocok sebagai bb cream untuk remaja kulit berminyak dan berjerawat. Karena kemampuannya yang mampu mengontrol minyak dan menutup jerawat serta bekasnya. 

Walaupun sedikit oksidasi, namun tidak memengaruhi penampilan kulit, bahkan kulit pun masih terlihat natural. Cukup tuangkan produk secukupnya dan blend menggunakan jari atau spons wajah.

Ulasan Terpercaya: ”Bicara soal suka, aku suka dengan produk BB Cream dari pixy ini. Karena biasanya bb cream yang aku pakai hasilnya itu oily dan membuat kulit wajah tampak berminyak. Namun bb cream yang satu ini membuat kulit tampak cerah, tanpa kesan seperti wajah berminyak.” – Misstariita.com

Mampu meratakan warna kulit dan cocok dan menutupi bekas jerawat
Skin Aqua BB Cream Matte SPF 27 PA++
Skin Aqua
mulai
Rp.47 ribu
Cek harga Skin Aqua BB Cream Matte SPF 27 PA++ di bawah ini:
add_circle Tahan lama
add_circle Bebas kilap minyak
add_circle Tampak natural
remove_circle Hanya memiliki satu warna

Skin Aqua bukan brand baru di ranah per-skincare-an. Mungkin sebagian besar orang akan tahu jika brand ini merupakan brand sunscreen asal Jepang saja. Padahal Skin Aqua sendiri tidak hanya memproduksi sunscreen, brand satu ini juga memiliki produk complexion yang tidak kalah menarik. Skin Aqua BB Cream Matte SPF 27 PA++ merupakan salah satu produk BB cream yang diproduksi oleh brand yang merupakan di bawah naungan perusahaan Rohto. 

Produk satu ini bisa jadi bb cream terbaik untuk remaja yang memiliki kulit berminyak dan senang beraktivitas di luar ruangan. Teksturnya cenderung kental, sehingga tidak mudah tumpah-tumpah. Kemampuan menutupi bekas jerawat dan meratakan warna kulit pun terbilang baik. Warna dasar BB cream ini juga cenderung kuning, sehingga cocok untuk undertone kulit Indonesia. Terlebih, bagi pemilik kulit berminyak, tekstur kental dan mattifying ini memuat sebum pada wajah lebih terkontrol.

Ulasan Terpercaya: “Bb cream ini cocok untuk kulit berminyak. Kalau kalian yang kerjanya sering di ruangan ber- ac, akan lebih baik kalian gunakan moisturizer dulu sebagai base make up agar kulit kalian tidak kering. Long lastingnya juga oke, karena sebelumnya saya telah menggunakan primer jadi dia setelah 5 jam masih tetap fine-fine saja” – Carollinestory.com

BB cream yang cocok untuk kulit remaja yang berminyak
Silkygirl Magic BB Cream All In One
SILKYGIRL
mulai
Rp.55 ribu
Cek harga Silkygirl Magic BB Cream All In One di bawah ini:
add_circle Mudah diblend di wajah
add_circle Memberikan efek flawless
add_circle Tidak mudah teroksidasi
remove_circle Kurang cocok untuk kulit sensitif

Untuk kamu remaja yang baru mengenal makeup, disarankan untuk mencoba BB Cream dari Silkygirl ini. Tersedia dengan 3 varian warna, produk ini dapat memberikan  hasil makeup yang natural untuk sehari-hari tanpa terkesan berat atau cakey.

Bentuk ujung kemasannya yang lancip juga memudahkan dan membantu kamu untuk mengontrol produk yang akan digunakan. Dibanderol dengan harga yang cukup murah, Silkygirl Magic BB Cream All In One diklaim dapat berperan sebagai pelembab, makeup base, concealer sekaligus alas bedak. 

Produk ringan dengan tekstur lembut, cocok untuk remaja
Wardah Lightening BB Cream
Wardah
BB Cream dengan formula terbaik untuk kulit kering
mulai
Rp.64 ribu
Cek harga Wardah Lightening BB Cream di bawah ini:
add_circle Ada efek mencerahkan
add_circle Mengandung SPF 32 PA+++
add_circle Matte finish
remove_circle Mudah transfer

Produk Wardah memiliki banyak varian BB cream. Namun, BB cream Wardah untuk remaja yang paling ideal adalah Wardah Lightening BB Cream. Formulasi dan keunggulannya cocok untuk para remaja yang ingin menggunakan minim produk namun kulit nampak sehat. Teksturnya lembut, mudah dibaurkan, dan terasa ringan saat digunakan berjam-jam. Selain itu, krim ini juga terbilang mattifying, sehingga tidak membuat kulit terasa berminyak berlebihan. 

