Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

10 Merk Wiper Kaca Terbaik dan Efektif Membersihkan (Update 2025)

Lihat pemandangan jelas lewat jendela yang bersih.

Membersihkan kaca sering dilakukan dengan menggunakan lap atau koran yang dibasahi dengan air. Namun, cara tersebut kurang efektif karena masih menyisakan noda. Salah satu cara praktis untuk menyeka kaca adalah dengan menggunakan wiper pembersih kaca yang lebih efektif membersihkan.


Penyunting

Ririn Sjafriani chevron_right

Ririn Sjafriani adalah penulis dan editor berpengalaman, saat ini yang berperan dalam optimasi dan perencanaan strategis konten. L ...

Apa Itu Wiper?

Glass squeegee atau wiper adalah alat rumah tangga yang digunakan untuk membersihkan kaca secara maksimal dari debu dan kotoran. Bila dilihat sekilas, bentuknya mirip seperti serokan air dengan menyerupai huruf T. 

Wiper sendiri terdiri dari dua jenis. Pertama, wiper yang digunakan untuk membersihkan kaca. Jenis kedua, wiper yang digunakan untuk membersihkan jendela mobil. 


Apa Saja Fungsi Wiper?

Sesuai dengan namanya, wiper difungsikan untuk membersihkan kaca dengan cara “mendorong” air, setelah disemprotkan pada jendela. 

Cara kerja alat ini memang digunakan untuk menyeka cairan pembersih yang disemprotkan pada permukaan kaca, sehingga kotoran ikut terseret oleh lapisan karet yang ada di bagian kepala wiper.

Pada beberapa produk, ada juga wiper yang ditambahkan lap kain. Kegunaannya untuk mengelap kaca yang sudah dibersihkan, sehingga bisa kering lebih cepat. 

Bingung memilih wiper seperti apa yang bagus? Cek 10 rekomendasi wiper kaca berikut ini. 


10 Rekomendasi Wiper Kaca yang Bagus 2025

Jendela jadi bersih kinclong terbebas dari noda
IKEA Lillnaggen
IKEA
Jendela jadi bersih kinclong terbebas dari noda
mulai
Rp.13 ribu
Cek harga IKEA Lillnaggen di bawah ini:
add_circle Mata pisau berlapis karet yang maksimal membersihkan
add_circle Gagang nyaman ramah lingkungan
add_circle Size minimalis

Produk-produk home appliances IKEA memang tidak pernah gagal menawarkan kualitas terbaiknya. Mulai dari peralatan hingga furniture rumah tangga, selalu jadi pilihan banyak keluarga. Salah satunya wiper pembersih kaca ini. 

IKEA Lillnaggen memiliki panjang 20 cm dan 2.5 cm, sangat pas membersihkan kaca jendela maupun kaca pada shower. Dirancang dengan mata pisau berbahan aluminium, serta berlapis karet sintetis agar pembersihkan lebih maksimal tanpa noda. 

Cukup satu kali usap, dijamin kamu akan mendapatkan kaca sangat kinclong yang memuaskan. Gagangnya pun nyaman dan ramah lingkungan karena terbuat dari bahan plastik PP daur ulang. Dengan pilihan warna hitam atau merah-putih, wiper pembersih kaca IKEA ini murah saja harganya. 

Produk berkualitas dengan harga murah
Wiper Kaca Lion Star
Wiper Kaca Lion Star
Wiper Kaca Lion Star
mulai
Rp.11 ribu
Cek harga Wiper Kaca Lion Star di bawah ini:
add_circle Harga terjangkau
add_circle Blade dan gagang lebih panjang
add_circle Tidak membuat kaca tergores
add_circle Variasi warna beragam

Salah satu merk wiper terbaik yang paling banyak dicari datang dari Lion Star. Harganya sangat ramah di kantong, dengan berbahan plastik yang kuat sehingga tidak mudah patah saat digunakan. 

Blade-nya cenderung lebih panjang dibandingkan produk lain, membuatnya bisa menjangkau seluruh kaca jendela, bahkan hingga ke pinggirnya. Selain itu, dengan lapisan karet elastis nan lembut, permukaan kaca pun aman dari goresan. Di bagian gagang wiper Lion Star ini tersedia hook, sehingga kamu bisa menggantungnya dengan mudah. 

