Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

11 Rekomendasi Karpet Lantai yang Bagus & Terbaik (Update 2024)

Rumah jadi lebih cantik dan hangat

Sumber foto: freepik.com/wuttichai1983

Pada awalnya, karpet dijadikan sebagai alas untuk menghangatkan lantai. Namun seiring berjalannya waktu, sudah banyak rumah dan kantor yang memilih karpet sebagai ornamen.

Karpet bisa berguna untuk mempercantik ruangan serta memberikan kesan modern dan warm untuk dekorasi interior. Saat ini, sudah ada banyak jenis bahan dan motif karpet.

Penyunting

Ririn Sjafriani chevron_right

Ririn Sjafriani adalah penulis dan editor berpengalaman, saat ini yang berperan dalam optimasi dan perencanaan strategis konten. L ...

Jenis-Jenis Karpet Lantai Terbaik untuk Kamu Gunakan

Berikut ini beberapa jenis karpet lantai yang berkualitas terbaik

  •  Karpet dari bahan wol

Karpet dari bahan ini terkenal dengan kualitas dan keawetannya, serta memiliki tekstur lembut dan nyaman di kaki. Selain itu, wol memiliki sifat tahan noda dan mudah dibersihkan. Itu sebabnya karpet wol ideal untuk ruangan yang sering digunakan, seperti ruang tamu atau kamar tidur.

  •  Karpet berbahan nilon

Karpet bahan nilon adalah salah satu pilihan paling populer karena kekuatannya dan daya tahannya. Sebagai serat sintetis, bahan ini tahan lama, tahan noda, dan mudah dirawat. Selain itu, karpet nilon tersedia dalam berbagai warna dan desain, sehingga mudah untuk menemukan gaya yang sesuai dengan dekorasi rumah kamu.

  •  Karpet dari polyester

Karpet polyester menawarkan kelembutan dan kenyamanan dengan harga yang lebih terjangkau, dibandingkan dengan wol dan nilon. Polyester juga dikenal dengan daya tahan terhadap noda dan kelembaban, menjadikannya pilihan yang baik untuk rumah kamu yang memiliki anak-anak atau hewan peliharaan.

  •  Karpet dari olefin (polypropylene)

Olefin adalah bahan sintetis yang sangat tahan terhadap kelembaban, noda, dan jamur. Karpet berbahan olefin cocok untuk digunakan di area basah seperti ruang bawah tanah, ruang cuci, atau bahkan di luar ruangan seperti teras rumah kamu. Selain itu, karpet olefin juga mudah dibersihkan dengan harga terjangkau.

Dengan mempertimbangkan jenis-jenis karpet ini, kamu bisa memilih karpet sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup kamu.

Agar kamu tidak salah pilih, yuk simak 10 rekomendasi karpet lantai yang bagus dari merk terbaik versi ProductNation berikut ini!

11 Merk Karpet Lantai Terbaik di rumah dan kantor 2024

Karpet lantai ukuran besar dan nyaman dipakai tidur
Karpet Malaysia Jumbo
mulai
Rp.525 ribu
Cek harga Karpet Malaysia Jumbo di bawah ini:
add_circle Motif bulu yang halus dan empuk
add_circle Dilapisi dengan alas anti slip
add_circle Cocok untuk acara keluarga
remove_circle Harga cukup mahal

Editor Choice: Untuk kamu yang membutuhkan alas karpet lantai yang nyaman digunakan, maka karpet yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Terbuat dari bahan bulu halus yang berkualitas, karpet lantai ini cocok digunakan di ruang keluarga atau di kamar tidur, dengan anti slip yang membuatnya aman.

Karpet Malaysia ini adalah karpet dengan bulu halus yang hadir dengan berbagai motif, termasuk motif kembang timbul di atas motif bulunya. Karpet lantai jumbo ini sudah dilengkapi dengan alas anti slip karet di bagian bawah, sehingga tidak mudah bergeser.

Ukuran jumbo dari karpet bulu lantai ini yaitu 190x270 dengan ketebalan 18mm, sehingga cukup menutupi lantai yang cukup luas dan nyaman dipakai untuk bersantai atau tidur diatasnya. Jahitan karpet lantai jumbo ini dijamin rapi, terasa sangat halus dan empuk saat kamu berada diatasnya, juga karpet yang bebas alergi.

