Welcome Citizen!

Simpan sekarang, beli nanti. Kami akan memberitahumu jika harga turun!

Welcome Citizen!

Setup your account or continue reading!

Settings
cover image

Tutupi Dark Circle & Bekas Jerawat dengan 10 Concealer Lokal yang Bagus Ini!

Lebih ekonomis, saatnya beralih ke concealer lokal.

Siapa sih yang enggak mau wajahnya tampil flawless saat menggunakan make up? Nah, foundation saja belum cukup untuk menutupi hiperpigmentasi atau kantung mata yang gelap. Kamu butuh concealer untuk menghasilkan tekstur dan tampilan wajah bebas pori-pori dan noda. Nah, kamu bisa menggunakan concealer lokal yang tak kalah bagusnya dengan concealer impor. Yuk, simak apa saja produk concealer lokal yang bagus rekomendasi ProductNation!

10 Rekomendasi Terbaik Concealer Lokal yang Bagus di Indonesia

Concealer cair untuk pemula dengan kulit sensitif
mulai
Rp.54 ribu
Cek harga Mizzu Hide ’em Contour & Conceal (7,5 gr) di bawah ini:

Mizzu menambahkan concealer yang dinamakan Hide ‘em Contour & Conceal sebagai bagian dari koleksi produk wajahnya. Dikemas dalam tube plastik dan aplikator doe-foot, concealer ini memiliki isi yang cukup banyak dibandingkan produk serupa, yaitu 7,5 gram.

Concealer ini mengandung vitamin E sebagai anti-oksidan dan Allantoin, kandungan yang bermanfaat untuk melembapkan kulit kering sekaligus mencegah timbulnya iritasi di kulit sensitif. Selain menutupi dark circle, concealer ini juga cukup ampuh menutupi noda hitam atau kemerahan.

Tutupi mata panda dan bekas di kulit berjerawat dengan full coverage
mulai
Rp.68 ribu
Cek harga LT Pro Fix Conceal Creamy Concealer (8,5 gr) di bawah ini:

Ini dia salah satu concealer lokal dengan formula cair yang hadir dalam dua varian shade, yaitu Light dan Medium. LT Pro Fix Conceal Creamy Concealer dikemas dalam tube berbentuk balok dan aplikator doe-foot. Formulanya medium-full coverage yang mudah dicampurkan sehingga mampu menutupi warna kulit tidak merata, hiperpigmentasi, bekas jerawat, hingga mata panda.

Concealer stick dengan harga di bawah 50 ribu
mulai
Rp.37 ribu
Cek harga Inez Concealing Stick (4 gr) di bawah ini:

Inez Concealing Stick merupakan stick concealer dengan kemasan seperti lipstik yang dikeluarkan oleh brand lokal asal Kota Malang. Dengan harga yang cukup terjangkau, concealer ini hadir dalam empat varian warna yang cocok untuk pemilik kulit sawo matang. Hebatnya lagi, produk ini juga mengandung Vitamin A dan Vitamin E yang berperan untuk sebagai anti-oksidan dan menjaga kelembapan kulit.

Mengandung ekstrak Aloe Vera untuk kulit kering
mulai
Rp.58 ribu
Cek harga Mineral Botanica Studio Series Radiant Instant Cover Concealer (6 gr) di bawah ini:

Berbeda dengan produk serupa, liquid concealer ini hadir dalam frosty tube dengan tutup berwarna merah metalik yang super cantik. Selain menutupi noda hitam dan kemerahan, concealer lokal ini juga akan melembapkan kulit karena mengandung ekstrak lidah buaya dan Glycerin sehingga cocok untuk pemilik kulit kering. Warna yang tersedia ada 4, yaitu Light Ivory, Natural, Creamy, dan Medium Beige.

Concealer palette untuk kulit berminyak
mulai
Rp.111 ribu
Cek harga Make Over Camouflage Cream Face Concealer (10 gr) di bawah ini:

Make Over Camouflage Cream Face Concealer merupakan concealer palette berisi lima varian warna concealer dengan beragam fungsi, seperti warna hijau untuk menyamarkan kemerahan atau light beige untuk mencerahkan area bawah mata. Semua variannya mengandung Vitamin E untuk menutrisi kulit dengan tekstur yang creamy. Hadir dengan matte powdery finish, concealer ini enggak akan membuat kulit berminyak terlihat greasy, melainkan matte dan flawless.

mulai
Rp.79 ribu
Cek harga Wardah Instaperfect QUICK FIX Cover Correct Conceal (1,8 gr) di bawah ini:

Wardah Instaperfect adalah lini produk terbaru keluaran Wardah yang memiliki kemasan lebih minimalis. Koleksi produknya pun lengkap, termasuk concealer. Berbeda dari aplikator concealer cair biasanya, Wardah Instaperfect QUICK FIX Cover Correct Conceal ini memiliki aplikator felt-tip brush yang sangat mudah digunakan, bahkan oleh pemula sekalipun. Produk ini tersedia dalam dua shade, Light dan Beige.

Formula waterproof yang tahan hingga 10 jam
mulai
Rp.70 ribu
Cek harga Beauty Story Undercover CCC Concealer (5 gr) di bawah ini:

Namanya memang terdengar seperti brand mancanegara, namun sebenarnya Beauty Story adalah brand kecantikan lokal lho. Ciri khas dari brand ini adalah packaging produknya yang terlihat playful untuk remaja. Untuk complexion, Beauty Story menghadirkan stick concealer bertekstur super creamy dan memiliki coverage yang cukup baik. Bahkan, concealer ini juga diklaim waterproof dan bertahan lama hingga 10 jam.

