Kamu sedang membutuhkan televisi untuk ruang keluarga? Ingin memasang AC agar ruangan lebih sejuk? Atau ingin membeli kulkas portabel untuk mendinginkan cemilan favorit? Tenang saja, kamu tak perlu lagi bingung, percayakan saja pada Changhong. Perusahaan asal China ini telah berkiprah selama puluhan tahun dalam memproduksi produk-produk elektronik yang berkualitas. Simak produk-produk rekomendasinya di bawah ini!
9 Rekomendasi Produk Changhong Terbaik di Indonesia
- Changhong CRF-580
- Changhong LED TV 24G3
- Changhong CBC 100
- Changhong CBD-105
- Changhong U58H7A
- Changhong CMD-X6
- Changhong CSC 05NVB
- Changhong CBC 50
- Changhong L43H4
Changhong CRF-580 dibuat dengan material berkualitas tinggi yang menjadikannya kuat, tangguh, dan tahan lama untuk pemakaian waktu yang lama. Kulkas satu ini hadir dengan mengusung teknologi smart inverter dengan 4 pintu yang didalamnya terdapat 21 kompartemen penyimpanan berkapasitas 286L untuk ruang pendingin dan 177L untuk ruang pembeku.
Selain itu, Changhong pun turut menyematkan teknologi mutakhir lainnya seperti one click freezing, teknologi LECO untuk sistem anti bakteri, hingga fitur pencahayaan LED yang luas, menawan, dan menyinari seluruh kompartemen di kulkas. Kulkas ini pun diklaim memiliki pendingin bebas Bunga es sehingga makanan yang kamu simpan tetap terjaga kesegarannya.
Apakah kamu sedang mencari televisi yang pas untuk kamar tidur ataupun kamar kostmu? Produk LED TV dari Changhong Indonesia ini bisa menjadi jawabannya. Ukurannya yang mungil—hanya sebesar 24 inci—cukup untuk kamu tempatkan di kamarmu, mengingat dimensinya yang tidak akan memakan banyak ruang.
Meskipun ukurannya relatif kecil, kualitas gambar yang dihasilkan tetap jernih, natural, dan jelas. Changhong TV ini dilengkapi teknologi canggih yang memastikan hasil gambarnya tetap terjamin, yakni teknologi UC Pro Engine, teknologi perpaduan gambar yang lebih responsif daripada TV konvensional, serta teknologi Wide Color Gambut (WCG).
Fitur tersebut bisa memadukan warna untuk ditampilkan pada layar TV. Hasil “pekerjaan” kedua teknologi inilah yang membuat tampilan gambar pada Changhong TV ini jadi terlihat natural. Changhong TV ini pun sudah dilengkapi oleh input port untuk USB dan audio jack earphone.
Selain itu, Changhong sendiri dikenal sebagai brand elektronik rumah tangga yang memiliki fitur-fitur dengan komponen yang ramah lingkungan dan efisien. Dengan memilih TV berlayar LED ini otomatis kamu sudah berkontribusi pada lingkungan.
Punya kulkas sendiri di dalam kamar mungkin jadi alternatif pilihan bagi kamu yang sedang merantau dan harus tinggal di rumah kost atau rumah kontrakan. Tapi, banyak pula pemilik rumah kost yang tidak mengizinkan penyewanya membawa alat-alat elektronik besar, salah satunya kulkas, ke dalam kamar kost. Tak hanya karena ukurannya yang besar, tetapi juga karena daya yang dibutuhkan kulkas konvensional cukup besar.
Nah, kalau kamu menghadapi masalah ini, kamu bisa memilih kulkas mini dari Changhong bernomor seri CBC 100 ini. Dimensinya sangat cocok untuk ditempatkan di kamar atau kamar kost, karena hanya berukuran 47 cm x 44 cm x 83 cm. Tingginya pun tidak lebih dari 1 meter.
Selain karena ukurannya yang mini, daya yang dibutuhkan pun hanya 60 Watt saja, jauh lebih kecil terutama jika dibandingkan dengan kulkas konvensional. Wah, hemat listrik, kan?
Kualitas pembekuannya pun tetap maksimal, dengan teknologi pembekuan mikro independen, serta tombol pengaturan suhu hingga -7 derajat Celcius. Kamu tetap bisa menyimpan bahan-bahan makanan untuk kemudian dimasak.
Nikmati kebutuhan menyimpan makanan agar lebih praktis dengan Changhong CBD-105. Kulkas berukuran kecil yang didesain portabel ini bisa untuk kamu menyimpan beragam makanan favoritmu agar tetap awet dan dingin. Ditenagai dengan Freon R600, lemari es ini bisa membuat proses pendinginan sampai pembekuan berjalan lebih cepat. Jadi kamu tidak usah menunggu lama-lama.