Karpet lantai harga murah dari bahan vinyl untuk rumah tampil kekinian
Hoptech Karpet Lantai Vinyl Gulungan
mulai
Rp.25 ribu
Cek harga Hoptech Karpet Lantai Vinyl Gulungan di bawah ini:
add_circle Harganya terjangkau
add_circle Produk impor Korea
add_circle Mudah dibersihkan

Kalau kamu sedang mencari karpet lantai terbaik, kekinian dengan harga terjangkau, maka  Hoptech Karpet Lantai Vinyl Gulungan adalah pilihan yang sempurna 

Dibuat dari bahan impor Korea yang berkualitas tinggi, karpet ini tidak hanya mempercantik tampilan rumah kamu, tetapi juga menghangatkan lantai dengan efektif. Karpet ini mudah dibersihkan dan bisa dipasang di ruangan manapun.

Dengan ketebalan 0.7mm dan lebar bahan 2 meter, karpet ini sangat cocok digunakan sebagai alas lantai di rumah kamu

Untuk pemasangan, cukup gelar karpet dan rapihkan, lalu lem tipis di pinggirannya dengan lem aibon atau double tape. Penting untuk diingat, karpet ini tidak termasuk perekat seluruh bagian, hanya bagian pinggir saja untuk mengunci karpet.

Karpet permadani ukuran besar yang awet dan tahan lama
Jamas Carpet Permadani Klasik Ekslusif
mulai
Rp.749 ribu
Cek harga Jamas Carpet Permadani Klasik Ekslusif di bawah ini:
add_circle Motif menarik dan ekslusif
add_circle Ukuran besar
add_circle Bahan benang sintetis berkualitas tinggi

Kalau kamu mencari karpet lantai terbaik untuk ruangan besar, Jamas Carpet Permadani Klasik Eksklusif adalah pilihan ideal. Karpet ini hadir dengan ukuran besar 210x310 cm, cocok untuk ruangan rumah yang lebih luas. Motifnya yang menarik dan eksklusif dapat mempercantik tampilan rumah kamu dengan elegan.

Karpet ini terbuat dari bahan benang sintetis berkualitas tinggi yang memberikan kenyamanan dan daya tahan yang luar biasa. Dengan ketebalan 8mm, karpet ini menawarkan keempukan dan kehangatan yang optimal untuk lantai kamu. Jamas Carpet adalah pilihan sempurna untuk kamu yang menginginkan perpaduan antara keindahan dan fungsi.

Karpet lantai dengan desain modern dan minimalis
Stardust Black Monokrom
Stardust
mulai
Rp.275 ribu
Cek harga Stardust Black Monokrom di bawah ini:
add_circle Ukuran besar
add_circle Bisa dicuci dengan air
add_circle Warna dan desain modern

Untuk kamu yang memiliki ruangan minimalis dan ingin diletakkan karpet lantai, rekomendasi karpet yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Karpet lantai Stardust ini memiliki desain modern dan minimalis dengan tiga warna monokrom, yaitu hitam, putih dan abu-abu. Terbuat dari bahan polyproplene dengan ketebalan 8 mm yang membuat kamu nyaman saat berada di karpet.

Untuk menjaga karpet ini tetap bersih, kamu bisa mencucinya dengan air dan tidak perlu takut bulu karpet rontok. Kamu bisa mencuci karpet secara teratur, agar karpet senantiasa nyaman digunakan.

Hadirkan tema Skandinavia di ruang keluarga
ARTSY Sweden Rugs Karpet
ARTSY
mulai
Rp.121 ribu
Cek harga ARTSY Sweden Rugs Karpet di bawah ini:
add_circle Karpet anti slip
add_circle Tidak mudah bergeser
add_circle Mengurangi resiko tergelincir

Jika kamu ingin membuat ruangan bertema Skandinavia, produk ini tidak boleh dilewatkan. Karpet ARTSY Sweden Rugs ini hadir dengan desain motif garis simpel dan warna yang tidak mencolok. 

Desain ini tentunya semakin mempertegas kesan ruangan ala Eropa yang minimalis. Terdapat lima pilihan warna mulai dari hitam, abu-abu, hingga biru. Selain itu, memiliki lapisan bawah anti-slip, sehingga karpet lantai ini tidak mudah bergeser dan mengurangi resiko tergelincir. 

Terbuat bahan nylon yang berkualitas, sehingga karpet lantai ini awet dan tahan lama digunakan. Memiliki desain yang menarik, kamu pun dapat mempercantik rumahmu dengan karpet lantai ini.

