Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

Bermain Asik dengan 10 Mobil Mainan Anak Terbaru Untuk Laki-Laki & Perempuan

Mainan mobil anak yang tetap mengedukasi!

Dalam masa perkembangannya, anak-anak tentu membutuhkan peran orang tua untuk dapat melatih dan mengasah kreatifitas. Agar kegiatan tesebut tidak terasa membosankan, orang tua bisa menjadikan pemainan atau aktifitas dengan mainan sebagai salah satu metode yang asik. Mobil mainan anak adalah satu satu alternatif jenis mainan yang juga mampu mengasah otak dan motorik anak dengan baik.

Tidak hanya itu, mobil mainan juga dapat menjadi salah satu solusi untuk dapat mengurangi ketergantung anak pada gadget. Nah, agar tidak penasaran, simak aja 10 rekomendasi mobil mainan anak yang keren dan bagus pilihan dari ProductNation berikut ini.

10 Rekomendasi Mobil Mainan Anak Terbaru yang Bagus

Mobil mainan kecil favorit semua anak
Hot Wheels Diecast Gift Pack (5 pcs)
mulai
Rp.130 ribu
Cek harga Hot Wheels Diecast Gift Pack (5 pcs) di bawah ini:

Kamu tentu sudah tidak asing lagi dengan mobil mainan anak merek Hot Wheels. Mobil mainan anak yang satu ini memang memiliki banyak penggemar, bahkan hingga orang dewasa. Memiliki roda bersuspensi dengan detail warna yang high quality, menjadikan mobil mainan ini makin menggoda untuk dijadikan koleksi.

Ditawarkan dalam bentuk set yang berisi 5 pieces, mobil ini cocok untuk menjadi mainan anak di atas 3 tahun agar tidak cepat bosan. Dengan ukuran mobil yang kecil, membuat mainan yang satu ini bisa dibawa kemana saja, sehingga anak bisa tetap bemain meskipun dalam perjalanan. 

Mobil mainan rakit yang canggih
Tamiya Mini 4WD Aoda
mulai
Rp.60 ribu
Cek harga Tamiya Mini 4WD Aoda di bawah ini:

Bagi anak 90-an, keseruan bermain Tamiya tentu menjadi hal yang tak terlupakan. Nah, jika kamu ingin membagikan keseruan tersebut pada si Kecil, Tamiya Mini 4WD Aoda bisa menjadi pilihan produk yang tepat. Terbuat dari plastik dan logam dengan desain fun, mobil Tamiya ideal untuk dijadikan mainan anak usia 5 tahun keatas.

Berbeda dari mainan mobil lainnya, Tamiya sudah ditenagai dengan dinamo, sehingga membuat mobil mainan ini terlihat keren dan canggih saat melaju. Desain bodi yang aerodinamis juga menjadikan mobil ini ringan dan dapat melintas dengan cepat pada track lintasan. Selain itu, dengan model rakit, Tamiya model ini dapat mengasah imajinasi anak.

Mobil mainan plastik yang bisa bertransformasi jadi robot
Tobot Mini Transformer
mulai
Rp.38 ribu
Cek harga Tobot Mini Transformer di bawah ini:

Agar anak makin happy, kamu bisa memberikannya Tobot Mini Transformer sebagai teman untuk bermain. Dibuat dari material plastik, mainan ini tidak akan mudah pecah dan aman jika terjatuh. Mobil mainan ini juga bisa diubah menjadi robot transformer dengan cara yang mudah, sehingga membuat anak tidak bosan saat bermain. Tersedia dalam berbagai warna yang dapat dipilih sesuai kesukaan anak.

Mobil mainan besar tema polisi dengan model blok puzzle
Lego Technic 42091 Police Persuit
mulai
Rp.267 ribu
Cek harga Lego Technic 42091 Police Persuit di bawah ini:

Jika umumnya mainan mobil memiliki ukuran yang kecil atau mini, mobil mainan dari Lego ini justru berukuran besar dengan kesan yang gagah. Sama seperti seri Lego lainnya, mainan mobil yang satu ini juga mengharuskan anak untuk merakit sebelum memainkannya, sehingga tidak hanya bermain, anak pun juga diajak untuk kreatif.

