Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

10 Rekomendasi Model Teko Plastik Terbaik di Indonesia 2025

Pastinya awet dan juga tahan lama!

Sebagai tempat untuk menampung minuman, kehadiran teko cukup dibutuhkan. Ada berbagai jenis teko yang tersedia di pasaran. Salah satu yang banyak difavoritkan adalah teko yang terbuat dari bahan plastik. Apakah kamu sedang mencari teko plastik berkualitas dengan desain menarik? ProductNation punya 10 model teko plastik terbaik yang bisa menjadi pilihanmu.

10 Rekomendasi Model Teko Plastik Terbaik

  • Tupperware Blossom Pitcher
  • Teko Plastik Lion Star
  • Teko Water Jug Trixy Ayako Plastik
  • Set Teko Plastik Golden Sunkist
  • OEM Teko Plastik
  • Teko Plastik Listrik Lion Star
  • Anabelle Set Teko Teh Plastik
  • Teko Karakter 4-in-1
  • Rovega Teko Plastik Premium
  • Teko Plastik Pacific
Didesain bening dan berbentuk unik
Tupperware Blossom Pitcher (2 Liter)
Tupperware
mulai
Rp.111 ribu
Cek harga Tupperware Blossom Pitcher (2 Liter) di bawah ini:
add_circle Tampilan cantik
add_circle Kapasitas cukup besar
add_circle Bodi plastik kuat

Teko plastik dari Tupperware ini cocok untuk menyajikan minuman segar saat ada kumpul keluarga di rumah. Tupperware Blossom memiliki ukuran yang cukup besar, yakni 2 liter. Warnanya yang bening membuat kita mudah melihat isi bagian dalam teko ini.

Terdapat seal jenis ‘push button seal’ yang bisa menahan udara masuk dan keluar dari wadah. Bentuk dan ukuran handle yang besar akan memberikan kemudahan ketika dipegang, dibawa atau menuang isinya ke dalam gelas.

Tupperware mendesain teko ini dengan baik. Tampilannya klasik ala teko ala kadarnya, tetapi tetap terlihat cantik dan bisa mempercantik suasana di meja makan. Warnanya bermacam-macam, tetapi dibuat sedikit transparan sehingga cahaya yang masuk bisa terbiaskan dan berwarna.

Teko listrik plastik yang praktis masak air panas
Teko Plastik Lion Star (2,1 Liter)
Lion Star
mulai
Rp.30 ribu
Cek harga Teko Plastik Lion Star (2,1 Liter) di bawah ini:
add_circle Model floral yang cantik
add_circle Gagang ergonomis
add_circle Kabel yang tebal dan aman

Teko berbahan plastik PP foodgrade ini memiliki desain transparan dengan motif floral. Selain sebagai teko air dingin, teko ini juga bisa digunakan untuk memasak air panas dengan bantuan tenaga listrik.

Jadi, jika selama ini memasak air harus menghidupkan kompor terlebih dahulu, maka sekarang kamu bisa menyajikan air panas yang lebih praktis untuk kebutuhan rumah tangga atau kantor dengan produk ini.

Produk ini bisa dibilang andalan para anak kost atau mereka yang hidup sendiri. Masak air panas untuk makan dan minum menjadi lebih mudah. Bisa juga untuk menyediakan air panas mandi. Tidak heran jika produk Lion Star ini termasuk teko listrik plastik terbaik di pasaran.

Memiliki daya tampung besar dengan harga murah
Teko Water Jug Trixy Ayako Plastik (1,4 L)
Trixy Ayako
mulai
Rp.10 ribu
Cek harga Teko Water Jug Trixy Ayako Plastik (1,4 L) di bawah ini:
add_circle Ergonomis
add_circle Plastik kuat, tahan panas
add_circle Tutup yang bisa mengatur aliran air

Teko Water Jug Trixy Ayako memiliki ukuran 1,4 liter sehingga mampu menampung air minum untuk menemani keluarga di rumah. Teko plastik berukuran cukup besar ini memiliki varian warna cerah yang menarik, meliputi pink, hijau, serta biru. Kelebihan lainnya, teko yang berharga terjangkau ini memiliki berat yang cukup ringan, dan mudah untuk dibersihkan.