Karpet lantai ukuran besar dengan harga terjangkau
Ostrich Carpet Shiva 239
Ostrich
mulai
Rp.120 ribu
Cek harga Ostrich Carpet Shiva 239 di bawah ini:
add_circle Ukuran besar
add_circle Harga terjangkau
add_circle Bahan aman

Untuk kamu yang membutuhkan karpet lantai permadani berukuran ekstra besar, produk ini adalah opsi yang pas. Ukurannya yang jumbo memungkinkan kamu untuk bercengkrama bersama 3–4 teman atau kerabat sambil menduduki karpet ini. 

Menariknya lagi, harga karpet lantai permadani ini ditawarkan dengan harga yang bersahabat, sehingga kantong tetap aman, serta bisa menghemat budget kamu. Karpet lantai ini bisa kamu pasang diruangan yang bernuansa Arabian. Memiliki kapasitas yang cukup besar yaitu 205 x 240 cm, karpet lantai ini cocok untuk acara keluarga di rumah. 

Karpet lantai yang bagus dan cocok melengkapi rumah dengan desain minimalis
Maroc Galaxy Premium Quality
Maroc
mulai
Rp.450 ribu
Cek harga Maroc Galaxy Premium Quality di bawah ini:
add_circle Nyaman
add_circle Padat
add_circle Tebal 1 cm

Untuk kamu yang memiliki rumah dengan konsep interior minimalis dan tidak suka banyak barang, karpet lantai ini bisa jadi pilihan tepat. Motif abstrak dengan warna hitam putih matching dengan konsep rumah minimalis. 

Ruangan terlihat lega dan nyaman untuk ditinggali. Walaupun hanya setebal 1 cm tetapi bulunya padat, sehingga nyaman saat bersentuhan dengan kaki. Kamu bisa menggunakan karpet lantai tebal ini di ruang tamu.

Karpet lantai terbaik bahal tile yang mudah dibersihkan
Delta Karpet Tile
Delta
Bahan Tile, cocok untuk hotel
mulai
Rp.850 ribu
Cek harga Delta Karpet Tile di bawah ini:
add_circle Banyak motif
add_circle Daya tahan lama
add_circle Nyaman

Jika kamu sedang mencari karpet untuk lantai ruangan kantor atau rumahmu, kamu bisa memilih rekomendasi karpet uang satu ini. Jenis karpet lantai ini sering kamu temukan di hotel-hotel, karena mempunyai banyak pilihan motif dan warna. Karpet lantai berbahan tile ini juga mudah dibersihkan dan memiliki daya tahan yang cukup lama sampai 17 tahun.

Meski demikian, kamu juga dapat menggunakan karpet lantai ini di rumah untuk menghangatkan lantai keramik, karena memberikan kenyamanan ekstra. Misalnya kamu bisa menggunakan di ruang baca atau ruang keluarga. Meski harga karpet lantai ini cukup mahal, tetapi karpet tile Delta ini terbuat dari bahan yang berkualitas, sehingga karpet lantai ini nyaman dan juga mudah dipasang. 

Karpet lantai dengan harga murah dan banyak motif
Buana Karpet Polos
Buana
mulai
Rp.45 ribu
Cek harga Buana Karpet Polos di bawah ini:
add_circle Harga terjangkau
add_circle Bahan yang nyaman
add_circle Banyak motif

Karpet buana merupakan karpet lantai sangat banyak digunakan. Karpet ini umumnya digunakan untuk mushola, masjid, perkantoran, apartemen, hotel, perumahan dan lain sebagainya.

Karpet buana memiliki banyak motif dan warna dengan ketebalan karpet 3 mm. Karpet lantai murah ini biasa digunakan untuk event atau karpet universal, harga dijamin sesuai dengan anggaran yang telah disediakan. Produk ini bisa digunakan untuk outdoor dan indoor. Karpet lantai Buana ini tersedia 17 varian warna yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhanmu.

Karpet warna monokrom kekinian, ;ebih tebal untuk kehangatan ekstra
SKYRUGS Monochrome
SKYRUGS
mulai
Rp.220 ribu
Cek harga SKYRUGS Monochrome di bawah ini:
add_circle Motif elegan
add_circle Kesan modern
add_circle Warna monokrom

Jika kamu sedang mencari karpet lantai dengan motif warna monokrom yang cantik, kamu bisa memilih rekomendasi karpet lantai yang satu ini.

Memiliki motif yang elegan, produk ini bisa menambahkan kesan modern pada ruang tamu. Bulunya sangat lembut, nyaman dan warna monokromnya juga cocok digunakan di ruangan berwarna senada.

