Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
Bola Futsal Terbaik

10 Rekomendasi Bola Futsal Terbaik di Indonesia 2024

Ideal untuk maksimalkan latihan dan pertandingan!

Futsal merupakan salah satu olahraga yang banyak diminati, khususnya oleh kaum pria. Olahraga ini digemari oleh anak-anak, remaja, hingga orang dewasa. Meski demikian, untuk bermain futsal, kamu tidak hanya membutuhkan sepatu sebagai alat penunjang, dan lapangan yang mumpuni, namun juga membutuhkan bola yang bagus dan tepat agar bermain menjadi lebih nyaman dan atraktif.


Penyunting

Martinus Aditama chevron_right

Perkenalkan nama saya Martinus Paskalis Aditama atau biasa dipanggil Martin. Saya merupakan lulusan Pendidikan Bahasa Inggris Univ ...

Apa itu Bola Futsal?

Bola futsal merupakan versi miniatur dari bola yang digunakan di olahraga sepakbola. Secara ukuran, bola futsal memiliki diameter lebih kecil dibanding bola sepak. Tidak hanya itu saja, bobot bola futsal juga lebih ringan dibanding bola sepak, sehingga membuatnya lebih mudah dikontrol oleh pemain. Saat ini sendiri sudah banyak merek bola futsal yang terkenal. Bahkan beberapa di antaranya juga sudah ada yang mendapatkan sertifikat langsung dari FIFA.


Nah, buat kamu para pecinta olahraga futsal dan tengah mencari bola dengan kualitas yang bagus, berikut ada beberapa rekomendasi bola futsal yang bagus dari merk terbaik versi ProductNation yang bisa kamu jadikan pilihan. Yuk, simak selengkapnya!

10 Rekomendasi Bola Futsal Terbaik

Memiliki permukaan yang lembut untuk sentuhan yang lebih natural
Specs Illuzion II Mada FS Ball
Specs
Specs Illuzion II Mada FS Ball
mulai
Rp.340 ribu
Cek harga Specs Illuzion II Mada FS Ball di bawah ini:
add_circle Memiliki permukaan yang lembut
add_circle Bisa dipakai di berbagai jenis lapangan
add_circle Bobotnya ringan

Editor's Choice: "Jika kamu mencari bola futsal dengan permukaan yang lembut dan ringan saat digunakan, maka Specs Illuzion II Mada FS adalah pilihan yang tepat. Bola futsal ini dibuat dengan material terbaik yang membuatnya kuat dan dapat tahan lama. Specs Illuzion II Mada juga merupakan salah satu bola futsal yang dapat kamu gunakan di berbagai jenis lapangan."

Hadir dengan tampilan yang elegan dengan warna putih serta merah, bola ini sangat nyaman digunakan saat bermain. Pantulan bola yang tidak terlalu tinggi juga dapat membuat permainan menjadi lebih seru.

Selain itu, bola futsal ini kini juga dilengkapi dengan bahan yang lembut di bagian dalamnya. Specs Illuzion II Mada cukup mudah kamu temukan di berbagai platform online. Jadi, jika kamu tertarik, tidak perlu bingung lagi atau bahkan kesulitan untuk membelinya.

Bola futsal yang nyaman, ringan, dan stylish
Ortuseight Lightning FS Ball
Ortuseight
Ortuseight Lightning FS Ball
mulai
Rp.209 ribu
Cek harga Ortuseight Lightning FS Ball di bawah ini:
add_circle Terbuat dari bahan kulit sintetis
add_circle Ringan
add_circle Pilihan warna beragam
remove_circle Pantulannya agak tinggi

Ortuseight Lightning FS adalah salah satu brand dalam negeri yang diketahui kini sudah bisa bersaing dengan merk lainnya. Ortuseight sudah mengeluarkan berbagai perlengkapan futsal dengan kualitas yang tidak perlu diragukan lagi. Salah satunya adalah bola futsal Ortuseight Lightning FS ini.

Bola futsal yang satu ini dibuat dengan menggunakan bahan kulit sintetis yang kuat dan dilengkapi bantalan empuk pada bagian dalamnya. Bola ini hadir dengan pilihan warna yang cukup beragam. Mulai dari warna putih-biru, kuning-merah, dan putih-orange. Produk ini juga dikenal sebagai salah satu bola futsal yang ringan, sehingga sangat nyaman untuk digunakan bermain di lapangan. Dari segi model, bola futsal Ortuseight Lightning FS juga hadir dengan sangat stylish.