Umumnya produk teko plastik ini digunakan di rumah makan atau restoran untuk menyediakan minuman kepada pelanggan. Ini membuktikan betapa mudah dan praktisnya teko plastik ini. Harga teko plastik ini juga terjangkau sekali, menjadi nilai tambah untuk review produk teko plastik.

Set yang dilengkapi dengan gelas
Set Teko Plastik Golden Sunkist
Golden Sunkist
mulai
Rp.40 ribu
Cek harga Set Teko Plastik Golden Sunkist di bawah ini:
add_circle Warna menarik
add_circle Praktis
add_circle Ideal untuk sekeluarga

Jika di rumahmu sering kedatangan tamu, maka teko set ini cocok banget untuk kamu sajikan bersama minuman segar. Teko set berwarna cerah dari Golden Sunkist ini memiliki beragam bentuk yang unik. Mulai dari bentuk yang bulat hingga bentuk teko pada umumnya. Dengan ukuran yang besar, sehingga membuatnya bisa menampung cukup banyak minuman.

Adanya stand atau dudukan/gantungan untuk gelas membuat kebersihan gelas tetap terjaga. Tekonya berbodi plastik tebal dengan desain standar. Tetap ergonomis dan kuat menampung banyak volume air. Warnanya yang menarik juga menjadi mempercantik suasana di meja makan.

Untuk minuman hangat & dingin seperti teh
Shinpo Teko Plastik Besar
Shinpo
mulai
Rp.23 ribu
Cek harga Shinpo Teko Plastik Besar di bawah ini:
add_circle Ukuran besar
add_circle Plastik kuat tahan panas
add_circle Food grade

Memiliki ukuran hingga 4 liter, membuat teko plastik ini bisa menampung air yang cukup untuk diminum hingga 6 orang. Teko plastik yang mudah digunakan dan juga dibersihkan ini cocok disajikan bersama minuman segar, seperti es sirup atau es teh yang menyegarkan.

Kelebihan lainnya, teko ini awet dan tidak mudah pecah. Oleh karena itu, bisa digunakan juga untuk membuat minuman hangat. Tersedia dalam dua macam warna, merah muda alias pink dan warna biru keunguan. Warna standar untuk sebuah teko plastik, tapi merupakan usaha dari Shinpo untuk mencerahkan meja makan.

Teko kecil dengan pemanas air
Teko Plastik Listrik Lion Star
Lion Star
mulai
Rp.21 ribu
Cek harga Teko Plastik Listrik Lion Star di bawah ini:
add_circle Bahan plastik yang kuat
add_circle Tergolong food grade
add_circle Kabel yang tebal, kuat, dan aman

Selain memiliki ukuran yang besar, Lion Star juga mengeluarkan teko plastik dengan ukuran kecil. Teko yang terbuat dari bahan plastik PP dan foodgrade ini memiliki diameter 14,5 cm dan mampu menampung air hingga 1,5 liter. Meski bagian badan tekonya berwarna bening, tapi produk ini memiliki warna tutup beragam, mulai dari biru, pink, hingga hijau.

Teko listrik plastik Lion Star ini memiliki kualitas yang sama baiknya dengan abangnya yang berukuran dua kali lipat lebih besar. Sehingga praktis tidak ada perbedaan lain selain volume air yang bisa ditampung.

Cocok untuk penggunaan sehari-hari
Anabelle Set Teko Teh Plastik
Anabelle
mulai
Rp.26 ribu
Cek harga Anabelle Set Teko Teh Plastik di bawah ini:
add_circle Praktis untuk sekeluarga atau jamuan tamu
add_circle Plastik tebal dan kuat
add_circle Warna yang menarik
remove_circle Tak ada tempat gelasnya

Set teko dari Anabel ini terdiri dari teko dengan volume 1,5 L dan gelas 5 pcs. Set teko ini sangat cocok digunakan untuk menemani keseharian kamu bersama keluarga, yang diisi dengan kopi atau teh hangat. Produk ini terdiri dari beragam jenis pilihan warna yang cantik, yakni hijau, ungu, dan pink.

Bergambar karakter favorit anak
Teko Karakter 4in1
OEM
mulai
Rp.27 ribu
Cek harga Teko Karakter 4in1 di bawah ini:
add_circle Motif lucu, menarik untuk anak
add_circle Aman karena food frade
add_circle Variasi karakter bermacam-macam

Teko set ini memiliki desain yang pasti disukai anak-anak, karena menggunakan gambar karakter kartun populer. Sangat cocok digunakan untuk menyajikan minuman kesukaan si kecil dan teman-temannya di rumah.