Karpet lantai ini terbuat dari bahan Ploypropylene yang mudah dicuci dan divacuum. Produk ini cocok untuk rumah bergaya minimalis, sehingga terlihat cantik dan bisa disesuaikan dengan warna yang ada di rumahmu. Karpet lantai yang bagus ini juga bisa digunakan di ruang tamu guna menjamu tamu, karena dapat memberikan kenyamanan yang ekstra.

Karpet lantai elegan menyerupai permadani
MODERNO Bordeaux
MODERNO
mulai
Rp.225 ribu
Cek harga MODERNO Bordeaux di bawah ini:
add_circle Tersedia berbagai desain menarik
add_circle Ukuran pas untuk ruang keluarga
add_circle Nyaman digunakan

Desain dan warna dari karpet merupakan salah satu faktor yang perlu diperhatikan saat membeli karpet. Kalau kamu ingin karpet yang memiliki desain simpel tetapi dapat menghadirkan kesan meriah, produk yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat.

Karpet lantai permadani ini terbuat dari bahan campuran Acrylic yang lembut dan tahan lama. Produk ini juga mudah dibersihkan. Dengan beragam warna dan motif, karpet permadani Moderno ini dapat menghadirkan nuansa berbeda di setiap sudut rumahmu. 


Cara Memilih Karpet Lantai yang Bagus dan Tepat 2024

Nah, itu dia beberapa produk yang bisa kamu pilih untuk menjadi karpet pilihan pengisi rumah. Namun, ada beberapa tips yang perlu kamu perhatikan sebelum memilih karpet.

  • Bahan karpet yang sesuai

Pilihlah karpet berdasarkan bahan yang kamu butuhkan jika ingin meletakkan karpet di ruang kerja atau kantor. Kamu bisa memilih karpet dengan bahan tile jika kamu ingin meletakkan di kamar. Bahan bulu bisa jadi pilihan yang tepat, agar bisa memberi kenyamanan yang ekstra saat beristirahat.

  • Motif karpet yang kamu sukai

Pertimbangkanlah tema warna ruangan dan motif karpet lantai yang akan dipilih. Warna-warna gelap akan memberikan kesan elegan di dalam ruangan. Warna yang cerah cocok untuk menceriakan suasana dan efektif untuk menghasilkan energi positif di rumah.

  • Dana yang kamu miliki

Terakhir, pastikanlah alokasi dana atau budget yang kamu siapkan untuk karpet sesuai. Harga karpet yang high quality memang cukup mahal. Untuk mengakali hal ini, coba cari karpet dengan kualitas 1-2 level di bawahnya, atau mencari karpet dengan ukuran yang lebih kecil.


Cara Merawat Karpet Lantai Agar Tetap Awet dan Bersih

Berikut beberapa cara merawat karpet lantai di rumah atau kantor kamu tetap awet dan tahan lama.

  • Vakum karpet lantai secara rutin

Vakum karpet kamu setidaknya dua kali seminggu untuk menghilangkan debu dan kotoran. Gunakan alat penyedot yang sesuai dengan jenis karpet agar seratnya tetap terjaga.

  • Segera bersihkan noda pada karpet 

Ketika ada tumpahan atau noda, segera bersihkan dengan kain bersih atau tisu. Hindari menggosok noda; tepuk-tepuk lembut dengan kain lembab dan sedikit pembersih untuk mencegah noda meresap lebih dalam.

  • Gunakan alas pelindung karpet jika perlu 

Pasang alas pelindung di bawah furnitur berat untuk mencegah tekanan berlebihan pada karpet. Ini membantu mengurangi kerusakan dan tanda permanen yang bisa ditinggalkan oleh kaki furnitur.

  • Lakukan pembersihan profesional secara berkala 

Kamu perlu melakukan pembersihan karpet oleh profesional untuk menghilangkan kotoran mendalam dan memperpanjang umur karpet, minimal satu kali per tahun. Pembersihan ini juga membantu menjaga penampilan karpet tetap seperti baru.

Dengan langkah-langkah sederhana ini, kamu bisa memastikan karpet lantai di rumah tetap awet dan bersih, menciptakan lingkungan yang nyaman dan sehat.


Kesimpulan

Pilihan karpet yang tepat dapat mempercantik sudut rumah, jadi pastikan kamu untuk mempertimbangkan poin-poin di atas sebelum memilih karpet. Pertimbangkan juga desain dan peletakan karpet nantinya agar membuat rumah tetap terlihat lega. 


Artikel Terkait Karpet Lantai yang Bagus & Terbaik 2024

End of Article