Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

Lengkapi Koleksi Aksesoris Kamu dengan 10 Jam Tangan Kayu Keren Ini

Ciptakan gaya unik nan stylish!

Selain berfungsi sebagai penunjuk waktu, jam juga menjadi aksesoris pelengkap kegiatan sehari-hari. Karena dibuat oleh perajin, memiliki jam kayu terasa spesial karena dibuat dengan sentuhan personal. Jika kamu sedang mencari jam yang cocok dengan segala gaya, maka jam kayu dapat dijadikan pilihan.

Bukan hanya fleksibel, kelebihan jam kayu adalah ramah lingkungan. Beberapa produsen membuat jam ini dari limbah kayu yang berkualitas. Ketika sudah tidak terpakai, jam kayu lebih mudah terurai. Serat kayu juga menambah keunikannya karena setiap jam memiliki serat alami yang berbeda-beda.

Nah, apabila kamu tertarik untuk memiliki produk ini, berikut 10 rekomendasi jam tangan kayu terbaik versi ProductNation untuk bisa kamu pertimbangkan.

10 Rekomendasi Jam Tangan Kayu Terbaik

Jam tangan unisex buatan Bandung
Jam tangan unisex buatan Bandung
Cek harga Matoa Way Kambas di bawah ini:

Varian jam tangan dengan fitur detik milik brand Matoa ini merupakan produk terbatas. Dibuat dari kayu ebony Makassar dan kayu maple asal Kanada, jam tangan kayu ini tersedia dalam 2 pilihan warna yang dapat digunakan oleh pria maupun wanita. Hebatnya lagi, jam tangan kayu ini sudah dijual hingga ke luar Indonesia lho, seperti Malaysia, Jepang dan Eropa.

Perpaduan kayu jati dan kulit sapi
Woodka
Perpaduan kayu jati dan kulit sapi
Cek harga Woodka Loca Jati di bawah ini:

Jam tangan yang terbuat dari kayu jati dan kulit sapi asli ini menggunakan penggerak Miyota 2035. Tali kulitnya dilengkapi 6 lubang, sehingga kamu dapat menyesuaikan dengan ukuran pergelangan tanganmu.

Diameter jam ini berukuran 42 mm dan memiliki index numeral yang mampu menunjukkan menit dan jam dengan tepat. Selain itu, jam tangan ini juga tahan air hingga kedalaman 30 meter.

Murah dan dilengkapi fitur glow in the dark
Bewell
Murah dan dilengkapi fitur glow in the dark
Cek harga Bewell ZS-W038A di bawah ini:

Aroma Sandalwood yang lembut pada jam ini sangat menenangkan dan membuat rileks penggunanya. Uniknya lagi, jarum jam tangan ini akan bercahaya jika kamu sedang berada di tempat gelap.

Berkualitas kuarsa dari Jepang, jam tangan ini akan menunjukkan waktu dengan tepat. Cukup tekan dan jepit jam yang terlipat untuk melepas atau menguncinya. Jika panjang kurang sesuai, kamu dapat mengatur rantai kayunya. Baterainya tahan hingga 3 tahun.

Model vintage untuk couple
Bobo Bird
Model vintage untuk couple
Cek harga Bobo Bird WN20 di bawah ini:

Selain desain vintage, jam tangan ini juga memiliki ukiran rusa di dalamnya. Terbuat dari material bambu dan tali kulit sintetis yang tahan lama, ketebalan case 11 mm dan panjang  22 cm.

Recommended untuk digunakan oleh pasangan karena jam tangan ini memiliki diameter dan lebar tali yang berbeda. Ukuran 39 serta 20 mm untuk wanita sedangkan 45 mm dan 22,5 mm untuk pria.

Dapat diukir sesuai permintaan
SAGE
Dapat diukir sesuai permintaan
Cek harga SAGE Wooden Watch di bawah ini:

Kayu Rosewood yang merupakan bahan utama pembuatan produk ini diolah menjadi sebuah jam tangan dengan konsep minimalis. Jika membeli produk ini, kamu akan mendapatkan kotak penyimpanan kayu supaya produk dapat disimpan dengan baik.

Jam tangan ini terlihat lebih spesial karena kamu dapat membubuhkan ukiran nama atau pesan dengan batas maksimal 20 karakter. Rantai jam dengan panjang 21 cm dapat dikecilkan hingga 6 rantai. Jepit stainless steel jam ini membuatnya semakin aman dan kuat.

Desain elegan untuk wanita
Lanccelot
Desain elegan untuk wanita
Cek harga Lanccelot Aegis of Java di bawah ini:

Terbuat dari kayu maple yang memberikan warna cream lembut dan serat kayu unik, jam tangan ini memiliki ketebalan cukup tipis yaitu 7 mm.

Jika rantai sudah usang atau kamu ingin ganti gaya, cukup ganti rantai kayu dengan lebar 17 mm ini menjadi tali kulit maupun rantai lain. Dipadukan dengan aksen emas pada  jarum, logo, dan frame, jam kayu ini nampak mewah dan elegan.

Baca juga: Tampil Gaya dan Elegan Menggunakan 10 Jam Tangan Wanita Cantik ini!