Dengan tema mobil polisi, mainan mobil yang satu ini juga sudah dilengkapi dengan lampu dan suara sirine layaknya mobil polisi sungguhan. Dilihat dari tampilannya, mobil Lego ini juga memiliki stiker biru, hitam, dan putih yang membuat penampilan mobil mainan ini terlihat seperti mobil polisi asli.

Mainan mobil yang bisa dinaiki dengan tenaga aki
Pliko Ride On 536 Mini Cooper
mulai
Rp.351 ribu
Cek harga Pliko Ride On 536 Mini Cooper di bawah ini:

Berencana kasih surprise untuk anak tersayang? Mobil mainan dari Pliko, tentu patut untuk kamu pertimbangkan. Berbeda dari mobil mainan lainnya, Pliko Ride On ini dapat dinaiki dan dikendarai sendiri layaknya mobil sungguhan. Hal ini dikarenakan mobil mainan ini ditenagai dengan aki untuk dapat bergerak.

Tidak hanya itu, mobil mainan ini juga sudah dilengkapi dengan tombol musik pada bagian stir, yang berfungsi sebagai klakson. Selain itu, pada bagian tempat duduk juga tersedia sandaran untuk menopang punggung, agar anak tetap nyaman. Mobil mainan ini baik untuk membantu meningkatkan saraf motorik pada anak.

Lengkap dengan remot control
RKJ Transform Car RC Transformer
mulai
Rp.105 ribu
Cek harga RKJ Transform Car RC Transformer di bawah ini:

Mengarahkannya dengan remot kontrol, menjadikan mainan ini dapat melatih anak memposisikan diri sebagai pengendara aslinya. Selain menawarkan keseruan, mainan mobil yang satu ini juga dapat melatih daya imajinasi dan kreatifitas pada anak, saat mengubah bentuk mobil menjadi robot yang bertransformasi. Sayangnya, mainan ini masih ditenagai baterai sehingga kurang ramah lingkungan.

Mainan truk mini lucu untuk anak 1 tahun
Funtime Tipper Truck
mulai
Rp.147 ribu
Cek harga Funtime Tipper Truck di bawah ini:

Untuk melatih kemampuan motorik si Kecil, mainan truk mini ini, bisa kamu masukkan ke dalam wishlist. Dengan warna yang colorful dan dilengkapi dengan balok huruf, mainan edukasi ini bisa membantu anak mengenal macam warna dan huruf, serta melatih koordinasi mata dan tangan mereka. Memiliki bobot yang ringan, serta dapat bergerak maju dan mundur, mainan ini cocok untuk anak 1 tahun.

Mobil mainan dorong untuk fleksibilitas gerak
Tolo Car Family – Traktor
mulai
Rp.175 ribu
Cek harga Tolo Car Family – Traktor di bawah ini:

Bukan hanya untuk bersenang-senang, namun permainan juga bisa mempererat ikatan orang tua dengan si Kecil, seperti mobil mainan dorong salah satunya. Tolo car memiliki handle di bagian belakang, sehingga memudahkan kamu dalam menggerakkan mobil ini ketika dinaiki anak.

Fleksibilitas gerak tidak saja didapat saat anak sudah dapat menggerakkan kakinya, tetapi juga ketika kamu mendorongnya. Dengan tema traktor yang dilengkapi dengan topi bertema senada, akan menambah keseruan anak ketika menaikinya. Mainan edukasi ini terbuat dari bahan plastik yang aman sesuai SNI.

Mobil mainan murah ber-SNI
Hello Archie Mini Truck Toys
mulai
Rp.8 ribu
Cek harga Hello Archie Mini Truck Toys di bawah ini:

Kalau biasanya mainan mobil terlihat gagah dan macho, lain halnya dengan mainan yang satu ini. Memiliki desain yang menggemaskan dengan warna yang cerah, mainan ini bisa dimainkan oleh anak laki-laki ataupun perempuan. Meskipun dengan harga murah dan tidak menggunakan baterai, namun mainan mobil plastik ini sudah mengantongi sertifikat SNI, sehingga aman untuk dimainkan anak-anak. 

