Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

Tak Ada Lagi Meja Berantakan, Setelah Menggunakan 10 File Holder Praktis Ini!

Dokumen pun tersimpan dengan baik.

Meski kini kita sudah masuk dalam dunia yang serba teknologi. Tapi, mulai dari sekolah hingga kerja, kita masih menggunakan kertas. Kertas atau dokumen yang berantakan tentu menurunkan mood dan mengganggu, bukan? 

Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan file holder untuk merapikan kembali dokumen-dokumen penting. Ada berbagai jenis tipe dan jenis file holder yang dijual. Bingung mana yang sesuai dengan kebutuhanmu? Coba baca review ProductNation berikut ini. 

10 File Holder Organizer yang Bagus

Ordner untuk kantor yang sudah teruji & tahan lama
Bantex
mulai
Rp.23 ribu
Cek harga Bantex Insert Binder 8522 di bawah ini:

Map besar dengan karton tebal alias ordner adalah benda terpenting yang harus dimiliki bagian arsip perkantoran. Di dalam ordner berbahan PVC ini, kamu dapat menyimpan dokumen penting perusahaan.

Tak perlu khawatir rusak karena kualitas ordner Bantex sangat teruji, kuat dan tahan lama. Uniknya, bagian sampul dan punggungnya dapat diganti dengan label khusus perusahaanmu, lho! 

Ukuran A3 yang dapat memuat banyak lembaran kertas
King Jim
mulai
Rp.45 ribu
Cek harga King Jim Clear File Holder di bawah ini:

Butuh clear file ukuran jumbo untuk menyimpan poster? Atau, kamu mahasiswa yang bingung menyimpan tugas menggambar atau desain dengan rapi? Jawabannya ada di Clear File ukuran A3 dari King Jim.

Ada 20 holder dengan ukuran kertas maksimal A3 berbahan plastik bening di dalamnya. Bahan plastiknya yang premium memudahkan kamu untuk menyimpan dokumen-dokumen penting. 

Tersimpan aman dalam holder metal yang kokoh
UMOE
mulai
Rp.52 ribu
Cek harga UMOE HOLDER MH6302 di bawah ini:

Media penyimpanan bertipe magazine holder ini cocok untuk kamu yang suka kesan mewah. Dibuat dari bahan metal dan warna yang cerah, kamu bisa meletakkannya di meja belajar maupun meja kerja. Bahkan, kamu bisa juga menempatkannya dengan cara digantung. Desain potongan bersudutnya memudahkan kamu mengambil buku, majalah, katalog, hingga kertas-kertas penting. 

Bahan plastik yang berkualitas
Daiichi
mulai
Rp.31 ribu
Cek harga Daiichi Clear Holder ProFile A4 (20 Pockets) di bawah ini:

Untuk urusan kualitas, produk dari Daiichi yang menggunakan bahan polypropylene atau PP bisa cukup dipercaya. Bahan yang ramah lingkungan, ringan, serta tahan lama ini punya varian warna yang bermacam-macam. Ada biru muda, hijau, hingga kuning.

Tak hanya itu, clear holder ini juga mudah dibersihkan. Dengan menggunakan file holder ini, dokumen kamu pasti terjamin aman di dalamnya. 

Dilengkapi pegangan yang unik
Kokuyo
mulai
Rp.159 ribu
Cek harga Kokuyo File Box KaTaSu Stand A4 FU-KES470 di bawah ini:

File box yang satu ini cocok untuk kamu yang memiliki mobilisasi tinggi! Bagian tengahnya dilengkapi dengan pegangan agar kamu dapat menjinjing dan memindahkannya dengan mudah. Kamu juga dapat mengubah posisi file dengan cepat, baik vertikal atau horizontal.

Dengan demikian, kamu tidak perlu bingung lagi saat harus buru-buru memindahkan dokumen ke ruang rapat. Produk asal Jepang ini dibuat dari bahan karton tebal plus warna yang elegan, serta tersedia dalam ukuran A4. 

Simpan rapi majalah dan brosur dengan kapasitas besar
Bambi
mulai
Rp.45 ribu
Cek harga Bambi Box File 1033 (Wood) di bawah ini:

Namanya memang dikhususkan untuk majalah, tapi produk dari Bambi ini dirancang tak hanya untuk itu. Kamu bisa meletakkan brosur maupun dokumen lepas dalam Magazine file berukuran jumbo ini.

Sisi depan dilengkapi dengan label yang dapat diganti sesuai kebutuhan, memudahkan kamu dalam pengelompokan. Ada dua pilihan motif kayu yang menarik yang pas untuk memberi kesan natural dan alami di meja kerjamu. 

Clear File A4 dengan harga murah
Inter X Folder
mulai
Rp.13 ribu
Cek harga Inter X Folder A4 CHX 120A (20 Pockets) di bawah ini:

Produk yang ramah di kantong ini cocok untuk kamu yang sedang mencari clear holder untuk menyimpan kertas dan dokumen penting. Didesain simpel dan dinamis, clear holder ini nyaman digenggam dan dibawa kemana saja. Pada bagian dalamnya tersedia 20 kantong plastik bening yang tebal berukuran A4, yang siap menyimpan file kamu dengan aman.

Tumpukan berkas menjadi rapi dalam 3 tumpuk tray
OEM
mulai
Rp.67 ribu
Cek harga Elevated Tray (3 susun) di bawah ini:

Salah satu tips agar performa kerja makin mantap adalah mempunyai lingkungan dan ruang yang rapi. Kalau bingung harus mulai dari mana, kamu bisa langsung pilih produk dari V-Tec yang satu ini. 