BB cream dari Wardah ini mengandung SPF 32 PA+++, sehingga tidak hanya membuat kulit tampak merata, namun juga melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB. Hasil instan yang diberi pun membuat kulit tampak lebih cerah. BB cream dari Wardah juga tersedia dalam 2 kemasan, yakni ukuran 15ml dan 30ml. Sehingga, bagi yang senang traveling dan malas membawa kosmetik berukuran besar, bisa juga gunakan BB cream satu ini dengan kemasan yang lebih kecil. 

Ulasan Terpercaya: “Produk kesukaan aku banget soalnya bagus buat melembapkan, menghidrasi, dan melembutkan banget. aku beli ini pas lagi promo dan sejauh ini alhamdulillah cocok bb cream wardah untuk remaja” – Nabilah Marsya, SOCO Member

BB cream yang ringan dan mudah membaur dengan compact powder
Emina Beauty Bliss BB Cream
Emina
Hasil natural untuk digunakan sehari-hari
mulai
Rp.34 ribu
Cek harga Emina Beauty Bliss BB Cream di bawah ini:
add_circle Mengandung Vitamin C dan E
add_circle Semi-matte finish
add_circle Tekstur cair
remove_circle Kemasan rentan bocor

Sejak awal muncul, Emina memang hadir sebagai produk kecantikan khusus remaja. Jadi jika brand Emina membuat BB cream khusus remaja, maka sudah dipastikan jika produk ini merupakan bb cream yang aman untuk remaja. Emina Beauty Bliss BB Cream ini bukan barang baru, sehingga kualitasnya sudah tidak perlu ditanyakan lagi.

Selain berperan sebagai complexion, layaknya skincare, Emina Beauty Bliss ini juga mengandung vitamin C dan E yang berfungsi sebagai antioksidan dan mencerahkan wajah pada pemakaian rutin.

Teksturnya terbilang cair, mudah dibaurkan dan cepat ter-setting sehingga bisa langsung di-layer dengan compact powder atau tanpa diset sekalipun. Kemasannya pun dalam bentuk tube, sehingga produk dapat diambil dengan mudah tanpa meninggalkan sisa-sisa krim saat habis. Coverage dari Emina Beauty Bliss ini pun terbilang sheer atau light, maka hasil di wajah tampak natural dan tidak terlihat seperti menggunakan foundation tebal.

Ulasan Terpercaya: “Ga terhitung berapa kali repurchase. aku suka karena dia gak bikin kulit keliatan dempul terus udah ada spf sama pelembabnya. ini ringan banget dipake sehari-hari. dia emang gak coverage tapi bikin nyaman aja, kulitku jadi gak kering pake ini. selain itu juga travel friendly. mungkin karena kulitku ga ada bercak hitam jadi pake ini aja udah cukup, terus lanjut pake bedak.” – Okta Jesla Nabilah, SOCO Member

BB cream yang tahan lama untuk kulit berminyak
Missha M Perfect SPF 42 PA+++ BB Cream
Missha
mulai
Rp.329 ribu
Cek harga Missha M Perfect SPF 42 PA+++ BB Cream di bawah ini:
add_circle Berfungsi sebagai skincare
add_circle Tidak oksidasi
add_circle Tersedia dalam dua ukuran

Sempat ramai karena ketahanannya yang cukup powerful, rasanya kurang jika Missha M Perfect SPF 42 PA+++ tidak dimasukkan ke dalam rekomendasi BB cream.

Sesuai dengan testimoni yang beredar, kualitas complexion dari Missha ini terbilang baik. Teksturnya cair, ringan saat diaplikasikan pada kulit, warna complexion tampak natural dan seperti second skin. Hasil tampilan yang natural pun, ketahanannya bisa berjam-jam. Hasil dari BB cream ini cenderung dewy, sehingga bagi pemilik kulit berminyak bisa gunakan compact powder setelah menggunakan BB cream satu ini. 

