Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

12 Merk Jaket Hoodie Pria yang Bagus & Keren di Indonesia (Update 2024)

Tampilkan gaya casual-mu dengan hoodie!

Untuk para kaum lelaki hoodie merupakan salah satu jenis pakaian hangat yang dapat memberikan sentuhan stylish pada tampilan mereka. Tidak heran jika kini, hoodie pria sudah banyak hadir dengan berbagai macam inovasi dari mulai model, desain hingga bahan. Harganya pun juga variatif dengan kualitas yang juga tetap mumpuni.

Fashion item ini, menjadi alternatif yang bisa kamu gunakan selain jaket favoritmu. Selain itu, hoodie juga sangat cocok menjadi pilihan untuk kamu yang tetap ingin keren tapi tidak ingin ribet. Nah, buat kamu yang sedang mencari hoodie favorit untuk keseharian atau stylish yang berbeda, coba deh cek rekomendasi jaket hoodie pria yang bagus dan keren dari ProductNation berikut!

12 Merk Jaket Hoodie Pria yang Bagus & Keren 2024

Jaket hoodie pria terbaik dengan lambang yang iconic
Adidas
mulai
Rp.870 ribu
Cek harga Adidas Trefoil Warm-Up Hoodie di bawah ini:
add_circle Dilengkapi tali
add_circle Desain yang casual
add_circle Cocok untuk dipakai hangout

Editor's Choice: Jika kamu sedang mencari jaket hoodie pria branded yang keren dan memiliki kualitas bahan terbaik, kamu bisa memilih rekomendasi jaket dari Adidas ini. Terbuat dari bahan yang berkualitas dan pastinya awet, serta jaket ini memiliki ukuran regular fit yang menyesuaikan dengan ukuran tubuhmu. Dilengkapi dengan tudung yang akan menghangatkan kepala kamu ketika cuaca dingin. Dengan desainnya yang kasual, akan menambah tampilan outfit kamu. 

Memiliki potongan regular fit untuk modelnya, produk dari Adidas ini bisa menjadi merk jaket hoodie terbaik yang wajib untuk dimiliki. Karena, hoodie ini tidak oversized yang dapat membuatmu terlihat gemuk dan juga tidak terlalu ketat, sehingga leluasa untuk bergerak.

Sama seperti kebanyakan produk Adidas lainnya, hoodie ini memiliki logo pada bagian depan yang iconic dan menjadi ciri khas brand. Tidak hanya itu, hoodie ini juga dilengkapi tali untuk kamu yang suka menggunakan tudung, sehingga bisa diikat dan pastinya tidak mudah lepas.

Dibuat dengan desain yang casual, produk yang satu ini sangat cocok untuk dipakai saat hangout ataupun kegiatan non-formal lainnya. Dilengkapi juga dengan saku yang dilengkapi resleting, agar barang yang kamu simpan tidak jatuh.

Jaket hoodie pria hitam polos yang sangat disukai
H&M
mulai
Rp.200 ribu
Cek harga H&M Basic Divided Hoodie di bawah ini:
add_circle Tersedia berbagai ukuran
add_circle Memiliki penutup kepala
add_circle Brand yang populer di kalangan remaja

Kalau kamu kurang menyukai pakaian yang bermotif, jaket hoodie pria hitam dari H&M bisa menjadi produk yang wajib untuk dimiliki. Brand yang terkenal di kalangan anak muda ini mendesain produk hoodie-nya tanpa motif ataupun gambar sablon tertentu. Sehingga cocok untuk kamu yang menyukai hoodie polos yang netral.

Selain itu, gaya yang ditampilkan dari hoodie ini juga lebih casual dan terkesan santai, jadi cocok banget untuk dipakai saat hangout bersama teman. Memiliki banyak ukuran, produk ini bisa dipakai oleh segala bentuk tubuh, mulai dari XS sampai M pun juga tersedia.

Tidak ketinggalan juga saku bagian depan, yang membuatmu dapat menyimpan ponsel yang kamu bawa. Sama seperti hoodie pada umumnya, produk ini juga memiliki penutup kepala yang bisa kamu pakai sesuai kebutuhan.

Dilengkapi jumper dengan bahan katun berkualitas
Gildan
mulai
Rp.165 ribu
Cek harga Gildan Hood Fleece Jacket di bawah ini:
add_circle Menggunakan material yang tebal
add_circle Bahan yang nyaman dan lembut di kulit
add_circle Tersedia dalam berbagai pilihan warna

Untuk kamu yang sedang mencari hoodie berbahan tebal, Gildan Hood Fleece Jacket ini bisa menjadi produk yang ideal buat kamu. Sebab, sama seperti namanya, produk yang satu ini terbuat dari kombinasi 50% bahan cotton fleece yang membuatnya terasa nyaman dan lembut di kulit.

