Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

10 Rekomendasi Sarung Tangan Oven Terbaik di Indonesia (Update 2025)

Tanpa terasa panas, dan semakin aman ketika memasak di dapur!

Akhir-akhir ini, memasak dan baking adalah salah satu kegiatan yang menjadi hobi untuk mengisi waktu senggang bagi banyak kalangan dan tanpa memandang gender. Namun, resiko kulit terbakar saat memasak atau membuat kue, sering kali tidak dapat dipungkuri. Agar hal berbahaya tersebut dapat kamu minimalisir, kamu bisa menggunakan sarung tangan oven (oven mitt) yang banyak dijual di pasaran.

Produk ini akan melindungi kamu dari panas, dan tangan jadi lebih aman, ketika ingin mengangkat panci dari atas kompor, atau mengeluarkan papan panggang dari oven. Terdapat banyak oven mitt yang memiliki desain, bahan dan motif menarik yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan kamu.

Jika kamu membutuhkan sarung tangan oven untuk masak sehari-hari atau sekedar mendukung hobi kamu, berikut ProductNation rekomendasikan 10 sarung tangan oven terbaik yang dapat melindungi tangan kamu dari panas.

Penyunting

Tria Mulyani chevron_right

Tria Mulyani merupakan seorang content editor penulisan lulusan Ilmu Komunikasi, yang memiliki passion di bidang media dan kreatif ...

10 Sarung Tangan Oven yang Bagus dari Merk Terbaik

Dengan standarisasi penggunaan dapur professional untuk memasak sehari-hari
Cook & Bake Oven Mitt - Brown
mulai
Rp.48 ribu
Cek harga Cook & Bake Oven Mitt - Brown di bawah ini:
add_circle Warna gelap
add_circle Material tebal dan berkualitas
add_circle Mudah dibersihkan

Jika kamu mencari sarung tangan oven yang memiliki kualitas professional, produk dari Cook & Bake adalah solusi yang tepat untuk kamu. Karena, produk ini terbuat dari material cotton baby canvas untuk bagian luarnya, dengan lapisan polyester heat resistant untuk bagian dalam, sehingga dapat melindungi tangan kamu dari panas.

Selain itu, produk ini juga dirancang dengan warna cokelat yang gelap, membuatnya jadi tidak mudah kotor ataupun terlihat kusam. Sarung tangan oven ini juga mudah untuk disimpan, karena sudah dibekali dengan lubang pengait pada bagian bawahnya. Jadi, kamu bisa menggantungkan sarung tangan ini di dapur.

Produk ini juga mudah dibersihkan, cukup gunakan air dan deterjen, maka sarung tangan ini bisa bersih kembali. Meskipun tidak ditawarkan dalam paket, namun kamu bisa menggunakan sarung tangan ini di kanan atau kiri, sesuai dengan kebutuhanmu.

Mudah dibersihkan dan memiliki fitur cool system
UCHII Oven Mitt
UCHII
mulai
Rp.105 ribu
Cek harga UCHII Oven Mitt di bawah ini:
add_circle Fitur cool system
add_circle Mudah dicuci
add_circle Dilengkapi motif menarik

Tidak mau kalah dari pesaingnya, brand UCHII juga mengeluarkan produk sarung tangan yang memiliki kualitas tak kalah bagus dari merk lainnya. Berbeda dari sarung tangan oven pada umumnya, produk ini dilengkapi dengan fitur cool system, yang membuat sirkulasi pada sarung tangan ini lebih baik, sehingga tidak membuat tangan berkeringat dan lebih nyaman dipakai.

Selain itu, tidak hanya bisa dipakai oleh dewasa, sarung tangan oven ini juga bisa dipakai oleh anak-anak, karena memiliki ukuran yang tidak terlalu besar. Meskipun hanya menawarkan sarung tangan oven hanya untuk satu tangan, tetapi kamu bisa menggunakannya ditangan kanan atau kiri, sesuai kenyamanan kamu.