Kemasan dari BB cream Missha ini berbentuk tube pipih dengan tutup pump. Karena kemasannya yang praktis dan tutup pump dilengkapi tutup membuat BB cream ini begitu higienis, kedap udara, dan travel friendly. Karena ketahanan dan teksturnya juga, membuat BB cream asal Korea ini pun tahan juga terhadap oksidasi. Sehingga tidak perlu khawatir warna complexion menjadi gelap atau kusam selama pemakaian.

Ulasan Terpercaya: “Beli ini karena mau coba bb cream baru, coveragenya lumayan bisa nutupin bekas-bekas jerawat, tapi dia gak tahan lama di wajah berminyak ku ini. Mungkin yang punya kulit dry atau normal bagus pakai bb cream ini. Teksturnya gak begitu cair, gak lengket juga. Awal2nya bikin muka agak abu-abu tapi lama kelamaan dia ngikutin warna kulit kita, hasilnya juga natural.” – Noviangelia, FD Member

BB cream dengan hasil coverage sheer yang ringan untuk remaja
Fanbo Precious White BB Cream (30 ml)
Fanbo
mulai
Rp.41 ribu
Cek harga Fanbo Precious White BB Cream (30 ml) di bawah ini:
add_circle Nampak natural
add_circle Hasil semi-matte
add_circle Tekstur sedikit cair dan ringan
remove_circle Pilihan warna sedikit

Brand Fanbo termasuk brand lawas di Indonesia, bahkan bisa dibilang legend di kelasnya. Namun brand Fanbo tidak kalah dengan brand-brand lokal baru, hal tersebut dibuktikan dengan rilisnya BB cream – yang sebelumnya sudah dilakukan dengan brand angkatan baru. Diberi nama Fanbo Precious White BB Cream, produk ini didesain agar cocok di segala jenis kulit – termasuk kulit remaja.

Coverage yang diberi oleh BB cream ini cenderung sheer dan bisa di-build hingga medium coverage. Belum lagi, BB cream ini terasa ringan saat dipakai, sehingga cocok untuk remaja yang aktif dan butuh complexion yang tidak terasa berat atau gerah saat dipakai. Produk ini juga sudah ada UV protection SPF 15 PA++, cukup untuk beraktivitas di dalam ruangan. Dibarengi dengan penggunaan sunscreen pun tidak membuat krim ini terasa berat. Maka bagi yang sering beraktivitas padat, sedang mencari bb cream untuk remaja dan harganya yang terjangkau, Fanbo Precious White BB Cream bisa jadi pilihan.

Ulasan Terpercaya: ”Finish-nya pas buat saya, nggak terlalu matte dan nggak over dewy juga. BB Cream ini cocok digunakan untuk yang punya kulit berminyak, namun untuk yang berkulit kering seperti saya juga masih masuk dan nggak cracking. Kalau kamu lebih suka tampilan matte, bisa tambahkan Fanbo Two Way Cake ke seluruh wajah.” – racunwarnawarni.com

BB powder yang praktis untuk kulit remaja yang berminyak
Ponds BB Magic Powder
Ponds
Ponds BB Magic Powder-1
mulai
Rp.27 ribu
Cek harga Ponds BB Magic Powder di bawah ini:
add_circle Isi cukup banyak
add_circle Efektif menyerap minyak
add_circle Ada coverage
remove_circle Tetap butuh sunscreen

Biasanya orang mengenal BB cream bentuknya ya pasti krim, namun bagaimana dengan BB powder? Ponds BB Magic Powder bisa jadi alternatif dari bb cream ponds untuk remaja, pemakaiannya juga terbilang praktis, cukup tuangkan produk ke telapak tangan dan tepuk-tepuk dengan brush, beauty blender, atau langsung dengan telapak tangan. Namun, karena bentuknya yang powder pun, produk ini bisa jadi alternatif bb cream untuk remaja kulit berminyak. 