Bak surat atau letter tray 3 susun berbahan jaring besi yang kokoh ini dapat merapikan surat-surat maupun dokumen penting dengan cepat tiap harinya. Cukup selipkan kertas ke masing-masing bak, pisahkan berdasarkan klasifikasi yang kamu inginkan. 

Cari file dengan mudah dalam bentuk harmonika
JOYKO
mulai
Rp.34 ribu
Cek harga JOYKO Expanding File (EF- 2638) di bawah ini:

Produk yang dikenal juga dengan sebutan map harmonika ini cocok untuk kamu yang perlu mencari file berdasarkan pembagian tertentu. Bagian dalamnya dilengkapi dengan 13 sekat plus label yang bisa kamu tambahkan sendiri.

Produk berbentuk kotak ini muat untuk dokumen berukuran folio. Bagian luarnya dilengkapi dengan penutup klip dan pegangan, memudahkanmu membawanya ke mana saja tanpa takut berantakan. 

Ukuran kecil untuk rapikan kwitansi
BINDEX
mulai
Rp.21 ribu
Cek harga BINDEX Ordner 777 A5 di bawah ini:

Bagi penjual online shop, tentunya kamu perlu mencatat kwitansi dan resi pengiriman dengan teratur agar mudah dilacak. Pilih langsung ordner dari Bindex yang satu ini!

Hadir dalam ukuran A5, disiapkan khusus untuk memudahkan kamu menyimpan kwitansi jual beli. Di dalamnya ada acco besi sebagai penyangga yang kokoh. Dalam satu paket pembelian, kamu akan mendapatkan 12 buah file holder.


Jenis-Jenis File Holder 

  • Easy to Carry (untuk dibawa)

Tipe-tipe ini untuk kamu yang mencari file holder yang mudah dibawa kemana saja. Utamanya memiliki ciri-ciri ringan.

    • Clear File

File holder ini memiliki lembar-lembar plastik di bagian dalamnya, dan setiap lembarnya dapat diselipkan kertas. Jenis ini paling umum ditemui untuk murid sekolah dan beberapa kantor, terutama untuk kebutuhan display produk. Ukurannya pun bervariasi, umumnya tersedia dalam ukuran A4, Folio, hingga A3. 

    • Expanding File

Tipe ini cocok untuk kamu yang membagi berkas atau dokumen dalam subbagian tertentu. Biasanya dilengkapi aksesori untuk pengamanan, misalnya bentuk klip pengaman atau karet elastis. Kamu bisa menambahkan keterangan di pembatas untuk memudahkan kamu mencari dokumen yang diperlukan.

  • Dedicated for your Desk (untuk di meja)

    • Ordner

Map super besar dengan bahan karton ini cocok untuk kamu yang hendak menyimpan dokumen dengan jumlah halaman yang cukup banyak, misalnya dokumen perusahaan, putusan pengadilan, dan lain-lain. Bagian dalamnya dilengkapi ring yang mudah dibuka, dan dilapisi kulit tebal yang tahan lama. 

    • Magazine Holder

Tak hanya untuk majalah, magazine holder juga sering digunakan untuk menyimpan berbagai dokumen hingga map. Bentuknya yang fleksibel cukup besar untuk menampung berbagai berkas. Cocok untuk wadah produk dengan satu tipe saja. 

    • Letter Tray 

Tipe ini sering ditemui di kantor besar untuk memudahkan membagi surat-surat ke bagian tertentu. Ada berbagai variasi model letter tray, mulai dari 1 hingga 4 tingkat, serta bahan metal maupun plastik.


Cara Memilih File Holder yang Bagus

  • Tentukan tujuan pemakaian

Ada berbagai macam jenis file holder, masing-masing memiliki fungsi yang berbeda. Oleh karena itu, jangan sampai salah pilih file holder yang tidak sesuai kebutuhanmu. Misalnya, untuk murid sekolah disarankan memilih clear file, karena disimpan dalam wadah plastik yang aman. 

Untuk menyimpan dokumen dalam jumlah besar dan dapat dibaca, kamu bisa memilih jenis ordner. Sementara itu, magazine holder lebih cocok untuk katalog atau dokumen berukuran tebal dan diletakkan di atas meja. 

  • Pilih bahan yang tepat

Umumnya, bahan yang dapat dipilih adalah plastik PP serta metal. Bahan plastik PP cocok untuk kamu yang perlu file holder ringan dan tahan air. Bahan ini juga memiliki harga yang lebih ramah di kantong dan dihiasi warna-warna lucu.

Bahan metal juga dapat kamu pilih untuk menghadirkan kesan yang mewah dan awet. Jenis ini cocok untuk kamu yang butuh file holder di meja kerjamu, terutama dalam jangka panjang. 

  • Perhatikan masing-masing tipe

Meskipun terlihat sama, tiap tipe file holder memiliki kelebihannya masing-masing. Misalnya, ada ordner 2 ring berukuran 6 cm dan 8 cm. Sekilas memang terlihat serupa, namun kapasitas kertas yang dibawanya tentu berbeda.

Hati-hati juga, jangan sampai salah pilih ordner dengan 3 ring, ya! Selain ordner, perhatikan juga jumlah lembar plastik pada clear file serta jumlah sekat pada expanding file. 


Kesimpulan

Tak bisa dipungkiri, file holder punya peran penting dalam membantu kita merapikan begitu banyak dokumen dan kertas-kertas yang berceceran. Mulai dari jenis ordner, expanding file, hingga letter tray, semua dapat dipilih sesuai kebutuhan. Sekarang, coba tengok meja kerjamu. Berantakan? Yuk, segera beli file holder, lalu arsipkan dokumen dengan cepat, asik dan mudah. 

Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!

End of Article