Sedangkan 50% lagi menggunakan bahan polyester, yang menjadikan hoodie ini terasa tebal. Sehingga, jaket hoodie pria ini sangat cocok kamu gunakan untuk menghangatkan diri di cuaca yang dingin. Tidak hanya itu, produk ini juga memiliki saku pada bagian depan yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan handphone atau barang kecil lainnya yang kamu bawa.

Ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau, jaket hoodie pria murah ini tetap memberikan kualitas produk yang mumpuni. Memiliki desain produk dalam berbagai warna, kamu bisa menyesuaikannya dengan warna favoritmu.

Jaket hoodie pria dan wanita dengan zipper untuk tampilan yang kasual
Hoodieku
mulai
Rp.149 ribu
Cek harga Hoodieku Zipper Basic Black di bawah ini:
add_circle Bisa digunakan oleh pria maupun wanita
add_circle Bahan cotton fleece yang adem dan ringan
add_circle Memiliki resleting yang mudah dibuka
remove_circle Material fleece kurang tebal

Apakah kamu lebih suka produk lokal? Hoodieku Zipper Basic Black bisa menjadi produk hoodie brand lokal terbaik yang kamu pilih. Dibuat dari material cotton fleece, hoodie zipper polos ini terasa lebih adem, ringan, serta tidak gatal di kulit, dan tentunya dapat memberikan kenyamanan saat digunakan.

Desainnya pun dirancang untuk unisex, yang mana dapat digunakan oleh pria dan wanita. Selain desainnya, ukurannya pun juga pas dan bisa disesuaikan agar dapat digunakan pria dan wanita. Sehingga hoodie tidak terlihat terlalu besar, namun juga tidak terlalu kecil atau ketat, jadi kamu bisa bergerak dengan lebih leluasa.

Sama seperti namanya, zip hoodie polos ini dilengkapi resleting yang mudah dibuka, sehingga lebih gampang dipakai. Kamu bisa menutup resleting untuk menjadikannya pakaian hangat, ataupun membiarkan resleting terbuka dan menjadikannya sebagai outer.

Jaket hoodie pria lengan pendek agar lebih sporty
Flexzone Sports Hoodie
Flexzone Sports Hoodie
mulai
Rp.149 ribu
Cek harga Flexzone Sports Hoodie di bawah ini:
add_circle Memiliki bahan dengan daya serap yang baik
add_circle Lebih cepat kering ketika dijemur
add_circle Tingkat kelenturan yang tinggi dengan fitur 4 direction stretch
remove_circle Tidak bisa dicuci dengan mesin agar tidak melar

Bosan dengan hoodie lengan panjang? Kamu bisa memilih Flexzone Sports Hoodie sebagai produk yang masuk ke wishlist kamu. Berbeda dari produk hoodie kebanyakan, produk yang satu ini dirancang dengan lengan pendek, yang membuatnya terkesan lebih sporty.

Produk ini memiliki desain sporty, jaket hoodie pria sporty ini cocok banget untuk kamu gunakan sebagai outfit olahraga ataupun nge-gym. Selain itu, produk ini juga terbuat dari bahan lycra yang memiliki daya serap keringat yang baik.

Tidak ketinggalan juga fitur 4 Direction Stretch, yang membuat hoodie ini memiliki kelenturan tinggi dan pastinya kamu tidak perlu khawatir jika hoodie akan mudah longgar. Produk ini juga memiliki fitur quick dry yang membuatnya lebih cepat kering saat dijemur. Dengan harga yang relatif affordable, produk ini menawarkan banyak keunggulan yang bagus.

Jaket hoodie pria brand favorit anak remaja
Erigo
Erigo Rickey Mint Hoodie
mulai
Rp.175 ribu
Cek harga Erigo Rickey Mint Hoodie di bawah ini:
add_circle Warna yang cerah
add_circle Memiliki ukuran yang pas
add_circle Unisex, bisa digunakan pria dan wanita

Siapa sih yang nggak kenal dengan Erigo? Brand lokal yang sudah dikenal banyak kalangan ini tentu memiliki banyak produk clothing yang berkualitas. Adapun salah satunya yaitu Rickey Mint Hoodie. Seperti nama produknya, hoodie pria branded ini memiliki warna mint yang cerah dan bisa menjadi produk yang pas untuk kamu yang menginginkan look yang terlihat fresh.