Selain terbuat dari material plastik foodgrade, desain tutup teko juga dapat dibuka dan ditutup dengan sangat mudah. Untuk kapasitasnya, teko ini memiliki ukuran hingga 1,2 L, dan terdapat 4 pcs gelas minuman.

Ergonomis dan disertai pengaduk
Rovega WAJ-01 Teko Plastik Premium
Rovega
mulai
Rp.31 ribu
Cek harga Rovega WAJ-01 Teko Plastik Premium di bawah ini:
add_circle Ada pengaduknya
add_circle Ideal untuk minuman dingin dan manis

Membuat minuman seperti teh dan sirup, membutuhkan sendok pengaduk agar hasilnya merata dengan air di dalam teko. Ingin agar kegiatan membuat minuman ini jadi lebih praktis? Kamu bisa menggunakan teko plastik dari Rovega ini. Teko yang terbuat dari bahan foodgrade ini dilengkapi dengan pengaduk. Tak hanya itu, teko plastik berdesain ergonomis ini juga kuat dan tahan lama.

Memberikan kesan klasik dan kokoh
Teko Plastik Pacific
Pacific
mulai
Rp.12 ribu
Cek harga Teko Plastik Pacific di bawah ini:
add_circle Plastik yang kuat
add_circle Variasi warna banyak dan bagus
add_circle Tersedia dalam tiga ukuran

Teko plastik Pacific terbuat dari bahan plastik Dx yang bagus dan tahan lama. Teko ini bisa digunakan untuk tempat air putih, teh, bahkan kopi. Selain ukurannya yang cukup besar, teko plastik yang kokoh ini mudah dibersihkan dari sisa air yang menempel. Ditambah dengan gambar bunga yang terdapat pada bagian depan, memberikan kesan klasik pada teko ini.

Pacific membuatnya hadir dalam tiga ukuran. Akrab disebut dengan tanggung, besar, dan jumbo. Tanggung memiliki diameter 12 cm dan tinggi 23 cm. Ukuran besar hadir dengan diameter 14 cm dan tinggi 24 cm. Terakhir adalah jumbo yang paling besar, diameter 14 cm dan tinggi 30 cm.


Cara Memilih Teko Plastik Terbaik

  • Perhatikan kapasitas teko plastik

Umumnya, teko plastik terdiri dari ukuran 1 L – 3,5 L. Jika kamu ingin menyajikan kopi atau teh hanya untuk 2-3 orang, maka kamu bisa gunakan teko plastik dengan ukuran 1 L saja. Jika kamu menggunakan teko plastik untuk sajian minuman yang dingin dan jumlah orang yang banyak, teko plastik dengan ukuran minimal 2 L sangat dianjurkan.

  • Perhatikan material teko plastik yang dibeli

Teko plastik dipasarkan dengan harga beragam, mulai dari yang murah dengan ukuran kecil, hingga yang cukup mahal dengan ukuran yang besar. Perhatikan baik-baik material yang digunakan pada teko plastik tersebut.

Pilihlah teko plastik dengan bahan foodgrade yang aman digunakan untuk sehari-hari. Kabar baiknya, sudah banyak teko plastik yang terbuat dari material ini. Material ini cocok digunakan untuk meminum minuman dingin hingga panas, lho.

  • Perhatikan pegangan pada teko plastik

Handle atau pegangan pada teko sangat penting untuk kamu perhatikan. Sebab, pegangan ini fungsi untuk membantu kamu dalam mengangkat atau memindahkan teko yang telah berisi air ketika disajikan. Pilihlah pegangan yang ergonomis dan anti slip dimana terasa nyaman ketika digenggam. Fitur handle tersebut akan meminimalisir kemungkinan minuman yang disimpan di dalam teko tumpah.


Kesimpulan

Teko plastik merupakan salah satu perlengkapan minum yang cukup penting. Tak hanya untuk menampung air di dalamnya dan sebagai tempat untuk mengaduk minuman, seperti teh dan sirup, teko plastik juga bisa mempermanis tampilan meja makan. Terutama saat menyambut tamu. Untuk itu, selain bahan ada baiknya untuk turut mempertimbangkan desain dari teko plastik yang akan dibeli.


Konten lain Terkait Teko Plastik

End of Article