Mungil dan minimalis
Lima Sore
Cek harga Lima Sore - Camel Brown di bawah ini:

Nah, untuk para penggemar minimalis, jam tangan Lima Sore Zebra ini bisa menjadi pilihan terbaik. Jam tangan ini hanya menampilkan logo dan jarum jam tipis sebagai penunjuk waktunya, dan dilindungi dengan kaca kristal mineral.

Digerakkan oleh mesin kuarsa Swiss yang berkualitas, jam tangan ini tersedia dengan beragam pilihan warna, di antaranya adalah hitam, cokelat, merah dan biru.

Aman untuk kulit sensitif
JK Wooden Watch
Aman untuk kulit sensitif
Cek harga JK Wooden Watch l Jorda di bawah ini:

Bersifat hypoallergenic, jam tangan ini diklaim mampu meminimalisir munculnya alergi pada kulit. Kamu dapat mengurangi bahkan menambahkan panjang rantai yang semula memiliki panjang 25 cm sesuai permintaan. Diameternnya 42 mm dan tebalnya 10 mm.

Terbuat dari kayu jati lapis yang 100% natural, jam tangan ini semakin terlihat klasik dengan angka romawi sebagai penanda waktunya.

Anti air dan baterai tahan lama
Eboni
Anti air dan baterai tahan lama
Cek harga Eboni Maple 1.0 di bawah ini:

Jam tangan ini berdiameter 3,9 cm dan panjang tali kulitnya 25 cm. Dibuat oleh perajin lokal dengan menggunakan kayu maple Kanada dan finishing Semi-doff. Kuarsa Miyota Jepang pada jam ini mampu menunjukkan waktu yang akurat.

Ketahanan baterainya cukup lama dibandingkan yang lain, yakni hingga 5 tahun dengan garansi mesin 6 bulan. Permukaannya semakin kuat berkat kaca mineral 2 mm. Selain itu, jam ini tahan air hingga kedalaman 30 meter.

Jam tangan untuk pria dilengkapi fitur tanggal
Merry Time
Jam tangan untuk pria dengan fitur tanggal
Cek harga Merry Time Z-C30 di bawah ini:

Belum menemukan kado yang tepat untuk pasanganmu? Coba berikan dia jam tangan kayu Merry Time Z-C30 ini. Selain desain maskulin, jam tangan yang dibuat dari kayu Cendana ini juga terlihat stunning berkat warna merahnya.

Hadir dengan jarum penunjuk lengkap dimulai dari jam, menit dan detik, jam tangan anti air ini juga memiliki fitur tanggal lho. Jadi, si dia tidak akan lupa lagi deh dengan tanggal ulang tahun dan anniversary kalian!


Cara Merawat Jam Tangan Kayu

Supaya jam tangan kayu awet dan tetap cantik, yang perlu kamu perhatikan adalah perawatan selama pemakaian yang meliputi bagaimana cara memakai, membersihkan, dan melembabkannya. Berikut penjelasannya lengkapnya.

  • Perhatikan pemakaian

Pastikan panjang jam sesuai dengan ukuran tangan kamu, apalagi jika terbuat dari rantai kayu. Jika terlalu pendek, maka kayu akan mudah putus. Sebaliknya, rantai kayu akan mudah terbentur jika terlalu longgar.

Namun, jangan gunakan terlalu lama di bawah sinar matahari karena kayu akan mengeluarkan pigmen hijau. Untuk mengatasinya, simpan jam di tempat gelap selama 7- 15 hari, agar warna aslinya kembali. Sinar matahari yang intens juga menyebabkan retakan pada kayu.

  • Menjaga kelembaban

Jenis jam ini harus sering digunakan karena minyak alami dari tangan pemakai dapat menjaga kelembaban kayu. Jika jam kayu jarang dipakai atau kamu ingin menambah kelembaban dan kilau jam, maka kamu dapat memoleskan minyak dari bahan alami seperti almond, mineral, walnut, kelapa, dan lain-lain.

Cukup oleskan minyak pada permukaan kayu menggunakan cotton bud atau tisu secara merata, kemudian diamkan sampai minyak meresap.

Baca juga: 10 Cotton Bud Serbaguna yang Bisa Dipakai Bayi Hingga Dewasa

  • Cara membersihkan

Gunakan kain lembut dan lembab untuk membersihkan kayu dari noda dan debu. Sisi yang sulit dijangkau dapat diusap dengan ujung kain maupun cotton bud atau pembersih khusus. Yang perlu diperhatikan adalah jangan sampai menggunakan bahan kimia terutama bahan yang mengandung asam untuk membersihkannya karena korosif dan merusak warna alami kayu.


Kesimpulan

Jam tangan kayu dapat menjadi pilihan yang bagus untuk tampil stylish dan trendy. Sama seperti jam tangan lainnya, terdapat berbagai macam desain jam tangan kayu yang talinya bisa kamu ganti. Namun, jam tangan ini memang memiliki perawatan khusus agar tetap awet. Pastikan juga ketersediaan garansi untuk memudahkanmu saat terjadi kerusakan ya!

Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected] Terima kasih!

End of Article