Dibuat dengan desain yang polos, membuat hoodie Erigo ini terkesan lebih santai dan kasual, jadi kamu bisa menggunakan untuk ke acara yang non-formal. Produk ini juga merupakan produk unisex, yang bisa digunakan laki-laki dan perempuan, karena memiliki ukuran yang pas, dan tidak terlalu besar ataupun terlalu ketat.

Untuk kamu yang suka memakai tudung pada jaket hoodie, kamu bisa mencegahnya agar tidak mudah lepas, karena terdapat tali yang berguna untuk mengencangkan hoodie. Terdapat kantong pada bagian depannya, yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan gadget atau barang yang kamu bawa.

Jaket hoodie pria terbaik dengan motif camo yang keren
Timberland
Timberland Men House Camo Print Hoodie
mulai
Rp.1,5 juta
Cek harga Timberland Men House Camo Print Hoodie di bawah ini:
add_circle Bahan yang nyaman dan tebal
add_circle Cocok dipakai saat cuaca dingin
add_circle Tersedia ukuran besar

Motif pada pakaian memang membuat pakaian tampak lebih hidup. Nah, buat kamu yang menginginkan hoodie bermotif, namun tetap terlihat kalem dan tidak berlebihan, hoodie pria keren dari Timberland bisa menjadi produk yang tepat untuk kamu.

Jaket hoodie pria modern yang satu ini memiliki desain yang unik, dimana setengah pada bagian atasnya memiliki motif camo berwana cokelat, sedangkan sentengah bagian bawahnya dirancang polos.

Selain itu, hoodie ini juga terbuat dari 80% katun organik dan 20% polyester, sehingga kamu bisa mendapatkan kenyamanan dan kualitas bahan yang tebal serta cocok untuk cuaca dingin pada hoodie yang satu ini.

Tidak ketinggalan juga saku pada bagian samping yang membuat hoodie ini semakin keren dan bisa kamu gunakan untuk menyiman gadget. Tersedia dalam banyak ukuran, mulai dari XS sampai 2XL yang bisa disesuaikan dengan ukuran tubuhmu.

Jaket hoodie pria streetwear yang terbuat dari bahan berkualitas
Salt N Pepper
Salt N Pepper 535 Hoodie
mulai
Rp.314 ribu
Cek harga Salt N Pepper 535 Hoodie di bawah ini:
add_circle Dibuat dari bahan fleece dengan resistensi yang tinggi
add_circle Memiliki saku yang multifungsi
add_circle Warna yang solid

Rekomendasi hoodie lainnya yang juga bisa menjadi pilihan untuk kamu adalah 535 Hoodie dari merk Salt N Pepper. Hoodie yang satu ini terbuat dari bahan fleece yang memiliki resistensi tinggi. Selain itu, bahan ini juga dikenal ringan, lembut, dan pastinya nyaman di kulit.

Dirancang dengan warna hitam yang solid, membuat hoodie ini terkesan lebih maskulin. Tidak ketinggalan juga sentuhan tipografi pada bagian depan hoodie, membuat tampilannya lebih hidup dan tidak monoton.

Pada bagian depan hoodie juga terdapat saku multifungsi yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan barang-barang kecil yang kamu bawa, seperti gadget. Dengan desain yang simpel, hoodie ini bisa menjadi outfit yang pas untuk digunakan ke event yang santai.

Semakin gagah dengan jaket hoodie denim pria ini
Port Replay
jaket hoodie pria kekinian
mulai
Rp.239 ribu
Cek harga Port Replay - Sea Hoodie Jack di bawah ini:
add_circle Dilengkapi dengan tudung yang lembut dan nyaman
add_circle Memiliki banyak saku
add_circle Saku dilengkapi kancing

Jaket denim memang dapat membuat tampilan semakin gagah. Untuk kamu yang merupakan penggemar produk berbahan denim, hoodie denim dari merk Cardinal bisa menjadi produk ideal yang patut untuk dimiliki. Hal ini karena, produk ini terbuat dari material jeans atau denim, yang tebal namun tetap nyaman saat dipakai.

Hoodie pria ini juga dilengkapi dengan banyak saku, yang terletak pada bagian depan dan samping. Kamu juga tidak perlu khawatir jika barang yang kamu simpan akan jatuh, karena saku pada hoodie ini dilengkapi dengan kancing yang membuatnya lebih aman.