Tekstur bahan empuk dan tidak sakit ketika ditendang
Mitre Delta Futsal
Mitre
Mitre Delta Futsal
mulai
Rp.500 ribu
Cek harga Mitre Delta Futsal di bawah ini:
add_circle Berkualitas FIFA Pro
add_circle Dilengkapi busa yang empuk
add_circle Mudah dikontrol
remove_circle Harga lebih mahal

Mitre Delta Futsal merupakan produk yang berasal dari Pakistan. Bola ini adalah salah satu bola futsal profesional yang akan membantu pemain tampil lebih maksimal dalam bermain. Bola futsal Mitre ini memiliki kualitas FIFA Pro dengan lapisan busa yang lembut setebal 4,5 mm, sehingga bagian dalamnya sangat empuk dan mudah dikontrol saat digunakan.

Bola futsal ini juga dibuat dengan bahan terbaik, sehingga memiliki ketahanan yang bagus dan dapat tahan lama. Selain itu, bola ini merupakan salah satu jenis bola futsal yang dibuat dengan cara dijahit. Bola futsal buatan Mitre ini juga digemari karena ringan, sehingga nyaman digunakan untuk bermain. Meski begitu, untuk penggunaannya, disarankan pemain yang telah berumur lebih dari 12 tahun.

Harga murah, ideal untuk lapangan indoor dan outdoor
Molten F9V Vantaggio 1500
Molten
Molten F9V Vantaggio 1500
mulai
Rp.138 ribu
Cek harga Molten F9V Vantaggio 1500 di bawah ini:
add_circle Dibuat dengan menggunakan bahan Polyurethane
add_circle Cocok untuk melatih tendangan dan operan
add_circle Nyaman digunakan
add_circle Memiliki fitur waterproof

Molten F9V Vantaggio 1500 adalah pilihan bola yang cocok untuk kamu yang masih awam dengan permainan bola futsal. Produk ini menggunakan bahan polyurethane yang kuat serta awet. Bola futsal ini dapat kamu gunakan di lapangan semen dan juga vinyl dengan kenyamanan yang sama. Bola futsal Molten ini juga memiliki fitur waterproof, yakni tahan terhadap air.

Bola Molten F9V Vantaggio 1500 diketahui sangat cocok untuk melatih keakuratan tendangan dan operan. Selain itu, bola ini juga bagus digunakan untuk melatih refleks para penjaga gawang. Sebab, bola ini dapat menghasilkan tendangan yang bisa meluncur dengan lebih cepat dari bola futsal yang lainnya.

Dengan bahan yang empuk serta ringan, bola ini akan membuat permainan menjadi lebih menarik dan seru. Tak hanya itu, pilihan warna Molten F9V Vantaggio 1500 juga cukup beragam dan sangat bagus.

Sudah bersertifikasi FIFA Quality
Adidas Telstar
Adidas
Adidas Telstar
mulai
Rp.117 ribu
Cek harga Adidas Telstar di bawah ini:
add_circle Berkualitas standar FIFA
add_circle Teksturnya lembut dan ringan
add_circle Brand populer

Adidas adalah salah satu brand olahraga yang popuper dan tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Banyak sekali perlengkapan olahraga dari Adidas yang disukai masyarakat. Di dunia futsal, bola menjadi salah satu produk yang paling banyak dicari. Salah satunya bola dengan tipe Telstar ini.

Bola futsal ini telah mendapatkan lisensi dari FIFA, sehingga dari segi kualitas tentu sudah sangat baik. Bola Futsal Adidas Telstar hadir dengan desain yang menarik, sehingga kamu semakin bersemangat saat memainkannya.

Bola yang terinspirasi dari bola yang digunakan dalam Piala Dunia Mexico tahun 1970 Simal ini cocok digunakan untuk latihan ataupun pertandingan. Bola futsal ini juga pas untuk kamu gunakan dalam berbagai jenis lapangan. Sementara, dari segi tekstur, bola ini juga lembut, sehingga aman dan nyaman digunakan bermain dalam waktu yang lama.

Cocok digunakan untuk turnamen atau latihan
Mikasa Potenza
Mikasa
Mikasa Potenza
mulai
Rp.150 ribu
Cek harga Mikasa Potenza di bawah ini:
add_circle Dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama
add_circle Cocok untuk latihan atau bertanding
add_circle Ideal untuk pemula
remove_circle Desainnya terlalu minimalis

Mikasa Potenza merupakan bola futsal yang cocok digunakan untuk latihan maupun bertanding. Bola futsal ini dibuat dengan bahan Polyurethane Leather yang kuat dan dapat kamu gunakan dalam jangka waktu yang lama.

Produk ini juga dikenal sebagai salah satu bola futsal yang ringan dan lembut, sehingga sangat nyaman digunakan. Buat kamu yang ingin bermain di lapangan semen atau rumput sintetik, bola futsal Mikasa Potenza dapat kamu jadikan salah satu pilihan terbaik.