Bahan sarung tangan oven ini adalah katun untuk bagian dalamnya, dan polyester untuk bagian dalamnya. Jadi, kamu bisa lebih mudah untuk membersihkan sarung tangan masak ini. Pilihan motifnya pun cantik dan terlihat eyecatching.

Sarung tangan oven panjang yang lengkap dengan pot holder
Informa Set Sarung Tangan Oven & Pot Holder
mulai
Rp.59 ribu
Cek harga Informa Set Sarung Tangan Oven & Pot Holder di bawah ini:
add_circle Set yang lengkap
add_circle Mudah dibersihkan
add_circle Ukuran yang cukup besar
remove_circle Hanya memiliki 2 pilihan warna

Set sarung tangan oven lainnya yang juga bisa menjadi rekomendasi bagus untuk kamu adalah produk dari Informa. Tidak seperti merk lainnya, brand yang satu ini menawarkan sarung tangan oven dan pot holder dalam setnya. Sehingga bisa menjadi pilihan hemat untuk kamu yang menginginkan dua item berbeda.

Dengan dimensi 20 x 20 cm untuk pot holdernya, dan 17 x 30 cm untuk sarung tangan oven, produk ini memiliki ukuran yang relatif cukup besar. Jadi, mampu memberikan perlindungan maksimal saat memasak untuk tangan kamu.

Untuk bahan pembuatannya, produk ini menggunakan bahan polyester, yang diyakini dapat menjadi isolator yang baik saat memasak. Warnanya pun gelap, membuat sarung tangan oven dan pot holder ini tidak mudah kusam. Selain itu, produk ini juga mudah dibersihkan dengan air dan juga deterjen.

Set sarung tangan oven unik berbentuk kodok
Maxim Tools Frog Oven Mitt (2 pcs)
mulai
Rp.46 ribu
Cek harga Maxim Tools Frog Oven Mitt (2 pcs) di bawah ini:
add_circle Ditawarkan dalam set
add_circle Desain unik
add_circle Tahan panas

Buat kamu yang menginginkan sarung tangan oven unik dengan desain yang berbeda, Maxim Tools Frog Oven Mitt, bisa menjadi produk yang ideal untuk kamu. Sesuai dengan nama produknya, sarung tangan oven anti panas ini memiliki bentuk seperti wajah kodok.

Tidak hanya unik dan lucu dari segi tampilannya, produk yang satu ini juga ditawarkan dalam set. Jadi, kamu sudah mendapatkan sepasang sarung tangan dengan harga yang juga lebih terjangkau. Hadir dalam dua warna, yakni merah dan hijau, yang bisa kamu sesuaikan dengan warna kesukaanmu.

Terbuat dari bahan silicon berkualitas, membuat sarung tangan oven ini lebih mudah untuk dibersihkan dan pastinya tidak mudah sobek. Produk ini juga dirancang tahan panas dan dapat digunakan pada suhu 200˚C.

Tahan panas dari bahan katun berkualitas
COOKS HABIT Heavy Duty Oven Gloves
mulai
Rp.95 ribu
Cek harga COOKS HABIT Heavy Duty Oven Gloves di bawah ini:
add_circle Ukuran yang besar
add_circle Memiliki 2 lapisan
add_circle Desain yang simple
remove_circle Bobot yang agak berat

Takut kena panas saat membuat kue? Sarung tangan oven panjang dari COOKS HABIT bisa menjadi produk wajib yang harus kamu miliki. Dirancang dengan dimensi produk 34x17x4 cm, sarung tangan ini dapat memberikan kamu perlindungan maksimal, sehingga kamu tidak perlu takut saat mengeluarkan loyang dari oven.

Bukan hanya ukurannya yang besar, produk ini juga dirancang khusus dengan dua lapisan, yakni bahan katun untuk bagian dalam yang membuatnya terasa lembut ditangan. Sedangkan kombinasi katun dengan polyester digunakan untuk bagian luar, agar dapat menahan panas.

