Sumber Foto: Youtube Reza Sadha
Teh adalah salah satu jenis minuman yang berasal dari daun, pucuk maupun tangkai tanaman teh. Adapun beberapa jenis teh yang sering dikonsumsi, seperti teh hijau, teh hitam, teh oolong maupun teh putih.
Masing-masing teh pun memiliki aroma dan cita rasa yang berbeda-beda. Teh sering dikonsumsi karena mengandung antioksidan yang tinggi dan baik untuk kesehatan. Teh dapat juga dapat dinikmati dalam berbagai suasana, serta dalam keadaan dingin ataupun panas.
Kegemaran meminum teh untuk banyak orang, menjadi peluang bagi produsen teh untuk menghadirkan teh kemasan yang enak, praktis karena dapat langsung diminum, dan pastinya mudah untuk dibawa ke mana pun. Kali ini, ProductNation akan memberikan 10 rekomendasi teh kemasan di Indonesia yang siap diminum untuk sehari-hari. Yuk, disimak!
10 Minuman Teh Kemasan Terbaik yang Enak di Indonesia
Meski namanya Teh Botol, namun brand yang satu ini juga menghadirkan kemasan kotak yang pas dalam genggaman. Dikenal sejak tahun 1969, Sosro Teh Botol, sudah menjadi minuman favorit banyak orang di Indonesia.
Rasanya tidak lengkap jika tidak meminum ini, baik disela aktivitas maupun sesudah makan. Dihasilkan dari daun teh berkualitas terbaik, cita rasa dan aroma jasmine yang khas menjadi keunggulan tersendiri dari teh ini. Varian Less Sugar banyak dipilih bagi mereka yang tidak terlalu menyukai rasa manis.
Ichi Ocha menghadirkan minuman teh melati khas Jepang yang siap minum dengan rasa yang nikmat dan aroma yang harum. Diproses secara higienis dan dikemas dengan baik dalam botol yang praktis, sehingga mudah dibawa ke mana pun. Rasa teh ini juga tidak begitu manis, sehingga cocok untuk kamu yang sedang mengurangi konsumsi gula. Nikmati kesegaran teh ini dalam berbagai suasana.
Baca juga: Tenangkan Pikiran dengan 10 Rekomendasi Teh Melati Terenak ini!
Teh memang dikenal memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, apalagi jika dipadukan dengan berbagai macam kandungan bahan alami lainnya. Cap Panda menghadirkan produk liang teh alami yang tidak saja menyegarkan, tapi juga baik untuk tubuh.
Dikemas dalam kaleng atau can, liang teh ini mengandung ekstrak bunga krisan dan daun pandan alami yang dapat menjaga kesehatan kulit, serta berfungsi sebagai anti radang. Sangat cocok dikonsumsi untuk kamu yang sedang mengalami panas dalam.
NU menghadirkan teh tarik dalam botol yang siap minum. Dengan tutup berwarna merah membedakan varian yang hampir serupa yaitu Nu Milk Tea. Sesuai variannya, minuman ini merupakan perpaduan antara teh pilihan dengan krim susu yang nikmat. Tambahkan es batu, saat ingin mengkonsumsi NU Teh Tarik ini, karena rasanya akan lebih segar jika diminum dalam keadaan dingin.
Baca juga: Intip 10 Rekomendasi Teh Tarik Berikut untuk Menemani Tea-Time Kamu!
Teh dalam bentuk cup ini tak kalah enak, yaitu Teh Rio. Terbuat dari daun teh pilihan dan gula asli, sehingga menghasilkan kesegaran yang alami ketika diminum, sehingga tidak menimbulkan rasa gatal pada tenggorokan.
Yang istimewa dari teh ini adalah terdapat kandungan zat polifenol yang kaya antioksidan, yang dapat menangkal radikal bebas. Minuman teh cup ini tersedia dalam dua varian rasa, yaitu Gula Batu dan Melati, untuk kamu pilih sesuai kesukaan.
Frestea menghadirkan minuman teh kemasan dalam proses higienis yang baik dan diproduksi dengan standar kualitas tinggi. Rasa teh dengan kombinasi sari apel ini begitu segar, cocok dijadikan teman untuk menjalani hari-harimu. Teh apel dalam kemasan botol ini tersedia dalam ukuran 350 ml dan 500 ml, yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.
Minuman teh kemasan memang tak pernah ada habisnya. Produsen pun berlomba untuk memberikan inovasi yang unik, salah satunya Tebs. Minuman berkarbonasi ini merupakan perpaduan dari teh dan soda. Terbuat dari ekstrak teh, ekstrak rosella serta sari buah menjadikan minuman ini begitu menyegarkan di setiap tegukannya. Teh bersoda ini sngat pas untuk kamu yang dinamis dan aktif.
Ichitan diproduksi dengan teknologi modern menggunakan daun teh hijau pilihan dari Jepang. Yang membuat beda dari minuman teh kemasan ini adalah variannya yang banyak dengan perpaduan macam sari buah yang kaya akan vitamin C, sebagai anti oksidan yang baik bagi tubuh. Rasa yang tersedia, antara lain, leci, lemon, jambu dan mangga, untuk minuman pelepas dahaga yang menyegarkan.