Walaupun terbuat dari material denim, tetapi tudung pada hoodie ini tetap terasa lembut dan nyaman. Sebab, bagian tudung pada hoodie ini dibuat dari bahan katun yang ringan dan lembut.

Jaket hoodie pria murah yang anti air dan cocok digunakan saat musim hujan
Triple F
Triple F Waterproof Outdoor Hoodie
mulai
Rp.145 ribu
Cek harga Triple F Waterproof Outdoor Hoodie di bawah ini:
add_circle Material waterproof (tahan air)
add_circle Saku dilengkapi zipper
add_circle Dilengkapi tudung yang adjustable

Jika kamu mencari hoodie yang tak biasa, Triple F Hoodie merupakan fashion item yang wajib untuk kamu miliki. Tidak seperti kebanyakan hoodie, produk yang satu ini terbuat dari bahan taslan milky, yang dikenal tahan air. Sehingga kamu bisa menggunakan produk ini saat musim hujan, agar pakaian yang kamu gunakan tidak basah.

Meskipun waterproof, bagian dalam jaket hoodie pria ini menggunakan material furing hyget yang merupakan kombinasi katun dan polyester. Jadi, kamu tetap merasa adem dan tidak gerah. Berbeda dari hoodie pada umumnya, saku pada hoodie ini terdapat terletak pada bagian luar dan bagian dalam hoodie.

Sakunya pun dilengkapi dengan zipper, sehingga kamu tidak perlu khawatir jika barang yang kamu simpan di saku akan terjatuh. Produk ini juga memiliki tudung, namun uniknya, tudung pada hoodie ini bisa dilepas-pasang dengan mudah, jadi kamu bisa menyesuaikannya dengan kenyamananmu.

Jaket hoodie pria dengan desain gaya urban yang keren
Geoff Max
jaket hoodie pria yang bagus
mulai
Rp.425 ribu
Cek harga Geoff Max Pullover Escuela Grey di bawah ini:
add_circle Terbuat dari bahan Fleece cotton yang lembut
add_circle Terdapat motif print sablon
add_circle Tersedia ukuran hingga XL
remove_circle Hanya memiliki 1 warna

Untuk kamu yang lebih menyukai gaya pakaian urban yang simple dan terlihat keren, tidak ada salahnya kamu menggunakan jaket hoodie. Nah, kamu bisa memilih rekomendasi produk hoodie dari brand Geof Maxx satu ini. Produk ini didesain dengan simple dan terdapat motif tulisan yang diprint di bagian depan. 

Jaket hoodie pria ini terbuat dari bahan fleece cotton yang tebal dan lembut, sehingga nyaman dan akan menghangatkanmu dari udara yang dingin. Untuk motif tulisan yang diprint ini menggunakan bahan plastysol yang awet dan tidak mudah luntur atau terkelupas. 

Jaket hoodie  ini sudah dilengkapi dengan kantung saku yang cukup luas dibagian depan, untuk membawa barang-barang kecil milikmu. Produk ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau dan memiliki kualitas yang baik. 

Jaket hoodie pria yang cocok untuk aktivitas outdoor dan indoor
The North Face
jaket hoodie pria terbaik
mulai
Rp.1,3 juta
Cek harga The North Face Unisex U MFO Hoodie-NF0A5JVS738 di bawah ini:
add_circle Terbuat dari bahan 100% katun
add_circle Lembut, tebal dan nyaman
add_circle Size XS hingga XXL

The North Face adalah sebuah merek terkenal dalam industri pakaian dan perlengkapan outdoor. Merek ini dikenal karena produk-produknya yang dirancang untuk aktivitas luar ruangan, seperti hiking, mendaki, berlari, dan berbagai kegiatan petualangan lainnya. Produk-produk yang paling terkenal dari The North Face antara lain jaket, jaket gunung, jaket hoodie, pakaian lapis, sepatu hiking, dan berbagai jenis perlengkapan seperti tas, tenda, dan peralatan lainnya.

Salah satu produk terbaik dari jaket hoodienya ini yaitu Unisex U MFO Hoodie-NF0A5JVS738. Jaket hoodie ini memiliki desain yang bisa dipakai untuk pria maupun wanita. Terbuat dari 100% bahan katun yang lembut dan tebal, membuat jaket ini nyaman untuk digunakan di luar ruangan.

