Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

11 Alat Pemotong Keramik Manual & Elektrik Terbaik di Indonesia 2024

Bentuk keramik jadi pas!

Alat pemotong keramik merupakan salah satu perkakas yang esensial. Fungsi utamanya adalah untuk membantu memperkecil atau memotong keramik di rumah sesuai dengan ukuran yang tepat.

Tak hanya cocok untuk kebutuhan tukang bangunan, kamu pun bisa membelinya juga untuk menambah perkakas di rumah. Dalam tulisan ini, ProductNation akan berbagi rekomendasi produk pemotong keramik yang berkualitas untuk kamu, simak informasinya di bawah ini.

11 Alat Potong Keramik Terbaik

Pemotong kayu dan keramik berkualitas yang awet dan tahan lama
Bosch
mulai
Rp.1,2 juta
Cek harga Bosch GDM 13 di bawah ini:
add_circle Motor tangguh
add_circle Ada bagian untuk instalasi debu
add_circle Pemotongan rapi
remove_circle Relatif mahal

Editor's Choice: "Bosch tak ketinggalan untuk turut menyuguhkan produk pemotong keramik berkualitasnya lewat seri GDM 13. Alat dengan berbobot 2,8 kg ini bukan hanya bisa digunakan untuk memotong keramik, tetapi juga bisa untuk memotong marmer, granit, ubin, batu, dan bahkan kayu."

Kecepatan tanpa beban yang dimilikinya terbilang cukup powerful karena mencapai 12000 rpm. Produk pemotong keramik satu ini sudah dilengkapi dengan motor yang kuat dan tangguh sehingga mampu melakukan pemotongan keramik dengan rapi dan ciamik.

Motor mesin yang kuat dan tangguh pun sudah turut disematkan untuk mengoptimalkan kinerjanya agar dapat tetap awet dan tahan lama. Selain itu, ada pula lubang ventilasi yang dirancang secara khusus untuk insulasi debu dan sirkulasi udara yang maksimal.

Alat pemotong keramik sederhana dengan pegangan yang nyaman dan ergonomis
Nankai
mulai
Rp.550 ribu
Cek harga Nankai Tile Cutter (600 mm) di bawah ini:
add_circle Ergonomis
add_circle Memotong secara presisi
add_circle Mudah dibawa

Sebagai salah satu merek perkakas dan elektronik rumah tangga kenamaan, produk-produk inovatif besutan Nankai telah melekat di hati masyarakat dan telah membantu banyak orang mempermudah pekerjaan sehari-harinya. Salah satu produk unggulannya untuk kategori pemotong keramik adalah Nankai Tile Cutter 600 mm.

Alat pemotong keramik besutan Nankai satu ini diperuntukkan bagi kamu yang menginginkan alat pemotong yang sederhana dan mudah digunakan. Nankai sudah meracik produknya ini dengan bahan berkualitas tinggi yang kuat dan tentunya tahan lama. Pemotong keramik ini dapat memotong hingga presisi berukuran 600 mm. Gagangnya juga ergonomis nyaman di genggaman untuk kenikmatan kerja.

Alat pemotong lantai keramik satu ini dibekali dengan material bodi yang kuat dan tahan lama serta dapat digunakan untuk memotong lantai atau ubin keramik dengan ukuran yang besar. Pemotong keramik ini dapat digunakan untuk memotong keraming secara presisi berukuran 600 mm. Walaupun begitu, ukurannya tetap dibuat ergonomis sehingga dapat dengan mudah di bawa dan digunakan.

Bentuk pola keramik lantai yang mudah hingga ukuran 60 cm
Blitz
mulai
Rp.900 ribu
Cek harga Blitz Tile Cutter 24 inch/60cm di bawah ini:
add_circle Potongan lurus mudah dilakukan
add_circle Diameter potong 12mm
add_circle Hasil yang rapi
remove_circle Harga kurang bersaing

Mungkin banyak diantara kamu yang mungkin belum pernah atau baru mendengar merk satu ini. Berbeda dengan merk-merk lainnya yang banyak berseliweran di pasaran, produk satu ini memang tak banyak orang yang tau. Namun, walaupun begitu, bukan berarti kualitasnya kalah saing dengan nama-nama pemain besar di bidang perkakas rumah tangga.