Teh Gelas menghadirkan minuman teh instan dengan rasa green tea. Terbuat dari seduhan daun teh hijau alami yang berkualitas dan bercampur dengan gula asli bermutu tinggi. Sesuai dengan namanya Teh Gelas dikemas dalam cup atau gelas mini dengan isi sekitar 180 ml. Mudah digenggam, dan dapat dinikmati bersama teman atau keluarga.
Baca juga: 10 Brand Teh Hijau Kemasan Pilihan yang Kaya Akan Zat Antioksidan & Baik Untuk Tubuh!
Teh kualitas terbaik yang dijadikan dalam jamuan minum teh para raja, kini bisa kamu nikmati dalam Teh Javana. Dibuat dari pucuk daun teh terbaik, teh ini diproses dengan teknologi modern, yaitu Aroma Recovery System.
Di mana terjadi 3 tahap di dalamnya, mulai dari extraction system, yaitu proses pengambilan rasa dan aroma, kemudian repository system yaitu proses penyimpanan rasa dan aroma, dan infusing system, yaitu proses mengembalikan kesegaran rasa dan aroma teh Javana. Meski dengan kualitas terbaik, minuman teh kemasan ini dijual dengan harga murah terjangkau.
Tips Memilih Minuman Teh yang Enak
-
Perhatikan kandungan nutrisi
Minuman teh dalam kemasan kini hadir dalam berbagai rasa dan kemasan yang dapat dipilih sesuai dengan selera. Salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam memilih minuman teh kemasan yang dapat diminum langsung, adalah kandungan nutrisi di dalamnya, seperti energi, gula, lemak serta kalori. Kamu dapat mengecek di setiap kemasannya. Pilih dan minumlah minuman teh yang sesuai dengan kebutuhan, agar memiliki manfaat yang baik bagi tubuh.
-
Periksa tanggal kadaluarsa
Teliti pada saat membeli sesuatu untuk dikonsumsi adalah hal yang sangat penting untuk dilakukan. Begitu pula saat memilih minuman teh, ada baiknya untuk memeriksa tanggal kadalursa. Sebaiknya, tidak memilih produk yang mendekati tanggal kedaluwarsa, karena dikhawatirkan rasa ataupun warna dari teh sudah mulai mengalami perubahan.
Selain tanggal kedaluwarsa, kemasan yang tanpa cacat atau bocor juga sebaiknya kamu perhatikan, karena bisa mempengaruhi kualitas isi di dalamnya. Jangan sampai produk minuman teh yang kamu pilih justru membahaykan kesehatan.
-
Pilih teh sesuai kebutuhan
Teh adalah salah satu minuman yang memiliki beragam manfaat, sesuai dengan jenisnya. Teh dapat mebuat tubuh menjadi lebih rileks, karena kandungan anti oksidan yang tinggi. Namun, untuk mendapatkan khasiat teh yang diinginkan, kita dapat memilih teh sesuai dengan kebutuhan, seperti teh hijau yang dapat membantu menurunkan berat badan ataupun jenis teh dengan madu yang dapat menjaga kesegaran dan menjadikan tbuh tetap fit.
-
Bebas pemanis dan bahan tambahan
Teh dalam kemasan biasanya memiliki aroma dan rasa tersendiri. Pilihlah, produk teh yang tidak diberi perasa maupun pemanis buatan di dalamnya. Untuk kamu yang tidak terlalu menyukai rasa manis, sekarang tersedia teh kemasan dengan varian sedikit gula atau less sugar. Atau kamu dapat memilih minuman teh organik yang bebas dari bahan tambahan, sehingga lebih aman untuk dikonsumsi serta kita dapat merasakan manfaatnya bagi tubuh.
Kesimpulan
Minuman teh dalam kemasan memang paling cocok diminum sebagai penghilang dahaga. Beragamnya produk minuman teh kemasan membuat konsumen dapat memilih prosuk sesuai selera.
Namun, jangan lupa untuk tetap memperhatikan kandungan di dalamnya. Pilihlah teh siap minum yang aman bagi tubuh dan tidak menimbulkan efek samping serta batasi jumlah konsumsi per harinya. So, minuman teh mana yang jadi favoritmu?
Baca juga: 10 Rekomendasi Teko Air Praktis yang Awet Untuk Keperluan Rumah Tangga
Artikel Lain Terkait Teh Kemasan
- 10 Brand Teh Hijau Kemasan Pilihan yang Kaya Akan Zat Antioksidan & Baik Untuk Tubuh!
- Intip 10 Rekomendasi Teh Tarik Berikut untuk Menemani Tea-Time Kamu!
- 10 Teh Oolong Terbaik dari Merk yang Bagus di Indonesia 2022
- 7 Teh Tubruk dengan Aroma & Rasa yang Cocok untuk Temani Waktu Santai
- Tenangkan Pikiran dengan 12 Rekomendasi Teh Melati Terenak ini!