Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

Promo Elektronik, Gadget & Laptop di Blibli Histeria 10.10 2025

Monitor, dekstop hingga mouse, juga diskon!

Apakah kamu sedang mencari produk elektronik, gadget dan laptop yang lebih canggih dan sesuai kebutuhan? Nah, ini saat yang tepat untuk kamu mendapat harga miring. Promo 10.10 bulan Oktober memberikan banyak promo potongan harga untuk elektronik, gadget dan laptop.

Semua berlangsung dalam tajuk Histeria 10.10. Potongan yang diberikan beragam, mulai dari 500 ribu sampai 2 juta. Penasaran? Berikut rangkuman ProductNation soal promo electronick, gadget dan laptop Blibli Histeria 10.10.

Penyunting

Ririn Sjafriani chevron_right

Ririn Sjafriani adalah penulis dan editor berpengalaman, saat ini yang berperan dalam optimasi dan perencanaan strategis konten. L ...

Promo Elektronik, Gadget & Laptop di Blibli Histeria 10.10

1. Promo Asus Blibli Histeria 10.10

Promo Asus Blibli Histeria 10.10 ini bisa kamu gunakan di official store Asus. Ada beragam produk laptop Asus yang bisa kamu incar, diantaranya Asus Vivobook dengan beragam spesifikasi. Gunakan kode promo ASUS10-500K untuk diskon hingga Rp 500 ribu. 

 Jadi tunggu apa lagi, yuk cari laptop Asus impian kamu di gelaran sale Blibli 10.10 kali ini. 

Laptop serba bisa dengan layar OLED yang memanjakan mata
ASUS Vivobook K513EA
Asus
Asus Vivobook K513EA
mulai
Rp.7,5 juta
Cek harga ASUS Vivobook K513EA di bawah ini:
add_circle Layar OLED ciamik
add_circle Keyboard yang nyaman
add_circle Tipis dan ringan

Laptop Asus yang satu ini termasuk yang mencuri perhatian publik. Alasan utamanya adalah banderol sekitar 8 jutaan yang sanggup mengerjakan banyak komputasi kelas menengah. Hal lain menjadi perbincangan orang adalah layarnya yang sudah berjenis OLED. Membuatnya mampu menampilkan warna yang akurat serta mempunyai resolusi yang apik dan memanjakan mata.

Asus mempersenjatainya dengan prosesor Intel Core i3 generasi kesebelas. Dipadukan dengan RAM DDR sebesar 4GB single channel dan SSD NVME 256GB untuk komputasi yang cepat. Grafisnya menggunakan integrated Intel UHD Graphics yang bisa untuk editing foto dan video ringan secara lancar.

Enaknya lagi, kamu bisa meningkatkan alias upgrade laptop ini dengan bagus. Tersedia satu slot SoDimm untuk RAM tambahan, satu slot PCIe M.2 untuk SSD tambahan, serta terakhir ada slot 2,5 inci untuk Sata yang bisa dimasukkan SSD atau HDD.

2. Promo Huawei MatePad Blibli Histeria 10.10

Jika kamu penyuka brand Huawei, maka ini saat yang tepat untuk mewujudkan impian kamu memiliki produk ini. Huawei official store menawarkan beragam produk dengan diskon  hingga 30% pada gelaran Promo Blibli 10.10 kali ini. 

Tidak hanya laptop dan tablet, Huawei juga memberikan diskon untuk beragam produk lain seperti smartphone, smartband hingga smart watch. Jadi, jangan sampai kamu lewatkan promo Blibli Huawei ini.

Cocok untuk pengguna yang ingin mencoba ekosistem Huawei
Huawei Matebook D15
Huawei
mulai
Rp.9,0 juta
Cek harga Huawei Matebook D15 di bawah ini:
add_circle Ekonomis
add_circle Hadirkan fitur Huawei Share untuk multi-screen dengan smartphone Huawei
add_circle Pengisian daya super cepat
remove_circle Tidak ada sokongan google

Tak hanya dikenal sebagai produsen smartphone dan tablet, Huawei juga memiliki lini laptop yang dibekali dengan spesifikasi menarik di banyak sektor. Mencari laptop ringan dibawah 10 juta? Huawei Matebook D15 layak untuk dipertimbangkan terlebih jika pengguna sudah memiliki smartphone maupun tablet Huawei sebelumnya.

Dengan berat hanya 1,35 kilogram dan ketebalan 16,9 mm, menjadikan Huawei Matebook D15 sebagai salah satu laptop ringan dan tipis yang memudahkan pengguna dengan segudang aktivitas dan mobilitas tinggi. Terlebih, dalam paket pembelian terdapat USB-C 65 W untuk pengisian daya super cepat.

Bodinya sendiri terbuat dari metal, memberi kesan kokoh pada laptop yang mendukung kemampuan multi screen dengan perangkat smartphone Huawei lainnya ini. Huawei Matebook D15 dibekali layar seluas 15,6 inci dengan bezel yang tipis di berbagai sudut. Ditenagai prosesor Intel® Core™ i3-10110U, laptop ini mampu bekerja optimal dalam menjalankan berbagai macam aplikasi. 