Kamu sedang merenovasi rumah atau ingin mengganti salah satu lantai keramik yang pecah kemudian menyesuaikan ukurannya? Percayakan saja pada pemotong keramik lantai dari Blitz satu ini. Alat ini mengusung ukuran bodi sebesar 22x10,5x2 mm dengan material yang berkualitas tinggi. Selain bisa memotong keramik lantai hingga ukuran 80 cm, kamu pun bisa memotong dengan sudut 45 derajat.

Blitz Tile Cutter ini dirancang oleh para expert dan professional untuk memenuhi kebutuhan penggunanya untuk memotong keramik dengan lebih rapi, lebih lurus, dan tentunya bebas cuil. Alat pemotong ini bisa digunakan untuk keramik yang dapat dipotong sampai dengan 60 cm dengan diamtere potong sebesar 12 mm. Pilihan ideal untuk solusi pekerjaan bangunan rumahmu!

Dibekali dengan insulasi debu, bantalan kokoh, dan flense kuat
Bosch
mulai
Rp.950 ribu
Cek harga Bosch GDC 140 di bawah ini:
add_circle Dilengkapi bantalan dan flense yang kokoh
add_circle Potongan cepat dan rapi
add_circle Kecepatan tanpa beban besar

Tak pernah kehabisan ide dan inovasi mungkin bisa menjadi salah satu hal yang menggambarkan merek perkakas unggulan asal Jerman satu ini. Bagaimana tidak, Bosch selalu terus berupaya untuk menawarkan kecanggihan dan kepraktisan dalam setiap produknya. Dalam kategori pemotong lantai, Bosch memiliki sederet lini produk yang sangat bagus dan bisa diandalkan, salah satunya adalah Bosch GD 140.

Mesin potong keramik besutan Bosch satu ini dibuat dengan material yang berkualitas. Tidak lupa disertai kombinasi yang apik dan bertenaga antara cutter power marble dengan weight marble untuk pemotongan yang halus, kuat, dan berpresisi tinggi. Pemotongan pun dapat dilakukan dengan cepat berkat daya 1400 watt yang disematkan untuk mendukung performanya. Tak hanya itu, ada juga insulasi debu yang tentunya baik untuk menjaga agar motor tetap andal dan bertenaga.

Bosch GD 149 dirancang untuk memudahkan penggunanya memotong keramik secara cepat dengan kecepatan tanpa beban sebesar 13200 RPM dan juga daya listrik 1400 watt. Selain itu, potongan yang dihasilkan pun akan sangat rapi dan presisi. Selain kinerja pemotongan yang cepat, produk ini pun memiliki motor yang kuat yang dipadukan dengan bantalan yang kokoh dan flensa yang kuat.

Mudah digunakan dan sanggup memotong presisi rapi
Mailtank
Mailtank SH59
mulai
Rp.290 ribu
Cek harga Mailtank SH59 di bawah ini:
add_circle Terjangkau
add_circle Kecepatan besar tanpa beban
add_circle Handle anti licin

Produk pemotong keramik lainnya yang banyak digunakan dan terbukti ampuh dapat membantu pekerjaan rumah tangga harian adalah Mailtank Sh59. Alat pemotong keramik ini dirancang dengan menggunakan bahan yang berkualitas dan dapat digunakan pada media pengerjaan basah dan kering dan tentunya dapat menghasilkan potongan keramik yang presisi.

Nah, alat pemotong keramik ini didukung dengan voltase 220V dan juga frekuensi yang berkisar antara 50-69 Hz serta daya sebesar 1200 watt. Kecepatan tanpa beban yang dimilikinya dapat mencapai 13000 rpm juga lho! Tak hanya itu saja, alat pemotong satu ini sudah dibekali dengan plat dasar menggunakan stainless yang kuat dan juga dilengkapi handle yang kuat dan anti licin.

Alat pemotong keramik yang hemat listrik
INGCO
INGCO HTC04600
mulai
Rp.550 ribu
Cek harga INGCO HTC04600 di bawah ini:
add_circle Mudah dipakai
add_circle Hemat listrik
add_circle Tajam dan rapi

Berbeda dengan produk mesin pemotong keramik lainnya yang membutuhkan daya listrik untuk menjalankannya, Ingco HTC046000 dapat kamu operasikan secara manual dan tanpa harus membutuhkan energi listrik sehingga tentunya dapat menghemat listrik dan biaya produksi. Walaupun begitu, mata pisau yang dimilikinya sangat tajam dan dapat menghasilkan potongan yang rapi.