Kamu bisa menemukan Lion Star BR-10 ini di mana saja, baik pasaran maupun online shop. Pilihan warnanya pun bermacam-macam untuk disesuaikan dengan selera. 

Wiper kaca dengan bahan karet, bersihkan debu tanpa sisa
Wiper Nagata 346L
Nagata
Wiper Nagata 346L
mulai
Rp.25 ribu
Cek harga Wiper Nagata 346L di bawah ini:
add_circle Dengan spons untuk menambahkan sabun
add_circle Bahan tebal dan kuat
add_circle Lapisan karet untuk menyeka lebih bersih

Ingin mendapatkan kemudahan membersihkan kaca rumah, jendela, hingga mobil? Jadikan wiper pembersih kaca dari Nagata sebagai pilihanmu. Berbagai jenis kaca bisa langsung terlihat jernih saat dibersihkan menggunakan produk ini. 

Wiper ini menggunakan spons pada lapisan bawah yang memungkinkanmu menambahkan sabun saat pembersihan. Sementara lapisan atasnya berbahan karet, sehingga kamu bisa menyeka sabun dan air tanpa meninggalkan bekas. 

Serbaguna dan tahan lama, berkat bahan pembuatannya yang tebal dan kuat. Berdimensi 47 x 7 cm, dilengkapi gagang yang panjang untuk membantumu menjangkau kaca di bagian atas. Membersihkan kaca pun bisa lebih cepat, tepat, dan hemat waktu. 

Wiper kaca desain ergonomis dan praktis
Window Squeegee Set
Window Squeegee Set
mulai
Rp.36 ribu
Cek harga Window Squeegee Set di bawah ini:
add_circle Gagang anti selip, enak digenggam
add_circle Lapisan karet yang mencegah terjadinya baret
add_circle Desain mini dan ergonomis
add_circle Bisa membersihkan segala jenis kaca

Meskipun gagangnya pendek, kamu jangan memandang sebelah mata kualitas wiper pembersih kaca 35 cm ini. Produk ini dirancang dengan desain ergonomis yang kuat dan lentur, sehingga nyaman dipakai setiap hari. 

Terbuat dari bahan berkualitas, Window Squeegee Set dilengkapi fitur grip anti-slip yang membuat tangan tidak terasa licin saat menggenggam gagangnya. Apalagi, lapisan karet yang digunakan tak sembarangan, jadi tak akan menimbulkan baret pada kaca. 

Dengan menggunakan produk ini, dijamin semua kotoran dan debu terangkat tanpa kamu harus mengeluarkan banyak effort. Window Squeegee Set dapat digunakan untuk membersihkan kaca mobil, jendela, cermin, hingga meja kaca. Sediakan selalu produk bagus ini dimanapun kamu berada. 

Wiper kaca yang memudahkan mengelap dua sisi kaca sekaligus
Double Side Magnetic Window Cleaner (diubah dari produk Magicclean Wiper Mop 1 Set)
Double Side Magnetic Window Cleaner (diubah dari produk Magicclean Wiper Mop 1 Set)
mulai
Rp.60 ribu
Cek harga Double Side Magnetic Window Cleaner (diubah dari produk Magicclean Wiper Mop 1 Set) di bawah ini:
add_circle Membersihkan dua sisi kaca secara bersamaan
add_circle Terasa lebih kering dengan spons penyimpan air
add_circle Mengefisien waktu
add_circle Bentuk unik
remove_circle Tidak berfungsi di kaca yang tebal

Saat membersihkan jendela di lantai atas rumah, biasanya cukup sulit mengelap jendela terluar karena posisi yang tinggi. Tapi tidak perlu khawatir, karena wiper kaca satu ini mampu membersihkan dua sisi jendela sekaligus. 

Hadir dengan desain unik berbentuk segitiga, Double Side Magnetic Window Cleaner telah disematkan teknologi magnet yang canggih. Cepat dan menghemat waktu, hanya perlu menyatukan masing-masing wiper di kedua sisi kaca hingga saling menempel. 

Pada wiper berbahan plastik ini terdapat spons yang berfungsi untuk menyimpan air. Perlu kamu ketahui, magnet produk wiper ini hanya akan menempel pada ketebalan kaca jendela lebih dari 8 mm. Jangan lupa untuk menambahkan sabun pembersih kaca, supaya kotoran makin tersapu bersih.