Untuk desainnya, bola ini mempunyai desain sederhana dengan pilihan warna beragam. Produk ini bisa juga dijadikan pilihan untuk pemula karena harganya sangat terjangkau. Selain itu, kamu juga bisa menemukan produk ini dengan mudah di berbagai platform belanja online.

Dengan material PU Leather yang bagus untuk kontrol
Mitre Ultimatch Futsal
Mitre
Mitre Ultimatch Futsal
mulai
Rp.345 ribu
Cek harga Mitre Ultimatch Futsal di bawah ini:
add_circle Bisa digunakan di lapangan indoor dan outdoor
add_circle Berlisensi FIFA Quality
add_circle Terbuat dari bahan PU Leather

Tipe bola futsal lainnya dari Mitre yang tepat untuk kamu jadikan pilihan adalah Ultimatch Futsal. Bola futsal yang dibuat dengan cara dijahit ini cukup digemari karena telah memiliki lisensi FIFA Quality. Buat kamu yang menginginkan bola futsal dengan kualitas bagus dan tahan lama, Mitre Ultimatch Futsal dapat kamu jadikan pilihan.

Bola ini dibuat dengan bahan PU Leather yang bagus, sehingga nyaman digunakan saat bermain. Pilihan warna yang tersedia dari produk ini cukup beragam. Kamu bisa memilih warna terbaik yang membuat kamu semakin semangat untuk bermain. Bola futsal ini sama seperti bola lainnya, dapat digunakan di lapangan indoor maupun outdoor.

Produk lokal berkualitas super premium
Hexagon Bola Futsal
Hexagon Bola Futsal
Hexagon Bola Futsal
mulai
Rp.185 ribu
Cek harga Hexagon Bola Futsal di bawah ini:
add_circle Memiliki desain yang mewah
add_circle Dilapisi cairan anti gores
add_circle Harga terjangkau
remove_circle Bobot yang agak berat

Bola futsal yang satu ini merupakan produk original buatan Indonesia yang diproduksi dengan teknologi terbaik serta sentuhan tangan. Dengan harganya yang terjangkau, Hexagon Bola Futsal hadir dengan kualitas bagus dan desain yang mewah. Warna-warna dari produk ini juga beragam dan tentunya sangat elegan.

Produk ini dibuat dengan menggunakan bahan luar Polyurethane berkualitas premium, dan dilengkapi lapisan full kain lima lapis. Bola ini dibuat dengan sablon yang rapi serta dilapisi cairan anti gores.

Selain itu, bola futsal dari Hexagon ini juga bisa kamu gunakan di lapangan semen atau rumput sintetis. Bola ini tidak hanya cocok digunakan untuk latihan, namun juga dapat digunakan untuk bertanding. Sebagai salah satu produk lokal, tentunya Hexagon Bola Futsal cukup mudah untuk kamu temukan di pasaran.

Hadirkan performa yang bagus untuk bermain futsal
Proteam Warrior - Orange
Warrior
bola futsal yang bagus
mulai
Rp.160 ribu
Cek harga Proteam Warrior - Orange di bawah ini:
add_circle Bahan material berkualitas
add_circle Pantulan tidak terlalu tinggi
add_circle Sesuai dengan standar internasional FIFA

Bola ini merupakan pilihan yang sangat tepat untuk bermain futsal, baik untuk latihan maupun pertandingan asli. Salah satu alasannya karena bahan High Quality Highgloss PVC membuat bola tersebut mempunyai performa yang bagus, membuat pantulannya tidak seberapa tinggi.

Performanya semakin menjanjikan lantaran sudah sesuai dengan standar internasional yang ditetapkan oleh induk sepakbola dunia, FIFA. Bola ini juga didesain secara khusus menggunakan 32 panel, sehingga membuatnya tetap stabil ketika ditendang dari berbagai macam sisi.

Tidak ketinggalan bola ini juga menggunakan 100% butyl bladder. Di pasaran sendiri, harga bola futsal ini dibandrol di angka Rp 100-200 ribuan. Selain warna oranye, tersedia pula warna hijau yang bisa kamu pilih.

Produk unggulan Tiento yang sudah sesuai standar FIFA dan IFAB
Tiento Bola Futsal Size 4
Tiento
Bola futsal Tiento
mulai
Rp.159 ribu
Cek harga Tiento Bola Futsal Size 4 di bawah ini:
add_circle Sesuai standar FIFA dan IFAB
add_circle Jahitan rapi, rapat, kuat dan tidak mudah sobek
add_circle Terbuat dari material Polyurethane kualitas premium

Tiento sudah dikenal selama bertahun-tahun akan berbagai macam seri bola sepak maupun bola futsal berkualitas bagus, salah satunya adalah Tiento Bola Futsal Size 4. Bola ini dibuat menggunakan bahan material Polyurethane premium, sehingga membuatnya mampu menghadirkan performa yang bagus untuk bermain futsal.