Selain itu pula, alat pemotong ini dilapisi dengan spons yang dapat membantu mencegah keramik agar tidak bergeser dan tetap kokoh dan terarah. Adapun ukuran keramik yang bisa dipotong oleh alat ini adalah berukuran 60 cm. Soal bodi, alat pemotong ini tentunya mudah digunakan.

Alat potong keramik dengan pisau bearing
Tora
Tora TC2600 Manual Tile Cutter
mulai
Rp.690 ribu
Cek harga Tora TC2600 Manual Tile Cutter di bawah ini:
add_circle Ada pisau bearing
add_circle Bisa potong keramik hingga ukuran 600 mm
add_circle Mudah digunakan

Tora TC2600 hadir menjadi solusi bagi para konsumennya agar dapat mempermudah pekerjaan mereka dalam pemotongan keramik dengan lebih cepat dan akurat. Alat pemotong ini merupakan generasi terbaru dari produk sebelumnya dan dipersenjatai dengan alat mata potong berbahan tungsten yang keras untuk memotong keramik hingga berukuran 24 inch 600 mm.

Walaupun masih dioperasikan secara manual tanpa mesin, Tora TC2600 tak kalah saing dan tetap digunakan dengan mudah dan nyaman untuk memotong keramik. Tora menyematkan pisau bearing untuk mendukung laju dan presisi pemotongan sehingga menjadi lebih lurus dan tentunya mempercepat pekerjaan.

Ada peredam pisau untuk minimalisir suara bising
Stanley
Stanley STSP125
mulai
Rp.1,0 juta
Cek harga Stanley STSP125 di bawah ini:
add_circle Efisiensi kerja tinggi
add_circle Potongan rapi dan presisi
add_circle Minimalisasi getaran dan suara bising
remove_circle Relatif mahal

Stanley STSP125-B1 merupakan perkakas mesin pemotong ubin yang banyak digunakan berbagai kalangan masyarakat dan untuk berbagai kebutuhan, baik untuk kebutuhan perkakas rumah sehari-hari maupun untuk kebutuhan pembangunan atau renovasi rumah. Alat ini didukung dengan besaran daya sebesar 1320W sehingga cocok sekali untuk efisiensi kerja tertinggi.

Berbekal diameter roda berukuran 125 mm dan kecepatan tanpa beban sebesar 13.000 RPM, alat pemotong lantai ini mampu menghasilkan potongan yang cepat, rapi, dan tentunya presisi dengan kedalaman hasil potong hingga 41 mm. Nah, selain itu, alat ini pun dibekali dengan set gigi yang dirancang untuk meminimalisasi getaran sehingga suara bising dapat berkurang pada saat penggunaan.

Genggaman ergonomis untuk pemakaian yang gampang
Ryotech MC101
Ryotech MC101
mulai
Rp.303 ribu
Cek harga Ryotech MC101 di bawah ini:
add_circle Nyaman dipegang
add_circle Fitur spidel lock memudahkan
add_circle Banyak fitur keselamatan

Jika kamu sedang membutuhkan alat pemotong keramik yang berkualitas, Ryotech MC101 bisa kamu jadikan alternatif yang cocok untuk melakukan pekerjaanmu. Alat pemotong ini dibuat dengan rangka bodi yang ergonomis, nyaman dipegang, mudah digunakan, serta praktis karena didukung dengan spidel lock yang berfungsi mengunci tombol power sehingga kamu tak harus menerus menakan tombol pada saat menggunakannya.

Alat pemotong ini digenjot dengan daya listrik sebesar 1200 watt untuk mencipatakan kecepatan tanpa beban hingga 12000RPM. Selain cepat kilat, diameter pisau berukuran 110 mm yang dimilikinya mampu membuat pemotongan menjadi lebih cepat dan untuk medium berukuran besar. Soal keamanan, Ryotech sudah memberikan pelindung keselamatan untuk mata potong dan double insulation agar aman dari konsleting.

Murah terjangkau, cocok untuk pengguna pemula atau rumahan
Orion
Orion MC4100
mulai
Rp.297 ribu
Cek harga Orion MC4100 di bawah ini:
add_circle Harga terjangkau
add_circle Potongan rapi
add_circle Garansi hingga 1 tahun

Alat pemotong keramik pada dasarnya bukan hanya digunakan sebagai perkakas para tukang bangunan saja, melainkan juga perkakas esensial yang juga perlu kamu miliki di rumah untuk memperbaiki kerusakan dan atau memperbaiki permukaan lantai rumah. Kalau kamu sedang mencari alat pemotong lantai dengan harga yang murah, Orion MC4100 adalah opsi yang paling tepat!