Mobil mainan kayu edukatif yang ramah lingkungan
Plan Toys Mini Garbage Truck
mulai
Rp.170 ribu
Cek harga Plan Toys Mini Garbage Truck di bawah ini:

Plan Toys adalah perusahaan asal Thailang yang sudah terakreditasi ISO dan Green Company di dunia. Terbuat dari bahan kayu yang dapat mengedukasi anak dari model dan desainnya. Mainan ini dapat bergerak seperti aslinya, sehingga bagus untuk melatih imajinasi dan saraf motorik halus pada anak. Mainan yang aman dan ramah lingkungan ini cocok untuk usia mulai 19 bulan ke atas.


Cara Memilih Mobil Mainan Anak yang Tepat

Tahukah kamu? Bahwa terdapat beberapa faktor yang harus kamu perhatikan saat ingin membelikan mobil mainan untuk anak. Nah, agar mereka senang dengan mobil mainannya, ikuti tips dari ProductNation berikut ini.

  • Pilih model atau jenis yang disukai

Saat kamu hendak membelikannya mobil mainan, alangkah baiknya jika kamu memilih model atau jenis mobil yang disukai anak. Bisa berdasarkan karakter film favorit, ataupun warna kesukaannya. Karena jika kamu tidak mempertimbangkan hal tersebut, kemungkinan besar mainan mobil tersebut tidak akan disukai anak. Atau ajaklah mereka untuk memilih, saat ingin membelikannya mainan.

  • Sesuaikan dengan usia anak

Beragamnya mobil mainan yang ditawarkan, sering kali tentu membuatmu malah menjadi bingung. Agar kamu bisa lebih mudah dalam memilih mainan yang tepat, kamu bisa menyesuaikan dengan usia anak. Bagi anak yang masih batita (bawah tiga tahun), mobil mainan kecil lebih dianjurkan karena dapat membantu merangsang perkembangan otak. Namun, perlu diperhatikan setiap komponennya, agar tidak mudah lepas untuk mengurangi resiko tertelan.

Lain halnya dengan anak sudah yang berusia 5 tahun atau lebih, mereka akan menginginkan mainan yang lebih kompleks agar tidak membosankan, seperti mobil mainan degan remot, nongkar pasang, atau mobil mainan yang bisa dinaiki. Apalagi jika mobil mainan yang kamu berikan memiliki fitur yang canggih, anak pasti akan lebih menyukainya.

  • Perhatikan bahan mobil mainan

Meskipun terdengar sepele, hal ini merupakan sesuatu yang penting untuk kamu perhatikan. Mobil mainan dengan bahan plastik atau kayu tentu akan lebih aman untuk anak, karena dapat meminimalisir terjadinya kerusakan dan melukai anak jika tidak sengaja terjatuh. Selain itu, mainan mobil berbahan kayu dan plastik juga lebih awet. Namun perhatikan label SNI demi kemanan dan kenyamanan anak.

  • Pertimbangkan masalah harga

Tidak hanya model dan jenisnya saja yang beragam, harga mobil mainan yang ada dipasaran juga beraneka ragam. Agar kamu tidak membuang uang dengan sia-sia, kamu bisa mempertimbangkan masalah harga sebelum membelinya. Dianjurkan bagi kamu untuk mengutamakan fungsi daripada harga mainan tersebut.

Karena bagi anak, harga yang tinggi tidak akan menjamin kepuasan saat memainkan mobil tersebut, meskipun secara kualitas dan kekuatannya bagus. Lain halnya jika mobil tersebut diperuntukkan bagi orang dewasa yang merupakan kolektor, mobil mainan dengan harga yang mahal tentu akan memberikan kepuasan tersendiri, baik dari segi harga ataupun kualitasnya.


Kesimpulan

Dalam memilih mainan mobil untuk anak, sebagai orang tua tentu kamu harus lebih selektif sebelum membeli. Untuk memilih mobil mainan yang tepat, unsur edukatif juga harus menjadi perhatian. Sehingga mainan tersebut tidak hanya menyenangkan, namun dapat juga membantu meningkatkan daya imajinasi, kreatifitas dan saraf motorik anak.

Artikel yang Terkait dengan Mainan Anak Terbaru

End of Article