Meski dibanderol dengan harga yang cuukup malah, tetapi sebanding dengan kualitas yang diberikan. Tersedia ukuran mulai dari XS hingga XXL yang bisa kamu sesuaikan dengan ukuran tubuhmu. 


Cara Memilih Jaket Hoodie Pria yang Tepat

  • Berdasarkan bahan

Memilih hoodie sesuai keinginan tetap harus mempertimbangkan dan mencari tahu bahan hoodie itu sendiri. Mengapa demikian? Karena pada umumnya, hoodie di pasaran dibuat dari bahan katun atau polyester, parasut dan juga denim

Setiap bahan memiliki karakteristik masing-masing. Sebagai contoh, bahan polyester yang terkenal dengan kelebihannya tidak mudah melar dan kusut. Sedangkan untuk bahan katun terasa lebih nyaman dan tidak membuah gerah. Dengan mengetahui bahan, kamu tentu akan lebih nyaman menggunakan hoodie dalam keseharian.

  • Corak atau pattern yang sesuai dengan selera

Bagi sebagian orang, corak berperan penting sebagai faktor penentu hoodie mana yang harus dipilih. Beberapa orang lebih memilih hoodie dengan corak yang tidak terlalu ramai agar mudah dipadupadankan. Namun, beberapa orang lebih memilih hoodie dengan gambar yang menarik agar penampilannya terlihat berbeda sehingga dapat menjadi ciri khas dari orang tersebut.

  • Harga

Kini telah banyak hoodie yang hadir dengan berbagai macam harga, dari yang murah hingga yang mahal. Produk lokal pun berlomba-lomba untuk dapat memberikan kualitas terbaik dengan harga yang lebih ramah di kantong, kamu hanya tinggal menyesuaikannya dengan budget yang tersedia.


Cara Mencuci Jaket Hoodie Agar Tetap Awet

  • Hindari mencuci terlalu sering

Supaya warna hoodie tetap bagus dan tidak memudar, disarankan agar kamu tidak mencucinya terlalu sering. Karena deterjen yang kamu gunakan dapat membuat warna hoodie kamu semakin memudar.

Apalagi jika kamu mencucinya dengan mesin, hal ini akan membuat bahan hoodie jadi cepat rusak. Terlebih lagi kalau hoodie kamu memiliki gambar sablon, hal ini tentu akan merusak sablon yang ada. Sementara, untuk mencegah bau, kamu bisa menjemurnya saja saat hoodie sedang tidak digunakan.

  • Cuci dalam keadaan terbalik

Jika hoodie yang kamu miliki memiliki gambar sablon, disarankan agar kamu membaliknya terlebih dahulu sebelum dicuci. Cucilah dengan keadaan bagian dalam hoodie menjadi di luar. Hal ini bertujuan agar gambar tersebut dapat terlindungi dan tidak kontak langsung dengan deterjen yang dapat memungkinkan sablon bisa terkelupas. Untuk hoodie yang menggunakan resleting, jangan lupa untuk menutup resletingnya dan cucilan dalam keadaan terbalik.

  • Pakai air dingin

Cara lain supaya hoodie kamu tetap awet adalah mencucinya dengan air dingin. Tidak disarankan untuk mencucinya dengan air hangat, apalagi air panas, karena hal ini dapat berpotensi merusak bahan dan warna hoodie yang kamu cuci.

  • Jangan mencuci dan mengeringkan di mesin

Mencuci dengan mesin memang lebih cepat dan mudah, tetapi jika kamu ingin hoodie kamu tetap bagus dan warnanya tidak pudar, sebaiknya cucilah dengan tangan. Sebab, mencuci dan mengeringkan dengan mesin dapat merusak mesin, terutaman jika hoodie berbahan fleece.

Agar mencuci hoodie dengan tangan jadi lebih mudah, kamu bisa merendamnya dengan air deterjen yang dingin selama 15 sampai 20 menit. Jika ada noda pada hoodie kamu bisa mengoleskan deterjen cair dan menguceknya perlahan.


Kesimpulan

Hoodie dapat menjadi alternatif lain kamu agar tetap tampil optimal. Memilih hoodie yang bagus memerlukan beberapa pertimbangan, seperti harga, corak, hingga bahan dari hoodie tersebut. Sesuaikanlah pemilihan hoodie dengan kebutuhan dan juga budget kamu, ya. Tidak lupa juga, bahwa kenyamanan menjadi faktor terpenting yang harus kamu perhatikan. Happy shopping!


Artikel Lain Terkait Hoodie Pria Terbaik

End of Article