Dengan desain warna biru keabu-abuan yang gelap, membuat produk ini tampak lebih simple dan cocok untuk kamu yang kurang suka sarung tangan oven dengan motif. Meskipun hanya ditawarkan untuk satu tangan, namun kamu bisa menggunakan sarung tangan ini untuk tangan kiri ataupun kanan.

Dari bahan yang ramah lingkungan untuk dapat didaur ulang
IKEA RINNIG
mulai
Rp.55 ribu
Cek harga IKEA RINNIG di bawah ini:
add_circle Nyaman dipakai
add_circle Ukuran yang panjang
add_circle Mudah disimpan
remove_circle Hanya tersedia dalam 1 warna

Terkenal dengan kualitas produk furniture yang mumpuni, IKEA RINNIG bisa menjadi produk sarung tangan oven pilihan untuk kamu yang suka memasak. Terbuat dari kombinasi bahan katun dan polyester, membuat sarung tangan oven ikea ini terasa nyaman sekaligus mampu melindungi tangan dari panci atau wajan yang panas saat memasak.

Selain itu, ukuran sarung tangan ini juga terbilang panjang yakni sekitar 33 cm, sehingga dapat melindungi tangan kamu lebih maksimal saat memasak. Harganya pun cukup oke untuk sebuah produk bermerek yang memiliki kualitas bagus.

Dengan desain warna abu yang gelap, membuat sarung tangan oven ini juga tidak mudah kotor ataupun terlihat kusam. Dilengkapi juga dengan lubang pengait, membuat produk ini bisa disimpan dengan mudah dengan cara digantung.

Sarung tangan terbaik yang fungsional dengan desain yang menarik
Asta Homeware Sarung Tangan Masak
mulai
Rp.32 ribu
Cek harga Asta Homeware Sarung Tangan Masak di bawah ini:
add_circle Pilihan desain yang variatif
add_circle Ukuran yang panjang
add_circle Bahan yang bagus

Kalau kamu sedang mencari sarung tangan oven yang bagus dengan desain yang cantik, produk sarung tangan masak dari Asta Homeware bisa menjadi produk yang cocok untuk kamu. Karena, produk ini dirancang dengan 3 jenis motif berbeda, yaitu polos, motif floral, dan motif bintang yang bisa kamu pilih sesuai selera kamu.

Bukan hanya cantik dari segi tampilannya, produk ini juga terbuat dari 3 lapis bahan katun Jepang. Sehingga dapat melindungi tangan kamu dari panas saat memasak, dan memberikan kenyamanan pada tangan saat dipakai.

Dimensi produk ini juga relatif panjang yakni 29 x 16 x 5 cm, jadi dapat memberikan perlindungan maksimal pada tangan agar tidak terkena panas. Harganya pun relatif ekonomis, untuk sebuah sarung tangan oven yang memiliki bahan tebal dan nyaman.


Sarung tangan oven terbaik anti slip dan aman saat mengeluarkan loyang oven
Ravelle Oven Mitt
mulai
Rp.79 ribu
Cek harga Ravelle Oven Mitt di bawah ini:
add_circle Ukuran yang panjang
add_circle Anti slip
add_circle Motif yang cantik
remove_circle Hanya untuk 1 tangan

Untuk kamu yang menyikai motif floral, sarung tangan oven dari Ravelle pasti akan menjadi produk favorit kamu. Sebab, produk ini dirancang dengan desain bunga-bunga pada seluruh bagiannya yang mempercantik tampilan sarung tangan masak ini.

Bukan cuma mengandalkan tampilannya, produk ini juga terbuat dari material silikon untuk bagian luar dan bahan katun untuk bagian dalamnya, sehingga lebih aman dan anti slip saat kamu mengeluarkan kue dari over ataupun mengangkat wajan dikompor. Dilengkapi dengan lubang pengait, membuat sarung tangan ini lebih mudah untuk disimpan.

Memiliki dimensi 29 x 15 cm, sarung tangan oven ini terbilang cukup panjang dan dapat memberikan perlindungan maksimal sampai sebagian lengan. Untuk membersihkannya pun gampang, kamu cukup mencucinya dengan air mengalir.