Kini, semua orang bisa berbisnis sendiri dari rumah. Pasalnya, kamu nggak harus bisa masak sendiri untuk bisa berjualan makanan. Kamu bisa menjadi reseller makanan beku atau yang biasa disebut dengan frozen food. Caranya pun mudah, kamu hanya cukup menyimpan makanan beku tersebut sebagai stok untuk dijual kembali.
Namun, tentu saja perangkat yang dibutuhkan pun berbeda dengan kulkas pada umumnya. Kamu membutuhkan sebuah freezer khusus yang memang dirancang untuk menyimpan frozen food ini dalam kapasitas yang cukup besar.
Produk freezer dari Changhong ini bisa jadi salah satu peranti untuk memulai bisnismu ini. Dengan kapasitas 100 liter, kamu sudah bisa menyimpan berbagai jenis frozen food di dalam sana, mulai dari daging, daging olahan, kentang, bahkan es krim.
Produk ini sudah dilengkapi dengan teknologi pembekuan yang cepat serta pilihan pengaturan intensitas pembekuan. Bila kamu menyimpan daging dan akan langsung mengolahnya, kamu tak perlu mencairkannya terlebih dahulu berkat teknologi ini, lho.
Pernah nggak sih kamu memimpikan memiliki TV pintar berlayar lebar tapi enggan memikirkan harganya yang sudah pasti mahal? Produk televisi dari Changhong ini bisa menjadi salah satu solusi untuk impian sederhana tersebut. Dengan layar berukuran lebar 58 inci, produk Changhong TV ini cocok untuk melengkapi aktivitas menonton bersama keluarga secara lebih maksimal.
Ketajaman dan kualitas gambarnya pun tak perlu diragukan lagi. Dengan tipe layar 4K, Changhong TV ini memiliki resolusi sebesar 3840 x 2160 pixels. Televisi yang sudah berbasis teknologi Android 9.0 ini pun bisa kamu gunakan untuk mengakses berbagai aplikasi, mulai dari Netflix, Google Assistant, Google Play, hingga Youtube.
Tak hanya canggih, desainnya yang sangat ramping dan tanpa bingkai ini pun membuat produk Changhong TV ini cocok untuk kamu tambahkan dalam ruang keluarga dengan kondisi apapun. Bahkan, dalam ruangan mungil sekalipun, televisi pintar ini tak akan membuat ruanganmu terasa sumpek dan penuh, mengingat desainnya yang sangat minimalis.
Satu hal yang paling penting adalah harganya yang relatif murah untuk Smart TV berukuran lebar seperti ini. Jika dibandingkan dengan produk-produk TV merek lainnya yang biasanya memiliki harga di atas Rp 10 juta, kamu sudah bisa mendapatkan seperangkat TV pintar ini dengan harga mulai dari Rp 6 juta saja. Menyenangkan, bukan?
Masalah apa saja sih yang biasanya kamu alami saat memakai dispenser? Salah satu masalah yang biasa dialami oleh kebanyakan orang—khususnya kaum hawa—adalah kesulitan saat harus mengangkat galon, lantas membalikkannya ke posisi yang tepat. Tumpahan air berceceran di mana-mana, atau bahkan galon jatuh mengenai kakimu.
Untuk menunjang kebutuhan air minum, dispenser CHanghong seri CMD-X6 adalah pilihan yang tepat. Dengan dispenser galon bawah ini, kamu bisa mendapatkan tiga jenis air sekaligus, yaitu panas, dingin, dan juga normal. Selain itu, agar dispenser ini lebih awet dan juga berdaya tahan tangguh, Changhong sudah menyematkan fitur smart sensor control juga.
Selain tanki airnya yang kokoh, dispenser Changhong ini juga dilengkapi oleh smart censored control yang bisa membuat kompresor di dalam dispenser lebih awet dan tahan lama. Dispenser ini pun bisa menghisap air dari dalam galon hingga tetes terakhir, mengingat bentuk pipa “Z” yang membuat air bisa mengalir secara maksimal tanpa tersisa.
Changhong CSC 05NVB hadir menjadi solusi bagi kamu yang menginginkan kenyamanan ruangan dingin tanpa harus membuat tagihan listrik membengkak. Pasalnya, CSC 05NVB merupakan sebuah AC Split berkapasitas 0.5 PK berdaya rendah yang mampu memangkas penggunaan energi menjadi jauh lebih hemat.
Selain itu, sparepart AC ini pun terbilang sangat awet, tahan lama, dan tidak mudah bocor karena Changhong sudah melengkapinya dengan lapisan double goldfin pada bagian kondesor AC untuk kian menyokong ketangguhannya.
Memboyong teknologi Turbo Jet Cool, AC ini mampu memaksimalkan kinerja kompresor dan membuat ruangan menjadi dingin secara cepat karena AC akan dengan cepat menghembuskan angin dingin dalam 3 menit dan menurukan suhu ruangan dengan lebih cepat hingga 30%.