Pasalnya, produk Ponds satu ini sudah lama dikenal sebagai produk yang efektif untuk menyerap minyak secara efektif dan bisa tahan hingga 7 jam. Teksturnya halus, ringan saat dipakai, bahkan hampir tidak terasa seperti menggunakan face powder. Untuk ukuran face powder, Ponds BB Magic Powder ini pun terbilang memiliki isi yang banyak. Namun, walaupun ada klaim mengandung UV protection, tetap saja akan lebih baik jika tetap menggunakan sunscreen sebelumnya agar kulit terproteksi sempurna.

Ulasan Terpercaya: “Saya pribadi sebenernya nggak begitu suka bedakan dan nggak begitu banyak brand bedak lainnya, jadi jangan ditanya perbandingannya sama bedak lain karena saya takut nggak bisa jawab haha. Tapi kalau dibandingkan dengan pake bedak saya sebelumnya (beda tipe sih karena sebelumnya saya pake bedak padat), saya merasa lebih nyaman pake Pond’s Magic Powder BB ini. Karena poin yang paling saya suka adalah meskipun ini sudah diaplikasikan ke wajah, tapi tetep nggak berasa pake bedak haha (saking ringannya kali ya?).” – Novazakiya.com 

BB cream untuk remaja yang ringan dan bebas gerah
The Body Shop Fresh Nude Tinted Beauty Balm SPF 30 PA+++
The Body Shop
The Body Shop Fresh Nude Tinted Beauty Balm SPF 30 PA+++-1
mulai
Rp.195 ribu
Cek harga The Body Shop Fresh Nude Tinted Beauty Balm SPF 30 PA+++ di bawah ini:
add_circle Bisa berfungsi sebagai day cream
add_circle Terasa ringan
add_circle Hasil natural
remove_circle Relatif mahal

Adanya BB cream membuat morning skincare routine sebelum menggunakan makeup terasa lebih singkat. Namun biasanya beberapa jenis BB cream terasa seperti sama saja dengan mengenakan foundation, sehingga kulit terasa berat dan gerah. Untuk itu, The Body Shop memiliki bb cream untuk remaja yang ringan, nyaman di kulit, bebas gerah, dan melembapkan – khususnya bagi remaja yang memiliki kulit kering.

Berbeda dengan BB cream yang memiliki formula matte, BB cream satu ini memiliki formulasi untuk melembapkan kulit – namun tidak membuat kulit terasa berminyak. Karena diperkaya dengan vitamin E, marula oil, dan aloe vera yang efektif melembapkan kulit serta melindungi kulit dari radikal bebas, sehingga produk ini cocok sebagai bb cream untuk remaja kulit kering. 

Coverage yang dihasilkan pun terbilang sheer dan buildable hingga medium coverage. Jika ingin hasil full coverage, BB cream ini bisa dijadikan sebagai makeup base yang membuat kulit lebih siap di-layer dengan foundation.

Ulasan Terpercaya: “Tinted balm yg bikin muka flawless bgt, ringan ga nutup pori jadi kulitnya ga engap, masih bisa bernafas... kulitku berminyak dan sensitif, tapi pakai ini ga bikin jerawatan... dulu pakai yg bb cream tea tree nya tbs juga dan cocok bgt, tapi skg udah ga produksi lagi... ga bisa berpaling dari fresh nude tinted balm ini” – Rinarinrina, FD Member

BB cream dengan hasil tampilan lembut dan satin finish
YOU Makeup The Simplicity Perfect Glow BB Cream
YOU
YOU Makeup The Simplicity Perfect Glow BB Cream-1
mulai
Rp.60 ribu
Cek harga YOU Makeup The Simplicity Perfect Glow BB Cream di bawah ini:
add_circle Kemasan tube bebas tumpah
add_circle Tekstur ringan
add_circle Dapat di-build hingga full coverage
remove_circle Tidak tahan minyak berlebih

Sedang cari bb cream yang bagus untuk remaja namun punya hasil full coverage? You Makeup punya solusinya, The Simplicity Perfect Glow BB Cream adalah salah satu BB cream rasa foundation yang wajib dipunyai para remaja yang ingin menggunakan complexion yang full coverage namun tidak seberat menggunakan foundation. 