Sarung tangan oven terbaik dari bahan silikon yang awet & ukuran all size
CaTalina Sarung Tangan Oven
mulai
Rp.33 ribu
Cek harga CaTalina Sarung Tangan Oven di bawah ini:
add_circle Tidak licin
add_circle Tahan panas
add_circle Hadir dalam dua warna
remove_circle Ukuran yang kurang panjang

Rekomendasi produk sarung tangan silikon lainnya, yang juga bisa menjadi opsi untuk kamu adalah produk dari CaTalina. Sarung tangan oven ini terbuat dari full silikon, sehingga lebih mudah untuk dibersihkan. Selain itu, karena alasan yang sama juga, produk ini lebih anti slip dan tangan kamu pun tidak licin saat mengangkat panci, wajan, ataupun loyang dari oven.

Tidak hanya itu, meskipun dirancang tanpa motif, namun sarung tangan oven ini hadir dalam pilihan warna yang cantik, yaitu pink dan baby blue yang tampak cerah di mata. Durabilitasnya pun cukup bagus, karena kamu bisa menggunakan sarung tangan oven ini pada suhu 230˚C. Bobot produk ini pun dibuat ringan, sehingga kamu bisa lebih nyaman dan leluasa saat memakainya.

Isolator dari bahan katun yang terjangkau
Surprice Sarung Tangan Oven
mulai
Rp.6 ribu
Cek harga Surprice Sarung Tangan Oven di bawah ini:
add_circle Harga ekonomis
add_circle Tampilan yang menarik
add_circle Durabilitas yang bagus

Mencari sarung tangan oven yang dapat memberikan kesan ceria? Surprice Sarung Tangan Oven adalah produk yang pas untuk kamu. Karena, sarung tangan ini memiliki desain yang eyecatching, dengan motif floral dan buah-buahan pada seluruh bagiannya. Jadi, cocok untuk kamu yang menginginkan sarung tangan oven dengan desain yang cerah.

Selain desainnya yang menarik, harga sarung tangan oven ini juga sangat ekonomis dan bisa menjadi pilihan bagus untuk kamu yang memiliki budget terbatas. Untuk bahannya, produk ini menggunakan 100% benang katun impor, yang terasa lembut ditangan dan dapat memberikan kenyamanan saat dipakai.

Tidak hanya nyaman dipakai, produk ini juga cukup kuat dan tidak mudah sobek. Cara membersihkan sarung tangan masak ini pun terbilang mudah, kamu bisa mencucinya dengan air dan deterjen bubuk ataupun cair. Dilengkapi juga dengan lubang pengait, kamu bisa menyimpannya dengan cara digantung.

Cara Memilih Sarung Tangan Oven yang Tepat

Setelah produk rekomendasi di atas, saatnya sekarang ProductNation akan coba memberikan tips cara memilih sarung tangan (oven mitt / glove) yang bagus untuk kamu gunakan.

  • Tentukan bahan sarung tangan

Ada dua jenis bahan sarung tangan oven atau sarung tangan masak, yaitu dari kain katun kanvas atau perpaduan polyester dan dari bahan silikon. Masing-masing bahan tersebut memiliki keunggulan tersendiri yang dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan.

Untuk katun, umumnya mudah dibersihkan dengan desain motif beragam dan menarik. Sehingga tidak hanya bersifat fungsional, tapi juga cukup dekoratif untuk mempercantik dapur. Selain itu, karena ketebalannya juga beragam, sehingga ketahanan terhadap panas juga cukup baik.

Sedangkan untuk bahan silikon, umumnya lebih lentur dengan tekstur pada bagian pegangan yang berfungsi sebagai anti slip, sehingga lebih aman saat menggenggam peralatan masak. Selain itu bahan silikon juga lebih awet, karena juga tahan hingga suhu diatas 200°C.