3. Promo Apple Blibli Histeria 10.10

Jika selama ini kamu mengidam-idamkan produk Apple, termasuh iPhone, maka tidak ada salahnya kamu melirik promo Blibli 10.10. Ada beragam produk Apple yang ditawarkan yang dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan budget.

Pada official store Apple ini, terdapat juga iPad, Macbook, Apple Watch, Air Pods dan berbagai aksesoris lain yang dapat dipastikan original. Jangan sampai kamu lewatkan promo ini ya!

Performa ganas untuk beragam aktivitas berat
iPhone 13 Pro Max
Apple
iPhone bagus
mulai
Rp.16,5 juta
Cek harga iPhone 13 Pro Max di bawah ini:
add_circle Performa luar biasa
add_circle Layar OLED dengan refresh rate 120Hz
add_circle Kamera mumpuni

Dilihat dari fitur dan teknologi kelas atas yang dimilikinya, iPhone terbaru keluaran tahun 2021 ini bisa dibilang merupakan seri iPhone terbaik sampai saat ini. Mengusung processor Apple A15 Bionic, performa tinggi HP iPhone ini dapat melibas beragam aplikasi maupun game berat dengan lancar. Bahkan performa gamingnya juga melebihi beberapa seri smartphone gaming.

Dari segi layar, Apple menyematkan panel Super Retina XDR OLED 6.7 inch yang memiliki refresh rate 120Hz. Dengan tingginya refresh rate ponsel ini, maka kegiatan scrolling media sosial akan semakin lancar. Guna semakin meningkatkan kualitas gambar yang ditampilkan, layar iPhone 13 Pro Max turut dilengkapi dengan teknologi HDR10 dan Dolby Vision.

Sama seperti seri iPhone lainnya, iPhone 13 Pro Max juga memiliki kualitas kamera yang mengagumkan, tentunya dengan sejumlah pembaruan dibanding seri pendahulunya. Apple menyematkan tiga kamera di bagian belakang, dengan masing-masing memiliki resolusi 12 MP f/1.5 26mm (Wide), 12 MP f/2.8 77mm (Telephoto), dan 12 MP f/1.8 13mm 120˚ (Ultrawide). Tidak ketinggalan turut disematkan pula lensa kamera selfie 12 MP f/2.2 23mm (Wide).

Ultrabook premium dengan prosesor M1 yang mengesankan
Apple MacBook Air M1
Apple
mulai
Rp.13,0 juta
Cek harga Apple MacBook Air M1 di bawah ini:
add_circle Chipset M1 yang super ngebut
add_circle Beratnya hanya 1,29 kilogram saja
add_circle Hadirkan Magic Keyboard dan Touch ID
remove_circle Desain monoton, sama dengan seri sebelumnya

Mencari laptop ringan spek tinggi? Macbook menjadi salah satu pilihan yang layak untuk dipertimbangkan. Tiap produk Apple hadir dengan value tinggi yang layak untuk dibeli termasuk seri laptopnya. Apple Macbook Air M1 membawa pembaruan di sektor dapur pacu yang menjanjikan user experience lebih maksimal.

Highlight utama dari laptop tipis nan minimalis ini terletak pada prosesornya yang kini menggunakan chipset buatan khusus Apple yaitu M1. Jika sebelumnya seri Macbook Air menggunakan chipset besutan Intel, di Macbook Air M1, pengguna akan merasakan peningkatan performa yang signifikan.

Karena merupakan laptop premium, spesifikasi yang dibenamkan tentu menggiurkan. Selain dapur, pada laptop yang berukuran 13,3 inci dengan bobot hanya 1,29 kilogram saja, dibenamkan pula layar Retina Display yang mampu menimpalkan warna dan gambar super tajam. Kehadiran Magic Keyboard dan Touch ID juga semakin menambah kesan premium pada laptop ini. 


4. Promo Xiaomi Blibli Histeria 10.10

Gelaran promo Blibli 10.10 kali ini termasuk diikuti oleh Xiaomi melalui official store Xiaomi. Perusahaan asal Cina ini termasuk yang memberikan diskon besar di Blibli. 

Tidak tanggung-tanggung, pembeli bisa mendapatkan potongan harga hingga Rp 2,2 juta untuk berbagai produk yang dijual, termasuk laptop, smartphone, smart watch hingga smart TV.