Kaca mobil bersinar dalam sekali usap wiper ini
Mr. Magic Microfibe 2-in-1
Mr. Magic
Mr. Magic Microfibe 2-in-1
mulai
Rp.79 ribu
Cek harga Mr. Magic Microfibe 2-in-1 di bawah ini:
add_circle Gagang yang bisa panjangnya bisa diatur
add_circle Bagian kepala bisa berputar 180 derajat
add_circle Membersihkan dan mengeringkan kaca mobil
add_circle Bisa digunakan untuk kaca jendela

Biasanya, wiper mobil dipasang sebagai bagian dari komponen mobil. Nah, Mr. Magic punya wiper yang bisa untuk merawat kaca mobil, sekaligus digunakan untuk membersihkan jendela rumah. 

Terbuat dari bahan karet dan microfiber, wiper ini berfungsi ganda untuk mencuci dan mengeringkan kaca mobil di waktu yang bersamaan. Bagian kepala alat ini bisa berputar 180 derajat. Bisa menjangkau area yang sempit, seperti di pinggiran kaca mobil. 

Selain itu, wiper pembersih kaca ini dilengkapi gagang swivel yang bisa diatur panjang-panjang pendeknya sesuai kebutuhan. Gagang tersebut terbuat dari aluminium anti karat, awet dipakai dalam jangka waktu lama. 

Ergonomis dan ekonomis, wiper kaca yang sayang bila dilewatkan
Clean Matic Window Squeegee 001
Clean Matic
Clean Matic Window Squeegee 001
mulai
Rp.12 ribu
Cek harga Clean Matic Window Squeegee 001 di bawah ini:
add_circle Blade berbahan karet yang bisa menyapu bersih noda
add_circle Ramping dan simpel
add_circle Harga murah

Meskipun berada di dalam rumah, tidak dipungkiri kalau kaca ruangan masih bisa kotor. Ini karena adanya debu yang masuk dari luar lewat jendela yang terbuka, sehingga kamu harus rajin-rajin membersihkan. Produk wiper terbaik dari Clean Matic bisa jadi solusi masalahmu.

Clean Matic Window Squeegee 001 efektif menghilangkan air dan membersihkan kaca tanpa noda tersisa! Bagaimana caranya? Yakni dengan mengandalkan blade panjang berbahan karet, sehingga dapat menyapu debu yang dibawa cairan pembersih di pemukaan kaca. 

Produk ini punya bentuk ramping dan desain ergonomis, mudah disimpan dengan cara digantung. Ditambah lagi, tiga pilihan warna solidnya menarik untuk dimilki sebagai alat pembersih dengan harga ekonomis.

Gagang bisa memanjang hingga 76 cm
Kleaner Window Wiper Teleskopik 2-in-1 (diubah dari produk Wiper Kaca 899)
Kleaner
Kleaner Window Wiper Teleskopik 2-in-1 (diubah dari produk Wiper Kaca 899)
mulai
Rp.61 ribu
Cek harga Kleaner Window Wiper Teleskopik 2-in-1 (diubah dari produk Wiper Kaca 899) di bawah ini:
add_circle Gagang bisa dipanjangkan hingga 76 cm
add_circle Multifungsi
add_circle Tidak mudah patah
add_circle Sponge fleksibel menjangkau segala sisi

Bingung bagaimana cara untuk membersihkan jendela tinggi? Langsung saja jatuhkan pilihanmu pada produk buatan Kleaner. Merk wiper terbaik ini dilengkapi dengan gagang teleskopik yang mudah diatur panjangnya. 

Panjang maksimal tongkat mencapai 76 cm yang cukup menjangkau jendela tinggi. Tidak hanya itu, alat disematkan pula fungsi 2-in-1 untuk membersihkan dan mengeringkan kaca sekaligus. Sisi karet akan mendorong air, sementara bagian sponge yang fleksibel bertugas membilasnya. 

Ditambah lagi, gagangnya tidak mudah patah karena terbuat dari bahan aluminium. Cukup menggunakan alat ini, semua debu dan kotoran yang menempel hilang tak bersisa dalam sekali lap. 