Concealer hijau untuk menutupi kemerahan wajah
mulai
Rp.59 ribu
Cek harga Mustika Ratu Color Corrector Concealer – Green (5 ml) di bawah ini:

Dikenal lewat produk perawatan rambut dan tubuh, Mustika Ratu akhirnya merilis rangkaian kosmetik dengan kemasan yang lebih modern. Pada kategori wajah, ada color corrector concealer yang diklaim waterproof dan cocok untuk semua jenis kulit.

Ada pilihan warna hijau untuk menutupi kemerahan. Bukan cuma membuat kulit terlihat lebih flawless, concealer ini juga mengandung vitamin E, Olive Oil, dan ekstrak biji Moringa untuk membuat kulit kamu tetap lembap.

Concealer lokal berkemasan jar yang murah untuk remaja
mulai
Rp.24 ribu
Cek harga Sariayu Krem Alas Bedak Energizing Aromatic Foundation Cream Concealer di bawah ini:

Produk multifungsi ini bisa berperan sebagai foundation maupun concealer. Teksturnya yang creamy membuat produk ini mudah diaplikasikan untuk menutupi noda bekas jerawat, kemerahan maupun kantong mata yang gelap.

Cream foundation and concealer ini mengandung Sandalwood Oil sekaligus tabir surya sehingga kulit akan tetap terasa lembap sekaligus terlindungi dari sinar matahari. Kalau kamu ingin hasil yang natural untuk sehari-hari, kamu bisa mengaplikasikannya langsung dengan jari secara tipis.

Cream multifungsi dengan 4 pilihan warna untuk kulit sawo matang
mulai
Rp.9 ribu
Cek harga Viva Covering Cream (22 gr) di bawah ini:

Viva Covering Cream adalah cream multifungsi yang bisa dijadikan foundation atau concealer. Cream ini mengandung bahan-bahan Emollient yang membuat kulit menjadi lebih lembut. Cream berkemasan jar ini tersedia dalam 4 warna yang cocok untuk kulit sawo matang, yaitu Beige, Brown, Natural dan Olive. Selain diklaim waterproof dan tahan lama, produk ini juga memiliki isi yang cukup banyak, yaitu 22 gram.


Cara Memilih Concealer Lokal Terbaik

Banyaknya variasi dan jenis concealer dari brand lokal pasti membuat kamu lebih kewalahan dalam memilih mana produk yang terbaik. Namun, jangan khawatir, ProductNation sudah merangkum beberapa cara yang bisa kamu pertimbangkan sebelum menjatuhkan pilihan pada concealer lokal tertentu. Yuk, simak apa saja yang perlu kamu perhatikan saat hendak memilih concealer lokal!

  • Pastikan sudah terdaftar BPOM

Prosedur standar dalam memilih tiap brand atau produk make up baru adalah dengan mengecek nomor BPOM dalam concealer tersebut. BPOM berperan sebagai badan penguji dan pemilihan kosmetik serta makanan yang layak untuk konsumen. Dengan mengantongi nomor BPOM, produk tersebut telah melewati serangkaian tes dan dinilai layak edar sehingga relatif lebih aman untuk kamu gunakan.

  • Pilih tipe concealer yang sesuai

Sumber Foto : Allure

 

Nah, concealer juga hadir dalam berbagai tipe. Ada tipe stick concealer, cream concealer, atau liquid concealer. Sesuaikan kebutuhan dengan tipe concealer ya. Misal, stick concealer lebih cocok digunakan untuk menyamarkan noda hitam di wajah karena coverage-nya yang lebih kuat dibandingkan jenis concealer lainnya.

Ada pula liquid concealer yang cocok untuk menutupi area yang lebih besar, seperti bawah mata atau kemerahan di pipi. Sementara cream concealer cenderung bertekstur lebih creamy dan mampu menutupi noda hitam atau kemerahan di beberapa titik.

  • Beda warna, beda makna

Sebagai produk yang dapat mengoreksi warna di kulit, concealer juga tersedia dalam berbagai warna, seperti concealer berwarna hijau untuk menyamarkan kemerahan sementara warna orange berperan untuk mencerahkan wajah yang kusam.

Warna ungu dapat digunakan untuk menetralkan warna kekuningan di kulit. Warna kuning sering digunakan untuk menetralkan warna kebiruan, seperti pembuluh darah. Sementara warna putih bisa digunakan sebagai highlight.


Kesimpulan

Itu dia berbagai rekomendasi, varian, dan tips dalam memilih concealer. Hadirnya berbagai concealer lokal tentu membuat kamu lebih memiliki banyak pilihan kan? Kualitas yang tak kalah bagusnya dengan concealer impor membuat produk sejenis ini banyak diburu dan dicari. Kemasan keren, formula bagus, dan varian beragam pasti membuat kamu semakin ingin mengoleksi berbagai concealer lokal ini.

Disclaimer: Harga yang tercantum adalah referensi dari harga produk. Harga dapat berubah-ubah berdasarkan promo yang sedang berlaku di masing-masing toko online. Jika ada produk yang sudah tidak lagi tersedia, mohon menghubungi kami, di email: [email protected]. Terima kasih!

End of Article