Air fryer dengan teknologi pintar untuk hidup lebih sehat
Mi Smart Air Fryer 3.5L
Xiaomi
Xiaomi Mi Smart Air Fryer
mulai
Rp.1,2 juta
Cek harga Mi Smart Air Fryer 3.5L di bawah ini:
add_circle Panel sentuh OLED yang futuristik
add_circle Multifungsi untuk mode masak lain
add_circle Desain cantik meski minimalis
add_circle Pengaturan masak yang variatif
remove_circle Konsumsi daya besar

Barang yang ditunggu akhirnya telah tiba. Xiaomi secara resmi merilis air fryer mereka di pasar Indonesia. Maklum, produk air fryer yang ada embel-embel nama Xiaomi di e-commerce adalah palsu. Mereka hanya menumpang nama Xiaomi agar dilirik orang dan segera dibeli, padahal dibuat perusahaan Cina lain yang kurang terkenal.

Mi Smart Air Fryer sungguh-sungguh mewujudkan namanya. Kamu dapat mengatur dan memantau proses memasak melalui HP. Cukup install aplikasi Mi Home dan semua proses yang sedang berjalan bisa diketahui. Bisa digunakan untuk air frying, memanggang, mengeringkan buah, mencairkan makanan beku, serta membuat makanan fermentasi seperti yoghurt.

Panel pengaturannya futuristik, berupa kenop putar dengan tampilan layar digital OLED model sentuh di tengahnya untuk menunjukkan status. Secara desain, bentuknya begitu minimalis dan klasik. Bentuk kotak dengan sudut-sudut lengkung.

Waktu memasak bisa hingga 24 jam dengan beragam model pengaturan bergantung kepada makanan yang ingin dibuat. Selain itu, suhunya berada di antara 40 derajat hingga 200 derajat Celsius. Konsumsi suhunya cukup tinggi, 1400 watt, tapi dilihat dari fitur yang dimiliki rasanya hal tersebut wajar.

Ada mekanisme untuk memasak makanan dengan udara panas tanpa menggunakan minyak goreng untuk keamanan kesehatan. Dengan pipa panas stainless steel, teknologi aliran udara kecepatan tinggi 360 derajat di seluruh ruang pembakaran. 

HP Xiaomi terlaris, harga RP 1 jutaan performa memuaskan
Redmi 9A
Xiaomi
Redmi 9A
mulai
Rp.1,3 juta
Cek harga Redmi 9A di bawah ini:

Bukan Xiaomi namanya jika tidak mengeluarkan HP berkelas dengan banderol harga super miring. Kali ini dari seri entry level Redmi 9 series. Sama seperti saudaranya, Redmi 9A termasuk bagian segmentasi bawah yang beberapa spesifikasinya setara kelas menengah.

Kombinasi RAM 3GB (ada juga pilihan 2GB) dengan penyimpanan internal 32GB cukup untuk segala komputasi menengah. Tidak lupa chipset MediaTek Helio G25 yang sanggup libas game kelas ringan. Layarnya juga lebar, dimensi 6,53 inci, didukung resolusi HD+ dan kecerahan 400 nit.

Baterai yang disematkan cukup besar, 5000 mAh. Ideal untuk pekerja lapangan seperti driver ojek online. Seharian bisa narik terus deh. Untuk kameranya, 13 MP kamera belakang dan 5MP kamera depan model notch poni tear drop sudah bisa menemanimu foto-foto. 

 

5. Promo Samsung Blibli Histeria 10.10

Brand Samsung merupakan salah satu merk dengan jaminan kualitas terbaik. Itu sebabnya, promo Blibli 10.10 dari official store Samsung tidak boleh kamu biarkan berlalu begitu saja.

Smartphone visual apik dengan pelindung mata agar tak lelah
Samsung Galaxy A52
Samsung
Samsung Galaxy A52
mulai
Rp.4,4 juta
Cek harga Samsung Galaxy A52 di bawah ini:
add_circle Eye shield comfort agar mata tetap nyaman
add_circle Layar FHD+ dengan refresh rate 90Hz
add_circle Snapdragon 720G yang performnya oke
remove_circle Sudut siku yang kurang ergonomis

Seri ini merupakan pembaruan dari A51 dengan memasukkan fitur dan teknologi terkini. Contohnya adalah kemampuan tahan air hingga kedalaman 1 meter berkat sertifikasi IP67. Layarnya berpanel Super Amoled 6,5 inci yang mempunyai resolusi Full HD+. Lapisan Gorilla Glass 5 melindunginnya dari baret dan benturan di sekujur bodi.

Masuk ke spesifikasi jeroannya, Samsung menanamkan chipset Snapdragon 720G agar bisa digunakan bermain game dengan baik. Tidak lupa sokongan prosesor octa-core dan kartu grafis Adreno 618. Untuk kombinasi RAM dan ROM-nya, tersedia pilihan 8 GB/128 GB dan 8 GB/256 GB. Masih kurang puas? Tersedia slot untuk micro SD pula di bagian sim card.

Fitur lain yang dimilikinya adalah sensor sidik jari di bawah layarnya yang begitu modern. Tidak lupa baterai berkapasitas 4500 mAh yang sanggup mengisi dengan cepat (fast charging) 25 watt. Mengisi hingga 50% dalam waktu 30 menit saja. 

Artikel Terkait Promo Laptop Blibli Histeria 10.10

End of Article