Wiper kaca yang mampu melakukan dua pekerjaan sekaligus
Kuke Wiper Spray 2-in-1
Kuke
Kuke Wiper Spray 2-in-1
mulai
Rp.7 ribu
Cek harga Kuke Wiper Spray 2-in-1 di bawah ini:
add_circle Dilengkapi dengan semprotan kaca
add_circle Tabung bisa dilepas dan diisi ulang
add_circle Ukuran minimalis
add_circle Lebih menghemat waktu pembersihan
remove_circle Tabung spray mudah goyang

Pastinya merepotkan jika kamu harus memegang alat semprotan, sementara tangan satunya menyeka dengan wiper. Oleh karena itu, Kuke memiliki inovasi dengan menggabungkan alat penyemprot dan penyeka dalam waktu bersamaan. 

Hadir dengan warna pink yang eye-catching, wiper pembersih kaca ini dirancang bersama built-in-spray, yang berfungsi juga sebagai gagang wiper. Tabung semprotannya pun bisa dilepas serta diisi air atau cairan pembersih. Kamu cukup menekan tombol spray di tengah wiper untuk menyemprotkan kaca. 

Dimensi hanya  30 x 25 cm membuat produk ini terbilang minimalis. Selain jendela, Kuke Wiper Spray juga dapat dipakai membersihkan meja dapurmu, lho. Lebih efektif dan hemat waktu, bukan? 

Dapat diandalkan untuk membersihkan tepi jendela yang sulit dijangkau
Angola Wiper D62 (change from Krisbow Squeege with Handle)
Angola
Angola Wiper D62 (change from Krisbow Squeege with Handle)
mulai
Rp.55 ribu
Cek harga Angola Wiper D62 (change from Krisbow Squeege with Handle) di bawah ini:
add_circle Bisa diputar hingga 90 derajat
add_circle Lentur, bisa menekuk dengan mudah
add_circle Dua sisi lapisan pembersih
add_circle Pegangan bisa panjang sampai 120 cm

Berbeda dari merk wiper terbaik lainnya, produk dari Angola ini tidak hanya fleksibel bisa diputar ke kanan dan ke kiri. Kepala wiper ini juga bisa menekuk, sehingga membersihkan dengan lebih maksimal. 

Saking lenturnya, kamu bahkan bisa memutarnya sampai 90 derajat untuk menjangkau tepi sudut jendela. Dibuat dari bahan plastik dengan gagang teleskopik yang dapat dipanjangkan hingga 120 cm. Pegangannya juga mudah dilepas apabila kamu ingin mengelap jendela yang lebih pendek. 

Lapisan pembersih Angola Wiper D62 pun tebal nan lembut, terdiri dari dua sisi yakni kain untuk menyeka, dan karet untuk mengikis air. Produk ini adalah salah satu rekomendasi wiper yang bagus dengan harga terjangkau. 


Cara Memilih Wiper Kaca Terbaik 2025

Berikut beberapa langkah yang bisa kamu lakukan.

  • Pilih yang terbuat dari bahan berkualitas

Pilihlah produk wiper yang terbuat dari karet berkualitas agar kaca lebih bersih tanpa adanya sisa debu-debu halus dan goresan. Wiper yang memiliki dua sisi karet sekaligus busa juga bisa menjadi pilihanmu untuk kegiatan membersihkan yang lebih optimal.

  • Sesuaikan dengan fungsinya

Apabila wiper digunakan untuk menghilangkan debu ringan saja, kamu bisa memilih produk berbahan karet dengan gagang plastik yang ringan. Sedangkan untuk kebutuhan membersihkan kaca di jendela tinggi, pilihlah wiper dengan gagang yang panjang agar bisa mencapai bagian ujungnya.

  • Ada harga ada kualitas

Wiper yang murah terbuat dari bahan plastik yang rentan patah ketika kamu menggunakannya dengan tenaga kuat. Sebaiknya pilih wiper yang memiliki bahan tebal dan awet, jadi kamu tak perlu boros terus-terusan membeli pembersih kaca.


Kesimpulan

Wiper pembersih kaca efektif untuk membersihkan debu, kotoran, dan menyeka air pada kaca. Kamu bisa menggunakannya untuk membersihkan jendela, cermin, hingga kaca mobil. Pilihlah wiper dengan material karet berkualitas agar hasil yang diberikan lebih bersih tanpa menyisakan debu-debu halus. Untuk kebutuhan membersihkan jendela rumah, pilihlah wiper yang memiliki gagang fleksibel yang bisa dipanjang-pendekkan.

Artikel Terkait Wiper Kaca Terbaik 2025

End of Article