Tekstur yang dimiliki BB cream dari You ini terbilang creamy dan sedikit padat. Coverage dari BB cream ini terbilang medium pada layer pertama dan dapat di-build hingga full coverage

Walaupun begitu, tetap terasa ringan di wajah, maka terbilang BB cream ini sangat cukup untuk remaja. Finish yang dihasilkan produk ini adalah satin finish, terasa lembut, tidak terlalu matte, dan tidak terlalu basah. Sangat cocok untuk segala jenis kulit, terlebih untuk yang kulit berminyak ingin terlihat glowing tanpa terlihat kusam. 

Kemasan dari BB cream ini juga terbilang aman dan praktis, kemasan tube nya dilengkapi dengan tutup putar yang membuat isi krim tidak tumpah.

Ulasan Terpercaya: “Walaupun Y.O.U The Simplicity punya target pasar para remaja atau perempuan yang baru aja belajar makeup, The Simplicity Perfect Glow BB Cream bisa jadi pilihan untuk semua kalangan untuk daily use. Banyak hal untuk bisa memilih produk ini. Affordable, gampang dicari (online maupun offline), packaging yang gak sembarang, COVERAGE YANG WOW, dan sangat amat long lasting.” – Kikicasmita.com


Cara Memilih BB Cream Terbaik untuk Remaja

Sebelum memilih BB cream untuk remaja, perlu diingat juga kalau kulit remaja masih sangat terjaga vitalitasnya. Sehingga tidak perlu menggunakan produk yang berat apalagi yang memiliki bahan yang kompleks. Untuk itu, berikut beberapa cara untuk memilih BB cream untuk remaja yang tepat.

  • Pilih BB cream remaja yang bertekstur ringan dan mattifying

Salah satu alasan kulit remaja lebih cocok menggunakan BB cream karena hampir banyak BB cream yang ada di pasaran memiliki tekstur yang ringan. Rasanya tentu akan berbeda dibandingkan dengan foundation atau alas bedak kebanyakan. Maka penting untuk mencari BB cream yang bertekstur ringan dan mudah dibaurkan pada kulit. 

Selain menghindari penampilan menor, tentunya agar dapat digunakan berlama-lama. Selain itu, agar nampak segar sepanjang hari, cari BB cream dengan hasil matte. Terlebih untuk kulit remaja yang mudah berminyak, BB cream matte dapat membantu untuk mengontrol minyak berlebih.

  • Memiliki BB cream remaja dengan kandungna UV protection

Usia remaja memang usia yang aktif, bahkan tidak jarang yang lebih sering beraktivitas di luar ruangan. Baik aktif di dalam atau di luar ruangan, penting untuk menggunakan produk UV protection. Maka cari BB cream yang tidak hanya menjaga kelembapan wajah, namun memiliki UV protection yang baik. Selain meringkas skincare routine, tentunya kulit terjaga dari sinar UV yang dapat mempercepat proses penuaan.

  • Pilih warna yang sesuai untuk kulit remaja

Walaupun hasil dari BB cream kebanyakan sheer atau medium coverage, bukan berarti bisa pilih warna produk krimnya suka-suka, lho! Memilih BB cream juga harus sesuai dengan warna kulit. Pasalnya, BB cream pun punya potensi oksidasi seperti produk complexion pada umumnya. Jadi pastikan sudah tahu warna yang tepat sebelum membeli produk BB cream.

  • Pilih yang memiliki sheer to medium coverage

Di pasaran, ada juga BB cream yang memiliki coverage hampir sama seperti foundation yakni medium to full. Nah, untuk usia remaja yang belum memerlukan complexion yang tebal. Bisa pilih BB cream yang punya finish sheer atau medium coverage. Selain menghindari penampilan yang bold, BB cream dengan hasil tersebut biasanya lebih ringan untuk digunakan seharian, terhindar juga dari oksidasi berlebihan atau cepat luntur saat aktivitas padat dan produksi sebum berlebihan.


Kesimpulan

Pemakaian kosmetik pada remaja sebaiknya pilih yang ringan dan tidak terlalu berat, seperti bb cream untuk remaja. Namun, penting memilih bb cream yang bagus dan terbaik untuk remaja, sehingga manfaatnya optimal dan tidak menyebabkan kerusakan atau gangguan kulit, seperti kusam, berjerawat bahkan penuaan dini. 

Artikel Terkait BB Cream Terbaik untuk Remaja 2025

End of Article