Selain itu, Changhong sudah membekalinya dengan 3D Air Flow yang menambah ukuran lebar dan panjang kipas dan tentunya membuat tiupan angin menjadi lebih baik. Tak perlu khawatir soal kebersihan, karena ada fitur auto clean pada AC ini, yang mana saat AC dimatikan, kipas akan tetap menghembuskan udara normal untuk mengenyahkan pertumbuhan jamur.
Kulkas mini besutan Changhong ini bisa menjadi solusi bagi kamu yang ingin memiliki lemari es di kamar sendiri. Mini freezer CBC 50 bisa digunakan untuk menyimpan camilan malammu, maupun beberapa kaleng minuman ringan. Kulkas ini dibuat dengan bahan stainless steel berkualitas dengan rak tempered glass. Kamu bisa mengatur suhunya hingga mencapat –7 derajat.
Gagang pada kulkas didesain secara ergonomis agar nyaman saat digunakan. Berkapasitas total 50 liter, bagian rak di dalam kulkas ini menggunakan tempered glass agar menambah kekuatan saat menahan bobot makanan dan minuman saat didinginkan di dalamnya. Dengan konsumsi daya 50 watt, kulkas ini juga mampu memiliki pengaturan tingkat pendinginan hingga -7 derajat celsius.
Changhong L43H4 merupakan smart TV berukuran 43 inci yang sudah dirancang dengan teknologi super canggih. Berkat dukungan teknologi Hybrid Log Gamma (HLG) dan juga telah mengantongi Google Certified. Tak sampai situ saja, TV ini sudah memakai sistem operasi android 9 Pie turut menyuguhkan beragam fitur menarik, mulai dari Play Store hingga Chromecast yang terintegrasi. Kamu bisa menikmati beragam aplikasi hiburan dengan tv ini.
TV pintar 43 inch ini dapat gunakan untuk berbagai macam kegiatan hiburan. Selain yang sudah disebutkan tadi, Changhong membuatnya kompatibel dengan berbagai macam perangkat modern. Contohnya console game Nintendo Switch, Playstation 5, Xbox Series X, sampai ke varian home theatre.
Cara Memilih Produk Changhong Terbaik
Changhong merupakan paerusahaan elektronik asal Negeri Tirai Bambu yang sudah berkiprah dari tahun 1958. Mereka telah menelurkan banyak produk berkualitas dan dipercaya oleh masyarakat. Mulai dari TV, AC, kulkas, hingga power bank. Tak heran, produk-produknya banyak dicari orang-orang. Namun, jangan asal memilih, simak dulu tipsnya di bawah ini!
-
Pilih jenis produk yang diinginkan
Changhong bukan hanya memproduksi satu produk saja, tetapi sudah membuat beragam jenis produk elektronik lainnya. Oleh karena itu, hal pertama yang perlu kamu pertimbangkan dalam memilih adalah jenis produk yang kamu inginkan dan butuhkan. Jika kamu membutuhkan pendingin ruangan, maka kamu beli AC. Jika kamu membutuhkan pengisi daya portabel, maka belilah power bank.
-
Fitur-fitur yang dimilikinya
Setelah mengetahui jenis produk yang akan dibeli, berikutnya adalah melihat dan menganalisis fitur-fitur apa saja yang dimiliki produk tersebut. Apakah spesifikasinya sesuai atau tidak dengan keperluan dan memberikan kemudahan. Misalnya, jika kamu butuh TV yang bisa terkoneksi dengan jaringan internet dan bisa browsing serta Youtube, kamu bisa memilih Smart TV yang memakai sistem operasi Android.
-
Harga yang dijual
Aspek terakhir yang perlu diperhatikan adalah soal harga. Percuma saja jika kamu suka dengan suatu produk tapi kamu tidak memiliki anggaran yang cukup untuk membelinya. Alangkah baiknya untuk membeli produk yang sesuai dengan anggaran atau budget yang dimiliki, agar tidak merusak kondisi keuangan kamu.
Kesimpulan
Meski terdengar asing, tapi kualitas produk buatan Changhong sungguh berkualitas. Mereka mampu menghadirkan produk-produk unggulan dengan banderol harga relatif miring di kelasnya. Banyaknya produk yang mereka ciptakan akan membantumu dalam memenuhi segala kebutuhan. Bisa saja seluruh isi rumahmu menggunakan produk Changhing karena ragamnya yang banyak. Semoga rekomendasi produk dari kami di atas bisa membantumu menentukan pilihan.
Konten lain Terkait Produk Changhong dan Rumah Tangga
- 12 Produk Home Appliances Besutan Panasonic yang Siap Jadi Andalan Keluarga
- Lengkapi Segala Kebutuhan Dapur dan Rumah Tangga dengan 12 Produk Terbaik dari Oxone!
- Simak 10 Produk Elektronik Unggulan dari Cosmos agar Aktivitas di Dapur Makin Asyik
- Penuhi Kebutuhan Sehari-hari dengan 10 Produk Miyako Paling Unggul
Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!