Dengan harga di bawah 300 ribu, kamu bisa mendapatkan alat pemotong lantai berkualitas yang tajam dan mampu menghasilkan hasil potongan yang presisi dan rapi. Dengan daya listrik sebesar 1200W, kecepatan tanpa beban yang mampu dihasilkan alat canggih ini adalah sebesar 11000r/min dengan kedalaman pemotongan hingga 33mm. Soal garansi, tenang saja, setiap pembelian alat ini, kamu mendapatkan garansi hingga 1 tahun lho!

Bahan tahan karat dan korosi, awet digunakan
Kenmaster
Kenmaster Xander XD002A MESN121
mulai
Rp.1,3 juta
Cek harga Kenmaster Xander XD002A MESN121 di bawah ini:
add_circle Tahan karat dan korosi
add_circle Bentuk bodi ergonomis
add_circle Dilengkapi mata pisau yang tajam
remove_circle Berat

Siapa sih yang tak kenal dengan merk produk satu ini? Produk-produk besutan Kenmaster sudah tersebar dimana-mana dan banyak digunakan. Semua berkat inovasi dan kecanggihan yang dimilikinya! Nah, untuk pemotong lantai sendiri, Kenmaster memiliki salah satu produk yang kami rekomendasikan, yaitu Kenmaster Xander XD002A MESN121.

Alat pemotong lantai satu ini dirancang dengan menggunakan material baja plat tebal berkualitas tinggi yang tentunya tahan karat dan korosi. Selain itu, lekuk tubuhnya pun dibuat secara ergonomis sehingga pengguna dapat merasakan kenyamanan yang lebih saat menggunakannya. Alat pemotong satu ini berbentuk persegi panjang dan sudah dilengkapi dengan mata pisau bertuas. Ukuran pemotongan lantai keramik mencapai 600 mm lho!


Cara Memilih Alat Pemotong Keramik Manual Terbaik

  • Pilih jenis pemotong keramik yang sesuai

Pada dasarnya, alat pemotong keramik terdiri dari dua jenis, yakni alat pemotong keramik manual dan juga elektrik. Sebagaimana namanya, alat potong keramik manual tidak ditenagai dengan daya listrik dan hanya membutuhkan kekuatan tangan secara manual untuk memotong.

Pemotong listrik tentunya sudah dipersenjatai dengan mata pisau berbentuk bundar dan ditenagai daya listrik, sehingga bisa memotong secara otomatis. Pemotong jenis ini bukan hanya bisa membuat potongan lurus saja, tetapi juga lengkungan, bundar, atau pola lain dengan hasil cepat dan halus.

  • Bobot alat dan performa pemotongan

Selain menentukan jenis dari alat pemotong, kamu pun hendaknya memerhatikan bentuk dan bobot dari alat pemotong tersebut. Jangan sampai bobotnya terlalu berat dan membuat pekerjaanmu justru menjadi tambah tidak efektif.

Soal performa pemotongan, kamu perlu memperhatikan kecepatan dari pemotongan dan juga tentunya ukuran besaran potongan yang bisa dihasilkan serta ketebalan medium yang bisa dipotong. 

  • Harga yang ditawarkan

Saat ini sudah banyak produk alat pemotong keramik yang tersedia di pasaran dengan jenis dan harga yang bervariasi. Jika membutuhkan alat pemotong yang hanya untuk kebutuhan kecil dan melengkapi koleksi perkakas rumahmu, bisa memilih alat yang memiliki berharga terjangkau. Namun, apabila untuk kebutuhan profesional, tak ada salahnya untuk memilih yang memiliki harga yang lebih tinggi agar lebih efisien dengan performa yang mantap.


Kesimpulan

Semakin berkembangnya teknologi, semakin banyak pula peralatan perkakas yang kian canggih untuk membantu kebutuhan. Sudah ada banyak peralatan pemotong keramik yang tersedia di pasaran dengan beragam merk, harga, dan tentunya spesifikasi. Kamu tinggal menyesuaikan dengan kebutuhan saja, terlebih sudah ada yang disisipi teknologi baru yang memudahkan dan membantu kerja.


Konten Lain Terkait Alat Potong Keramik Terbaik

End of Article