Tidak hanya itu saja, bola ini pun tahan akan kebocoran berkat blider butyl yang tebal. Dengan begitu, kamu tidak perlu takut untuk melakukan tendangan atau shooting keras. Tento juga menggunakan benang 3 play, sehingga menghasilkan jahitan rapi, rapat, kuat dan tidak mudah sobek.

Daya pantul, ketahanan dan kualitas bola ini juga sudah teruji dengan baik lantaran telah melewati tahap quality control. Bahkan, bola futsal Tiento ini juga sudah sesuai dengan standar internasional FIFA dan IFAB. Kesempurnaan bola ini semakin didukung dengan teknologi water proof, yang mana membuatnya tidak akan menyerap air.


Cara Memilih Bola Futsal yang Bagus

  • Tentukan jenis bola

Bola futsal dibedakan berdasarkan cara pembuatannya, yakni press dan jahitan. Bola yang dibuat dengan teknik press biasanya akan terasa lebih keras dengan pantulan yang minim. Sedangkan bola jahitan, terasa lebih empuk, namun pantulannya lebih tinggi.

  • Pilih bola berstandar internasional

Tidak semua merk bola futsal mendapatkan lisensi dari FIFA. Hal ini tentu akan membuat spesifikasi setiap bola berbeda-beda. Oleh karena itu, kamu bisa memilih merk bola futsal yang sudah digunakan pada berbagai kejuaraan. Beberapa bola resmi juga telah mempunyai logo FIFA Approved pada bagian kulitnya.

  • Ukuran bola

Bola futsal memiliki ukuran yang berbeda dengan bola sepak. Pada permainan futsal, bola yang digunakan adalah nomor 4. Untuk ukuran diameternya juga lebih kecil, yakni 20 cm.

  • Lapangan yang digunakan

Bola jenis press lebih cocok digunakan pada lapangan yang lebih keras. Alur bola akan lebih cepat, sehingga permainan akan menjadi lebih menarik. Sedangkan, bola jahit lebih cocok digunakan pada lapangan rumput sintetis. Pantulan bola yang tinggi akan lebih terendam dan bola juga lebih mudah dikontrol.

  • Harga

Pada olahraga fisik seperti futsal, hanya memiliki satu bola saja tidak akan cukup. Kamu membutuhkan bola cadangan untuk melatih tendangan dan gerakan di atas lapangan. Jika kamu seorang pemula, sebaiknya pilihlah bola dengan harga yang terjangkau.


Perbedaan Bola Futsal dan Bola Sepak

  • Bahan

Dari segi bahan pelapis luarnya, bola yang digunakan untuk permainan sepak bola dilapisi dengan karet, sebagian di antaranya akan ditambah dengan bahan sintetis atau buatan pabrik, tentunya juga dengan kualitas yang baik, sehingga mempunyai ketahanan yang bagus. Sedangkan, untuk bola futsal, bahan yang digunakan pada umumnya berasal dari bahan kulit.

  • Diameter

Ukuran bola untuk permainan futsal lebih kecil dibandingkan dengan bola sepak. Bagi yang belum tahu, ukuran bola futsal memiliki diameter antara 62 sampai 64 cm. Sedangkan untuk bola sepak, ukuran diameternya antara 68 hingga 72 cm. Sementara, untuk ukuran keseluruhannya, bola futsal memiliki ukuran 4 cm, sedangkan bola sepak 4 cm.

  • Pantulan bola

Dengan menguji pantulan bola sepak dengan bola futsal dari ketinggian 1 meter, maka dapat diketahui bahwa bola futsal memiliki daya pantul yang lebih rendah dibandingkan dengan bola sepak.


Kesimpulan

Agar permainan futsal menjadi lebih seru, kamu harus memilih bola dengan kualitas terbaik. Sebelum memilih bola, tentukan dulu jenis bola futsal yang kamu butuhkan, seperti ukurannya, dan juga pilih sesuai jenis lapangan yang digunakan.

Disarankan juga sebaiknya kamu memilih produk-produk yang telah mendapatkan sertifikat FIFA. Sehingga kualitas produknya tidak perlu diragukan lagi dan dijamin akan membuat permainan berjalan dengan baik, nyaman, dan juga seru.


Konten Lain Terkait Bola Futsal

End of Article