  • Ukuran panjang sarung tangan

Mencari ukuran panjang yang tepat untuk sebuah sarung tangan oven, cara termudahnya adalag dengan mengukur panjang tangan dari ujung jari tengah hingga pergelangan tangan, kemudian hasil ukuran tersebut, tambahkan sekitar 2-3 cm. Hal ini untuk memastikan agar seluruh bagian tangan kamu terlindung dengan sempurna dari panas.

Umumnya sarung tangan yang tersedia berkisar 20-25 cm, namun jika kamu menginginkan sarung tangan yang lebih panjang, ukuran seperti 28-30 cm juga tersedia. Namun, perlu diperhatikan juga, ukuran sarung tangan oven yang terlalu panjang atau terlalu pendek, tentu akan membatasi fleksibilitas dalam bergerak dan akan terasa tidak nyaman.

  • Pilih bentuk, warna dan motif sarung tangan oven / masak

Jika kamu memilih bahan kain, biasanya ada lebih banyak pilihan warna dan motif. Mulai dari warna netral dan polos hingga dengan motif dan warna yang lebih pop up, seperti merah bunga, orange polkadot, dan lain sebagainya. Namun, sekarang ini sarung tangan berbahan silikon juga banyak yang dikombinasikan dengan katuh pada bagian pergelangannya, sehingga lebih cantik dan stylish.


Cara Membersihkan Sarung Tangan Oven

Buat kamu yang memiliki hobi memasak atau baking, pastinya memerlukan sarung tangan oven anti panas yang selalu bersih. Hal ini karena sarung tangan yang tidak dibersihkan atau dicuci, bisa menjadi iritasi pada kulit tanganmu. Untuk itu berikut ini ada beberapa tips untuk membersihkan sarung tangan oven dengan tepat. 

  • Rendam dengan air ditergen

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan jika ingin membersihkan sarung tangan masak adalah merendamnya dengan air dan deterjen. Kamu bisa gunakan jenis deterjen apapun yang biasa kamu gunakan untuk mencuci baju. Namun kadarnya tidak perlu terlalu banyak, karena dapat merusak bahan.

Proses merendam ini juga dapat membantu untuk melunturkan noda membandel, khususnya pada sarung tangan oven berbahan katun.

  • Gunakan sikat lembut 

Untuk sarung tangan oven berbahan silikon, kamu bisa menggunakan sikat lembut untuk membersihkannya. Tidak seperti bahan katun atau sarung tangan masak berbahan lainnya, oven mitt berbahan silikon cenderung lebih tebal dan aman jika kamu ingin menggunakan sikat untuk menghilangkan noda membandel.

  • Bilas sampai tidak ada sisa sabun

Step selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk membersihkan sarung tangan oven adalah membilasnya sampai tidak ada sisa sabun. Jika terdapat noda membandel pada sarung tangan bahan katun atau jenis kain lainnya, kamu bisa menguceknya sesekali sambil membilasnya.

  • Jemur tanpa terkena sinar matahari langsung

Kalau sarung tangan oven yang kamu cuci sudah bersih, kamu bisa menjemurnya. Namun, disarankan untuk menjemur tanpa terkena matahari langsung, terutama jika sarung tangan yang kamu gunakan adalah berbahan kain. Karena hal ini dapat memudarkan warna atau motif yang ada pada sarung tangan.

Selain itu, usahakanlah untuk menggunakan penjepit dan tidak menjemur sarung tangan dalam posisi ditekuk. Karena, hal tersebut dapat merubah bentuk sarung tangan oven jadi tidak sebaik sebelumnya.

Kesimpulan

Kamu yang hobi masak atau baking, tentunya peralatan masak seperti sarung tangan oven (oven mitt) ini termasuk item yang wajib dimiliki di dapur. Setelah membaca tips dan ulasan produk dari ProductNation di atas, kini kamu tidak perlu ragu lagi untuk memutuskan sarung tangan oven mana yang tepat untuk kebutuhan. Jangan lupa, pertimbangkan jenis bahan, warna dan motif yang kamu sukai. Happy Cooking!

Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!

End of Article